Claim Missing Document
Check
Articles

PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN SISTEM KENDALI ON/OFF MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER BERBASIS IOT (INTERNET OF THINGS) PADA ELEMEN SISTEM KENDALI ELEKTRONIK DI SMKN 1 JABON Arin, Rossa Marita Putri; Ningrum, L Endah Cahya; Rusimamto, Puput Wanarti; Zuhrie, Muhamad Syariffuddien
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 13 No. 03 (2024): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Desember 2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v13n03.p201-208

Abstract

Penelitian pengembangan ini didasari oleh kebutuhan akan alat bantu pembelajaran yang efektif dalam mendukung ketercapaian capaian pembelajaran peserta didik dan berkaitan dengan perkembangan teknologi industri. Dengan menggunakan tiga kriteria yakni: (1) valid, (2) praktis, dan (3) efektif, penelitian ini bertujuan untuk menilai kelayakan pengembangan perangkat pembelajaran sistem kendali on/off menggunakan mikrokontroler berbasis Internet of Things(IoT) pada elemen Sistem Kendali Elektronik di SMKN 1 Jabon. Penelitian ini memberlakukan pendekatan ADDIE (Analysis, Design, Develop, Implementation,dan Evaluation) selama tahap pengembangannyadanmengimplementasikannya menggunakan desain uji coba one-shot case study. Instrumen validasi, angket, tes, dan observasi digunakan untuk mengumpulkan data yang diperlukan. Hasil produk pada penelitian pengembangan perangkat pembelajaran ini adalah sebuah trainersistem kendali on/off dan modul praktikum, yang lebih dahulu telah dilakukan validasi oleh para ahli, kemudian diuji cobakan terhadap subjek penelitian sebanyak 30 peserta didik kelas XI Jurusan Teknik Elektronika Industri di SMK Negeri 1 Jabon. Hasil analisa perangkat pembelajaran yang telah dikembangkan menunjukkan bahwa: (1) tingkat rerata kevalidan mencapainilai 97,90% dengan kriteria “sangat valid”; (2) tingkat rerata kepraktisan mencapai nilai 82% dengan kriteria “sangat praktis”; dan (3) tingkat rerata keefektifan mencapai kriteria “sangat efektif” karena nilai rata-rata yang didapatkan oleh peserta didik lebih besar daripada batas minimum yang ditentukan sekolah yakni 75. Sehingga dapat disimpulkan bahwa perangkat pembelajaran sistem kendali on/off menggunakan mikrokontroler berbasis IoT (Internet of Things) yang telah dikembangkan dikatakan layak untuk diimplementasikan sebagai perangkat pembelajaran pada elemen Sistem Kendali Elektronik kelas XI Teknik Elektronika Industri di SMK Negeri 1 Jabon.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COURSE REVIEW HORAY TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI KONSEP DASAR KELISTRIKAN DAN ELEKTRONIKA DI SMKN 1 JABON Ashari, Saskiyah Firda; Rusimamto, Puput Wanarti; Harimurti, Rina; Zuhrie, Muhamad Syariffuddien
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 13 No. 03 (2024): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Desember 2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v13n03.p209-214

Abstract

Implementasi teknik pengajaran yang tidak tepat dapat berpengaruh pada rendahnya hasil belajar peserta didik. Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe course review horay bisa dianggap bisa menjadi strategi untuk memaksimalkan hasil belajar peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk menganalisis dampak model pembelajaran kooperatif tipe course review horay terhadap hasil belajar peserta didik dalam materi konsep dasar kelistrikan dan elektronika, serta (2) untuk mengevaluasi tanggapan peserta didik terhadap penerapan model pembelajaran kooperatif tipe course review horay pada materi yang sama. Metode yang dipergunakan adalah metode eksperimen awal dengan desain one group pretest-posttest. Penelitian ini diukur dengan mengambil data sebelum sesudah diberikan materi pembelajaran. Peneliti menyajikan model pengajaran kooperatif tipe course review horay. Setelah memberikan perlakuan, peneliti dapat membandingkan nilai sebelum dan nilai akhir sehingga hasilnya lebih akurat. Penelitian ini melibatkan seluruh peserta didik kelas X TEI SMK Negeri 1 Jabon sebagai populasi. Peneliti menggunakan teknik pengambilan sampel non probabilitas secara sengaja, dengan sampel penelitian terdiri dari 30 peserta didik. Berdasarkan hasil uji Paired Samplel T-Test, (1) hasil uji menunjukkan bahwa H1 diterima yamg artinya terdapat pengaruh yang sigifikan terhadap hasil belajar pada peserta didik setelah penerapan model pembelajaran course review horay pada materi konsep dasar kelistrikan dan elektronika. (2) Respon peserta didik terhadap model pengajaran kooperatif tipe course review horay terhadap hasil belajar peserta didik masuk ke dalam kategori sangat baik dengan skor 88%.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SISTEM KONTROL ELEKTRONIK Pratama, David Pratama; Rusimamto, Puput Wanarti; Kholis, Nur; Zuhrie, Muhamad Syariffuddien
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 13 No. 03 (2024): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Desember 2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v13n03.p215-222

Abstract

Peningkatan kualitas pendidikan yaitu dengan pemilihan sistem dalam penyampaian materi pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk menyediakan materi pembelajaran berbasis Android yang sesuai untuk pengajaran mata pelajaran sistem kontrol elektronik dengan memasukkan tiga kualitas yaitu validitas, kepraktisan, dan keefektifan. Analisis karakteristik siswa, penetapan standar dan tujuan, pemilihan taktik, media, dan materi terbuka, penggunaan media dan materi, melibatkan siswa dalam pengembangan dirinya, serta penilaian dan perbaikan merupakan langkah-langkah dalam metode penelitian pengembangan ini. Modul pembelajaran memperoleh skor rata-rata 3,81 dengan kategori sangat valid, media pembelajaran memperoleh skor rata-rata 3,15 dengan kategori valid, dan evaluasi sikap siswa memperoleh skor rata-rata 3,87 dengan kategori sangat valid, sesuai pengembangan hasil. Nilai rata-rata pengetahuan siswa pada kelompok sangat valid adalah 3,87, dengan nilai rata-rata penilaian kemampuan siswa pada bidang tersebut adalah 3,61. Berdasarkan jawaban siswa, media pembelajaran tergolong praktis dengan skor rata-rata 3,4 pada bentuk respon. Karena rata-rata nilai sikap siswa melebihi Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran (KKTP) sebesar 89,2, maka keefektifan media pembelajaran dianggap efektif. Selain itu distribusinya dianggap normal berdasarkan uji normalitas terdistribusi untuk pengetahuan signifikansinya sebesar 0,1685, dan signifikansi uji one sample t-test sebesar 0,000 menunjukkan bahwa rata-rata nilai siswa lebih tinggi dari KKTP. Uji t satu sampel dan uji normalitas distribusi talenta sama-sama menghasilkan signifikansi sebesar 0,1685 yang menunjukkan bahwa distribusinya normal. Menunjukkan bahwa rata-rata nilai siswa lebih tinggi dari KKTP, dengan signifikansi 0,000. Temuan penelitian ini mendukung anggapan bahwa alat pembelajaran berbasis Android ini bisa diterapkan dan praktis.
PERANCANGAN DAN PEMBUATAN MODUL RANGKAIAN PLC SEBAGAI ALAT PENGONTROL SISTEM BERBASIS CX PROGRAMMER PADA MATA PELAJARAN SISTEM PENGENDALI ELEKTONIKA DI SMK NEGERI 2 BOJONEGORO Widiyarto, Yoga Perdana; Rusimamto, Puput Wanarti; Kholis, Nur; Endryansyah, Endryansyah
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 13 No. 03 (2024): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Desember 2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v13n03.p223-227

Abstract

Penelitian ini memiliki latar belakangberdasarkanhasil observasi di Program KeahlianTeknik Elektronika IndustriSMKN 2 Bojonegoro terdapat masalah pada fasilitas praktikum disebabkan harga trainer mahal, sedang didunia kerja alat industri terus berkembang. Penelitian bertujuan menghasilkan ”Modul Software CX ProgrammerV.9.7 untuk Pembuatan Rangkaian PLC” sebagai modul ajar pada Mata Pelajaran Sistem Pengendali Elektronikayang layak berdasarkan aspek kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan. Modul ini ditunjang dengan adanya CXDesainerguna menekan biaya dan mengikuti perkembangan peralatan industri ketika praktikum. Penelitian ini memakai jenis penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen yang menghasilkan kelayakan modul pada aspek kevalidan sebesar 97%, dikategorikan sangat valid. Menghasilkan kelayakan modul pada aspek kepraktisan sebesar 90%, dikategorikan sangat praktis. Menghasilkan kelayakan modul pada aspek keefektifan ranah kognitif ( pretest & posttest ) dimana uji statistik paired sample t -testmendapat Asymps. Sig. (2 -tailed)sebesar 0,000 < 0,05 maka, terdapat perbedaan signifikan hasil belajar pretest& posttest. Lalu pada ranah psikomotorik (hasil praktikum) dimana uji statistikone sample testmendapatAsymps. Sig. (2 -tailed)sebesar 0,000 < 0,05 dengan hasil nilai mean 88,75 lebih besar dari 75. Dari hasil pengujian dua ranah tersebut ialah Ho ditolak dan Hı diterima, dikategotikan efektif. Sehingga disimpulkan modul ajar layak digunakan untuk pembelajaran.
PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN PLC MENGGUNAKAN SOFTWARE LECTORA INSPIRE DI SMK MANBAUL ULUM GRESIK Firdaus, Robby Falahudin; Rusimamto, Puput Wanarti; Zuhrie, Muhamad Syariffuddien; Achmad, Fendi
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 13 No. 03 (2024): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Desember 2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v13n03.p229-236

Abstract

Satuan pendidikan dalam menghadapi revolusi industri 4.0 dituntut untuk dapat berkembang dengan memanfaatkan teknologi dalam proses pembelajarannya. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul pembelajaran PLC menggunakan perangkat lunak Lectora Inspire yang layak berdasarkan aspek validitas, kepraktisan, dan keefektifan. Modul pembelajaran ini diperuntukan sebagai media pendamping proses belajar dalam memahami materi ajar PLC pada mata pelajaran Sistem Pengendali Elektronik. Metode penelitian yang digunakan adalah R&D dengan model ADDIE. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan kelayakan modul pembelajaran pada aspek validitas, kepraktisan, dan keefektifan. Hasil rating validitas yang diperoleh dari validasi oleh tiga validator ahli sebesar 74,99% pada aspek bahasa dengan kategori valid, aspek isi sebesar 74,99% dengan kategori valid, dan aspek bentuk sebesar 72,91% dengan kategori valid. Dari hasil validasi tersebut diperoleh hasil rating keseluruhan sebesar 74,29% dengan kategori valid dan layak untuk digunakan. Sedangkan untuk hasil rating kepraktisan yang diperoleh dari angket respon peserta didik yang berjumlah 25 orang sebesar 88,64% dan dikategorikan sangat praktis. Pada tingkat keefektifan diperoleh dari hasil belajar peserta didik pada ranah kognitif yang diukur dengan evaluasi post-test menggunakan acuan standar kriteria ketuntasan minimal yaitu 75. Untuk hasil rating yang diperoleh menggunakan uji stastistik one-sample t-test mendapatkan nilai Thitung sebesar 8,89 dengan df 24 dan memperoleh signifikansi 0,000. Sedangkan pada Ttabel didapatkan nilai sebesar 2,064, sehingga Thitung (8,89) lebih besar dari Ttabel (2,064) dengan taraf kesalahan sebesar 0,05 (5%). Maka dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata hasil belajar peserta didik di atas atau sama dengan nilai KKM 75 dan modul pembelajaran dikatakan layak untuk digunakan.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BEBASIS SOFTWARE ARTICULATE STORYLINE PADA MATA PELAJARAN INSTALASI MOTOR LISTRIK DI SMK DIPONEGORO PLOSO JOMBANG Maarif, Muhammad Rizky; Rusimamto, Puput Wanarti; Kholis, Nur; Zuhrie, Muhamad Syariffuddien
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 13 No. 03 (2024): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Desember 2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v13n03.p237-245

Abstract

Proses pendidikan adalah hal yang kompleks, dan tingkat kerumitannya selalu mengikuti perkembangan hidup manusia. Dalam pelaksanaan pembelajaran, penggunaan media pembelajaran menjadi esensial untuk meningkatkan minat peserta didik dalam menguasai materi. Dengan mempertimbangkan faktor kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan, penelitian ini bertujuan mengembangkan sebuah media pembelajaran berbasis Software Articulated Storyline yang layak yang dapat membantu peserta didik memahami materi pembelajaran tentang komponen pengendali instalasi motor listrik. Media pembelajaran ini digunakan sebagai pendamping dalam pembelajaran. Model yang dipergunakan di penelitian ini dalam pengembangan media pembelajaran berbasis Software Articulate Storyline yakni model ADDIE. Penerapan model ADDIE pada pengembangan media pembelajaran terdiri atas 5 tahapan yakni Analyze, Design, Development, Implement, Evaluation. Subyek penelitian ini ialah 30 peserta didik kelas XI TITL SMK Diponegoro Ploso. Temuan dari penelitian ini menunjukkan kelayakan media pembelajaran dalam hal kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan. Hasilnya menunjukkan nilai kevalidan sebesar 95,06% dan dianggap sangat valid; nilai kepraktisan sebesar 91,73% dan dianggap sangat praktis; dan nilai keefektifan mempergunakan uji stastistik Paired Sample T-test memperlihatkan temuan Sig. (2-tailed) senilai 0,000. Dari hasil nilai tersebut mendapatkan nilai signifikansi senilai 0,000 < 0,05 maka, adanya perbedaan signifikan pada hasil belajar peserta didik dalam tes pretest- dan posttest. Maka itu, media pembelajaran Software Articulated Storyline dapat membantu peserta didik belajar lebih baik tentang instalasi motor listrik.
PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS PhET (PHYSICS EDUCATION TECHNOLOGY) TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X-TAV DI SMKN 1 SIDOARJO Ningrum, Pristika; Kholis, Nur; Rusimamto, Puput Wanarti; Harimurti, Rina
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 14 No. 01 (2025): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (April 2025)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v14n01.p49-56

Abstract

Hakikatnya, setiap orang di Indonesia berhak atas hak untuk mendapatkan pendidikan dasar. Proses membuat kegiatan yang dapat dipelajari dikenal sebagai pendidikan. Tujuan pendidikan adalah untuk menghasilkan individu yang berkualitas dan berkarakter dengan pengetahuan yang luas sehingga mereka dapat mencapai tujuan dan menyesuaikan diri dengan baik di berbagai lingkungan. Kegiatan utama pengajaran pada persekolahan adalah pembelajaran, yang berguna mengubah perilaku. Psikomotor, afektif, dan kognitif adalah komponen dari perubahan ini. Dibutuhkan partisipasi peserta didik, pembelajaran aktif, serta interaksi interaktif antara guru dan peserta didik untuk kegiatan pembelajaran ini berhasil. Pemahaman peserta didik tentang ide-ide, penguasaan materi, dan prestasi belajar dapat dipergunakan untuk mengukur keberhasilan proses pembelajaran. Semakin banyak peserta didik memahami ide-ide dan menguasai materi, semakin baik prestasi mereka. Kesesuaian model dan media pembelajaran juga sangat penting.Pada pembelajaran Dasar Teknik Elektronika yang dilakukan dikelas X-Teknik Audio Video SMKN 1 Sidoarjo, peserta didik merasa kurang mendapatkan implementasi materi dengan baik karena materi yang sifatnya masih konstektual. Selain itu, sumber belajar yang ada juga terbatas hanya dari buku yang jumlahnya tidak merata kepada semua peserta didik. Hal tersebut mengakibatkan minat melakukan aktivitas belajar-mengajar peserta didik menurun, sehingga berpengaruh pada prestasi akademik peserta didik diperlukan solusi untuk menyelesaikan masalah tersebut. Pembelajaran melalui media pembelajaran berbasis digital adalah salah satu caranya. Ini dapat dicapai dengan aplikasi yang bisa diakses di HP ataupunpunpun komputer, dan memungkinkan proses belajar yang mudah. Berbagai jenis aplikasi berbasis website yang dipergunakan sebagai sarana pembelajaran salah satunya ialah PhET (Physics Education Technology).
PENGEMBANGAN E-MODUL BERBASIS FLIPBOOK PADA MATA PELAJARAN INSTALASI TENAGA LISTRIK DI SMK NU GRESIK Maulana, Rizky Septian; Rusimamto, Puput Wanarti; Haryudo, Subuh Isnur; Rijanto, Tri
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 14 No. 01 (2025): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (April 2025)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v14n01.p35-41

Abstract

Perkembangan teknologi tidak hanya mencakup inovasi-inovasi baru, tetapi juga berkaitan erat dengan evolusi dalam pemikiran dan logika manusia. Di tengah dinamika ini, media pembelajaran seperti Flipbook muncul sebagai salah satu metode yang efektif dalam menyajikan materi pembelajaran mandiri. Flipbook memungkinkan penyusunan materi secara teratur dan memfasilitasi interaksi aktif antara siswa dengan konten pembelajaran. E-modul berbasis flipbook menjadi salah satu bentuk konkrit dari integrasi teknologi dalam pendidikan. Dengan menggunakan pendekatan Research and Development (R&D), e-modul ini dikembangkan dengan tahapan yang terstruktur untuk memastikan bahwa produk akhirnya memenuhi kebutuhan dan standar yang diharapkan pengguna. Model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation) menjadi landasan dalam proses pengembangan e-modul ini, memastikan setiap tahap pengembangan berjalan secara sistematis dan terukur. Validitas e-modul berbasis flipbook diuji dengan hasil yang signifikan, menunjukkan bahwa e-modul ini memperoleh skor validitas rata-rata sebesar 91,7%. Hasil pengujian N-Gain, yang mengukur peningkatan pemahaman siswa sebelum dan sesudah menggunakan e-modul, menunjukkan peningkatan rata-rata sebesar 0,57%. Angka ini berada dalam kategori peningkatan sedang, menunjukkan bahwa e-modul mampu memberikan kontribusi yang berarti dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran. Dalam konteks penggunaannya, survei ketercapaian menunjukkan e-modul mata pelajaran TITL pembangkitan tenaga listrik kelas XI dinilai layak dan efektif digunakan oleh siswa dalam proses pendidikan. Hal ini menegaskan bahwa penggunaan teknologi dalam pendidikan, khususnya melalui e-modul berbasis flipbook, meningkatkan kualitas pembelajaran secara keseluruhan.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA SOFTWARE MULTISIM DALAM PEMBELAJARAN BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN DASAR-DASAR TEKNIK ELEKTRONIKA Priyono, Eka Aditya; Sumbawati, Meini Sondang; Rusimamto, Puput Wanarti; Harimurti, Rina
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 14 No. 01 (2025): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (April 2025)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpte.v14n01.p43-48

Abstract

Mutu pendidikan dapat ditingkatkan dengan memperkenalkan sistem penyediaan bahan ajar yang sesuai. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menambah pilihan media pembelajaran yang dapat digunakan di kemudian hari. Media pembelajaran ini menggunakan Software Multisim yang dipadukan dengan model pembelajaran berbasis Problem Based Learning dalam Mata Pelajaran Dasar-Dasar Teknik Elektronika yaitu pada materi Low Pass Filter. Dalam penelitian ini terdapat 3 aspek kualitas yaitu validitas, pengaruh, dan respon siswa. Analisis karakteristik siswa, penetapan model pembelajaran, pemilihan media pembelajaran serta materi yang digunakan akan melibatkan siswa serta guru dalam pengembangan penelitian ini. Terdapat penilaian dan angket merupakan langkah-langkah dalam metode penelitian ini. Modul ajar memperoleh hasil rating sebesar 93,23% sehingga valid, LKPD (Lembar Kerja Peserta Didik) mendapat hasil rating sebesar 95,24% sehingga valid, soal tes memperoleh hasil rating sebesar 94,99% sehingga valid dan angket respon mendapat hasil rating sebesar 94,16% sehingga valid. Nilai rata-rata siswa sebelum perlakuan adalah 39,81, dan nilai rata-rata siswa setelah perlakuan adalah 72,57. Menurut hasil angket, respon siswa terhadap media pembelajaran rata-rata sebesar 94,45% dan termasuk dalam kriteria sangat baik. Distribusi dianggap normal karena berdasarkan uji normalitas mendapatkan skor signifikansi sebesar 0,200 yang kemudian dilanjut dengan uji homogenitas mendapat skor signifikansi sebesar 0,858 dalam artian homogen serta yang terakhir yaitu uji-t mendapatkan skor signifikansi sebesar 0,001 sehingga dapat ditafsirkan bahwa penggunaan media pembelajaran tersebut dapat mempengaruhi hasil belajar siswa. Temuan pada penelitian ini mendukung anggapan bahwa media pembelajaran berbasis Software Multisim dan model pembelajaran Problem Based Learning dapat diterapkan karena berpengaruh dalam peningkatan hasil belajar siswa.
EFEKTIVITAS MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS GOOGLE SITES TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN INSTALASI TENAGA LISTRIK DI SMKN 7 SURABAYA Syah, Rico Firman; Rusimamto, Puput Wanarti; Sumbawati, Meini Sondang; Rijanto, Tri
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Vol. 14 No. 02 (2025): Jurnal Pendidikan Teknik Elektro (Agustus 2025)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Integrasi media pembelajaran seperti Google Sites sangat penting dalam era digital. Platform pembelajaran yang menggunakan Google Sites ini dibuat untuk mengukur efektivitas hasil belajar siswa. Studi ini menggunakan metodologi penelitian dan pengembangan (R&D), mengikuti model ADDIE yang mencakup lima fase: Analisis, Desain, Pengembangan, Implementasi, dan Evaluasi. Google Sites, produk dari Google, memfasilitasi pembuatan situs web dengan mudah dan Gabungan dari fitur-fitur seperti Google Docs, Sheets, Forms, Calendar, Awesome Table, dan lainnya untuk meningkatkan proses pembelajaran..Validasi aspek media dan materi menunjukkan tingkat kevalidan masing-masing 0,85 dan 0,87.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Tingkat validasi aspek media mendapat skor 0,85, dan aspek materi mendapat skor 0,87. Rata-rata 0,86 masuk dalam kategori validitas tinggi, sehingga media ajar Google Sites dapat digunakan untuk pembelajaran Elemen Instalasi Tenaga Listrik di SMKN 7 Surabaya (2) Kepraktisan media pembelajaran Google Sites dinilai dari respon siswa dengan rata-rata kepraktisan 89,92%, termasuk kategori sangat baik/sangat praktis. Media pembelajaran modul sistem gardan mendapat respon positif dari siswa kelas XI TITL SMKN 7 Surabaya. (3) ampak positif Google Sites sebagai platform media terbuka tercermin dalam peningkatan hasil belajar peserta didik dari KKM (75). Dari 37 siswa, pada pre-test sebanyak 33 siswa mendapat nilai di bawah 75 dengan total nilai 2294 dan rata-rata 62. Pada post-test, 35 siswa mendapat nilai di atas 75 dengan total nilai 3263 dan rata-rata 88,19. Nilai hasil belajar siswa meningkat. Uji N-gain menunjukkan skor minimum 0,33 dan maksimum 0,96, dengan rata-rata peningkatan 0,74 (74,88%), kategori tinggi. Artinya, media ajar Google Sites sangat efektif meningkatkan hasil belajar siswa.
Co-Authors Achmad Imam Agung Achmad, Fendi Afandi, M. Afid Agil Saputro, Muammad Rekhan Agus Budi Santosa Agus Wiyono Al-wahid, Nur Moh. Alif alif wibowo ANWAR IBRAHIM, ANWAR Ardiansah, Fiki Arin, Rossa Marita Putri Arjuna Hening Arya Wicaksana Arrifai, Muhamad Yusuf Ashari, Saskiyah Firda Asto, I Gusti Putu Buditjahjanto, I Gusto Putu Asto Cahya, Firmandika Dwi Candratasari, Dian Fitri Damayanti, Erlina Dewangkara, Putra Priangga Djanuarfianti, Fadila Amelia Dwilaksono, Syihan Endryansyah . . Fairuz, Rafi Fajar, Ramadhan Farid Baskoro Febiyanti, Nur Firdaus, Robby Falahudin Fitriasari, Febi Fransisca, Yulia Goenawan, Christian Ardi Candra Haq, Ahmad Amarudin Harsono, Fariz Putra Hidayad, Arrori Ashar I Gusti Putu Asto B. I Gusti Putu Asto Buditjahjanto Jarweni, Berliana Nadiya Jasmin, Euvannisa Joko Joko Kusumo, Angger Setyo Lestari, Dinda Wahyu Lilik Anifah Maarif, Muhammad Rizky Mahani, Sollia Maniar, Tiara MARIA BINTANG Maryanti, Alfia Rizkina Maulana, Rizky Septian Meini Sondang Sumbawati Muchlas Samani Muhammad Nurul Huda Muhammad Syariffuddien Zuhrie, Muhammad Syariffuddien Munoto Munoto Nafisah, Dzurrotun Ningrum, L Endah Cahya Ningrum, Pristika Nugraha, Rendi Saputra Nugroho, Johan Wahyu Nur Fadhilah, Annisa Ayu Nur Kholis Nurhayati Nurhayati Nursofi, Rofif Parama Diptya Widayaka Permata Dewata, Aqsal Renaldi Pramudito, Aditya Pratama, David Pratama Priyoga, Fransisca Cicik Priyono, Eka Aditya Putri, Alda Apriliani Eka Putri, Widia Faradila Raden Mohamad Herdian Bhakti Rahmansyah, Mochammad Albar Ramadlani, M. Iqbal Resmi, Putri Prayogi Cita Rina Harimurti Rohmad, Muhammad Azmi Hanif RR. Ella Evrita Hestiandari Rusjayana, Ryan Fauzano Safitri, Rahardian Daniar Sahertian, Mochammad Hendra Sapiro, Amanda Elena Sari, Ratih Eka Widya Setyono, Mohammad Iyo Agus Subuh Isnur Haryudo SULISTIYO, EDY Sulistyo, Edy Syah, Rico Firman Tri Rijanto Tsaqib, Ahmad Faishal Unit Three Kartini Wardana, Fito Arya Widiyarto, Yoga Perdana Wiwik Handayani WRAHATNOLO, TRI Yusuf, M. Yusuf Isbakhtiar Zuhrie, Muhamad Syariffuddien Zuhrie, Muhammad Syarieffuddien Zulfah, Nely Lailatuz