Claim Missing Document
Check
Articles

Pengaruh Price Fairness Dan Servicecape Terhadap Repurchase Intention Pada Cafe Di Kota Sorong Frisayanti , Fadia; Sofia, Susetyowati; Rahayu, Agilistya; Hasrun, Andi
Jurnal Inovasi Bisnis Manajemen dan Akuntansi Vol. 3 No. 3 (2025): JIBMA : Jurnal Inovasi Bisnis Manajemen dan Akuntansi
Publisher : PT. Karya Inovatif Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.65255/jibma.v3i3.216

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of price fairness and servicescape on repurchase intention at cafes in Sorong City, West Papua. The research method uses quantitative methods, the data obtained is based on the answers of 123 respondents to the questionnaire, the sample was taken using purposive sampling technique with the criteria that they have visited a café in Sorong city. The data analysis technique uses validity test, reliability test, normality test, linearity test, multicollinearity test, heteroscedasticity test, multiple regression test, t test, F test, and determination coefficient test. The results of this study indicate that price fairness and servicecape have a positive and significant effect on repurchase intention.
Penerapan Komunikasi Dan Bauran Pemasaran Produk UMKM Kelurahan Klawasi Kota Sorong Histiarini, Aprisa Rian; Sofia, Susetyowati; Dano, Dano; Saufu, Ariyasti Roni; Kayadoe, Olivia; Julianda, Julianda; Alviansyah, Aril
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.4190

Abstract

Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang diprogramkan bertujuan untuk memberikan pelatihan dan pengalaman tentang cara komunikasi dan penerapan bauran pemasaran dengan menggunakan media sosial kepada para pelaku usaha. Pelatihan memberikan pemahaman dan keterampilan dalam memasarkan produk.  Bauran pemasaran dapat diimplikasikan ke produk yang dimiliki ibu-ibu rumah tangga dan calon pelaku usaha yang sudah siap dijual atau dipasarkan. Metode pelaksanaan yang digunakan yaitu sebagai berikut: observasi, wawancara, dan metode pelaksanaan kegiatan terbagi menjadi metode ceramah, metode praktek, metode tanya jawab. Kemajuan teknologi menjadikan pelaku usaha harus memanfaatkan media sosial untuk memperkenalkan produknya melalui pemasaran online. Pemasaran online yang dapat menjangkau pasar yang lebih luas. Seperangkat alat pemasaran yaitu bauran pemasaran (marketing mix) terdiri dari 4P yaitu product (produk), price (harga), place (tempat/saluran distribusi) dan promotion (promosi) dan dari keempat elemen bauran pemasaran saling melengkapi untuk mencapai keberhasilan pemasaran produk di pasar. Dan penerapan bauran pemasaran memanfaatkan media sosial antara lain : IG, Tik-tok, dan FB. Selain itu komunikasi pemasaran saat ini dibutuhkan dalam pemasaran online agar persepsi pada produk sama antara pemasar yang memberikan informasi tentang produk dan calon konsumen yang menerima informasi. Pelatihan memberikan mitra untuk memperoleh pengetahuan dan keterampilan dalam bidang pemasaran. Dan diharapkan bahwa setelah mengikuti kegiatan ini para ibu-ibu rumah tangga atau calon pelaku umkm yang memperoleh pengetahuan dan keterampilan dalam penerapan  marketing mix pada produk masing-masing memberikan nilai tambah bagi ekonomi lokal. Pemasaran produk dengan memanfaatkan platform media sosial dapat menjangkau pasar yang lebih luas. Para ibu-ibu rumah sebagai pelaku usaha lebih efektif dalam menerapkan komunikasi pemasaran. Dan mampu meningkatkan daya saing produk dan berkontribusi positif terhadap perkembangan ekonomi di Kelurahan Klawasih.
Literasi Marketing Mix Sebagai Upaya Pembangunan Santripreneur Panti Asuhan Muhammadiyah Kabupaten Sorong Sofia, Susetyowati; Ahdiyanti, Istika; Dwiyanti, Annisa; Lakembe, Nabila Febrina; Khazanah, Niswatun; Irianti, Nur Tiara; Hadanah Achmad, Fadhil Ipang
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.4193

Abstract

Panti Asuhan Muhammadiyah Kabupaten Sorong merupakan lembaga yang memberikan perlindungan dan pendidikan kepada anak-anak yang kurang beruntung. Peningkatan kemandirian santri diperlukan, maka harus ada upaya pembangunan santripreneur. Santripreneur yang memiliki jiwa kewirausahaan dan kemampuan berinovasi dalam berbisnis. Salah satu aspek penting dalam mengembangkan santripreneur dengan literasi marketing mix. Marketing mix mengkombinasikan dari empat elemen pemasaran, yaitu produk, harga, promosi, dan distribusi. Dengan literasi marketing mix memungkinkan santri untuk memahami dan menerapkan strategi pemasaran yang efektif guna menghasilkan dan pendapatan. Kegiatan pengabdian bertujuan memberikan dampak positif yang nyata bagi perkembangan pengetahuan dan keterampilan pemasaran ketika memulai menjadi pelaku usaha dan membangun santripreneur di Panti Asuhan Muhammadiyah Kabupaten Sorong. Metode pelaksanaan yaitu: pembentukan tim kerja, penentuan tema, observasi, permohonan izin, penetapan pelaksanaan, persiapan oleh tim, pelaksanaan kegiatan, terlaksanakannya kegiatan, sasaran memperoleh literasi pemasaran, evaluasi dari pembimbing, dan laporan akhir. Literasi marketing mix dengan menguraikan unsur bauran pemasaran yaitu: produk, harga, saluran distribusi, promosi. Memaksimalkan strategi pemasaran untuk meningkatkan daya tarik produk di pasar dan memperluas jangkauan pasar potensial. Fokus perhatian pada aspek penjualan, literasi pemasaran memotivasi para santri menjadi pelaku usaha dan meningkatkan penjualan produk yang tawarkan.
Pengembangan Santripreneur Melalui Pelatihan Marketing Mix dan Komunikasi Pemasaran MAN IC Sorong Sofia, Susetyowati; Kahinah, Dwi Iin; Rahayu, Agilistya; Mufti, Digor; Lewenussa, Ramli; Sajaya, Erfandi Mukti
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.4194

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan tema perkembangan santripreneur melalui pelatihan marketing mix dan komunikasi pemasaran di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia (MAN IC) Sorong. Kegiatan dengan tujuan : 1). bagi mahasiswa untuk meningkatkan kemampuan berinteraksi dengan pihak luar; 2). bagi peserta yaitu Habibie dan Ainun yang memiliki cita-cita sebagai pengusaha mendapatkan motivasi, memiliki jiwa bersaing, menambahkan wawasan pemasaran. Pengabdian dilaksanakan madrasah membantu pihak pendidikan menerapkan prinsip keseimbangan penguasaan ilmu sosial dengan memberikan pemahaman kepada para santri dan santriwati untuk memperkenalkan pemasaran. Kegiatan dilaksanakan di aula madrasah dan diikuti sebanyak 84 (delapan puluh empat) para Habibie dan Ainun dari kelas XII. Metode pelaksanaan dengan menerapkan observasi, perizinan, persiapan, pelaksanaan, diskusi tanya jawab dan penguatan materi. Pelaksanaan kegiatan tim memberikan materi pemasaran teori 4P yang diterapin diproduk nuggiri (nugget ikan tengiri fozzen) yang merupakan hasil dari ide bisnis mahasiswa. Dengan menghadapi persaingan yang tumbuh beriringan dengan perkembangan ilmu dan teknologi sehingga penyusunan strategi pemasaran harus terukur. Penerapan penggunaan strategi product, price, place, dan promotion, tujuan pemasaran diharapkan akan tercapai. Pemasaran yang dijalankan harus sesuai dengan perencanaan dan pengelolaan yang baik agar bauran pemasaran dapat dijalankan dengan efektif. Komunikasi pemasaran diterapkan sebagai sarana produksen membuat dialog dan membangun hubungan dengan konsumen.
Peningkatan Penjualan Melalui Penerapan Bauran Pemasaran Kelompok UMKM Kelurahan Pal Putih Sorong Sofia, Susetyowati; Hasrun, Andi; Rahayu, Agilistya; Firmansyah, Irfan; Yasmine Sabir, Nabilah Aura; Banuru, Nurbais; Muslim, Rangga; Rahmawati, Siwi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.4195

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan tema peningkatan omset penjualan melalui penerapan bauran pemasaran kelompok usaha mikro kecil menengah skala rumah Kelurahan Pal Putih Sorong dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan omset penjualan melalui penerapan bauran pemasaran kelompok usaha skala rumah. Metode yang digunakan yaitu pengabdian masyarakat yang melalui beberapa yaitu tahap pelatihan pembuatan label menggunakan aplikasi canva, pelatihan penentuan packaging, dan persiapan penerapan bauran pemasaran secara digital dengan menggunakan platform media sosial seperti facebook, instagram, dan tiktok. Kegiatan di Kelurahan Pal Putih berhasil meningkatkan pemahaman dan keterampilan masyarakat dalam pemasaran produk. Produk yang digunakan untuk pengaplikasian penerapan bauran pemasaran yaitu kerupuk udang. Kerupuk udang yang dimaksud adalah produk hasil karya dari ibu-ibu kelurahan Pal Putih yang merupakan hasil ide bisnis dari tim. Penerapan bauran pemasaran dapat dikendalikan oleh pemasar untuk mempengaruhi calon konsumen yang meliputi produk, harga, lokasi, dan promosi. Dan era teknologi tim juga menerapan bauran pemasaran digital melalui media sosial menjadi strategi efektif untuk meningkatkan omzet penjualan. Keberhasilan kegiatan ini mencerminkan peluang dan dukungan kuat dari masyarakat setempat.
Pendampingan Peningkatan Pelaku UMKM Sebagai Upaya Peningkatan Ekonomi Keluarga Kelurahan Klawasi Kota Sorong Rokhimah, Rokhimah; Sofia, Susetyowati; Lenora Wear, Titin Hobertina; Aprilyani, Arifatul; Pramesti, Syifa Arinda; Firdaini, Pinkan Ainun; Firdaus, Nur Aisyah; Pangerapan, Adrian
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.4196

Abstract

Pendampingan peningkatan pelaku usaha mikro kecil dan menengah sebagai upaya peningkatan ekonomi keluarga di Kelurahan Klawasi. Kegiatan dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan masyarakat dalam mengelola sumber daya yang ada. Potensi buah salak yang cukup besar, dapat dilihat dari banyaknya perkebunan yang ada pada Kelurahan Klawasi tepatnya di kampung salak. Melihat potensi sumber daya alam yang melimpah dan dapat diproses menjadi produk yang lebih bernilai, tim memprogramkan pengabdian kepada masyarakat untuk mengkreasikan buah salak menjadi bolu salak. Metode pelaksanaan kegiatan melibatkan serangkaian langkah mulai dari observasi , berinovasi, pelaksanaan dan pendampingan praktek. Saat pelaksanaan pelatihan dilakukan dengan ceramah terlebih dahulu dan dilanjudkan dengan sesi praktek mulai dari pengenalan mengenai sumber daya buah salak dan cara mengolah buah salak menjadi bolu. Hasil pelatihan yang dilakukan yaitu target peserta pelatihan, ketercapaian target materi dan praktek, ketercapaian tujuan pelatihan, dan kemampuan peserta dalam penguasaan materi. Dengan menumbuhkan pelaku usaha mikro, para peserta pelatihan dapat menambah perekonomian keluarga. Ekonomi yang dikembangkan dan di usahakan oleh suatu keluarga dengan upaya menumbuhkan minat dan motivasi di bidang usaha dan tenaga terampil. Dengan kegiatan pelatihan dapat membentuk kerangka berpikir ibu-ibu untuk dapat melakukan pilihan terhadap berbagai sumber daya yang ada untuk memenuhi kebutuhan manusia yang tidak terbatas.
Peran Badan Usaha Milik Desa dalam Pengelolaan Supply Udang Nelayan terhadap Perekonomian Desa Taroi Kabupaten Teluk Bintuni Mufti, Digor; Sofia, Susetyowati; Kutanggas, Nasirudin
Lensa Ilmiah: Jurnal Manajemen dan Sumberdaya Vol. 1 No. 2 (2022): Lensa Ilmiah: Jurnal Manajemen dan Sumberdaya
Publisher : ELRISPESWIL - Lembaga Riset dan Pengembangan Sumberdaya Wilayah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (204.768 KB) | DOI: 10.54371/jms.v1i2.198

Abstract

BUMDes adalah badan usaha yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki oleh desa melalui penyertaan langsung yang berasal dari kekayaan desa yang dipisahkan untuk mengelola aset, jasa, dan usaha lainnya untuk kesejahteraan masyarakat. Tujuan didirikannya BUMDes ini adalah untuk meningkatkan pendapatan asli desa. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran BUMDes dalam meningkatkan perekonomian masyarakat sejalan dengan prinsip ekonomi yaitu tujuan manfaat, pengelolaan BUMDes di Kecamatan Taroi, dan persediaan atau inventarisasi. BUMDes yang belum signifikan. Kecamatan Taroi, Kecamatan Teluk Bintuni. Penelitian ini penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Wawancara, dan dokumentasi. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dalam pengelolaan pasokan udang nelayan terhadap perekonomian desa taroi Kabupaten Teluk Bintuni sudah cukup baik.
Pengaruh Keunikan Produk dan Potongan Harga terhadap Keputusan Pembelian Coffee Sofia, Susetyowati; Pala’biran, Junaeta; Wijiastuti, Retno Dewi; Jamil, Ahmad
Lensa Ilmiah: Jurnal Manajemen dan Sumberdaya Vol. 3 No. 1 (2024): Lensa Ilmiah: Jurnal Manajemen dan Sumberdaya
Publisher : ELRISPESWIL - Lembaga Riset dan Pengembangan Sumberdaya Wilayah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54371/jms.v3i1.300

Abstract

Penelitian ini memiliki dua variabel independen yaitu Keunikan Produk dan Potongan Harga sedangkan variabel dependennya yaitu Keputusan pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Keunikan Produk dan Potongan Harga terhadap Keputusan Pembelian Coffee Sienna di Cafe Teras Putih Kota Sorong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode korelasi dengan pendekatan kuantitatif dan dengan menggunakan analisis data yaitu analisis regresi linear berganda. Populasi dalam penelitian ini yaitu konsumen yang pernah membeli Coffee Sienna di Cafe Teras Putih Kota Sorong. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu menggunakan teknik sampling jenuh. Pengambilan data menggunakan kuisioner. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Keunikan Produk dan Potongan Harga secara parsial dan simultan berpengaruh terhadap Keputusan pembelian.
Pengaruh Komitmen Organisasi dan Budaya Organisasi terhadap Loyalitas Karyawan Sofia, Susetyowati; Muhammad, Rahmin; Rahayu, Agilistya; Rokhimah, Rokhimah
Lensa Ilmiah: Jurnal Manajemen dan Sumberdaya Vol. 3 No. 1 (2024): Lensa Ilmiah: Jurnal Manajemen dan Sumberdaya
Publisher : ELRISPESWIL - Lembaga Riset dan Pengembangan Sumberdaya Wilayah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54371/jms.v3i1.301

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komitmen organisasi terhadap loyalitas karyawan PT. Pelni (Persero) Cabang Sorong, pengaruh budaya organisasi terhadap loyalitas karyawan pada PT. Pelni (Persero) Cabang Sorong. penelitian ini menggunakan jenis penelitian dengan metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan korelasi dengan menggunakan pendekatan kuantutatif. Populasi penelitian ini adalah karyawan yang bekerja pada PT. Pelni Persero Cabang Sorong yang berjumlah 34 orang. Teknik pengumpulan sampel penelitian ini menggukan sampel jenuh dengan sampel 34 orang. Teknik pengumpulan data dengan menyebarkan kuisioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya orgaisasi berpengaruh secara positif terhadap loyalitas karyawan pada PT. Pelni Persero Cabang Sorong. Hal ini dibuktikan dengan nilai signifikan sebesar 0.012 < dari taraf nilai signifikassi 0.05.
Pengaruh Keterlibatan Kerja dan Semangat Kerja terhadap Prestasi Kerja Pegawai Sofia, Susetyowati; Amin, Muhammad; Mufti, Digor; Sartika, Sartika
Lensa Ilmiah: Jurnal Manajemen dan Sumberdaya Vol. 3 No. 1 (2024): Lensa Ilmiah: Jurnal Manajemen dan Sumberdaya
Publisher : ELRISPESWIL - Lembaga Riset dan Pengembangan Sumberdaya Wilayah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54371/jms.v3i1.304

Abstract

Menganalisis pengaruh keterlibatan kerja dan semangat kerja terhadap prestasi kerja pegawai pada Kantor Damri Sorong. Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1). untuk mengetahui pengaruh keterlibatan kerja terhadap prestasi kerja pada Kantor DamrSi Kota Sorong; 2). untuk mengetahui pengaruh semangat kerja  terhadap prestasi kerja pada Kantor Damri Kota Sorong; 3). untuk mengetahui pengaruh keterlibatan kerja dan semangat kerja terhadap kantor Damri Kota Sorong. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, dan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner kepada seluruh pegawai Kantor Damri Sorong. Sampel sebanyak 30 Responden dengan menggunakan teknik sampling jenuh. Metode analisis data menggunakan uji analisis regresi linier berganda. Hasil menunjukkan bahwa: 1). nilai t hitung sebesar 11.132 dan nilai signifikan 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa variabel keterlibatan kerja pengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja pegawai; 2). nilai t hitung sebesar 11.217 dan nilai signifikan 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa variabel semangat kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja; 3). variabel keterlibatan kerja dan semangat kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja dengan nilai F hitung sebesar 646.750 dan nilai F tabel sebesar 2,92. Dan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,828 menunjukkan bahwa keterlibatan kerja pegawai sebesar 82,8% sedangkan sisanya 17,2% diterangkan oleh factor-faktor lain diluar model regresi yang dianalisis.
Co-Authors Adinda Setya Adzan, Muhammad Adi Agilistya Rahayu Agilistya Rahayu Agilistya Rahayu Agilistya Rahayu - Ahdiyanti, Istika Ahmad Jamil Ahmad Jamil Ahmad Jamil - Allo, Nadia Palinoan Turu Alviansyah, Aril Andhini Syafridha Andi Hasrun Andini Adiaman Andjar, Febry Jein Annisa Dwiyanti, Annisa Aprilla, Lisna Aprilyani, Arifatul Astuti, Zalsafilla Julianti Azizzah, Citra Nur Banuru, Nurbais Bekti Wiji Lestari Callya Nur Isabella Celyan Sangadji Dano, Dano Digor Mufti Digor Mufti - Dwi Iin Kahinah Efi Sugiati Evi Mufrihah Zain Evi Mufrihah Zain - Fadilah, Nanda Riri Fajri Fajri Fehmi Debrianti Firdaini, Pinkan Ainun Firdaus, Nur Aisyah Frisayanti , Fadia Hadanah Achmad, Fadhil Ipang Hardianti Daeng Parany Hariyanto, Galuh Hesty Putriana Harniati, Sara Hasanawati, Nur Intan Hasrun, Andi Hendra Setiawan Histiarini, Aprisa Rian Husnun Nur Afifah, Nirmala Iin Indri Sukmana Ikhwanul Kiram Irfan Firmansyah, Irfan Irianti, Nur Tiara Irsandi, Muhamad Istika Ahdiyanti Jamil, Ahmad Jeany Vince Worabay Jeremia Vito Johny Paembonan Julianda, Julianda Kahina, Dwi Iin Kahinah, Dwi Iin Karfin Karfin Karfin Karfin Karfin, Karfin Kasih, Nillam Mutiara Kayadoe, Olivia Khazanah, Niswatun Kiram, Ikhwanul Kutanggas, Nasirudin Lakembe, Nabila Febrina Latifah Dian Iriani Lenora Wear, Titin Hobertina Lestari Aprilia Lewenussa, Ramli Lisna Aprilla Maimuna Maimuna, Maimuna Malik, Dia Fitrianingsih Marnianti, Marnianti Marsella C. Triwahyuni Masseni, Masseni Mau, Irma Handayani Miranty Mirawati Muarif, Syahrul Muhamad Angga Saputra Muhamad Irsandi Muhamad Sukrun Muhammad Adi Adzan Muhammad Amin Muhammad Amin Muhammad Ardiansyah Muhammad Wahyu Novi Ramadan Muhammad, Rahmin Musdalifah Sudirman Muslim, Rangga Mutiara Dewi Nadia Palinoan Turu Allo Nadila Nur Asti Muhite Nafisah Nur Zafitri Ashar Nafratul Islamiah Nanda Riri Fadilah Nukuhehe, Nurmiatti Nur Aeni Waly Nur Hidaya Nurmiatti Nukuhehe Nurul Hidayah Nurul Umi Kalsum Wihel Pala’biran, Junaeta Pangerapan, Adrian Parany, Hardianti Daeng Pramesti, Syifa Arinda Putri Ariesta Putri Noviyanti Farahdiba Gusti Rahayu, Agilistya Rahmawati, Siwi Rawi, Rais Dera Pua Retno Dwi Wijiastuti Rivalda Arfan Rokhimah Rokhimah Rokhimah Rokhimah Rokhimah Rokhimah, Rokhimah Sajaya, Erfandi Mukti Salsabila, Nuraini Fitra Sangadji, Celyan Saputra, Muhamad Angga Sartika Sartika Sartika Sartika Saufu, Ariyasti Roni Segidifat, Rainhard Raimond Sudirman, Musdalifah Sukmana, Iin Indri Sukrun, Muhamad Sulistari Syahabuddin, Syahabuddin Syahputra, Aji Mas Tiara Mega Utami tri wahyuni Utami, Tiara Mega Villa Maharani Aslim Vito, Jeremia Wally, Sarmila Wangsi, Mitta Muthia Wijiastuti, Retno Dewi Worabay, Jeany Vince Yasmine Sabir, Nabilah Aura Zalsafilla Julianti Astuti