E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana (EEB) is an electronic scientific journal that publishes the results of economic and business studies. EEB is published periodically every month with an online format. EEB Editor receives written results of studies in the fields of economics, management, and accounting, both empirical and theoretical studies which are analyzed qualitatively and quantitatively and have never and will not be published in other media. The incoming script will be evaluated and edited for uniformity of formats, terms and other procedures according to the style of the environment that applies to the E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Articles
20 Documents
Search results for
, issue
"VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024"
:
20 Documents
clear
GREEN BRAND TRUST MEMEDIASI PENGARUH GREEN MARKETING TERHADAP GREEN PURCHASE DECISION
I Gusti Ngurah Satya;
I Gede Nandya Oktora Panasea
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p04
Riset ini memiliki tujuan untuk mengetahui peranan kepercayaan merek hijau sebagai mediator efek pemasaran hijau terhadap green purchase decision (studi pada konsumen Minyak Oles Bokashi di kota Denpasar). Denpasar dipilih sebagai lokasi pelaksanaan riset. Ukuran sampel dalam penelitian terdiri dari 120 responden, dipilih menggunakan metode nonprobability sampling dengan purposive sampling technique. Data dikumpulkan dengan menyebarkan kuesioner sebagai instrumen melalui google formulir. Prosedur analisis data meliputi pengujian asumsi klasik, analisis path, sobel test dan VAF test. Hasil penelitian menunjukkan bahwasannya semua hipotesis diterima. Dalam hal ini, green marketing mempengaruhi keputusan green purchase dan kepercayaan brand hijau secara positif dan signifikan, kepercayaan brand hijau mempengaruhi keputusan green purchase secara positif dan signifikan, dan kepercayaan brand hijau berperan sebagai pemediasi pengaruh pemasaran hijau terhadap green purchase decision secara positif dan signifikan dengan efek mediasi parsial. Hasil ini menyimpulkan bahwasannya peningkatan kepercayaan brand hijau yang tercipta dari peningkatan green marketing akan meningkatkan green purchase decision konsumen.
PENGARUH INOVASI DIGITAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERBANKAN DI INDONESIA
Dinda Ayu Yogaswari;
Ni Nyoman Ayu Diantini
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p15
Era digital yang semakin berkembang menyebabkan sektor perbankan menghadapi tekanan untuk mengadopsi teknologi baru guna meningkatkan kinerja keuangan dan daya saing mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh inovasi digital (mobile banking, internet banking, ATM) terhadap kinerja keuangan perbankan di Indonesia. Populasi penelitian ini adalah perbankan yang terdaftar pada BEI tahun 2016-2022. Sampel ditentukan dengan metode purposive sampling, jumlah sampel adalah sebanyak 6 bank. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi non participant. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif yang dikumpulkan dari laporan keuangan tahunan bank tahun 2016-2022. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mobile banking dan internet banking memiliki pengaruh negatif, sedangkan ATM tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja keuangan perbankan yang diukur dengan ROA. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bank perlu lebih berhati-hati dalam mengelola investasi pada teknologi digital untuk mengoptimalkan kinerja keuangan. Penelitian ini memberikan wawasan praktis bagi pengelola bank dalam pengambilan keputusan strategis.
PERAN CITRA MEREK MEMEDIASI PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN (STUDI PADA KONSUMEN PRODUK TEH BOTOL SOSRO DI KOTA DENPASAR)
I Gusti Putu Diva Maharani;
Komang Agus Satria Pramudana
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p19
Fenomena industri makanan dan minuman meningkat mempengaruhi tingkat konsumsi masyarakat, hususnya di Kota Denpasar menempati posisi tertinggi konsumsi makanan dan non makanan di Bali. Salah satu produk lokal yang bergerak dalam industri ini dan cukup dikenal oleh masyarakat adalah Teh Botol Sosro. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan peran citra merek memediasi pengaruh kualitas produk terhadap loyalitas pelanggan. Penelitian ini dilakukan di Kota Denpasar dengan melibatkan 130 responden menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis jalur, dan uji sobel. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap citra merek pada konsumen produk Teh Botol Sosro di Kota Denpasar. Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan pada produk Teh Botol Sosro di Kota Denpasar. Citra Merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan pada produk Teh Botol Sosro di Kota Denpasar. Citra merek secara positif dan signifikan memediasi pengaruh kualitas produk terhadap loyalitas pelanggan pada produk Teh Botol Sosro di Kota Denpasar. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi empiris tentang hubungan antara variabel kualitas produk, citra merek, dan loyalitas pelanggan bagi pengembangan ilmu pemasaran.
PENGARUH PROFITABILITAS, KOMITE AUDIT, DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL PADA TAX AVOIDANCE
I Dewa Gede Dalem Praja Dhita;
Anak Agung Ngurah Agung Kresnandra
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p09
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh profitabilitas, komite audit, dan kepemilikan institusional pada tax avoidance. Profitabilitas diukur dengan ROA, komite audit diukur dengan jumlah anggota komite audit, dan kepemilikan institusional diukur dengan proporsi saham beredar yang dimiliki oleh pihak institusi lain diluar perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif berbentuk asosiatif. Pada penelitian ini menggunakan metode penentuan sampel non probability sampling dengan teknik purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 76. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas tidak berpengaruh pada tax avoidance, komite audit tidak berpengaruh pada tax avoidance, dan kepemilikan institusional berpengaruh negatif signifikan pada tax avoidance pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman di BEI periode 2018-2021.
PENGARUH CITRA MEREK DAN BRAND AMBASSADOR TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI LAZADA MELALUI KEPERCAYAAN KONSUMEN
Titiek Tjahja Andari;
A Irfansyah;
Rachmat Gunawan
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p05
Bersaing dalam pemasaran online memaksa perusahaan memiliki citra merek yang baik untuk mempengaruhi keputusan pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana citra merek dan brand ambassador mempengaruhi keputusan pembelian konsumen pada platform perdagangan elektronik Lazada melalui kepercayaan konsumen. Sampel yang digunakan adalah 384 dari 4.445 mahasiswa Universitas Djuanda. Mahasiswa yang terpilih adalah konsumen Lazada yang telah melakukan transaksi minimal dua kali. Metode yang digunakan dalam penentuan sampel adalah proporsional stratified random sampling. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan instrumen kuesioner dan dianalisis dengan Analisis Jalur, uji t-statistik, dan uji Sobel yang dibantu oleh perangkat lunak SPSS. Berdasarkan hasil uji, dapat disimpulkan bahwa secara langsung variabel citra merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan konsumen, variabel brand ambassador juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan konsumen, citra merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, brand ambassador juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, kepercayaan konsumen juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Kepercayaan konsumen mampu menjadi mediator hubungan antara citra merek dan brand ambassador terhadap keputusan pembelian.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI HARGA ECERAN BERAS DI INDONESIA TAHUN 2018-2021
I Gusti Agung Made Widiantara;
Made Kembar Sri Budhi
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p13
Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi harga eceran beras di Indonesia yakni produksi beras, konsumsi beras dan impor beras. Tujuan dari Penelitian ini adalah 1) menganalisis pengaruh produksi, konsumsi serta impor beras secara simultan terhadap harga eceran beras di Indonesia. 2) menganalisis pengaruh produksi, konsumsi serta impor beras secara parsial terhadap harga eceran beras di Indonesia. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian adalah analisis regresi linier berganda. Data yang digunakan adalah data sekunder dengan 136 pengamatan yang terdiri dari gabungan data time series dan data cross section. Hasil penelitian ini menunjukan hasil bahwa tingkat produksi dan konsumsi beras berpengaruh signifikan negatif terhadap harga eceran beras di Indonesia, sedangkan impor beras tidak berpengaruh signifikan terhadap harga eceran beras di Indonesia.
PENGARUH FUNDAMENTAL MAKROEKONOMI DAN PERJANJIAN INDONESIAN-JAPAN ECONOMIC PARTNERSIP AGREEMENT TERHADAP INVESTASI JEPANG KE INDONESIA
I Made Wahyu Suarjaya;
Ni Luh Karmini
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p01
Menurut BKPM selama 15 tahun Jepang menjadi investor terbesar kedua di Indonesia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh fundamental makroekonomi yang terdiri atas inflasi di Indonesia, ekspor Indonesia ke Jepang, impor Indonesia dari Jepang, kurs dolar AS, serta perjanjian IJEPA terhadap investasi Jepang ke Indonesia. Analisis data pada penelitian ini menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda. Sampel data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder berupa data tahunan pada periode 1990-2022. Hasil analisis penelitian ini menyatakan bahwasannya variabel X secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel investasi Jepang ke Indonesia. Impor dan kurs dolar AS berpengaruh positif dan signifikan terhadap investasi Jepang ke Indonesia, ekspor berpengaruh negatif dan signifikan terhadap investasi Jepang ke Indonesia, akan tetapi inflasi dan perjanjian IJEPA tidak berpengaruh signifikan terhadap investasi Jepang ke Indonesia. Implikasi dari penelitian ini adalah perlunya menjaga stabilitas fundamental makroekonomi dan optimalisasi perjanjian IJEPA dikarenakan memiliki dampak yang signfikan terhadap FDI. Serta, perlunya kajian kembali terkait isi dan bauran kebijakan yang menguntungkan IJEPA terhadap FDI.
PERAN CUSTOMER ENGAGEMENT MEMEDIASI PENGARUH SOCIAL MEDIA MARKETING TERHADAP BRAND AWARENESS PADA E-LEARNING AKU PINTAR
Chatarina Puspita Gandhi;
Ni Wayan Ekawati;
I Gst Ngurah Jaya Agung Widagda K
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p20
Teknologi di sektor pendidikan berimplikasi pada perubahan gaya pembelajaran yang dulu berfokus pada model pembelajaran tatap muka sekarang dapat dilakukan dengan model pembelajaran e-learning. Aku Pintar menjadi alternatif e-learning pilihan siswa/i namun brand awareness Aku Pintar masih belum sebesar para pesaingnya. Penelitian ini bertujuan menguji dan menjelaskan peran customer engagement memediasi pengaruh social media marketing terhadap brand awareness e-learning Aku Pintar. Data penelitian ini diambil dari kuesioner online kepada 175 responden di Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan Analisis Jalur, Uji Variance Accounted For (VAF), dan Uji Sobel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa social media marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand awareness, social media marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap customer engagement, customer engagement berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand awareness, dan customer engagement dinyatakan sebagai pemediasi parsial dalam hubungan social media marketing terhadap brand awareness pada e-learning Aku Pintar. Implikasi penelitian ini bagi Aku Pintar adalah sebagai informasi kepada Aku Pintar untuk mengevaluasi indikator dengan nilai dibawah rata-rata sehingga dapat menyusun strategi social media marketing yang lebih efektif.
PENGARUH PROFITABILITAS DAN INTENSITAS MODAL PADA PENGHINDARAN PAJAK DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI
Komang Tri Paramita;
Ni Ketut Rasmini
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p10
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas dan intensitas modal pada penghindaran pajak dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi. Lokasi penelitian adalah perusahaan sektor energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2021. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 21 perusahaan dengan jumlah pengamatan sebanyak 63 yang diperoleh dengan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik Moderated Regression Analysis (MRA). Hasil penelitian menunjukkan profitabilitas berpengaruh negatif pada penghindaran pajak. Intensitas modal berpengaruh positif pada penghindaran pajak. Ukuran perusahaan memperkuat pengaruh profitabilitas pada penghindaran pajak. Ukuran perusahaan memperlemah pengaruh intensitas modal pada penghindaran pajak.
PENGARUH KEPUTUSAN PENDANAAN, KEPUTUSAN INVESTASI DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN TRANSPORTASI DAN LOGISTIK
Komang Eprianti Tamini;
Henny Rahyuda
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.13.NO.09.TAHUN.2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24843/EEB.2024.v13.i09.p06
Riset ini berguna mengkaji dampak keputusan keuangan, investasi, serta profitabilitas pada nilai perusahaan. Subjek riset ini ialag perusahaan di sektor transportasi serta logistik yang terdaftar di BEI periode 2020–2022. Riset ini mempunyai konsekuensi teoritis dan praktis karena dapat menawarkan wawasan empiris dan praktis mengenai bagaimana keputusan pendanaan, investasi, juga profitabilitas memberi dampak di nilai perusahaan. Wawasan ini kemudian dapat digunakan sebagai dasar untuk penelitian selanjutnya. Sampel pada riset ini dengan total 24 perusahaan, memanfaatkan langkah pengambilan sampel jenuh. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda ialah cara analisa yang dimafaatkan pada riset ini. Berdasarkan temuan penelitian, keputusan mengenai pendanaan memberi dampak positif pada nilai perusahaan, namun ketetapan mengenai investasi tidak mempunyai pengaruh tersebut. Profitabilitas, sebaliknya, berdampak positif pada nilai perusahaan. Saran untuk riset di masa depan agar bisa meneruskan riset ini dengan memasukkan variabel tambahan seperti likuiditas, kebijakan dividen, dan pertumbuhan aset ke dalam model penelitian. Guna mendapat hasil yang lebih komprehensif, penulis juga bisa menabah waktu riset serta memperluas objek riset.