Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN POWTOON TERHADAP MINAT BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS IV SD INPRES 5/81 TIBOJONG KABUPATEN BONE Muin, Awaluddin; Amin, Muhammad; Azhari, Andi Sri Ayu
Global Journal Basic Education Vol 2 No 4 (2023): November
Publisher : Sains Global Institut, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35458/gjp.v1i4.720

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian One Group Pretest posttest Design yang bertujuan untuk mengetahui gambaran minat belajar Bahasa Indonesia siswa kelas IV SD Inpres 5/81 Tibojong setelah menggunakan media pembelajaran powtoon dan mengetahui ada atau tidak adanya pengaruh yang signifikan penggunaan media pembelajaran powtoon terhadap minat belajar Bahasa Indonesia siswa kelas IV SD Inpres 5/81 Tibojong. Variabel dalam penelitian ini adalah media pembelajaran powtoon (variabel bebas), sedangkan minat belajar Bahasa Indonesia siswa (variabel terikat). Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas IV SD Inpres 5/81 Tibojong berjumlah 39 siswa. Tehnik Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial yang dilakukan dengan menggunakan Program Statistikal Package For social Science (SPSS) versi 25. Berdasarkan hasil statistik deskriptif diperoleh hasil pretest minat belajar Bahasa Indonesia berada pada kategori baik memiliki rata-rata 70.0769 dengan presentase sebesar 97,43% dan hasil posttest berada pada kategori sangat baik memiliki rata-rata 87.3846 dengan presentase sebesar 100%. Berdasarkan hasil statistik inferensial menunjukkan thitung sebesar 20.142 dibandingkan dengan nilai ttabel pada taraf signifikansi 5%, diperoleh ttabel 1.68709 Maka thitung memiliki nilai lebih besar daripada ttabel (20.142 > 1.68709). karena nilai thitung lebih besar dari ttabel maka H0 ditolak dan H1 diterima. Hasil yang diperoleh yaitu terdapat pengaruh yang signifikan penggunaan media pembelajaran powtoon terhadap minat belajar Bahasa Indonesia siswa kelas IV SD Inpres 5/81 Tibojong Kabupaten Bone.
Hubungan Gaya Belajar Visual dengan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas Tinggi SD Negeri 357 Waetuwo Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo Pada, Amir; Muin, Awaluddin; Putri, Shintya Wahyu
Global Journal Basic Education Vol 2 No 1 (2023): Februari
Publisher : Sains Global Institut, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35458/gjp.v2i1.742

Abstract

Penelitian ini adalah jenis penelitian korelasional yang bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak ada hubungan gaya belajar visual dengan hasil belajar siswa kelas tinggi SD Negeri 357 Waetuwo Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo. Populasi pada penelitian adalah seluruh siswa kelas tinggi SD Negeri 357 Waetuwo dan jumlah sampel pada penelitian adalah 37 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan Angket dan Tes sebagai instrumen penelitian. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Gambaran gaya belajar visual dengan rata-rata sebesar 66,56 berada pada kategori baik dan gambaran hasil belajar IPS siswa dengan rata-rata sebesar 77,03 dan pada kategori baik. Hasil analisis statistik inferensial menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara gaya belajar visual dengan hasil belajar IPS siswa dengan koefisien sebesar 0,498 dan berada pada kategori hubungan sedang. Dengan demikian H0 ditolak dan H1 diterima. Hal tersebut dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara gaya belajar visual dengan hasil belajar IPS siswa kelas tinggi SD Negeri 357 Waetuwo Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo.
Pengaruh Penggunaan Media Audio Visual terhadap Hasil Belajar SBdP (Studi Siswa Kelas V SD Inpres 3/77 Data Kecamatan Mare Kabupaten Bone) Azizah, Nurlaela; Muin, Awaluddin; Mujahidah, Mujahidah
Global Journal Basic Education Vol 2 No 2 (2023): Mei
Publisher : Sains Global Institut, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35458/gjp.v2i2.764

Abstract

Penelitian ini adalah jenis penelitian kuantitatif dengan desain penelitian Pre- eksperimen. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran hasil belajar SBdP siswa dan mengetahui pengaruh media audio visual. Desain penelitian yang digunakan adalah One- Group Pretest-Posttest Design. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas V SD Inpres 3/77 Data Kecamatan Mare Kabupaten Bone dengan sampel sebanyak 21 siswa yang dipilih berdasarkan teknik sampling jenuh. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes untuk mengetahui hasil belajar siswa sebelum dan setelah penggunaan media audio visual. Analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan inferensial. Berdasarkan hasil penelitian statistik deskriptif diketahui bahwa rata-rata nilai pretest sebelum menggunakan media audio visual adalah 47.14 sedangkan rata-rata nilai postest setelah menggunakan media audio visual adalah 82.38. Berdasarkan hasil statistik inferensial menunjukan sebesar -40.132 kemudian nilai dibandingkan dengan nilai dengan taraf 5%. Berdasarkan tabel distribusi t diperoleh nilai sebesar 1.72913, karena nilai lebih kecil dari pada maka ditolak dan diterima. Setelah melihat hasil dapat disimpulkan terdapat pengaruh signifikan dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa setelah pembelajaran menggunakan media audio visual terhadap hasil belajar SBdP siswa.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SHOW AND TELL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA SD Negeri 26 Watang Palakka Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone Nurdin, Makmur; Muin, Awaluddin; tasya, afia
Global Journal Basic Education Vol 2 No 3 (2023): Agustus
Publisher : Sains Global Institut, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35458/gjp.v2i3.808

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian korelasi yang bertujuan mengetahui hubungan pendidikan orang tua dengan prestasi belajar pada siswa kelas V di SD Negeri 26 Watang Palakka Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone. Pendekatan penelitian adalah pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian adalah penelitian korelasi. Data penelitian diperoleh melalui angket dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 26 Watang Palakka Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone berjumlah 60 siswa. Sampel dalam penelitian berjumlah 60 siswa. Teknik analisis data adalah Analisis Statistik Deskriptif dan Analisis Korelasi. Hasil penelitian menunjukkan pendidikan orang tua siswa kelas V SD Negeri 26 Watang Palakka Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone termasuk dalam kategori kuat dan prestasi belajar siswa kelas V SD Negeri 26 Watang Palakka Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone termasuk dalam kategori sangat kuat serta terdapat hubungan yang signifikan antara pendidikan orang tua dengan prestasi belajar siswa kelas V SD Negeri 26 Watang Palakka Kecamatan Tanete Riattang Barat KabupatenBone.
Efektivitas Pelaksanaan MBKM Mandiri Asistensi Mengajar di Sekolah Dasar pada Mahasiswa PGSD Bone Hafid, Abd.; Muin, Awaluddin; Asriadi, Asriadi
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2023 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan implementasi program MBKM Mandiri Asistensi Mengajar di Sekolah Dasar (AMSD) di Jurusan PGSD Kampus VI UNM Watampone. Efektivitas merupakan unsur pokok untuk mencapai suatu tujuan atau sasaran yang telah ditentukan didalam suatu organisasi, kegiatan ataupun program. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui (1) perencanaan kegiatan AMSD, (2) pelaksanaan kegiatan AMSD, (3) presentasi hasil kegiatan AMSD, (4) penyusunan laporan AMSD, dan (5) monitoring dan evaluasi AMSD. Jenis penelitian yang digunakan menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara dan studi dokumen. Hasil penelitian menunjukkan (1) tahapan perencanaan meliputi: observasi dan merancang kegiatan, (2) tahapan pelaksanaan meliputi: FGD dan pelaksanaan kegiatan, (3) tahapan presentasi hasil meliputi: persiapan, presentasi, dan umpan balik, (4) tahapan penyusunan laporan meliuti: pengumpulan data dan pembuatan laporan, dan (5) tahapan monitoring dan evaluasi meliputi: pemantauan, pegumpulan data, evaluasi kemajuan, umpan balik, dan revisi rencana. Kata Kunci: Efektivitas, MBKM Mandiri, Asistensi Mengajar, Sekolah Dasar
PERSEPSI GURU TERHADAP PEMBERIAN SANKSI DALAM PEMBELAJARAN DI SD Nurdin, Makmur; Muin, Awaluddin; Karisma Said, Suci
JPPSD: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar Vol 3, No 2 (2023): Oktober
Publisher : Universtas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jppsd.v3i2.48198

Abstract

Jenis penelitian adalah penelitian kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui gambaran persepsi guru terhadap pemberian sanksi dalam pembelajaran. Subjek dalam penelitian ini adalah guru kelas SDN 216 Talungeng yang berjumlah 6 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Teknik analisis data adalah data reduction, data display, conclusion drawing/verification. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, persepsi guru terhadap pemberian sanksi dalam pembelajaran di SDN 216 Talungeng Kecamatan Barebbo Kabupaten Bone mengenai sanksi fisik, penahanan di kelas, sanksi denda, skorsing, teguran, dan sanksi kontrak/janji. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah sebagian guru telah menerapkan sanksi-sanksi yang dianggap mendidik dan dapat memberikan perubahan kepada siswa yang melanggar pada saat pembelajaran, selain itu masih terdapat faktor penghambat dari penerapan sanksi-sanksi yang diberikan guru kepada siswa yang melakukan pelanggaran dalam pembelajaran.
Penerapan Model Cooperative Tipe Bermain Jawaban Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS (Studi Kasus Siswa Kelas IV SD Inpres 6/75 Tellu Boccoe Kabupaten Bone) Muliadi, Muliadi; Muin, Awaluddin; Safa, Nur
JPPSD: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar Vol 4, No 1 (2024): Juli
Publisher : Universtas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jppsd.v4i1.65952

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui deskripsi penerapan model pembelajaran kooperatif bermain jawaban dalam meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS dikelas IV SD Inpres 6/75 Tellu Boccoe Kecamatan Mare Kabupaten Bone. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas yang terdiri dari  perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Data yang diperoleh yaitu dari tes, observasi dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas IV SD Inpres 6/75 Tellu Boccoe Kecamatan Mare Kabupaten Bone yang aktif terdaftar pada semester genap tahun pelajaran 2015/2016 dengan jumlah Siswa 12 orang, yang terdiri atas 6 laki-laki dan 6 perempuan. Tekhnik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tekhnik analisis data kualitatif yakni mereduksi data, menyajikan data, verifikasi data dan penarikan kesimpulan. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil belajar siswa pada siklus I dengan kualifikasi Cukup dan pada siklus II meningkat menjadi kualifikasi Baik. Dengan demikian, penerapan model pembelajaran kooperatif bermain jawaban dalam meningkatkan hasil belajar IPS siswa kelas IV di SD Inpres 6/75 Tellu Boccoe Kecamatan Mare Kabupaten Bone
Peningkatan Hasil Belajar Menggunakan Media Audiovisual Berbasis Powtoon Pada Siswa Kelas V SD Inpres 6/75 Kading Kecamatan Barebbo Kabupaten Bone Muin, Awaluddin; A, Abd. Kadir; Mauliyah, Fadhila
JPPSD: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar Vol 3, No 2 (2023): Oktober
Publisher : Universtas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jppsd.v3i2.48076

Abstract

Pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif bersifat deskriptif dengan jenis penelitian yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang bertujuan untuk memperoleh gambaran penggunaan media audiovisual berbasis powtoon dalam meningkatkan hasil belajar Matematika siswa kelas V SD Inpres 6/75 Kading. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa dan guru kelas V SD Inpres 6/75 Kading pada tahun ajaran 2022/2023 dengan jumlah siswa 21 siswa yang terdiri dari 10 laki-laki dan 11 perempuan. Pelaksanaan tindakan penelitian ini dilakukan dalam dua siklus yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Sedangkan untuk mengetahui tingkat presentase hasil belajar siswa, peneliti menggunakan lembar observasi dan tes evaluasi akhir pada setiap siklusnya. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah mereduksi data, mendeskripsikan data dan penarikan kesimpulan. Pada siklus I hasil tes belajar berada pada kualifikasi cukup (C) sedangkan pada siklus II hasil tes belajar  pada kualifikasi baik (B). Hal ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan media Audiovisual berbasis Powtoon dapat meningkatkan hasil belajar Matematika siswa kelas V SD Inpres 6/75 Kading.
PENGARUH MEDIA PICTURE PUZZLE TERHADAP HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS IV SD INPRES 6/75 KADING Hafid, Abd; Muin, Awaluddin; Wahyuni, Nur Isma Eka
JPPSD: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar Vol 3, No 2 (2023): Oktober
Publisher : Universtas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jppsd.v3i2.48301

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian metode kuantitatif dengan desain penelitian quasi eksperimental yang bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak adanya pengaruh signifikan menggunakan media Picture Puzzle terhadap hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas IV SD Inpres 6/75 Kading. Populasi penelitian yaitu seluruh siswa kelas IV SD Inpres 6/75 Kading berjumlah 42 siswa. Penelitian ini menggunakan teknik non probability sampling atau sampel jenuh. Teknik pengumpulan data penelitian ini berupa tes pilihan ganda. Teknik analisis data penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa data hasil pretest dan posttest kelas eksperimen menunjukkan 0,000 < 0,05 yang terdapat pengaruh sedangkan data pada hasil pretest dan posttest kelas kontrol menunjukkan 0,782 > 0,05 yang berarti tidak terdapat pengaruh. Kesimpulan hasil penelitian terdapat pengaruh yang signifikan menggunakan media Picture Puzzle terhadap hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas IV SD Inpres 6/75 Kading dilihat dari thitung (3,817) > ttabel (1.68385).
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA INTERAKTIF BERBASIS CANVA TERHADAP HASIL BELAJAR : STUDI SISWA KELAS V SD INPRES 6/75 KADING KECAMATAN BAREBBO KABUPATEN BONE Muin, Awaluddin; Djafar, Muhammad Idris; INTANG, ANDI ST Hajar
JPPSD: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar Vol 3, No 4 (2024): April
Publisher : Universtas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jppsd.v3i4.48234

Abstract

Penelitian ini adalah jenis penelitian Quasi Eksperimental dengan desain non equivalent control group design untuk mengetahui pengaruh penggunaan media interaktif berbasis canva terhadap hasil belajar SBdP siswa kelas V SD Inpres 6/75 Kading yang berjumlah 41 siswa. Data dikumpulkan dengan instrument tes. Data dianalisis secara deskriptif dan inferensial. Berdasarkan hasil analisis deskriptif diperoleh rata-rata hasil belajar siswa kelas eksperimen sebelum perlakuan 54,52% dengan kategori kurang dan pada kelas kontrol 51,57% dengan kategori kurang. Rata-rata hasil belajar siswa kelas eksperimen setelah diberi perlakuan 67,38% dengan kategori baik dan pada kelas kontrol 54,50 % dengan kategori kurang. Kemudian berdasarkan hasil analisis statistik inferensial menunjukkan nilai thitung 2.148 > 1.68488. pada taraf signifikansi 24% pada kelas eksperimen dan pada kelas control sebesar 5%. Dengan demikian H₀ ditolak dan H₁ diterima. Berdasarkan penelitian diperoleh kesimpulan bahwa penggunaan media interaktif berbasis canva terhadap hasil belajar SBdP siswa kelas V SD Inpres 6/75 Kading berpengaruh.Kata kunci:Hasil Belajar, SBdP, Media Pembelajaran Interaktif, Canva