cover
Contact Name
Riki Rahmad
Contact Email
biochephy@moripublishing.com
Phone
+6285364961236
Journal Mail Official
biochephy@moripublishing.com
Editorial Address
MO.RI Publishing Jl. Hasyim Tahir Griya Shafa Marwa Blok G6-7 Batang Kuis Kab. Deli Serdang, Sumatera Utara, Indonesia
Location
Kab. deli serdang,
Sumatera utara
INDONESIA
BIOCHEPHY: Journal of Science Education
Published by MO.RI Publishing
ISSN : 27981126     EISSN : 27980472     DOI : https://doi.org/10.52562/biochephy
Core Subject : Education,
BIOCHEPHY: Journal of Science Education is an open-access journal published by the MO.RI Publishing. This journal aims to provide a forum for researchers, educators, teachers, trainer, and other practitioners to present their latest research papers on the results of the study and review of the literature in the sphere of Natural Science Education, Biology Education, Chemistry Education, and Physics Education in primary, secondary, and higher education.
Articles 300 Documents
KAJIAN SINGKAT: INVASI MANTANGAN (Merremia peltata (L.) Merr.) DAN DAMPAKNYA TERHADAP KEANEKARAGAMAN HAYATI KAWASAN KONSERVASI Faturrahman, Mas Akhbar; Lisnawati, Rita; Syamswisna, Syamswisna
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1272

Abstract

Indonesia memiliki tingkat keanekaragaman hayati yang tinggi. Salah satu bentuk pelestarian keanekaragaman hayati di Indonesia adalah konservasi in situ. Namun, kawasan konservasi in situ dapat terancam oleh keberadaan tumbuhan asing invasif. Salah satu spesies tumbuhan asing invasif yang umum ditemukan di Indonesia adalah mantangan (Merremia peltata (L.) Merr.). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membahas botani, metabolit sekunder, sifat invasif, dan upaya pengendalian mantangan. Penelitian ini adalah penelitian studi literatur yang dilakukan dengan menganalisis berbagai publikasi ilmiah yang memiliki topik relevan dengan tujuan penelitian. Berdasarkan penelusuran yang telah dilakukan, dijumpai informasi terkait botani mantangan yang mencakup distribusi, klasifikasi, dan morfologi mantangan; metabolit sekunder mantangan yang mencakup alkaloid, fenolik, flavonoid, kumarin, poliketida, saponin, steroid, tanin, dan terpenoid; sifat invasif mantangan dan dampak negatifnya bagi kawasan konservasi; dan upaya pengendalian sifat invasif mantangan.
PENERAPAN MODEL INKUIRI BERBANTUAN MEDIA DIORAMA TATA SURYA TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR Widyantoro, Dany; Purnomo, Aris Rudi
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1274

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar peserta didik menggunakan model pembelajaran inkuiri dengan media pembelajaran diorama system tata surya. prestasi yang dicapai peserta didik secara akademis melalui ujian dan tugas, keaktifan bertanya dan menjawab pertanyaanyang mendukung perolehan hasil belajar tersebut. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan desain One Group Pretest-Posttest. Teknik analisis data yang digunakan untuk mengetahui perbedaan signifikan antara sebelum dan sesudah penerapan model pembelajaran menggunakan uji normalitas dan uji t-berpasangan. Uji normalitas memperoleh hasil Sig > 0,05 yaitu 0.100 untuk Pre-test dan 0.066 untuk Post-test dengan kriteria data berdistribusi normal, sedangkan uji t-berpasangan memperoleh nilai sig (2-tailed) sebesar 0,000. Penerapan model pembelajaran inkuiri menggunakan media pembelajaran diorama sistem tata surya dapat meningkatkan hail belajar peserta didik.
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMP Mardhatillah, Wilda; Nurita, Tutut
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1279

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan berpikir kritis siswa di salah satu MTs di Sumenep setelah penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Metode yang digunakan adalah desain pre-eksperimental dengan rancangan one group pretest posttest design, di mana hanya ada satu kelompok siswa yang terlibat, dan mereka menjalani dua tes: pretest sebelum perlakuan dan posttest setelah perlakuan. Subjek penelitian ini terdiri dari 24 siswa kelas VIII di MTs tersebut. Data dikumpulkan melalui tes pretest dan posttest. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam keterampilan berpikir kritis siswa pada materi getaran, dengan skor N-Gain sebesar 0,64 yang menunjukkan peningkatan dalam kategori sedang. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa implementasi model pembelajaran inkuiri terbimbing efektif dalam meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa pada materi getaran.
PENGEMBANGAN MODUL AJAR IPA BERBASIS PENDEKATAN KONTEKSTUAL MATERI HAKIKAT ILMU SAINS DAN METODE ILMIAH SMP KELAS VII Ningsih, Surya; Rimbawati, Nuri
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1292

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menghasilkan modul dengan pendekatan kontekstual pada materi hakikat ilmu sains dan metode ilmiah SMP kelas VI. Melihat dari hasil pengamatan dan pengalaman peneliti selama melakukan praktik mengajar di lapangan bahwa pembelajaran IPA terutama keterampilan membaca masing sangat rendah, hal ini dikarenakan buku pegangan peserta didik masih tercakup materi yang bersifat komplek akibatnya peserta didik masih kesulitan dalam memahami pembelajaran. Adapun tujuan untuk dari penelitian ini untuk mengetahui kelayakan modul ditinjau dari segi materi dan media Penelitian ini mengacu pada model pengembangan ADDIE meliputi lima pokok tahapan yaitu analysis (analisis), design (desain), development (pengembangan), implementation (implementasi), evaluation (evaluasi). Pada penelitian ini hanya sampai pada tahap development (validasi modul leh ahli materi dan ahli media). Instrumen yang digunakan yaitu angket validasi untuk ahli materi dan ahli media,. Berdasarkan pada skala lima dan yang digunakan untuk analisis data instrumen penilaian menggunakan range kisaran angka < 1,8 — > 4,2. Kualitas modul dilihat dari aspek kelayakan materi yaitu yaitu 4,6 dan kelayakan dari ahli media yaitu 4,4 yang keduanya termasuk dalam klasifikasi sangat baikdalam satu paragraf antara 100-150 kata dan memberikan ikhtisar tentang studi atau penelitian yang dilakukan. Abstrak berisi komponen-komponen berikut: 1) latar belakang: jelaskan secara singkat motivasi dan signifikansi (arti penting) penelitian; posisikan pertanyaan penelitian dalam konteks yang luas dan tampilkan tujuan penelitian; 2) metode: jelaskan secara singkat metode yang diterapkan untuk mencapai tujuan; 3) hasil: ringkas temuan utama penelitian dalam artikel; dan 4) kesimpulan: sampaikan kesimpulan atau interpretasi utama dari hasil penelitian.
PENGARUH MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBANTUAN MEDIA REALIA TERHADAP HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS V SEKOLAH DASAR Perdana, Dayu Rika; Izzati, Arina; Sabila, Anisa Nur
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1299

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah masih rendahnya hasil belajar IPA peserta didik kelas V di SD Negeri 8 Metro Timur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model Contextual Teaching and Learning (CTL) berbantuan media realia terhadap hasil belajar IPA pada peserta didik kelas V di sekolah dasar. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi experiment dengan desain non-equivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas V SD negeri 8 Metro Timur. Teknik pengambilan sampel dengan teknik convenience sampling dengan jumlah 59 peserta didik yang terdiri dari kelas VA yang berjumlah 30 peserta didik sebagai kelas kontrol dan kelas VB yang berjumlah 29 peserta didik sebagai kelas eksperimen. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Analisis data menggunakan uji regresi linier sederhana dan uji t. hasil penelitian menunjukan terdapat pengaruh yang positif dan signifikan penggunaan model Contextual Teaching and Learning (CTL) berbantuan media realia terhadap hasil belajar IPA peserta didik kelas V SD Negeri 8 Metro Timur. Hal tersebut terbukti dari hasil uji t menggunakan rumus independent sample t-test dengan bantuan SPSS versi 25 for windows dimana diperoleh nilai signifikansi (2-tailed) yaitu 0,012 yang artinya (0,012 < 0,05) sehingga H0 ditolak dan Ha diterima.
ANALISIS KEBUTUHAN LKPD BERBASIS PBL BERNUANSA ESQ PADA MATERI SISTEM SIRKULASI DI SMA NEGERI 8 PADANG Khairatunnisa; Ardi, Ardi; Syamsurizal; Relsas Yogica; Mailizarni
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1300

Abstract

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) pada pembelajaran biologi perlu dioptimalkan untuk proses pembelajaran biologi. Media pembelajaran biologi yang bisa digunakan khususnya pada Kurikulum Merdeka di Fase F adalah Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD). LKPD bisa dilengkapi dengan model pembelajaran abad 21 salah satunya Problem Based Learning (PBL). PBL bisa membantu peserta didik untuk berpikir kritis dalam memecahkan persoalan dan bekerja sama dengan teman sejawat sehingga akan tercipta proses pembelajaran yang lebih aktif baik dari guru maupun peserta didik. Kurikulum Merdeka tidak hanya mengutamakan intelektual saja tetapi melainkan juga sikap spiritual. LKPD bisa dikaitkan Emotional Spiritual Quotient (ESQ). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan LKPD berbasis PBL bernuansa ESQ. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode kualitatif  yang dilakukan pada bulan November 2023 di SMA Negeri 8 Padang. Subjek dari penelitian ini sebanyak 63 orang peserta didik Fase F. Pengumpulan data berupa observasi ke sekolah, survey terhadap siswa, serta wawancara bersama guru di Fase F. Sedangkan Instrumen yang digunakan berupa lembar observasi peserta didik dan wawancara guru, melalui pengumpulan data yang dilakukan didapatkan hasil bahwa guru sudah menggunakan LKPD akan tetapi belum mengaitkan dengan ESQ. Pada hasil observasi peserta didik dan wawancara guru setuju jika dikembangkan LKPD berbasis PBL bernuansa ESQ pada materi sistem sirkulasi. Oleh karena itu, perlu dikembangkan dikembangkan LKPD berbasis PBL bernuansa ESQ pada materi sistem sirkulasi di SMA Negeri 8 Padang.
IMPLEMENTASI PERMAINAN TRADISIONAL (PETAK UMPET) TERHADAP PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS I MI MUHAMMADIYAH KARANGSARI Ngaisah; Jumini, Sri
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1301

Abstract

Permainan  petak  umpet  adalah  salah  satu  permainan tradisional Indonesia yang dapat digunakan untuk mengajarkan matematika kepada anak sekolah dasar. Studi ini bertujuan untuk menyelidiki bagaimana permainan petak umpet dapat meningkatkan kemampuan matematika anak sekolah dasar dan menemukan bahwa permainan petak umpet dapat membantu anak usia 7 tahun belajar berbagai konsep matematika, terutama yang berkaitan dengan bilangan. Metode penelitian yang digunakan dalam studi ini bersifat kualitatif dengan subjek penelitian anak-anak MI Muhammadiyah Karangsari. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasi, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa permainan petak umpet membantu anak-anak belajar membilang bilangan secara urut dari 1 hingga 10; membilang dengan benda-benda; dan mengetahui banyak dan sedikit. Studi ini menemukan bahwa permainan petak umpet dapat membantu anak usia 7 tahun mempelajari berbagai konsep matematika, khususnya tentang bilangan, tetapi aturan main harus disesuaikan dengan usia dan perkembangan anak. Kesimpulannya adalah bahwa permainan petak umpet dapat digunakan sebagai metode pembelajaran matematika yang efektif bagi anak sekolah dasar.
EKSPLORASI MATERIAL PENYARING AIR RAMAH LINGKUNGAN DALAM MENANGANI KUALITAS AIR DI PERUMAHAN PRASANTI SUKARAME Anggraini, Welly; Suryani, Yani
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1303

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai efisiensi dan efektivitas material penyaring air ramah lingkungan dalam meningkatkan kualitas air di Perumahan Prasanti Sukarame. Analisis parameter seperti turbiditas, kadar logam berat, dan zat organik sebelum dan sesudah penggunaan material menunjukkan penurunan signifikan dalam turbiditas dari 18 NTU menjadi 3 NTU, kadar besi dari 2,5 mg/L menjadi 0,5 mg/L, dan Chemical Oxygen Demand (COD) dari 75 mg/L menjadi 12 mg/L, menandakan kemampuan material penyaring dalam mengurangi kontaminan. Material ini juga menunjukkan durabilitas yang memuaskan dengan masa pakai 6 bulan dan biaya tahunan yang ekonomis sebesar Rp 1.000.000, serta memiliki jejak karbon rendah dan tingkat daur ulang yang tinggi. Dampak positif terhadap lingkungan mencakup pengurangan polusi air hingga 70% dan emisi CO2 yang sangat minim, serta peningkatan kualitas air yang menguntungkan kesehatan masyarakat dan meningkatkan kepuasan konsumen. Rekomendasi dari penelitian ini termasuk pengembangan lebih lanjut, integrasi dengan teknologi tambahan, dan kampanye edukasi untuk memperluas penggunaan material penyaring dalam menyediakan air bersih dan berkelanjutan.
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN BERBASIS RISET DALAM PENGEMBANGAN KETERAMPILAN MENULIS ILMIAH MAHASISWA: STUDI KOMPARATIF MAHASISWA TAHUN PERTAMA DAN MAHASISWA TAHUN KETIGA Syazali, Muhammad; Erfan, Muhammad; Fitriani Wahdah, Nova
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1308

Abstract

Keterampilan menulis ilmiah merupakan kompetensi esensial bagi mahasiswa di perguruan tinggi, namun pengembangannya sering kali terhambat oleh keterbatasan dalam metode pengajaran yang ada. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan keterampilan menulis ilmiah antara mahasiswa tahun pertama dan tahun ketiga, serta mengevaluasi efektivitas kurikulum dalam mengembangkan keterampilan tersebut. Penelitian ini menggunakan desain kuasi-eksperimental dengan pendekatan komparatif, melibatkan 60 mahasiswa program studi pendidikan di sebuah universitas negeri di Indonesia. Data dikumpulkan melalui tes keterampilan menulis ilmiah dan dianalisis menggunakan uji ANOVA untuk menentukan perbedaan signifikan antara kelompok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun mahasiswa tahun ketiga memiliki nilai rata-rata keterampilan menulis yang sedikit lebih tinggi dibandingkan mahasiswa tahun pertama (78.33 vs. 76.21), perbedaan ini tidak signifikan secara statistik (p > 0.05), dan keduanya berada pada grade yang sama, yaitu grade B dengan kategori "baik." Selain itu, sebaran nilai mahasiswa tahun ketiga lebih homogen, yang mengindikasikan adanya konsistensi dalam perkembangan keterampilan menulis. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa pengalaman akademik selama tiga tahun tidak cukup untuk menghasilkan peningkatan signifikan dalam keterampilan menulis ilmiah, sehingga perlu adanya peninjauan kembali terhadap metode pengajaran dan kurikulum yang digunakan. Implikasi praktis dari temuan ini mencakup rekomendasi untuk pengembangan strategi pembelajaran yang lebih adaptif dan penelitian lanjutan untuk mengeksplorasi faktor-faktor lain yang mempengaruhi keterampilan menulis ilmiah mahasiswa.
PENERAPAN ASSESSMENT PORTOFOLIO UNTUK MENGUKUR KETERAMPILAN KOMUNIKASI PESERTA DIDIK PADA MATERI EKOLOGI Islamiani, Lutfia Rahma Iman; Sabtiawan, Wahyu Budi
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v4i2.1313

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan mendeskripsikan hasil analisis keterampilan komunikasi dan respon peserta didik pada penggunaan assessment portofolio. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif menggunakan metode pre-experimental dan dengan desain penelitian one shot case study. Sasaran penelitian ini adalah 26 peserta didik MTs Raden Paku. Instrumen yang digunakan adalah rubrik penilaian portofolio keterampilan komunikasi disertai dengan lembar self assessment, lembar angket respon peserta didik dan tes hasil belajar kognitif. Hasil penelitian yang didapat menunjukkan jika assessment portofolio dapat mengukur keterampilan komunikasi peserta didik dengan hasil 65% peserta didik mendapat kategori baik dan 31% peserta didik mendapat kategori sangat baik. Hasil pengukuran tingkat kognitif peserta didik mendapat kategori rata-rata baik. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa assessment portofolio dapat mengukur keterampilan komunikasi pada materi ekologi.