cover
Contact Name
I GST AYU EKA DAMAYANTHI
Contact Email
eebunud@gmail.com
Phone
+62 812-3768-5227
Journal Mail Official
eebunud@unud.ac.id
Editorial Address
Jl. P.B. Sudirman, Dangin Puri Klod, Kec. Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80112
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Published by Universitas Udayana
ISSN : -     EISSN : 23373067     DOI : https://doi.org/10.24843/EEB.2024.v14.i04
Core Subject : Economy, Education,
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana (EEB) is an electronic scientific journal that publishes the results of economic and business studies. EEB is published periodically every month with an online format. EEB Editor receives written results of studies in the fields of economics, management, and accounting, both empirical and theoretical studies which are analyzed qualitatively and quantitatively and have never and will not be published in other media. The incoming script will be evaluated and edited for uniformity of formats, terms and other procedures according to the style of the environment that applies to the E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Articles 21 Documents
Search results for , issue "VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024" : 21 Documents clear
PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DISCLOSURE DAN MODAL INTELEKTUAL PADA NILAI PERUSAHAAN Ni Luh Putu Sri Rahayu Dewi; Ni Putu Sri Harta Mimba
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p03

Abstract

Tujuan utama perusahaan yang telah go public pada umumnya adalah memaksimalkan nilai perusahaan yang dapat dilihat dari tingginya harga saham. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility disclosure dan modal intelektual pada nilai perusahaan. Penelitian ini dilakukan di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan periode penelitian tahun 2017-2019. Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan sektor perdagangan, jasa dan investasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2017-2019 yang mengungkapkan laporan tahunan dan corporate social responsibility sebanyak 90 perusahaan. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh sebanyak 22 perusahaan dengan 56 sampel (amatan). Pemilihan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode non probablility sampling dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa corporate social responsibility disclosure berpengaruh negatif pada nilai perusahaan. Sedangkan modal intelektual tidak berpengaruh pada nilai perusahaan.
PENGARUH ORIENTASI KONSUMEN, INOVASI PRODUK DAN KEUNGGULAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN Pande Gede Milantara Saguna; Ni Nyoman Rsi Respati
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p17

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh orientasi konsumen, inovasi produk, dan keunggulan citra merek terhadap keputusan pembelian di Coffee Shop Janji Jiwa di Kota Denpasar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan sampel konsumen Janji Jiwa di Kota Denpasar yang berjumlah 130 orang. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis statistic yang terdiri dari uji F-test, t-test, regresi linier berganda, dan determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial orientasi konsumen berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di Coffee Shop Janji Jiwa di Kota Denpasar, inovasi produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di Coffee Shop Janji Jiwa di Kota Denpasar, dan keunggulan citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di Coffee Shop Janji Jiwa di Kota Denpasar. Sedangkan secara simultan orientasi konsumen, inovasi produk, dan keunggulan citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di Coffee Shop Janji Jiwa di Kota Denpasar.
PERAN MEDIASI DIGITAL MARKETING PADA PENGARUH LITERASI DIGITAL DAN INOVASI PRODUK TERHADAP KINERJA UMKM Ni Putu Yayuk Puspita Yanti; Ni Luh Wayan Sayang Telagawathi; Ni Made Ary Widiastini
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p08

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh digital marketing dalam memediasi literasi digital dan inovasi produk terhadap kinerja UMKM binaan Inkubator Bisnis Universitas Udayana yang menggunakan Resource Based View (RBV) sebagai dasar teoritis untuk menganalisis hubungan antara variabel tersebut. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 100 responden dari UMKM binaan Inkubator Bisnis Universitas Udayana. Teknik analisis data yang digunakan adalah SEM-PLS. Hasil menunjukkan bahwa literasi digital dan inovasi produk tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja UMKM, digital marketing berpengaruh signifikan terhadap kinerja UMKM, literasi digital dan inovasi produk berpengaruh signifikan terhadap digital marketing, digital marketing memberikan efek mediasi sempurna pada pengaruh literasi digital terhadap kinerja UMKM, dan digital marketing memberikan efek mediasi parsial pada pengaruh inovasi produk terhadap kinerja UMKM binaan Inkubator Bisnis Universitas Udayana. Penemuan ini diharapkan memberikan kontribusi empiris pada ilmu manajemen khususnya kinerja UMKM serta bermanfaat bagi Inkubator Bisnis Universitas Udayana dalam melakukan pola pembinaan yang berhubungan dengan literasi digital, inovasi produk, dan digital marketing agar bisa meningkatkan kinerja UMKM.
PENGARUH KEPUASAN KERJA, KOMPENSASI DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP RETENSI KARYAWAN PADA MASA PANDEMI COVID-19 Denick Ariawangsa; Ni Wayan Mujiati
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p13

Abstract

Beberapa faktor yang membuat karyawan harus mengundurkan diri dari perusahaan diantaranya perbedaan budaya yang diterapkan perusahaan, tugas yang didapat tidak sesuai dengan kemampuan yang dimiliki, fasilitas yang dirasa kurang sepadan dengan tugas yang di berikan, serta kompensasi yang diberikan tidak setimpal dengan apa yang dikerjakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kepuasan Kerja, Kompensasi, dan Budaya Organisasi terhadap Retensi karyawan. Penelitian ini dilakukan di Natya Hotel Kuta Badung dengan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 36 orang responden, dengan menggunakan metode sampling jenuh dan pengumpulan data dilakukan melalui wawancara serta penyebaran kuisioner. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kepuasan kerja berpengaruh signifikan pada retensi karyawan Natya Hotel Kuta Badung, Kompensasi berpengaruh signifikan pada retensi karyawan Natya Hotel Kuta Badung, serta Budaya organisasi berpengaruh signifikan pada retensi karyawan Natya Hotel Kuta Badung. Secara teoritis penelitian ini juga memberikan pemahaman bahwa dengan meningkatkan kepuasan kerja, kompensasi, serta budaya organisasi maka akan mampu mempertahankan karyawan untuk tetap tinggal diperusahaan.
PENGARUH E-WOM DAN MOTIVASI PEMBELIAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BARANG VIRTUAL I Made Katana Wirasatya; Ni Ketut Seminari
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p04

Abstract

Keputusan pembelian ialah hasil dari perjalanan integrasi pikiran dilanjutkan dengan evaluasi dua atau lebih alternatif serta melakukan pemilihan pada salah satunya. Saat pelanggan melakukan pemilihan dan pembelian dari sebuah brand, pelanggan melakukan kegiatan atau keputusan untuk membeli yang sesungguhnya. Tujuan penelitian untuk meneliti efek e-WOM serta motivasi pembelian pada keputusan pembelian oleh player Game Online Seal Online Blade of Destiny dengan 100 responden mempergunakan teknik sampling jenuh. Pengumpulan data dengan penyebaran kuesioner. Teknik analisis dipergunakan ialah path analysis. Hasil menunjukkan e-WOM, serta motivasi pembelian memberikan pengaruhnya yang positif signifikan ke keputusan pembelian. Semakin baik e-WOM serta motivasi yang dilakukan maka semakin meningkat pula keputusan pembelian dari konsumen.
PERAN KEPUASAN KERJA MEMEDIASI PENGARUH STRES KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION PERAWAT RSUD TABANAN I Made Oko Dwi Antara; Ida Bagus Ketut Surya; I Gusti Made Suwandana
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p18

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran kepuasan kerja memediasi pengaruh stres kerja terhadap turnover intention Perawat Rumah Sakit Umum Daerah Tabanan. Penelitian ini menggunakan sampel seluruh perawat Non-PNS yang berjumlah 188 orang dengan metode penarikan sampel jenuh. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah metode survei dengan instrumen yang digunakan yaitu kuesioner. Data yang sudah dikumpulkan kemudian dianalisis dengan alat analisis statistik inferensial Structural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa stres kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap turnover intention. Stres kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. Kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention, dan kepuasan kerja memediasi secara parsial komplementer pengaruh stres kerja terhadap turnover intention.
FINANCIAL SUSTAINABILITY BERBASIS BUDAYA (STUDI PADA LEMBAGA PERKREDITAN DESA DI BALI) Ni Luh Putu Wiagustini; Ida Bagus Panji Sedana; Ni Putu Ria Aprilia; Graceila Regia Margareth Simanjuntak
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p09

Abstract

Lembaga Perkreditan Desa (LPD) di Bali memiliki peranan yang strategis dalam meningkatkan perekonomian Desa, terutama pembiayaan untuk usaha mikro kecil menengah. LPD saat ini menghadapi persaingan dari Lembaga keuangan sejenis yang beroperasi di Bali. Penelitian ini bertujuan untuk menganalis pengaruh Modal Budaya yang meliputi Budaya Kolektif dan Budaya Organisasi pada financial sustainability. Populasi penelitian adalah Lembaga Perkreditan Desa di Bali yang memiliki katagori sehat dan cukup sehat dengan jumlah 1.145 unit. Penentuan besarnya sampel dilakukan dengan menggunakan rumus Slovin, yaitu sebanyak 100 unit, sampel diambil dengan stratified proportional random sampling berdasarkan jumlah unit di kabupaten/kota di Bali. Metode analisis yang digunakan adalah Smart-PLS, ditemukan bahwa Modal Budaya yang meliputi Budaya Kolektif dan Budaya Organisasi mampu meningkatkan financial sustainability.
ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI POLA KONSUMSI RUMAH TANGGA MISKIN DI KECAMATAN KUBU, KABUPATEN KARANGASEM Kadek Novi Darmawati; Sudarsana Arka
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p14

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah 1) untuk menganalisis pengaruh pendapatan, harga beras, jumlah anggota keluarga, dan pendidikan secara simultan terhadap pola konsumsi rumah tangga miskin di Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. 2) untuk menganalisis pengaruh pendapatan, harga beras, jumlah anggota keluarga, dan pendidikan secara parsial terhadap pola konsumsi rumah tangga miskin di Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. Ukuran sampel dihitung dengan rumus Slovin dengan total 99 responden rumah tangga miskin berdasarkan jenis pekerjaan. Metode penentuan sampel yaitu simple random sampling berdasarkan jenis pekerjaan kepala keluarga, dengan metode pengumpulan data observasi, wawancara mendalam, dan wawancara terstruktur menggunakan instrumen kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dari program SPSS. Hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa pendapatan, harga beras, jumlah anggota keluarga, dan pendidikan bepengaruh signifikan terhadap pola konsumsi RTM di Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. Hasil Penelitian secara parsial menunjukkan pendapatan dan pendidikan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pola konsumsi rumah tangga miskin di Kecamatan Kubu, Kabupaten karangasem. Harga beras dan jumlah anggota keluarga berpengaruh positif dan signifikan terhadap pola konsumsi rumah tangga miskin di Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem.
PERAN BRAND IMAGE DALAM MEMEDIASI PENGARUH E-WOM TERHADAP PURCHASE INTENTION PADA AMOLAS CAFÉ CANGGU Putu Adnyani Putri; Ni Made Asti Aksari
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p05

Abstract

Purchase intention adalah bentuk dari perilaku konsumen yang berkeinginan untuk membeli sebuah produk yang didasari oleh pengalaman dan, penggunaan sebelumnya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menjelaskan peran brand image dalam memediasi pengaruh electronic word of mouth (E-WOM) terhadap purchase intention pada Amolas Café Canggu. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 120 responden dengan teknik nonprobability sampling, khususnya metode purposive sampling. Data dikumpulkan dengan menyebarkan kuesioner secara online dan dianalisa menggunakan metode analisis jalur atau path analysis. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa electronic word of mouth (E-WOM) berpengaruh positif dan signifikan terhadap purchase intention dan brand image; brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap purchase intention; dan brand image dinyatakan mampu memediasi secara parsial pengaruh electronic word of mouth (E-WOM) terhadap purchase intention. Hal ini berarti bahwa untuk menimbulkan niat beli konsumen, Amolas Café Canggu perlu memerhatikan brand image dan electronic word of mouth (E-WOM) miliknya.
PENGARUH PROMOSI PESAING, KETIDAKPUASAN DAN KEBUTUHAN MENCARI VARIASI TERHADAP PERALIHAN MEREK PROVIDER XYZ DI KOTA DENPASAR Pande Ketut Adi Yoga Prasetyo; I Gde Ketut Warmika
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i02.p19

Abstract

Peningkatan pengguna internet di Indonesia sangat pesat terjadi, Fenomena covid-19 menjadi salah satu penyebab meningkatnya pengguna internet di Indonesia. Namun, peningkatan pengguna internet di Indonesia tidak sejalan dengan peningkatan pengguna provider XYZ. Penyedia XYZ justru mengalami penurunan pengguna yang signifikan pada tahun 2021, yakni sebesar 3,4 persen (Databoks.Kotadata (2021).Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Sampel ditentukan dengan menggunakan model non-probability sampling dengan teknik purposive sampling. Purposive sampling dengan sampel pada penelitian ini berjumblah 100 responden yang merupakan mantan pengguna provider XYZ di Kota Denpasar selama tiga tahun terakhir Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan program SPSS for Windows.Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh promosi pesaing, ketidakpuasan, dan kebutuhan mencari variasi terhadap peralihan merek provider XYZ di Kota Denpasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua hipotesis diterima. Promosi pesaing, ketidakpuasan, kebutuhan untuk mencari variasi secara parsial atau simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap peralihan merek.

Page 1 of 3 | Total Record : 21


Filter by Year

2024 2024


Filter By Issues
All Issue VOLUME.14.NO.04.TAHUN.2025 VOLUME.14.NO.03.TAHUN.2025 VOLUME.14.NO.02.TAHUN.2025 VOLUME.14.NO.01.TAHUN.2025 VOLUME.13.NO.12.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.11.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.10.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.08.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.07.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.06.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.05.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.04.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.03.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.02.TAHUN.2024 VOLUME.13.NO.01.TAHUN.2024 VOLUME.12.NO.12.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.11.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.10.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.09.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.08.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.07.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.06.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.05.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.04.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.03.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.02.TAHUN.2023 VOLUME.12.NO.01.TAHUN.2023 VOLUME.11.NO.12.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.11.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.10.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.09.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.08.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.07.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.06.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.05.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.04.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.03.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.02.TAHUN.2022 VOLUME.11.NO.01.TAHUN.2022 VOLUME.10.NO.12.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.11.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.10.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.09.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.08.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.07.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.06.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.05.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.04.TAHUN.2021 VOLUME.10.NO.03.TAHUN. 2021 VOLUME.10.NO.02.TAHUN. 2021 VOLUME.10.NO.01.TAHUN. 2021 VOLUME.09.N0.12.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.11.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.10.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.09.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.08.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.07.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.06.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.05.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.04.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.03.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.02.TAHUN 2020 VOLUME.09.NO.01.TAHUN 2020 VOLUME.08.NO.12.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.11.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.10.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.09.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.08.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.07.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.06.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.05.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.04.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.03.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.02.TAHUN 2019 VOLUME.08.NO.01.TAHUN 2019 VOLUME.07.NO.12.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.11.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.10.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.09.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.08.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.07.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.06.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.05.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.04.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.03.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.02.TAHUN 2018 VOLUME.07.NO.01.TAHUN 2018 VOLUME.06.NO.12.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.11.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.10.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.09.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.08.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.07.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.06.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.05.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.04.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.03.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.02.TAHUN 2017 VOLUME.06.NO.01.TAHUN 2017 VOLUME.05.NO.12.TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.11.TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.10.TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.09.TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.08. TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.07. TAHUN 2016 VOLUME 05.NO.06. TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.05.TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.04.TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.03.TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.02.TAHUN 2016 VOLUME.05.NO.01.TAHUN 2016 VOLUME 04.NO.12.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.11.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.10.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.09.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.08.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.07.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.06.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.05.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.04.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.03.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.02.TAHUN 2015 VOLUME 04.NO.01.TAHUN 2015 VOLUME 03.NO.12.TAHUN 2014 VOLUME 03.NO.11.TAHUN 2014 VOLUME.03.N0.02.TAHUN 2014 VOLUME.03.N0.01.TAHUN 2014 VOLUME 03.NO.10.TAHUN 2014 VOLUME 03.NO.09.TAHUN 2014 VOLUME 03.NO.08.TAHUN 2014 VOLUME 03. NO.07.TAHUN 2014 VOLUME 03.NO.06.TAHUN 2014 VOLUME.03.NO.05 TAHUN 2014 VOLUME.03.NO.04.TAHUN 2014 VOLUME.03.NO.03.TAHUN 2014 Volume.02.N0.06.Tahun 2013 Volume.02.No.12.Tahun 2013 Volume.02. No. 10. Tahun 2013 Volume.02.No.09.Tahun 2013 Volume.02.No.08.Tahun 2013 Volume.02.No.07.Tahun 2013 Volume.02.No.05.Tahun 2013 Volume.02.No.04.Tahun 2013 Volume 02. No.03. Tahun 2013 Volume 02. No.02. Tahun 2013 Volume.02.No.01.Tahun 2013. Volume 01.No.02.Tahun 2012. Volume 01.No.01.Tahun 2012. More Issue