Claim Missing Document
Check
Articles

MODEL PEMBELAJARAN PEMECAHAN MASALAH BERORIENTASI KEARIFAN LOKAL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DAN SIKAP TERHADAP MATEMATIKA SISWA ., Ade Prajnawini; ., Dra.Ni Nyoman Parwati,M.Pd; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 2, No 1 (2014):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v2i1.2586

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa (2) mendeskripsikan sikap siswa terhadap matematika, dengan menerapkan model pembelajaran pemecahan masalah berorientasi kearifan lokal masyarakat Bali. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang melibatkan subjek sebanyak 28 orang siswa kelas VIII A2 SMP Negeri 6 Singaraja pada semester ganjil tahun pelajaran 2013/2014. Penelitian ini dilaksanakan dalam tiga siklus yang masing-masing siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi serta refleksi. Data kemampuan pemecahan masalah siswa dikumpulkan menggunakan tes uraian dan data sikap terhadap matematika siswa dikumpulkan menggunakan angket. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor kemampuan pemecahan masalah siswa dari refleksi awal ke siklus III adalah sebesar 78.5% yaitu terjadi peningkatan dari refleksi awal 42,38 dengan kategori cukup baik menjadi 75,65 pada siklus III dengan kategori baik. Peningkatan sudah optimal dan memenuhi indikator keberhasilan. Hal ini disebabkan oleh: (1) sejak awal pembelajaran siswa sudah dilatih untuk melakukan strategi pemecahan masalah, (2) masalah yang disajikan sebagian besar merupakan masalah sehari-hari, sehingga siswa belajar secara bermakna, dan (3) adanya nasehat-nasehat masyarakat Bali yang memotivasi siswa belajar sehingga membantu berkembangnya sikap positif siswa. Rata-rata skor sikap siswa terhadap matematika yang dilaksanakan setelah siklus III adalah 42,67 (kategori positif).Kata Kunci : Model Pembelajaran Pemecahan Masalah, Kearifan Lokal, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika, Sikap terhadap Matematika This research aimed at (1) describing the improvement of student’s problem solving ability (2) describing the student’s mathematics attitude resulted from the application of problem solving learning model with local genius orientation. This study was a classroom action research which involved subjects as many as 28 students at class VIII A2 SMP Negeri 6 Singaraja at the first semester of 2013/2014 academic year. This study is carried out in three cycles, each cycle consist of planning, action, observation and evaluation, as well as reflection. Student’s problem solving ability data was collected by using the essay test and student’s mathematics attitude data was collected by using observation sheets and analyzed descriptively. The results showed that the average scores of student’s problem solving ability has improved as high as 78,5% from the first reflection to the third cycles. This increased was optimum and full the success indicator. That improvement was caused by: (1) from the first action of research, students were trained to use problem solving strategy, (2) the problems have been presented as real-life problems so the students get the meaningful learning, and (3) the use of Balinesse proverbs have motivated students to study and envolving student’s mathematics attitude to be more positive. The average score of student’s mathematics attitude toward mathematics which had been collected in the third cycled was 42,67 (classified positive). keyword : Problem Solving Learning Model, Local Genius, Mathematics Problem Solving Abbility, Mathematics Attitude
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN GENERATIF BERBANTUAN ICT TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA KELAS X MIPA SMA NEGERI 4 SINGARAJA ., I Wayan Dipta Samsidim; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc; ., Drs.I Made Sugiarta,M.Si
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 2, No 1 (2014):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v2i1.3991

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemahaman konsep matematika siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran generatif berbantuan ICT (Information, and Communication Technology) apakah lebih baik dibandingkan dengan pemahaman konsep matematika siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah post-test only control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIPA di SMA Negeri 4 Singaraja tahun ajaran 2013/2014, sebanyak 239 orang siswa yang terbagi dalam 6 kelas. Pengambilan sampel dilakukan secara acak (random sampling) dimana memilih secara acak dua kelas yakni satu sebagai kelompok eksperimen dan satu lagi sebagai kelompok kontrol. Data pemahaman konsep matematika siswa dikumpulkan melalui tes pemahaman konsep matematika yang berbentuk soal uraian dengan jumlah butir soal sebanyak 5 butir. Data hasil tes pemahaman konsep matematika siswa dianalisis dengan Uji-Z satu pihak yaitu pihak kanan. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa nilai Z_hitung = 2,005 dan nilai Z_(α⁄2) = 1,960 dengan taraf signifikansi (α) yakni 5%. Diperoleh Z_hitung≥Z_(α⁄2) atau H_1 diterima yang berarti bahwa pemahaman konsep matematika siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran generatif berbantuan ICT lebih baik daripada pemahaman konsep matematika siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional. Hal ini berarti bahwa model pembelajaran generatif berbantuan ICT berpengaruh positif terhadap pemahaman konsep matematika siswa.Kata Kunci : model pembelajaran generatif, ICT, pemahaman konsep matematika siswa. This research aims to determine the effect of students’ mathematics concept understanding that learned with generative learning model of ICT-assisted (Information and Communication Technology) is better than the students’ mathematics concept understanding that learned with conventional learning model. The research design is post-test only control group design. The population was all tenth grade students of science class in SMA 4 Singaraja in the academic year 2013/2014, as many as 239 students were divided into 6 classes. Sampling was done by randomly selecting two classes where one as the experimental group and the other as a control group. The data of students' mathematics concept understanding collected by five items of mathematics concept understanding test and were analyzed by using right tailed Z-test. The result showed that Z_calculate= 2,005 and Z_(α⁄2) = 1,960 with α=5%. Therefore, Z_calculate is greater than Z_(α⁄2) or H_1 received means that students’ mathematics concept understanding that learned with generative learning model of ICT-assisted better than the students’ mathematics concept understanding that learned with conventional learning models. This means that the generative learning model assisted ICT has a positive effect on students’ mathematics concept understanding.keyword : generative learning model, ICT, students’ mathematics concept understanding.
PENGARUH MODEL KONTRUKSI KONSEP BERBANTUAN GEOGEBRA TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA PADA MATERI GEOMETRI ., I Ketut Agus Buda Sumiranata; ., Drs.I Putu Wisna Ariawan,M.Si; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 3, No 1 (2015):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v3i1.6315

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah prestasi belajar matematika siswa yang dibelajarkan dengan model Konstruksi Konsep berbantuan GeoGebra lebih baik daripada siswa yang dibelajarkan dengan model konvensional. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain penelitian Post-test Only Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Lab Undiksha Singaraja tahun ajaran 2015/2016. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling. Pada pengundian, diperoleh kelas IX-4 sebagai kelas eksperimen dan IX-3 sebagai kelas control. Data skor prestasi belajar matematika siswa diperoleh melalui tes uraian yang diberikan di akhir penelitian. Data yang diperoleh kemudian dianalisis mengunakan Uji-t. Hasil post-test menunjukkan bahwa rata-rata skor prestasi belajar matematika siswa yang dibelajarkan dengan model Konstruksi Konsep berbantuan GeoGebra adalah 76,74, sedangkan rata-rata skor prestasi belajar siswa yang dibelajarkan dengan model konvensional adalah 60,84. Hasil analisis data, diperoleh t_hitung=2,3751 dan t_((0,95)(61) )=1,67. Jika dibandingkan nilai t_hitung>t_((1-α)(dk)) sehingga H0 ditolak. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa prestasi belajar matematika siswa yang dibelajarkan dengan model Konstruksi Konsep lebih baik dari pada siswa yang dibelajarkan dengan model konvensional.Kata Kunci : model Konstruksi Konsep, GeoGebra, prestasi belajar matematika. This research was aimed to investigate whether learning achievement mathematics of the students who learned with concept construction learning model with GeoGebra’s better than the students who learned with conventional learning model. This research was a quasi-experiment with Post-test Only Control Group Design. The population of this research was all of nine SMP Lab Undiksha Singaraja in the academic year 2015/2016. The selecting sample process was done by the cluster random sampling technique. Data of mathematics learning achievement mathematics were obtained from essay test that given to students at the end of the study. Data obtained were then analyzed by using t test. The result of post-test showed that the mean scores of students learned with concept construction learning model with GeoGebra’s is 76,74, while the mean scores of students learned with conventional learning model is 60,84. From the data analyzed, it was obtained that t(observed) = 2,3751 and t(critical value) = 1,67. Since, tobserved > t(critical value), H0 was rejected. Therefore, it concluded that learning achievement mathematics of the students who learned with concept construction learning model with GeoGebra better than the students who learned with conventional learning model.keyword : concept construction model, GeoGebra, learning achievement mathematics.
PENGARUH PENGGUNAAN E-LEARNING BERBASIS EDMODO TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS X PAKET KEAHLIAN TEKNIK GAMBAR BANGUNAN SMK NEGERI 3 SINGARAJA ., Gusti Ngurah Yogi Maha Putra; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc; ., I Made Suarsana, S.Pd., M.Si.
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 5, No 2 (2016):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v5i2.8401

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah prestasi belajar matematika siswa yang menggunakan e-learning berbasis edmodo lebih baik daripada siswa yang menggunakan e-learning berbasis facebook dan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X TGB SMK Negeri 3 Singaraja tahun ajaran 2015/2016. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling dengan unit kelas. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Post-test Only Control Group Design. Skor tes prestasi belajar matematika siswa dianalisis dengan menggunakan uji ANAVA satu jalur untuk uji hipotesis pertama dan dilanjutkan dengan uji scheffe. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa: pertama, terdapat perbedaan prestasi belajar matematika antara siswa yang menggunakan e-learning berbasis edmodo, siswa yang menggunakan e-learning berbasis facebook dan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional (Fhitung = 22,34 dan Ftabel = 3,09; Fhitung > Ftabel); kedua, prestasi belajar matematika siswa yang menggunakan e-learning berbasis edmodo lebih baik daripada siswa yang menggunakan e-learning berbasis facebook (Fscheffe = 15,71 dan F’= 6,18; Fscheffe > F’); ketiga, prestasi belajar matematika siswa yang menggunakan e-learning berbasis facebook lebih baik daripada siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional (Fscheffe = 44,08 dan F’= 6,18; Fscheffe > F’); keempat, prestasi belajar matematika siswa yang menggunakan e-learning berbasis edmodo lebih baik daripada siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional (Fscheffe = 6,89 dan F’= 6,18; Fscheffe > F’). Dengan demikian, penggunaan e-learning berbasis edmodo berpengaruh terhadap prestasi belajar matematika siswa.Kata Kunci : e-learning, edmodo, facebook, prestasi belajar matematika This research’s purpose to determine the whether of mathematics learning achievement of students who use e-learning based edmodo better then students who use e-learning based facebook and students who use conventional learning. The population was all students of X TGB SMK Negeri 3 Singaraja in 2015/2016 academic year. The samples were selected by using random sampling technique with class units. This quasi-experimental research used post-test only control group design. The students' scores of mathematics learning achievement were analyzed by using one way ANAVA test for first hypothesis and followed by scheffe test. The hypothesis testing results showed that: the first , there are mathematics learning achievement differences between students who use e-learning based edmodo, students who use e-learning based facebook and students who use conventional learning (Fcount = 22,34 and Ftable = 3,09; Fcount > Ftable) ; second, mathematics learning achievement of students who use e-learning based edmodo better than students who use e-learning based facebook (Fscheffe = 15,71 dan F’= 6,18; Fscheffe > F’); Third, mathematics learning achievement of students who use e-learning based edmodo better than students who use conventional learning (Fscheffe = 44,08 dan F’= 6,18; Fscheffe > F’); fourth, mathematics learning achievement of students who use e-learning based facebook better than students who use conventional learning (Fscheffe = 6,89 dan F’= 6,18; Fscheffe > F’) . Thus, the use of e-learning based edmodo effect on the mathematics learning achievement.keyword : e-learning, edmodo, facebook, mathematics learning achievement
PENGARUH PENERAPAN BLENDED LEARNING BERBASIS WHITEBOARD ANIMATION VIDEO TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS X MIA NON UNGGULAN SMA NEGERI 1 SINGARAJA ., Dewi Astuti; ., Prof. Dr. Phill.I Gst. Putu Sudiarta,; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 3, No 1 (2015):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v3i1.5577

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang mengikuti blended learning berbasis whiteboard animation video lebih baik daripada kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain penelitian adalah Post Test Only Control Group Design . Adapun populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIA Non Unggulan SMA Negeri 1 Singaraja tahun ajaran 2014/2015. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa Kelas X MIA6 dan X MIA7 yang diambil menggunakan teknik sampel random rumpun. Data dikumpulkan melalui tes kemampuan pemecahan masalah matematika yang diberikan kepada siswa dalam bentuk tes uraian dan diberikan di akhir penelitian. Data hasil tes kemampuan pemecahan masalah matematika dianalisis menggunaan Uji-t satu ekor dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa t_hitung=7,598914 > t_tabel=1,6716. Hal ini menyebabkan bahwa H_0 harus ditolak yang artinya bahwa kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang mengikuti blended learning berbasis whiteboard animation video lebih baik daripada kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional. Hal ini terjadi karena adanya fakta-fakta empiris bahwa siswa yang mengikuti blended learning berbasis whiteboard animation video lebih aktif bertanya, lebih bersemangat dalam memecahkan masalah matematika, dan lebih memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dibandingkan dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional.Kata Kunci : Blended Learning, Whiteboard Animation Video, pemecahan masalah matematika This study is aimed at finding out whether the mathematical problem solving ability of students who took the blended learning based on whiteboard animation video is better than those who took the conventional learning. This study was a quasi experiment and used a Post Test Only Control Group Research Design. The population of this research was the non seed of grade X MIA of SMA N 1 in Singaraja. The selected sample was the class XMIA6 and XMIA7, which were taken by using cluster random sampling technique. The data of this research was the mathematical problem solving ability, which was gathered by essay test and analyzed using one tail independent t-test with the 5% of significance level. The study result showed that the t_score = 7,598914 and t_table = 1,6716. It can be concluded that the nul hypothesis must be rejected. This indicated that the mathematical problem solving ability who of students took the blended learning based on whiteboard animation video is better than those who took the conventional learning. This result was supported by the findings that the students who took the blended learning based on whiteboard animation video were more active, more enthusiastic, and more curious than those who took the conventional leraning.keyword : Blended Learning, Whiteboard Animation Video, Problem Solving ability
CONTRIBUTION OF TEACHERS' UNDERSTANDING OF MATHEMATICAL CONCEPTS TO STUDENTS' UNDERSTANDING OF MATHEMATICAL CONCEPTS IN GRADE 3 ELEMENTARY SCHOOL IN BULELENG SUBDISTRICT ., Ni Made Aristya Dewi; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc; ., I Gusti Nyoman Yudi Hartawan, S.Si
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 3, No 1 (2015):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v3i1.6310

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi pemahaman konsep matematika guru terhadap pemahaman konsep matematika siswa kelas III SD di Kecamatan Buleleng. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat ex-post facto. Populasi dari penelitian ini adalah kelas III SD di Kecamatan Buleleng yang jumlahnya 87 kelas. Sampel ditentukan dengan teknik Cluster Random Sampling. Hal ini dikarenakan kelas III SD yang diteliti terbagi ke dalam 15 gugus. Dalam penelitian ini, ukuran sampel yang digunakan adalah 21 sampel. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan tes pemahaman konsep matematika guru dan tes pemahaman konsep matematika siswa. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan analisis korelasi sederhana dan regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemahaman konsep matematika guru tergolong baik dengan rata-rata skor 66,67. Pemahaman konsep matematika siswa tergolong cukup baik dengan rata-rata skor 47,87. Selanjutnya, kontribusi pemahaman konsep matematika guru terhadap pemahaman konsep matematika siswa adalah sebesar 25,3%. Artinya, sekitar 25,3% variasi dalam pemahaman konsep matematika siswa dijelaskan oleh pemahaman konsep matematika guru, sedangkan sisanya 74,7% ditentukan oleh variabel lain yang tidak diteliti. Kata Kunci : pemahaman konsep matematika guru, pemahaman konsep matematika siswa The main objective of this research was to determine the contribution of teachers’ understanding of mathematical concepts to students' understanding of mathematical concepts in grade 3 elementary school in Buleleng Subdistrict. This research is an ex-post facto research. Population of this research is all 3rd grade in Buleleng Subdistric consisting of 87 classes. Samples were determined by cluster random sampling technique. This is because the grade 3 which were observed divided into 15 clusters. In this research, the sample size used was 21 samples. Data was collected by using a test of conceptual understanding for teachers and for students. Then the data were analyzed using simple correlation analysis and simple linear regression analysis. The results showed that teachers' understanding of mathematical concepts is good with an average score of 66.67 and students' understanding of mathematical concepts is quite good with an average score of 47.87. Furthermore, the contribution of teachers' understanding of mathematical concepts to students' understanding of mathematical concepts is 25.3%. This means that about 25.3% of the variation in students' understanding of mathematical concepts can be explained by the teacher understanding of mathematical concepts, while the remaining 74.7% is determined by other variables that are not investigated.keyword : teachers’ understanding of mathematical concepts, students' understanding of mathematical concepts
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TRANSFORMASI BERBASIS GEOGEBRA ., Ni Wayan Karmila Putri; ., Prof. Dr. I Made Candiasa,MI.Kom; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 3, No 1 (2015):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v3i1.5583

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk: (1) membuat rancang bangun media pembelajaran transformasi; (2) mendeskripsikan hasil implementasi media pembelajaran transformasi menggunakan GeoGebra sebagai aplikasi basis, Visual Basic sebagai layout, Quiz Maker sebagai aplikasi pembuat kuis, dan Windows Movie Maker sebagai aplikasi pembuat video tampilan awal media; dan (3) mendeskripsikan efektivitas media pembelajaran transformasi berbasis GeoGebra. Model pengembangan yang digunakan yaitu Model 4-D yang terdiri dari define, design, develop, dan disseminate, tetapi penelitian ini terbatas sampai tahap develop. Teknis analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran transformasi berbasis GeoGebra dapat diterima sebagai media pembelajaran dengan persentase skor dari ahli isi sebesar 98,46%, dari ahli desain pembelajaran sebesar 80%, dari ahli media sebesar 84,62%, dan dari kelompok siswa yang dipilih secara random sebesar 90,77%. Berdasarkan pada hasil penelitian yang diperoleh, diharapkan media pembelajaran transformasi berbasis GeoGebra dapat digunakan sebagai media dalam mempelajari materi transformasi baik oleh siswa maupun guru.Kata Kunci : media, transformasi, GeoGebra, efektivitas This developmental research was aimed to: (1) construct the prototype of transformation learning media; (2) describe the results of the implementation of transformation learning media based on GeoGebra, Visual Basic as layout, Quiz Maker as application quiz maker, and Windows Movie Maker as application for making an opening video of the media; (3) describe the effectiveness of transformation learning media based on GeoGebra. The developmental model used in this developmental research was the 4-D model comprising define, design, develop, and disseminate, but this research was limited only to development stage. The method of data analysis used in this research were qualitative and quantitative. Research results show that transformation learning media based on GeoGebra can be accepted as a learning media with score percentage from content expert is 98,46%, from learning design expert is 80%, from media expert is 84.62%, and from randomly student group is 90.77%. Based on the results, hoped that transformation learning media based on GeoGebra can be used as a media in learning transformation by students or teachers.keyword : media, transformation, GeoGebra, effectiveness
PENGARUH METODE PEMBERIAN TUGAS DISERTAI UMPAN BALIK TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 SUKASADA ., I Wayan Suardita; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc; ., Drs.I Made Sugiarta,M.Si
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 4, No 1 (2016):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v4i1.6855

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah prestasi belajar matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan menggunakan metode pemberian tugas disertai umpan balik segera lebih baik daripada prestasi belajar matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan metode pemberian tugas disertai umpan balik tunda. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Sukasada tahun ajaran 2015/2016, yaitu sebanyak 102 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling untuk mendapatkan satu kelas kontrol dan satu kelas eksperimen. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Post-test Only Control Group Design. Skor tes prestasi belajar matematika siswa dianalisis dengan menggunakan uji-t satu pihak yaitu pihak kanan. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh rata-rata skor prestasi belajar kelas eksperimen adalah 80 sedangkan pada kelas kontrol adalah 71,6. Hasil pengujian dengan uji-t diperoleh nilai thitung adalah 2,62471 dan nilai ttabel adalah 1,68488 sehingga, thitung > ttabel. Jadi dapat disimpulkan bahwa prestasi belajar matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan menggunakan metode pemberian tugas disertai umpan balik segera lebih baik daripada pembelajaran dengan menggunakan metode pemberian tugas disertai umpan balik tunda.Kata Kunci : Metode pemberian tugas, umpan balik, prestasi belajar matematika This study is aimed to determine whether the mathematics achievement of students who learned with the method of assignment with immediate feedback is better than the mathematics achievement of students who learned with the method of assignment with delayed feedback. The population of this study were all students of class X SMA Negeri 1 Sukasada 2015/2016 academic year, as many as 102 people. Sampling was done by random sampling techniques to obtain one control group and one experimental group. The research design used in this study is the Post-test Only Control Group Design. Mathematics learning achievement test scores of students were analyzed using one-tailed t-test. Based on the analysis it is obtained that average score of learning achievement experimental class is 80, while the control group was 71.6. Result of testing by t-test, it is obtained that tcount is 2,62471 and the values ttable is 1,68488 so that, tcount > ttable. So it can be concluded that the mathematics achievement of students who learned by using the method of assignment with immediate feedback is better than students achievement who learned by using the method of assignment with delayed feedback.keyword : The method of assignment, feedback, mathematics achievement
PENINGKATAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA MELALUI PENERAPAN MODEL IKRAR BERBANTUAN VIDEO PEMBELAJARAN ., Ni Kadek Pipin Asri Udiyani; ., Prof. Dr. Phill.I Gst. Putu Sudiarta,; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 2, No 1 (2014):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v2i1.4010

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) meningkatkan motivasi belajar matematika siswa 2) meningkatkan prestasi belajar matematika siswa dan 3) mendeskripsikan proses peningkatan motivasi belajar matematika siswa yang dibelajarkan dengan model IKRAR berbantuan video pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam tiga siklus yang masing-masing siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi serta refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 1 Banyuasri tahun pelajaran 2013/2014 yang berjumlah 32 orang. Data motivasi belajar matematika siswa diukur dengan angket motivasi, data prestasi belajar matematika siswa diukur dengan tes uraian, dan data proses peningkatan motivasi belajar matematika siswa diamati dengan lembar observasi. Data yang dikumpulkan dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor motivasi belajar matematika siswa telah mengalami peningkatan yaitu 51,96 saat sebelum pemberian tindakan menjadi 77,18 pada akhir pemberian tindakan. Rata-rata skor prestasi belajar matematika siswa juga mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus III, dimana pada siklus I rata-rata skor prestasi belajar matematika siswa adalah 50,78 selanjutnya meningkat menjadi 81,15 pada siklus II kemudian terjadi peningkatan kembali pada siklus III menjadi 82,125. Peningkatan rata-rata skor prestasi belajar matematika siswa sudah memenuhi indikator keberhasilan. Rata-rata skor proses motivasi belajar matematika siswa juga mengalami peningkatan yaitu 37,37 pada siklus III yang tergolong dalam kategori baik. Kata Kunci : IKRAR, Video, Motivasi, Prestasi, Matematika This study aimed at: 1) increasing the students’ mathematical learning motivation 2) increasing the students’ mathematical learning achievement and 3) describing the procces of increase of the students’ mathematical learning motivation due to implementation of IKRAR model aided with learning video. This study was a three cycles classroom action research, each cycle consist of planning, action, observation and evaluation, as well as reflection . The subject of this research is the 5th grade students of SD Negeri 1 Banyuasri in the academic year 2013/2014 which altogether consisted of 32 students. Data of students’ mathematical learning motivation were collected using questionnaire, data of students’ mathematical learning achievement were collected by using essay test, and the process of increase of the students’ mathematical learning motivation is observed using observation sheet. The data is analyzed descriptively. The results of this research showed that the average scores of students’ mathematical learning motivation increased from 51,96 to 77,18. The average scores of students’ mathematical learning achievement is also increased from first cycle to third cycle, where in first cycle the average scores of students’ mathematical learning achievement is 50,78 then increased 81,15 in second cycle and 82,125 in third cycle. The increase of average scores of students’ mathematical learning achievement was satisfied the success indicators. The average score of procces of increase the students’ mathematical learning motivation increased too, that is 37,37 in third cycle which belonged to “good” category. keyword : IKRAR, Video, Motivation, Achievement, Mathematic
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN JUST IN TIME TEACHING (JITT) BERBANTUAN FACEBOOK TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA ., I Gede Eka Artaguna; ., Prof. Dr. Phill.I Gst. Putu Sudiarta,; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 3, No 1 (2015):
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v3i1.5994

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah prestasi belajar matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model Just in Time Teaching (JiTT) berbantuan facebook lebih tinggi dari pada prestasi belajar matematika siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu ( quasi experiment ) dengan desain penelitian adalah Post Test Only Control Group Design . Adapun populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII non Unggulan SMP Negeri 4 Singaraja tahun ajaran 2014/2015. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa Kelas VIII B3 dan VIII B4 yang diambil menggunakan teknik cluster sampling. Data dikumpulkan melalui tes prestasi belajar matematika yang diberikan kepada siswa dalam bentuk tes objektif. Data hasil tes prestasi belajar matematika dianalisis menggunaan Uji-t satu ekor dengan taraf signifikansi 5%.Hasil penelitian menunjukkan bahwa〖 t〗_hitung= 2,158 >〖 t〗_tabel=1,669. Ini berarti bahwa H_0 harus ditolak yang artinya bahwa prestasi belajar matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model Just in Time Teaching (JiTT) berbantuan facebook lebih tinggi dari pada prestasi belajar matematika matematika siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional.Hal ini terjadi karena adanya fakta-fakta yang menunjukan bahwa siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model Just in Time Teaching (JiTT) berbantuan facebook lebih siap dan lebih bersemangat dalam dalam mengikuti pembelajaran dibandingkan dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional.Kata Kunci : Model Pembelajaran Just in Time Teaching, facebook, prestasi belajar matematika This study is aimed at finding out whether students achievement of mathematics taught by using Just in Time Teaching (JiTT) model with Facebook was higher than the student achievement of mathematics taught by using conventional learning model. This study was a quasi experiment and used Post Test Only Control Group Research Design. The population of this research was the non seed of grade VIII of SMP Negeri 4 Singaraja, in academic year 2014/2015. The selected sample of this research was class of VIII B3 and VIII B4 which were taken by using cluster sampling technique. The data of this research was collected through mathematics achievement test which was gathered by multiple choices and analyzed using one tail independent t-test with the 5% of significance level. The study result showed that 〖 t〗_score= 2,158 >〖 t〗_table=1,669. It caused that the nul hyppthesis must be rejected. This indicated that students’ achievement of mathematics taught by using Just in Time Teaching (JiTT) model with Facebook was higher than students’ achievement of mathematics taught by using conventional learning model.. This result was supported by the findings that the students taught by using Just in Time Teaching (JiTT) model with Facebook are more ready and more enthusiastic in learning process than students who taught by using conventional learning model.keyword : Just in Time Teaching Learning Model, Facebook, mathematics learning achievement
Co-Authors - Sariyasa, - ., DR. I WAYAN SADRA, M.Ed. ., Gusti Ngurah Yogi Maha Putra ., I Dewa Gede Wahyu Gitariana ., I G. P. Habibi Mudi Sucipta ., I Gusti Ngurah Yatra Pratistha ., I Gusti Nyoman Yudi Hartawan, S.Si., M.S ., I MADE BUDIADNYANA ., I MADE KARIADI ., I Made Putra Juniantara ., I MADE SUDIRMAN ., I PUTU ADE ANDRE PAYADNYA ., I PUTU SANCITA ., I Wayan Dipta Samsidim ., IDA AYU AGUNG SULISTIAWATI ., KADEK YUDISTA WITRAGUNA ., Kurniawan Cahyanto ., Ni Kadek Pipin Asri Udiyani ., Ni Luh Sudiartini ., NI LUH TIA RAHMAWATI ., NI MADE IDA AGUSTINI ., Ni Made Tyagita Viviana ., Ni Putu Lisa Sadwi Prawerti ., PUTU AGUS EKA MASTIKA YASA ., PUTU EKA DWIPAYANA ., RENDRA PURNAMA PUTRA A. A Gd Putra Arjawa, A. A Gd Putra Ade Prajnawini . Agung Novi Kusuma Dewi Anak Agung Ayu Sri Trisnadewi Apriyanti, Muda Budiarta, I Kadek Dwi Cahyaningrum, Kadek Ayu Kusuma Dewa Ayu Oka Setiawati Dewa Putu Wiadnyana Putra Dewi Astuti . Dewi Astuti ., Dewi Astuti Dewi, Ni Luh Sintya Dian Puspita Putri, Luh Putu Djoko Waluyo Djoko Waluyo, Djoko Dr. I Made Sugiarta, M.Si. . Dr.I Wayan Sadra,M.Ed . Drs.Djoko Waluyo,M.Sc . Dwiantara, I Kadek Dyah Maharani Pande Putu Erin Febri Astuti, Ni Putu Ermawati, Ni Made Dewi Evi Dwi Krisna . Gede Indrawan Gusti Agung Wirapathi Gusti Ayu Mahayukti Gusti Ngurah Yogi Maha Putra . I Dewa Gede Wahyu Gitariana . I G. N. Yudi Hartawan I G. P. Habibi Mudi Sucipta . I Gede Eka Artaguna . I Gede Eka Artaguna ., I Gede Eka Artaguna I Gst Putu Sudiarta I Gusti Ngurah Pujawan I Gusti Ngurah Yatra Pratistha . I Gusti Nyoman Yudi Hartawan I Gusti Nyoman Yudi Hartawan, S.Si . I Gusti Nyoman Yudi Hartawan, S.Si., M.S . I Gusti Putu Suharta I Ketut Agus Buda Sumiranata . I Ketut Agus Buda Sumiranata ., I Ketut Agus Buda Sumiranata I KETUT SUTAMA . I Made Adi Yasa I Made Ardana I Made Candiasa I Made Dharma Atmaja I Made Hermawan Surya Putra . I Made Hermawan Surya Putra ., I Made Hermawan Surya Putra I Made Putra Juniantara . I Made Suarsana I Made Suarsana I Nyoman Sukajaya I Putu Ade Andre Payadnya I Putu Wisna Ariawan I Wayan Dipta Samsidim . I WAYAN EKA ARYASUTA . I WAYAN MULIANA . I Wayan Puja Astawa I Wayan Suardita . I Wayan Suardita ., I Wayan Suardita I Wayan Sumandya I.M.K. Wijaya Kadek Yota Ernanda Aryanto Kurniawan Cahyanto . Kurniawan, Pande Putu Lestari, Werdi Luh Putu Dian Puspita Putri Mahadewi, Ni Kadek Natia Mertasari, N.M.S. MUH. HARAWAN DIMAS JAKARIA . N. K Sri Widya Lestari N. L. T Rahmawati N. M. Aristya Dewi N. N. A. Partini N. W. Karmila Putri N.M.S. Mertasari Ni Kadek Pipin Asri Udiyani . Ni Luh Heni Purnamayanti Ni Luh Okassandiari, Ni Luh Ni Luh Sintya Dewi Ni Luh Sudiartini . Ni Made Aristya Dewi . Ni Made Aristya Dewi ., Ni Made Aristya Dewi Ni Made Sri Mertasari Ni Made Tyagita Viviana . Ni Made Yuning Sari Parwati Ni Nengah Ari Partini . Ni Nengah Ari Partini ., Ni Nengah Ari Partini Ni Nyoman Parwati Ni Putu Eka Trisnayanti Ni Putu Erin Febri Astuti Ni Putu Lisa Sadwi Prawerti . Ni Wayan Karmila Putri . Ni Wayan Karmila Putri ., Ni Wayan Karmila Putri Ni Wayan Sri Maeti Ni Wayan Sunita Octamela, Kadek Surya Oktavianiasih, Ni Putu Partini, N. N. A. Payadnya, I Putu Ade Andre Prasanti, Made Cita Prof. Dr.I Nengah Suparta,M.Si . Putra, I Kadek Jeki Lesmana Putra, I Komang Adi Putri, N. W. Karmila PUTU DIAN KARLINA DEWI . Putu Mirah Purnama Dewi RAHADI, I WAYAN SELAMET Rahmawati, N. L. T Ratih Ayu Apsari Riani, Ni Made Shinta Teja Sari, Rosalia Made Veny Nidia Sariyasa . Setiawati, Dewa Ayu Oka Sri Widya Lestari, N. K Surya Adi Putra, I Putu Taufik Akbar Taufik Akbar Udani, Ketut Sri Naya Wijaya, I.M.K. Wikasari, Ayu