cover
Contact Name
Imam Rangga Bakti
Contact Email
yaspen.inov.sumatera@gmail.com
Phone
+6281262552956
Journal Mail Official
yaspen.inov.sumatera@gmail.com
Editorial Address
Jalan Melati II No. 3 Komplek PEMDA TK. I Kel. Sempakata, Kec. Medan Selayang, Kota Medan, Sumatera Utara, Indonesia. , 20132
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Mejuajua
ISSN : -     EISSN : 28072634     DOI : https://doi.org/10.52622/mejuajuajabdimas.v1i1
Health, welfare based on local wisdom, design and application of appropriate technology, the application of effective communication and learning methods and related matters
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 203 Documents
Pengembangan Aplikasi Sekolah di Madrasah Tsanawiyah (MTs) YKWI Pekanbaru Berbasis Web Dalam Peningkatan Efisiensi Administrasi Fadhilla, Mutia; Nur, Nuriman M; Syefriani; Arta, Yudhi; Wandri, Rizky; Hanafiah, Anggi
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.234

Abstract

Kemajuan teknologi informasi saat ini telah membawa perubahan signifikan dalam bidang pendidikan, sehingga mendorong sekolah untuk beralih dari sistem berbasis kertas ke solusi digital yang lebih efisien. MTs YKWI Pekanbaru, meskipun memiliki potensi strategis, masih menghadapi tantangan dalam pengelolaan sumber daya dan administrasi yang dilakukan secara manual. Dalam mengatasi masalah ini, dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) yang bertujuan untuk mengembangkan aplikasi sekolah berbasis web dengan menggunakan metode waterfall. Pembangunan aplikasi sekolah ini bertujuan untuk  meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan data, termasuk manajemen penilaian, siswa, dan guru. Pembangunan aplikasi sekolah ini bertujuan untuk  meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan data, termasuk manajemen penilaian, siswa, dan guru. Aplikasi yang dibangun dapat meningkatkan efisiensi pada proses administrasi dengan kenaikan hingga tiga kali lebih cepat. Adapun berdasarkan feedback yang diperoleh menggunakan kuesioner, tingkat kepuasan terhadap kegiatan pengabdian sebesar 87,5% dan tingkat kepuasan aplikasi dalam meningkatkan efesiensi pada proses administrasi sebesar 78,8%.
Pemanfaatan Sistem Informasi Sekolah Berbasis Web Di SMK YKWI Sebagai Solusi Untuk Pengelolaan Data Yang Efektif Dalam Meningkatkan Kualitas Sekolah Wandri, Rizky; Fitriani; Muhammad Akbar Almuttaqin; Rizdqi Akbar Ramadhan; Poppy Camenia Jamil; Mutia Fadhilla; Anggi Hanafiah; Fhelia Zahwa; Therecya Silitonga
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.235

Abstract

Pemanfaatan teknologi informasi dalam dunia pendidikan telah menjadi kebutuhan mendesak untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan sekolah. SMK YKWI Pekanbaru menghadapi berbagai kendala dalam administrasi sekolah akibat keterbatasan penggunaan teknologi, seperti pengelolaan data peserta didik, guru, keuangan, kehadiran, dan penilaian yang masih dilakukan secara semi-manual menggunakan Microsoft Word dan Excel. Permasalahan ini menyebabkan inefisiensi dan potensi kesalahan dalam pengelolaan data. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem informasi sekolah berbasis teknologi guna mengoptimalkan manajemen administrasi di SMK YKWI Pekanbaru. Metode yang digunakan adalah Agile Development Model, yang memungkinkan pengembangan sistem secara iteratif dan fleksibel sesuai kebutuhan mitra. Pelaksanaan penelitian ini meliputi tahapan observasi mitra, analisis kebutuhan, pengembangan sistem, pengujian, implementasi, serta evaluasi efektivitas sistem. Hasil dari implementasi sistem menunjukkan peningkatan efisiensi dalam proses entri dan pengolahan data siswa. Sebelum sistem diterapkan, proses entri data manual membutuhkan waktu rata-rata 1-2 hari, sedangkan setelah implementasi sistem, waktu tersebut berkurang menjadi kurang dari 1-2 jam per hari. Selain itu, dari kuesioner yang disebarkan kepada kepala sekolah, tata usaha, dan guru, diperoleh data bahwa rata-rata 88% responden sangat puas dengan kegiatan PkM yang dilakukan. Selain itu, rata-rata 95% responden menyatakan kepuasan yang tinggi terhadap sistem yang telah dikembangkan. Dengan harapan di tahun berikutnya sistem informasi sekolah ini dapat meningkatkan efisiensi administrasi dalam pengelolaan data yang efektif untuk meningkatkan kualitas sekolah. Dengan demikian, penelitian ini memberikan kontribusi signifikan dalam pengembangan teknologi informasi di bidang pendidikan, serta membuka peluang untuk pengembangan lebih lanjut di masa depan.
Edukasi dan Pelatihan Pembuatan Minuman Fungsional Anti Anemia di SMA 2 Muhammadiyah Bandar Lampung Nurnahari, Naura; Aziz, Syaikhul; Fauziyya, Riri; Nur Auli, Winni; Maulidia Rahayyu, Annisa; Kartika Sari Ramadhani, Untia; Azanti Putri, Refsya; Fajar Fauzi, Muh; Sekarsari Yusuf, Mubarika; Mulyani, Isna
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.236

Abstract

Anemia adalah suatu kondisi di mana jumlah sel darah merah atau konsentrasi Hemoglobin di dalam darah lebih rendah dari normal. Berdasarkan Survei Kesehatan Nasional Indonesia 2023, prevalensi anemia pada kelompok  usia 15-24 tahun sebesar 15,5%. Anemia bisa dicegah dengan nutrisi yang tepat. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah mengedukasi para remaja mengenai pemanfaatan bahan alam untuk mencegah anemia serta pelatihan pembuatan minuman fungsional untuk mencegah anemia. Kegiatan ini berlangsung di SMA 2 Muhammadiyah Bandar Lampung dan melibatkan 39 siswa-siswi. Metode yang diterapkan dalam kegiatan ini meliputi ceramah dan demonstrasi. Penilaian peningkatan pengetahuan dilakukan melalui pre-test dan post-test. Evaluasi dilakukan menggunakan instrumen pre-test dan post-test yang terdiri dari 10 butir pertanyaan. Uji normalitas Shapiro-Wilk menunjukkan bahwa data berdistribusi normal (pre-test p = 0,7485; post-test p = 0,2501), sehingga dilanjutkan dengan uji paired sample t-test. Hasil analisis menunjukkan peningkatan yang signifikan secara statistik (p = 0,0008), dengan rata-rata skor meningkat dari 59,3% menjadi 80,5%.
Urgensi Sistem Informasi Sekolah Terintegrasi Untuk Mengoptimalkan Sumber Daya Dan Meningkatkan Kinerja Sekolah Dasar 003 YKWI Anggi Hanafiah; Oktasia Nasution, Hafiza; Suryani, Des; Kurniawan, Andri; Masnur, Masnur; Wandri, Rizky; Fadhilla, Mutia
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.237

Abstract

Pengelolaan informasi sekolah yang masih dilakukan secara manual menyebabkan inefisiensi, kurangnya transparansi, serta kesulitan akses informasi bagi masyarakat. SDN 003 YKWI menghadapi permasalahan dalam proses penerimaan peserta didik baru (PPDB), pencatatan absensi guru, dan penyebaran informasi sekolah yang belum terintegrasi secara digital. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem informasi sekolah terintegrasi yang mencakup website sekolah, sistem PPDB online, dan sistem absensi guru digital guna meningkatkan efisiensi administrasi dan kinerja sekolah. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam kegiatan ini adalah pendekatan Software Development Life Cycle (SDLC), yang terdiri dari tahap-tahap: identifikasi kebutuhan sistem melalui observasi dan wawancara, perancangan sistem (desain antarmuka dan database), implementasi sistem berbasis web, pengujian menggunakan metode black-box testing, serta pelatihan dan evaluasi efektivitas sistem melalui pre-test dan post-test kepada pengguna (guru dan staf administrasi). Evaluasi juga dilakukan berdasarkan respons pengguna dan efisiensi penggunaan sistem dalam aktivitas operasional sekolah. Hasil implementasi menunjukkan bahwa website sekolah memudahkan akses informasi dan meningkatkan transparansi publik, sistem PPDB online mengurangi waktu pendaftaran hingga 60% dan mengurangi kesalahan administrasi secara signifikan, sedangkan sistem absensi guru digital meningkatkan akurasi data kehadiran dan efisiensi pelaporan harian hingga 70%. Evaluasi melalui post-test juga menunjukkan peningkatan pemahaman pengguna terhadap sistem sebesar 85%. Sistem informasi sekolah terintegrasi ini berhasil memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan efisiensi manajemen, transparansi informasi, dan kesiapan digital sekolah. Solusi ini dapat direplikasi untuk sekolah lain yang menghadapi tantangan serupa dalam pengelolaan administrasi di era digital.
EDUKASI PREGNANCY MASSAGE DAN KETIDAKNYAMANAN SELAMA KEHAMILAN PADA IBU HAMIL DI KELAS IBU HAMIL DESA BOJONGSARI KABUPATEN BANYUMAS Agustin Prameswari, Dinda; Haniyah, Siti; Yunida Triana, Noor
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.241

Abstract

Kehamilan merupakan proses alami bagi wanita yang melibatkan banyak perubahan fisik. Kehamilan berlangsung sekitar 40 minggu, atau setara dengan 9 bulan 7 hari, dihitung sejak hari pertama haid terakhir Ketidaknyamanan ini dapat dirasakan sepanjang 3 trimester kehamilan. Untuk mengurangi ketidaknyamanan, ada beberapa jenis terapi yang dapat dipilih berdasarkan gejala yang dialami. Salah satu diantaranya yaitu pregnancy massage atau biasa dikenal sebagai pijat ibu hamil. Tujuan dari PkM ini yaitu mengedukasi 35 ibu hamil sebagai responden mengenai pengetahuan tentang ketidaknyamanan selama kehamilan dan tentang pregnancy massage., dan meningkatkan pengetahuan ibu hamil mengenai pregnancy massage guna untuk mengatasi keluhan-keluhan yang dialami. Metode pengabdian ini dilakukan dengan cara memberikan kuesioner pretest dan posttest mengenai pregnancy massage., memberikan edukasi mengenai pregnancy massage. Hasil edukasi ketidaknyamanan selama kehamilan yang dilakukan menunjukkan hasil peningkatan pengetahuan sebanyak 31,14% dengan nilai rata-rata 89,43 (baik). Pada edukasi pregnancy massage menunjukkan hasil peningkatan pengetahuan sebanyak 40,38% dengan nilai rata-rata 93,71 (baik). Luaran Pengabdian kepada Masyarakat ini yaitu haki video dan buku saku tentang pregnancy massage serta jurnal publikasi Pengabdian Masyarakat
Focus Discussion Group (FGD) Diversifikasi Peternakan Pada Lahan Hutan Rakyat Dalam Rangka Produksi Konversi Biomassa di Desa Regemuk, Pantai Labu, Deli Serdang, Sumatera Utara Dayana, Indri; Inda Sari, Dian; Fadlan Siregar, Muhammad; Satria, Habib; Maizana, Dina; Mungkin, Moranain; Winda Sari, Vina; Hermansyah, Hermansyah; Puspita Sari, Mega
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.244

Abstract

Kegiatan Focus Group Discussion (FGD) ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi dan tantangan diversifikasi peternakan pada lahan hutan rakyat dalam mendukung produksi biomassa h di Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Melalui pendekatan partisipatif yang melibatkan kelompok tani, instansi pemerintah, akademisi, dan sektor swasta, ditemukan bahwa integrasi sistem silvopastura dan pengolahan limbah ternak menjadi sumber energi terbarukan (biogas dan kompos) berpotensi meningkatkan pendapatan petani sekaligus menjaga kelestarian lingkungan. Hasil FGD menunjukkan bahwa diversifikasi peternakan, seperti integrasi ternak ruminansia kecil dengan pola tanam agroforestri, memiliki potensi meningkatkan pendapatan petani hingga 20–30% melalui optimalisasi lahan dan pemanfaatan limbah biomassa. Selain itu, pendekatan ini dinilai mampu meningkatkan keberlanjutan lingkungan melalui pengurangan pembukaan lahan baru dan peningkatan kesuburan tanah. Sebagai tindak lanjut, direncanakan pengembangan model percontohan (pilot project) serta pendampingan teknis berkelanjutan untuk mendukung implementasi sistem secara lebih luas di kawasan sekitarnya Juga diperlukan penguatan kelembagaan, akses pembiayaan, serta pelatihan teknis untuk mendukung implementasi secara menyeluruh.
PENERAPAN APLIKASI TRELLO SEBAGAI ALAT BANTU MANAJEMEN PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK UNTUK GURU DI SMAN 85 Wulandari Sari, Dwi; Gusti Ayu, Kurnia; Hasanudin, Muhaimin; Wahab, Abdi
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.245

Abstract

SMAN 85 terletak di Srengseng, Kecamatan Kembangan, merupakan lembaga pendidikan dengan jumlah siswa yang cukup banyak dan memiliki berbagai jurusan. Dengan didukung oleh sekitar 15 orang guru, SMA Negeri ini menerapkan kurikulum yang berlaku di Indonesia, yaitu kurikulum berbasis proyek. Untuk mendukung pembelajaran berbasis proyek, para guru di SMAN 85 perlu dibekali teknologi yang nantinya mendukung dalam Pendidikan abad ke-21 yang menekankan pada keterampilan kolaborasi, komunikasi dan literasi digital. Permasalahan: Hal utama yang dijadikan permasalahan di mitra adalah a) Sulitnya mengorganisasi tugas, kurangnya kolaborasi antar siswa, dan minimnya keterlacakan progres b) Kurangnya pengalaman belajar yang lebih terstruktur dan relevan dengan kebutuhan industri modern c) Belum adanya fasilitas kolaborasi antar siswa dan guru dalam pengelolaan tugas proyek. Solusi:  a) Memberikan pengalaman dengan mengenalkan teknologi untuk meningkatkan efisiensi manajemen pembelajaran berbasis proyek. b) Mengadakan pelatihan dan pendampingan penggunan aplikasi Trello yang menawarkan visualisasi tugas yang jelas, kemudahan kolaborasi, serta alat pelacakan progres yang efektif. Target capaian luaran adalah peningkatan pemahaman dan keterampilan para guru SMAN 85. Hasil dari kegiatan pengabdian Masyarakat yang telah dilakukan, para guru di SMAN 85 berdasarkan dari hasil pretest dan posttest menunjukkan peningkatan kemampuan dan keterampilan sebesar 88%. Untuk menjamin keberhasilan program pengmas maka akan dilakukan evaluasi saat pengmas dilaksanakan dan pemantauan penggunaan aplikasi selepas pelatihan pengmas dilakukan. Sehingga, kegiatan pengmas akan terus berkelanjutan.
Optimalisasi Pengembangan Ekonomi Islam di Balongsari: Studi Kualitatif Integrasi Teori dan Praktik Kontemporer Isdhihar Aziz, Muhammad Argha; Hukama, Mochamad Davin; Afandi, Muhammad Husen; Muflihin, Mohammad Dliyaul
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.247

Abstract

Pengembangan ekonomi Islam merupakan upaya strategis untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan dengan mengedepankan prinsip-prinsip syariah yang berorientasi pada keadilan, pemerataan sosial, keberlanjutan, dan keseimbangan ekonomi. Studi ini berfokus pada optimalisasi pengembangan ekonomi Islam di Balongsari melalui pendekatan kualitatif deskriptif yang mengeksplorasi integrasi antara teori-teori ekonomi Islam kontemporer dengan praktik masyarakat secara nyata. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara mendalam, diskusi kelompok terfokus (FGD), dan observasi partisipatif yang melibatkan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), lembaga keuangan syariah, tokoh masyarakat, serta pemangku kepentingan pemerintah daerah. Hasil temuan menunjukkan bahwa meskipun prinsip-prinsip syariah telah banyak diadopsi, penerapan teknologi digital dan inovasi dalam model bisnis masih belum optimal. Tantangan utama yang diidentifikasi mencakup keterbatasan sumber daya manusia, akses terbatas terhadap pembiayaan yang sesuai dengan prinsip syariah, dan rendahnya pemahaman masyarakat tentang ekonomi Islam. Hambatan-hambatan ini perlu diatasi melalui sinergi antar pemangku kepentingan dan pemanfaatan teknologi informasi secara strategis.Studi ini menyimpulkan bahwa optimalisasi pengembangan ekonomi Islam memerlukan pendekatan multidimensional yang mengintegrasikan secara simultan dimensi sosial, budaya, teknologi, dan ekonomi. Rekomendasi strategis yang dikembangkan diharapkan dapat menjadi panduan praktis untuk memperkuat ekosistem ekonomi Islam di Balongsari dan wilayah lain yang serupa
EDUKASI DAGUSIBU OBAT YANG BAIK DAN BENAR Mairani, Fridelly; Suryani, Monica; Sirait, Citrawani Enjelina; Sinaga, Johannes
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.248

Abstract

Era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) telah mendorong peningkatan motivasi masyarakat untuk memeriksakan kesehatan di fasilitas pelayanan kesehatan, sehingga akses mendapatkan obat pun menjadi lebih mudah. Namun, peningkatan penggunaan obat ini belum diimbangi dengan pemahaman masyarakat yang memadai mengenai cara mengonsumsi dan mengelola obat secara tepat di rumah. Melalui kegiatan pengabdian masyarakat ini, kami bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang penggunaan obat yang rasional, termasuk tata cara penyimpanan dan pembuangan obat yang rusak atau kadaluarsa dengan benar. Metode yang kami gunakan adalah pemberian edukasi mengenai DAGUSIBU kepada kader PKK, yang mencakup penyuluhan dan pendampingan langsung dalam pengelolaan obat di rumah. Diharapkan, pengetahuan yang diperoleh masyarakat melaluikegiatan ini dapat mengubah perilaku mereka dalam mengelola obat di rumah sekaligus mendorong penggunaan obat secara lebih rasional. Hasil evaluasi dan monitoring menunjukkan dampak positif dari kegiatan ini, berupa peningkatan pemahaman masyarakat tentang penggunaan obat yang rasional serta pengelolaan obat di rumah yang lebih tepat.
Optimalisasi Pekarangan Rumah Sebagai Kebun Toga Untuk Kesehatan Keluarga pada Desa Bukit Lawang Saputri, Muharni; Dasopang, Eva Sartika; Nerdy; Margata, Linda; Ramzayani, Astuti; Kamila, Tazkia; Dhafi, Muhammad
Mejuajua: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Agustus 2025
Publisher : Yayasan Penelitian dan Inovasi Sumatera (YPIS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52622/mejuajuajabdimas.v5i1.250

Abstract

Pemanfaatan tanaman obat keluarga (TOGA) sebagai upaya menjaga kesehatan mandiri di tingkat rumah tangga masih belum optimal di sebagian masyarakat pedesaan. Minimnya pengetahuan masyarakat terhadap pengobatan tradisional menjadi alasan kurangnya minat terhadap tanaman yang berkhasiat sebagai obat. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan minat warga Desa Bukit Lawang dalam mengelola pekarangan rumah sebagai kebun TOGA yang fungsional dan berkelanjutan. Metode yang digunakan meliputi perkenalan, pretest, pemaparan materi, diskusi terkait pemanfaatan tanaman obat secara sederhana, dan di tutup dengan posttest. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman warga tentang jenis-jenis tanaman TOGA dan manfaatnya bagi kesehatan keluarga. Hasil kuisioner menunjukkan adanya kenaikan persentase pada pemahaman tentang TOGA dari 39% menjadi 94% dan pengetahuan terhadap manfaat TOGA juga mengalami kenaikan dari 31% menjadi 92%. Selain itu, warga mulai termotivasi untuk menjadikan TOGA sebagai bagian dari gaya hidup sehat dan ketahanan kesehatan keluarga berbasis kearifan lokal. Hal ini terlihat dari antusiasme warga mulai menanam TOGA dipekarangan rumahnya 1 hari setelah kegiatan berlangsung. Kegiatan ini menunjukkan bahwa sosialisasi terhadap TOGA harus bisa dilakukan secara rutin di daerah-daerah khususnya yang masih minim jaringan informasi dan kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal dalam menciptakan lingkungan sehat dan mandiri dalam pengelolaan kesehatan keluarga melalui tanaman obat tradisional.