Claim Missing Document
Check
Articles

EVALUASI PENERAPAN  STRATEGI PROMOSI PERPUSTAKAAN PADA PERPUSTAKAAN DAERAH LAMPUNG Mitha Zulia Febriyanti; Nanda Della Salsabila; Rahma Annisa; Anas Malik
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 1 No. 10 (2024): Desember 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Evaluasi penerapan strategi promosi perpustakaan di Perpustakaan Daerah Lampung dilakukan untuk mengatasi rendahnya tingkat kunjungan masyarakat ke perpustakaan, meskipun berbagai program telah dilaksanakan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas strategi promosi yang diterapkan serta mengidentifikasi kendala dalam implementasinya. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif, dengan data yang dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan penelitian meliputi staf perpustakaan, pengelola program promosi, dan pengunjung perpustakaan. Analisis data dilakukan secara deskriptif dengan pendekatan induktif untuk mengungkap temuan utama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi promosi berbasis media sosial efektif dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap layanan perpustakaan, tetapi belum sepenuhnya mampu meningkatkan jumlah pengunjung secara signifikan. Kendala utama meliputi keterbatasan anggaran promosi, kurangnya inovasi dalam kegiatan promosi, dan minimnya kolaborasi dengan pihak eksternal seperti sekolah atau komunitas. Kesimpulan penelitian ini menegaskan pentingnya optimalisasi strategi promosi yang lebih terarah dan berkelanjutan, termasuk pengembangan program berbasis komunitas dan peningkatan keterlibatan masyarakat lokal untuk mendukung keberlanjutan layanan perpustakaan
PERAN PASAR MODAL DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN DI INDONESIA Alvindo Harianto; Suci Aulia Putri SHT; M. Hidayat Al Fauzan; Anas Malik
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 1 No. 10 (2024): Desember 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan pasar modal di Indonesia dimulai sejak tahun 1912, dimana pada saat itu hanya menyediakan efek penjualan dari obligasi perusahaan-perusahaan milik Hindia Belanda. Kemudian pada saat pemerintahan Indonesia, pasar modal kembali dibuka pada tahun 1950 setelah diterbitkannya UU Darurat tentang Bursa Saham No 13. Tahun 1951, yang kemudian ditetappkan UU No.13 Tahun 1952. Sebagai negara yang memiliki kekuatan No 16 di dalam keanggotaan G-20, keberadaan pasar modal menyadi penopang bagi pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran Pasar Modal dalam meningkatkan perekonomian di Indonesia. Peneliti menggunakan metode penelitian Kualitatif Deskriktif dengan kajian literatur pustaka. Hasil penelitian meunjukkan Pasarmodal merupakan sumber pembiyaan alternatif bagi investor. Hukum berperan besar dalam menciptakan pasar modal yang teratur, wajar dan efisien. Terdapat dua instrument utama yang diperdagangkan di pasar modal yaitu saham dan obligasi. Pasar modal memiliki peran penting bagi perekonomian di Indonesia. Pertama, sebagai sarana pendanaan usaha atau sebagai sarana bagi perusahaan untuk mendapatkan dana dari investor. Kedua pasar modal juga dijadikan sebagai salah satu indikator perkembangan perekonomian suatu negara.
Representasi Citra Indonesia dalam Iklan (Analisis Semiotika Representasi Citra Indonesia dalam Iklan AQUA Versi “Temukan Indonesiamu” di Televisi Anju Safitri; Anisa Maharani; Masikah Shofi Kamila; Anas Malik
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 1 No. 10 (2024): Desember 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis representasi citra Indonesia dalam iklan AQUA versi “Temukan Indonesiamu” di televisi menggunakan pendekatan semiotika. Iklan ini menarik perhatian karena mengusung nilai-nilai budaya lokal yang dikemas secara kreatif dan komunikatif. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis semiotika Roland Barthes, yang melibatkan interpretasi makna denotatif, konotatif, dan mitos dalam iklan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa iklan tersebut merepresentasikan keberagaman budaya Indonesia melalui penggunaan elemen visual, seperti tarian tradisional, lanskap alam, dan interaksi antarindividu dari berbagai latar belakang etnis. Selain itu, narasi dan pesan iklan menggambarkan semangat persatuan dan penghargaan terhadap kekayaan budaya nasional. Temuan ini memperlihatkan bagaimana iklan dapat menjadi media efektif untuk membangun identitas nasional sekaligus memperkuat hubungan emosional dengan audiens. Kesimpulan penelitian ini menegaskan pentingnya peran media iklan dalam mempromosikan nilai-nilai budaya sebagai bagian dari strategi komunikasi pemasaran.
ANALISIS STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PENGUNJUNG PADA LAMPUNG WALK DI BANDAR LAMPUNG Mediana Rahmatika; Violita Agustin; M Alvindro; Anas Malik
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 1 No. 10 (2024): Desember 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industri pariwisata di Indonesia, terutama di Bandar Lampung, mengalami pertumbuhan pesat dengan meningkatnya minat masyarakat untuk berwisata. Lampung Walk, sebagai destinasi publik yang menawarkan fasilitas rekreasi dan kuliner, perlu menerapkan strategi komunikasi pemasaran yang efektif untuk meningkatkan jumlah pengunjung. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi komunikasi pemasaran yang diterapkan oleh Lampung Walk dan kontribusinya terhadap peningkatan jumlah pengunjung. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan metode studi kasus, mengumpulkan data melalui survei, wawancara, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa segmentasi pasar yang tepat, pemanfaatan media sosial, penyelenggaraan acara menarik, dan program loyalitas menjadi faktor kunci dalam meningkatkan pengunjung. Lampung Walk aktif di platform media sosial seperti Instagram, Facebook, dan TikTok, yang mana konten visual dan interaktif berperan penting dalam menarik perhatian audiens. Penyelenggaraan acara seperti festival kuliner dan konser musik meningkatkan daya tarik Lampung Walk, sementara program loyalitas yang menawarkan insentif bagi pengunjung setia terbukti efektif dalam mendorong kunjungan berulang. Kerjasama dengan bisnis lokal juga menciptakan sinergi yang saling menguntungkan. Dengan pemahaman yang lebih baik tentang strategi komunikasi pemasaran, diharapkan Lampung Walk dapat menjadi destinasi unggulan yang menarik lebih banyak pengunjung dan memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal. Penelitian ini memberikan wawasan berharga bagi manajemen Lampung Walk dan pemangku kepentingan dalam industri pariwisata di Bandar Lampung.
Peran Pegadaian Syariah dalam Pemberdayaan UMKM di Indonesia Bilkisti, Nadia; Jesika Wahyuningtias; Gracia Evelyn Anatasha; Mailani Salsa Amilia; Ikke Selviana; Khairul Ihwan; Anas Malik
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 2 No. 5 (2025): MEI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pegadaian Syariah merupakan lembaga keuangan non-bank berbasis prinsip Islam yang hadir sebagai solusi alternatif bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam mengakses permodalan. Rendahnya literasi keuangan dan keterbatasan jaminan menjadikan banyak pelaku UMKM kesulitan menjangkau pembiayaan konvensional. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi Pegadaian Syariah dalam pemberdayaan UMKM, baik dari aspek pembiayaan maupun pembinaan usaha. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif melalui metode kajian pustaka (library research), dengan menganalisis literatur dari jurnal ilmiah, buku, laporan lembaga, dan dokumen resmi terkait peran Pegadaian Syariah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pegadaian Syariah memberikan akses pembiayaan cepat dan sesuai syariah melalui akad rahn, qardh, dan ijarah, serta turut berperan dalam pelatihan dan penguatan kapasitas pelaku UMKM. Selain menjadi penyedia modal, Pegadaian Syariah juga membangun ekosistem ekonomi mikro Islami yang mendorong kemandirian dan keberlanjutan usaha kecil. Temuan ini memberikan makna bahwa Pegadaian Syariah tidak hanya menjalankan fungsi finansial, tetapi juga sosial dan edukatif, sejalan dengan maqashid syariah dalam menjaga harta dan menciptakan kemaslahatan. Penelitian ini merekomendasikan perlunya riset lanjutan berbasis lapangan untuk mengukur dampak langsung terhadap kinerja UMKM secara kuantitatif dan longitudinal.
ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI INFLASI DI PROVINSI LAMPUNG PADA TAHUN 2021-2023 Izhar Tanca Bani Arif; Sulistia Wati; Muhammad Gunanto; Ari Ardiansyah; Anas Malik
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Inflasi adalah fenomena ekonomi yang penting untuk dipelajari karena dapat memengaruhi daya beli masyarakat, stabilitas ekonomi, dan kebijakan moneter di suatu wilayah. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi inflasi di Provinsi Lampung pada periode 2021 hingga 2023. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan analisis data sekunder yang mencakup inflasi, indeks harga konsumen (IHK), nilai tukar rupiah, harga bahan bakar minyak (BBM), serta faktor-faktor lain yang mempengaruhi perubahan harga barang dan jasa di daerah tersebut. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa beberapa faktor yang berpengaruh terhadap inflasi di Provinsi Lampung selama periode yang diteliti, antara lain fluktuasi harga pangan, kebijakan fiskal dan moneter, serta perubahan nilai tukar rupiah terhadap mata uang asing. Selain itu, faktor eksternal seperti harga komoditas global juga memainkan peran penting dalam memengaruhi tingkat inflasi. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi berharga bagi pembuat kebijakan di Lampung untuk merumuskan kebijakan ekonomi yang efektif guna menstabilkan inflasi dan menjaga daya beli masyarakat, terutama di tengah ketidakpastian ekonomi global dan tantangan domestic.    
IMPELEMENTASI KEMISKINAN DAN STABILITAS PANGAN DI INDONESIA Kevin Yusi Alvito; Putri Salsabela; Elda Setiawati; Anas Malik
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Banyak faktor yang terkait dengan masalah kemiskinan. Penyebab eksogen dan endogen adalah dua kategori besar yang menjadi dasar pemisahan penyebab kemiskinan. Kemiskinan dibagi menjadi tiga kategori berdasarkan penyebab endogen. Jenis kemiskinan pertama adalah kemiskinan struktural, yang disebabkan oleh hukum, peraturan, atau organisasi yang membatasi mobilitas dan produktivitas masyarakat. Kemiskinan kultural merupakan jenis kemiskinan kedua, yang disebabkan oleh nilai-nilai dan pola perilaku yang dapat diterima secara sosial yang menyebabkan rendahnya produktivitas. Status mereka yang kurang beruntung dalam hierarki sosial merupakan akar penyebab dari respons dan adaptasi ini. Ketiga, kemiskinan yang disebabkan oleh letak geografis yang kurang baik atau kondisi lingkungan yang kurang baik, seperti kurangnya sumber daya alam. Karakter yang buruk (fatalistik, apatis, tergantung, tidak berdaya, rendah diri, mudah putus asa, tidak kreatif dan inovatif, dsb.), sumber daya manusia yang buruk (kesehatan, pendidikan, keterampilan, dan keahlian yang buruk), dan kekurangan atau kelemahan fisik (usia tua atau cacat) merupakan contoh penyebab endogen. Meskipun ketiganya dapat dipisahkan, semuanya saling terkait dan memengaruhi satu sama lain.
PERAN DEMOKRASI, POPULASI, INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA, DALAM MENDORONG PERTUMBUHAN EKONOMI PROVINSI LAMPUNG Winda Novitriyani; Dwi Saputra; Popya Siska; Anas Malik
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengkaji peran demokrasi, populasi, dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Provinsi Lampung. Pertumbuhan ekonomi adalah proses dinamis yang mencerminkan kemampuan suatu daerah untuk menyediakan barang dan jasa bagi penduduknya. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari tahun 2018 hingga 2023, dengan menerapkan model data panel dan analisis regresi linier untuk menilai dampak faktor-faktor tersebut terhadap pertumbuhan ekonomi. Temuan menunjukkan bahwa pertumbuhan populasi berpengaruh positif terhadap pertumbuhan ekonomi dengan memperluas pasar untuk barang dan jasa, sementara IPM yang lebih tinggi dapat berdampak negatif terhadap pertumbuhan ekonomi. Selain itu, studi ini mengungkapkan bahwa demokrasi tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Lampung. Hasil ini menunjukkan bahwa strategi pembangunan ekonomi harus fokus pada keseimbangan antara pertumbuhan populasi dan peningkatan pembangunan manusia untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.
PENGARUH INFLASI, NILAI TUKAR, DAN SUKU BUNGA TERHADAP TINGKAT UTANG LUAR NEGERI INDONESIA TAHUN 2014-2018 Miftakhul jannah; Miftaqul Zannah; Muhammad Davin Pradana; Anas Malik
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh inflasi, nilai kurs dan suku bunga terhadap utang luar negeri Indonesia pada tahun 2014-2018. Metode penelitian yang digunakan yaitu  metode deskriptif kuantitatif dengan alat analisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan program EViews12.  Pengumpulan data dengan metode dokumentasi yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) dan Bank Indonesia (BI). Adapun hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan bahwa inflasi berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap utang luar negeri Indonesia, nilai kurs berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap utang luar negeri Indonesia, dan yang terakhir, suku bunga berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap utang luar negeri Indonesia.
ANALISIS DATA EFISIENSI INVESTASI TERHADAP PEREKONOMIAN DI PROVINSI LAMPUNG Susanti; Helda Pranita; Muhammad Agung Al Ghozali; Anas Malik
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 6 (2024): Desember 2024 - Januari 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efisiensi investasi terhadap perekonomian di Provinsi Lampung. Fokus utama adalah menilai kontribusi investasi terhadap pertumbuhan ekonomi, penyerapan tenaga kerja, dan peningkatan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) dalam periode tertentu. Data yang digunakan meliputi data sekunder dari Badan Pusat Statistik (BPS), Bank Indonesia, dan laporan ekonomi lokal. Hasil analisis menunjukkan bahwa investasi memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Lampung. Sektor konstruksi dan infrastruktur menjadi penyumbang utama dalam meningkatkan efisiensi investasi. Selain itu, kebijakan desentralisasi fiskal dan insentif investasi yang diterapkan oleh pemerintah daerah turut berperan dalam menciptakan iklim investasi yang kondusif. Efisiensi investasi tercermin dari peningkatan PDRB yang konsisten, tercatat sebesar 5,40% (yoy) pada triwulan IV 2023. Penyerapan tenaga kerja juga mengalami peningkatan, didukung oleh investasi yang difokuskan pada sektor padat karya. Secara simultan, investasi dan tenaga kerja menunjukkan hubungan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa efisiensi investasi merupakan kunci dalam mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di Provinsi Lampung. Rekomendasi utama adalah penguatan kerangka regulasi, peningkatan kualitas infrastruktur, dan pelibatan sektor swasta untuk memperluas cakupan investasi.  
Co-Authors A. Zuliansyah Agung karunia Ahmad Hazas Syarif Alvindo Harianto Amelia Nanda Sefira Amin Fathurrizqi Azis Aminah Nur Habibah Anddina Kholifatul Janah Andini Dela Padilah Andini Pratiwi Andreka Satria Firdaus Angga Syaputra Anggun Lestari Angra Yunda Djaganata Ani Nurul Imtihanah Anisa Dwi Cahyani Anisa Maharani Anisah Okta Rahmawati Anju Safitri Annisa Istiqomah Annisa Kamilawati Annisa Tri Auliandari Aprizal, Yusuf Zaini Ari Ardiansyah Arkanz Saizikri Arrawidha, Arrawidha Ratri Atikah Nurul Huda Audi Rahmatika Aulia Istiqomah Aye Sudarto Aye Sudarto Azahra Nabila Anugrahani Putri Bangun Laksono Adi Bilkisti, Nadia Dany Syaputra Dela Zefa Dewi Ana Nur Baiti Diyah Ayu Kusumawati Durga Ramdhani Dwi Azi Darmawan Dwi Saputra Eka Pujiyanti Elda Setiawati Erike Anggraeni Fachry Abda El Rahman Febika Niken Maharani Fikri Ariyando Pratama Firman Hidayat Fitria Salsa Fitriyana Nur Azizah Fitroh Nurhayati Galang, Galang Julian Ginta Ahmad Prayudha Gracia Evelyn Anatasha Haryadi Haryadi Helda Pranita Hendriyadi Hendriyadi Ikke Selviana Ira Puspita Irvan Wahyu Imprasetia Iva Faizah Iva Faizah Izhar Tanca Bani Arif Jaya Eka Sasmita Jeniver Putri Hanita Jesika Wahyuningtias Juniasari Kevin Yusi Alvito Khairul Ihwan, Khairul Khavid Normasyhuri Kory Kornila Lina ayu agustin Lisa Haji Diana Logika Destifani Lovi Yandi Lu'luul Bintani M Alvindro M Indrawansyah M. Agiel amin M. Dwi Ananda M. Gilang Prabowo M. Hidayat Al Fauzan M. Ryan Febriawan Mailani Salsa Amilia Maria Melidiana Martha Nur’aini Masikah Shofi Kamila Mediana Rahmatika Meivtha Aulia Ananta Melia Lukluatul Mila Melya Puspita Mia Selvina Miftahul Hasanah Miftakhul Jannah Miftaqul Zannah Mitha Zulia Febriyanti Muhamad Bisri Mustofa Muhammad Agung Al Ghozali Muhammad Akbar Aldinata Muhammad Anhar Wiradinata Muhammad Azka Dhafin Fuady Muhammad Davin Pradana Muhammad Gunanto Muhammad Reza Falevi Muhammad Rifki Muhammad Taufiq Mukhlisin Mukhlisin Muthia Putri Syarah Nabila Ahdania Widani Nabila Putri Delvi Nadya Zuleika Najwa Syifa Quthunnadaa Sausan Nanda Della Salsabila Nauval Ega Kurniawan Nazwa Amalia Niken permata Putri Nina Agustiani Nisa Amelia Juninda NUR AINI Nuraini Dwiyanti Nurul Fatmawati Ola Ernia Popya Siska Pradita Tegifa Agesti Putri Salsabela rahma annisa Rahma Lia Raihan Ahmad Wn Ria Rachmawati Ridho Fahmi Rumadani Sagala Ruslan Abdul Ghafur Siti Zulaikha Sopiya Yana Suci Aulia Putri SHT Suhaeti Vina Ningsih Sulistia Wati SUSANTI Syamsul Hilal Syifaul Karima Taufiqurrahman Taufiqurrahman Tiara Maharani Tria Anisa Violita Agustin Viona Retno Oktaviani Waliyan Evriyando Wela Yusepa Widya Anggraini Winda Novitriyani Wulan Nurhayati Yayang Aisyah Nurhidayah Yesha Nofrida Mega Putri Yoga Aditya Darwin Yogi Aprianto Yohan Oktavia Zella Zubaidah