Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : J-CEKI

Pengembangan Kurikulum Perguruan Tinggi Berbasis Kompetensi: Tantangan dan Strategi Menghadapi Era Globalisasi Bari, Abdul; Hermansyah, Hermansyah; Rosdiawan, Ridwan
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 3: April 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i3.6920

Abstract

Kurikulum di perguruan tinggi memainkan peran strategis dalam membentuk lulusan yang kompeten dan siap bersaing di era globalisasi. Artikel ini bertujuan untuk menganalisis konsep dasar, peran, manfaat, serta tantangan dalam pengembangan kurikulum di perguruan tinggi, khususnya yang berbasis kompetensi. Penelitian ini menggunakan metode studi kepustakaan untuk menggali berbagai teori dan pandangan ahli mengenai kurikulum pendidikan tinggi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurikulum berbasis kompetensi dirancang untuk memenuhi kebutuhan dunia kerja melalui pengembangan keterampilan dasar, kemampuan berpikir kritis, dan kualitas personal mahasiswa. Namun, tantangan dalam pengembangan kurikulum meliputi relevansi terhadap perkembangan teknologi, fleksibilitas, dan penyesuaian terhadap tuntutan era Society 5.0. Oleh karena itu, diperlukan pendekatan inovatif dalam merancang kurikulum yang lebih dinamis dan adaptif. Dengan adanya komitmen dari semua pihak, pengembangan kurikulum yang efektif dapat meningkatkan mutu pendidikan dan memberikan kontribusi signifikan dalam mencetak sumber daya manusia unggul di masa depan.