Articles
Pengaruh Pembelajaran Daring Terhadap Hasil Belajar Komputer dan Jaringan Dasar Siswa SMK
Saldy Tahulending;
Parabelem Tinno Dolf Rompas;
Alfrina Mewengkang
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 2 No. 4 (2022): EduTIK : Agustus 2022
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v2i4.5839
Penetilian ini bertujuan untuk mencari tahu pengaruh dari pembelajaran daring terhadap hasil belajar komputer dan jaringan dasar siswa kelas X TKJ SMK Yadika Manado. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian Nonequivalent Control Group Design dengan populasi sebanyak 44 orang siswa kelas X SMK Yadika Manado dan sampel berjumlah 44 orang yang dibagi kedalam dua kelas yaitu kelas kontrol dan kelas eksperimen yang masing-masing berisi 22 siswa. Berdasarkan data hasil post-test diperoleh thitung = 2,291< ttabel 2,011, hal ini menunjukkan bahwa tidak cukup bukti untuk menerima H0 sehingga disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara pembelajaran daring terhadap hasil belajar computer dan jaringan dasar siswa kelas X TKJ SMK Yadika Manado.
Analisis dan Perancangan Jaringan Komputer di SMK
Pernus Wenda;
Arje Cerullo Djamen;
Alfrina Mewengkang
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 2 No. 4 (2022): EduTIK : Agustus 2022
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v2i4.5841
Pada penelitian ini dilakukan proses identifikasi di SMK Negeri 1 Motoling Timur Kabupaten Minahasa Selatan Provinsi Sulawesi Utara. Proses indentifikasi ini memaparkan kondisi awal dimana sekolah tersebut memiliki beberapa Jumlah Guru yang mengarajar pada SMK Tersebut Dan Siswa/Siswi Yang Menenuntut ilmu di Sekolah Tersebut. Jumlah Guru = 43 yang di dalammnya tenanga guru laki-laki berjumlah 13 orang dan perempuan berjumlah 30 Siswa/siwi yang berjumlag 300 yang terbagi menjadi beberapa jurusan yang di dalamanya jurusan TKJ (Multi Media) berjumlah 100 siswa, jurusan mesin berjumlah 100 siswa dan siswa manajemen mikro berjumlah 100 siswa. Berdasarkan hasil penelitian, kesimpulan yang dapat peneliti ambil dengan merancang dan mengimplementasikan jaringan komputer di SMK Negeri 1 Motoling Timur ialah SMK Negeri 1 Motoling Timur awalnya hanya menggunakan 1 laboratorium komputer yang memiliki 40 unit komputer dan kecepatan internet 20 mbps yang hanya digunakan pada 1 komputer saja, melalui penelitian ini maka rekomendasi mengenai tatakelola jaringan komputer yang lebih baik dapat dihasilkan.
Penerapan Model Project Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Simulasi dan Komunikasi Digital Siswa SMK
Ifrandi Bagit;
Herry Sumual;
Alfrina Mewengkang
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 2 No. 6 (2022): EduTIK : Desember 2022
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v2i6.6341
Pendidikan memainkan peran penting dalam proses pembangunan nasional, yang menentukan pertumbuhan suatu bangsa. Di Indonesia, di mana jumlah penduduknya besar, pendidikan dipandang sebagai kebutuhan mendasar bagi mereka yang ingin maju. Model pembelajaran berbasis proyek dipilih karena memberikan kesempatan kepada siswa untuk bekerja sendiri, mengembangkan pengetahuannya sendiri, lebih realistis, dan menciptakan sesuatu. Tugas-tugas kompleks berdasarkan pertanyaan atau masalah disediakan oleh model pembelajaran berbasis proyek. Siswa berpartisipasi dalam kegiatan yang melibatkan pemecahan masalah, pengambilan keputusan, penyelidikan, dan refleksi dengan guru bertindak sebagai fasilitator. Pertanyaan yang menginspirasi siswa untuk menerapkan konsep dan prinsip melalui pengalaman langsung merupakan inti dari pembelajaran berbasis proyek. Siswa akan dilatih untuk mengkonstruksi pengetahuannya sendiri dengan berpartisipasi aktif dalam proses pembelajaran yang kompleks melalui model pembelajaran ini, yang diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Siswa kelas X di SMK Cokroaminoto Kotamobagu menjadi subjek penelitian. Jumlah siswa sebanyak 28 orang, 14 orang laki-laki dan 14 orang perempuan. Temuan penelitian ini membawa kita pada kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis proyek memberikan kontribusi yang signifikan terhadap peningkatan hasil belajar siswa dan model pembelajaran yang tepat. dapat meningkatkan proses belajar.
Model Pembelajaran Blended Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Fotografi Siswa Jurusan Desain Komunikasi Visual di SMK
Meiva Milenia Rumuat;
Billy Morris Harold Kilis;
Alfrina Mewengkang
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 2 No. 6 (2022): EduTIK : Desember 2022
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v2i6.6342
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa setelah mengikuti proses pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran blended learning. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri 3 Tondano, pada semester genap tahun ajaran 2021/2022. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan sebanyak 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahapan, yaitu perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI Jurusan Desain Komunikasi Visual yang berjumlah 25 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes hasil belajar yang berupa tes tertulis pilihan ganda dan essay. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran Blended Learning dapat meningkatkan hasil belajar Fotografi. Dari 25 siswa, pencapaian KKM mengalami peningkatan yaitu ratarata hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 68% mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 96% yang tuntas. Hal ini jelas menunjukkan bahwa hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II. Dengan demikian, siklus II sudah memenuhi indikator pencapaian hasil belajar siswa.
Analisis Manajemen Insiden IT pada Sistem Informasi Akademik Universitas Negeri Manado
Chelyca Vira Mita Kaliu;
Alfrina Mewengkang;
Johan Reimon Batmetan
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 2 No. 6 (2022): EduTIK : Desember 2022
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v2i6.6463
Manajemen insiden sangat penting untuk menjamin kelangsungan sistem. Sistem informasi memerlukan manajemen insiden untuk memastikan bahwa sistem informasi dapat memberikan pelayanan yang maksimal berdasarkan pelayanan yang diberikan. Banyak masalah yang muncul dalam sistem informasi akademik yang berasal dari kejadian yang salah penanganan. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis manajemen insiden dan memberikan rekomendasi aktifitas manajemen insiden yang sesuai standar menggunakan kerangka kerja ITIL V3. Peristiwa ini dapat diatasi agar tidak menjadi masalah besar. Alasan menggunakan kerangka kerja ini karena ITIL merupakan kerangka kerja best practice yang telah banyak diimplementasikan. Model manajemen insiden diterapkan untuk memungkinkan sistem informasi akademik berjalan dengan cepat dan memberikan layanan akademik yang berkualitas tinggi dan efisien. Model manajemen insiden yang diterapkan dalam penelitian ini mampu mengelola sumber daya dengan tepat, sehingga insiden dapat dikelola dengan cepat dan mudah. Hasil dari penelitian ini adalah berupa rekomendasi aktifitas yang sesuai dengan standar manajemen layanan IT seperti prosedur incident manajement.
Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Proyek Terhadap Hasil Belajar Informatika Siswa Kelas X TJKT SMK Negeri 1 Bitung
Josua Jonas Daniel Roring;
Alfrina Mewengkang;
Olivia Eunike Selvie Liando
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 3 No. 3 (2023): EduTIK : Juni 2023
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v3i3.7417
Penelitian ini bertujuan guna mengungkap apakah terdapat pengaruh model pembelajaran berbasis proyek terhadap hasil belajar Informatika siswa kelas X TJKT SMK Negeri 1 Bitung. Dengan menggunakan model pembelajaran berbasis proyek membantu siswa dapat lebih responsif dan bersemangat dalam mengikuti aktivitas belajar dan mampu mengembangkan sendiri keahlian baru yang akan didapatkan melalui aktivitas belajar. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen sedangkan desain penelitian penelitian ini adalah Nonequivalent Control Group. Penelitian ini dijalankan dalam tiga fase, yaitu pre-test siswa, kegiatan belajar mengajar, dan post-test, guna mengetahui seberapa jauh pembelajaran berbasis proyek mempengaruhi hasil belajar siswa. Dimana data pre-test untuk kelas eksperimen sebelum diberikan perlakuan mendapat nilai rata-rata 41,8 sedangkan post-test mendapat nilai 87,32. Hasil pre-test kelas kontrol rata-rata 39,82, sementara itu hasil post-test rata-rata 79,64. Dari hasil penelitian menunjukan model pembelajaran berbasis proyek pada kelas eksperimen mampu meningkatkan hasil belajar siswa dibandingkan kelas kontrol yang menggunakan model pembelajaran konvensional.
Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Pemesanan Tiket Kapal Laut di PT. Pelayaran Teratai Murni Lines Manado
Yost Vigo Papangge;
Arje Cerullo Djamen;
Alfrina Mewengkang
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 3 No. 3 (2023): EduTIK : Juni 2023
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v3i3.7475
Sistem informasi pemesanan tiket kapal laut ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas sistem pemesanan tiket kapal laut pada perusahaan pelayaran PT. Pelayanan Teratai Murni Lines Manado. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode waterfall yang menganalisis sistem berdasarkan tahapan yang terdiri analisis kebutuhan sistem, analisis proses bisnis, dan analisis teknologi informasi. Selain itu, penelitian ini juga menggunakan metode perancangan sistem dengan mengimplementasikan model sistem yang dihasilkan dari analisis. Perancangan sistem informasi pemesanan tiket kapal laut yang baru diharapkan dapat membantu PT. Pelayanan Teratai Murni Lines Manado dalam mempercepat proses pemesanan tiket, mengurangi kesalahan input data, meningkatkan kualitas layanan, dan memudahkan pelanggan dalam melakukan pemesanan tiket secara online. Sistem informasi yang dirancang menggunakan bahasa pemrograman PHP menggunakan framework codeigniter dan database MySQL. Fitur-fitur yang terdapat pada sistem meliputi informasi jadwal keberangkatan dan harga tiket, kemudahan melakukan pembayaran, verifikasi data pelanggan, dan pembuatan laporan penjualan tiket secara real-time, yang dapat memberikan manfaat bagi PT. Pelayanan Teratai Murni Lines Manado dalam meningkatkan kualitas layanan dan memperluas jangkauan pasar dengan memanfaatkan teknologi informasi serta membatu masyarakat dalam melakukan aktivitas.
Hubungan Penggunaan Media Pembelajaran dan Minat Belajar dengan Hasil Belajar Siswa SMK Kristen Kawangkoan
Undap Yeremia;
Alfrina Mewengkang;
Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 3 No. 3 (2023): EduTIK : Juni 2023
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v3i3.7479
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara penggunaan media pembelajaran, minat belajar dan hasil belajar siswa SMK Kristen Kawangkoan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif korelasi dengan metode korelasional. Selanjutnya data diolah dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 25, dengan ukuran sampel sebanyak 20 orang siswa. Terdapat tiga instrumen penelitian yang digunakan untuk pengumpulan data, yaitu instrumen penelitian penggunaan media pembelajaran dan instrumen penelitian minat belajar yang berupa angket serta instrumen penelitian hasil belajar yang berbentuk nilai raport akhir semester. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat hubungan positif antara penggunaan media pembelajaran, minat belajar dan hasil belajar. Hasil uji F ditemukan bahwa F_hitung>F_tabel (4,090727> 3,59) maka Ho ditolak sehingga kesimpulannya adalah terdapat hubungan antara penggunaan media pembelajaran, minat dan hasil belajar.
Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Hasil Belajar Dasar Desain Grafis Siswa Kelas X TKJ II SMK Negeri 3 Manado
Noviyanti Clarita Kakomere;
Alfrina Mewengkang;
Olivia Eunike Selvie Liando
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 3 No. 4 (2023): EduTIK : Agustus 2023
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v3i4.7588
Tujuan dari penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Berdasarkan observasi yang telah dilakukan di SMK Negeri 3 Manado peneliti mendapati masalah pada hasil siswa kelas X TKJ II tanpa terkecuali hasil belajar dasar desain grafis. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan analisis deskriptif Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November sampai Desember tahun 2022 dan dilakukan pada kelas X TKJ II dengan jumlah siswa sebanyak 25 siswa. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan hasil belajar dassar desain grafis siswa dari penerapan di siklus yang pertama sampai penerapan pada siklus yang kedua. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan hasil belajar dasar desain grafis.
Klasifikasi Pencapaian Nilai Mahasiswa Berdasarkan Jenis Mata Kuliah Menggunakan Algoritma Naive Bayesian Classifisier
Charles Rasyid Batuallo;
Alfrina Mewengkang;
Daniel Riano Kaparang
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 3 No. 4 (2023): EduTIK : Agustus 2023
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53682/edutik.v3i4.7606
Tujuan penelitian ini untuk mengelompokkan data nilai mahasiswa berdasarkan atribut yang ada serta menentukan kebijakan dalam menentukan bakat dan kemampuan mahasiswa berdasarkan hasil klasterisasi. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian deskriptif mengkaji antar dua variabel atau lebih, variabel pada penelitian ini bertujuan untuk melihat tingkat prestasi akademik mahasiswa Nilai Mahasiswa Universitas Negeri Manado Fakultas Teknik Jurusan Pendidikan Teknologi Informasi Dan Komunikasi. Hasil penelitian yang diperoleh dari penelitian ini (1) Impelementasi Naive bayes menggunakan Aplikasi WEKA dapat menelusuri karakteristi katribut dari dataset dengan Lulus dan Tidak Lulus. Metode Klasifikasi Naive Bayes menggunakan data training untuk menciptakan probabilitas setiap kriteria untuk berbagai kelas yang berbeda, dengan tujuan agar nilai-nilai probabilitas dari kriteria ini dapat ditingkatkan untuk memprediksi status data nilai mahasiswa proses klasifikasi yang dilakukan dengan metode Klasifikasi Naive Bayes. (2) Berdasarkan data nilai mahasiswa yang dijadikan data testing, metode Naive Bayes berhasil mengklasifikasikan 3.929 data yang diuji. Di mana dari 3.928 data mahasiswa, untuk Correctly Classified Instance sebanyak 99,9745 % sementara persentase untuk Incorrectly Classified Instance adalah sebesar 0,0255 %. Dimana dari 3.928 data klasifikasi pencapaian nilai mahasiswa dengan menggunakan Naive Bayesian Classifisier berhasil diklasifikasikan dengan benar dan sebanyak 1 data penggunaan klasifikasi pencapaian nilai mahasiswa tidak berhasil diklasifikasikan dengan benar.