Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Sosialisasi Penyakit Tuberkulosis Paru Berbasis Edukasi Faktor Risiko Lingkungan di Wilayah Kerja Puskesmas Segiri Kota Samarinda Rahmatullah, Ilham; Akbar, Sulung Alfianto; Apriyani, Apriyani; Istiarto, Istiarto; Susilawati, Rosi; Sabrina, An'nisa Dinah
Abdimas Galuh Vol 7, No 2 (2025): September 2025
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/ag.v7i2.19693

Abstract

Tuberkulosis (TB) paru merupakan penyakit menular yang masih menjadi tantangan kesehatan masyarakat di Indonesia. Salah satu faktor yang memperburuk kondisi penderita TB dan meningkatkan risiko penularan adalah lingkungan tempat tinggal yang tidak sehat, seperti ventilasi buruk, kepadatan hunian, dan kebersihan yang rendah. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kepedulian baik pada penderita TB yang sedang menjalani pengobatan maupun masyarakat sehat terhadap faktor risiko lingkungan yang berkontribusi pada perkembangan dan penularan penyakit TB paru. Kegiatan dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Segiri Kota Samarinda dan diikuti oleh 50 peserta yang terdiri atas penderita TB dalam masa pengobatan serta warga sehat yang tinggal di lingkungan berisiko. Metode pelaksanaan meliputi penyuluhan melalui ceramah, kunjungan rumah (home visit), sesi tanya jawab, serta pembagian brosur edukatif tentang TB dan pengaruh lingkungan terhadap kesehatannya. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta memberikan respons positif, menyatakan memahami materi yang disampaikan, serta menyadari pentingnya menjaga lingkungan rumah untuk mendukung proses penyembuhan dan mencegah penularan. Selama kegiatan home visit, ditemukan beberapa kondisi lingkungan berisiko, seperti sirkulasi udara yang buruk dan kebersihan rumah yang kurang optimal. Kesimpulannya, sosialisasi ini efektif dalam meningkatkan kesadaran masyarakat, baik penderita maupun non-penderita TB, tentang pentingnya faktor lingkungan dalam mendukung penyembuhan dan pencegahan penularan. Diperlukan tindak lanjut berupa pemantauan berkala terhadap kondisi lingkungan rumah oleh tenaga kesehatan atau kader setempat guna mendukung upaya eliminasi TB.
Co-Authors Adelia, Putri Arsy Ainun Nadia, Ainun Aisyah F Pulungan, Nur Aji, Sonny Nugroho Akbar, Sulung Alfianto Alloysius Vendhi Prasmoro, Alloysius Vendhi Ananda, Qurnia Andi Achruh Aras Mulyadi Arif Fadillah Arif Nuryono, Arif aspan, siti hadijah Batidas, Theresia Bungaran Saing, Bungaran Daonil, Daonil Doni Wijaya Duri, Rani Rafika Eka, Irfan Eris, Anastasia Firdaus Firdaus Gowasa, Maria Weni Harto Wicaksono, Harto Harwidian Maharisma, Iwan Iskandar Zulkarnaen Istiarto Istiarto Isyanto, H. Puji Kapriana, Angga Permadi Lani, Maria Droste Lebin, Flora Lejab, Bernadete Kewa Lilit, Yuliana Magdalena , Herlina Mareta Kusumawati, Rindha Massardi, Restiatun Muhammad Yahdi Nugroho, Oki Widhi Nur, Nahrudin M Nurul Fatimah Permana, Desy Intan Pramesti, Devi Aprilia Pribadi, Agustinus Yunan Pribadi, Yunan Putra, Bhakti Dwi Putri Anggraeni Putri, Mahadewi Mustika Quraisin, Quraisin Rahmadini, Yuli Rahmatullah, Ilham Rahmi, Kartika Aulia Ramli, Nurdela Rindha Mareta Kusumawati, Rindha Mareta Rinta, Claudya RR. Ella Evrita Hestiandari Sabrina, An'nisa Dinah Salehudin, Ikhwan Silvia Agustin Siregar, Denny Sri Maryati Sri Ratih Handayani, Sri Ratih Susanti, Sherly Susilawati, Rosi Suwignyo, Suwignyo Suyatni, Andi Syafruddin Nasution Tanisri, Roberta H. A. Tanisri, Roberta Heni Anggit Thahir, Muchamad Tarmizi Turseno, Andi Tuti Nuraini Ulul Absor Wati, Desi Sahlima Wibowo, Samuel Yudha Wulandari, Kartina Yani, Amalia Kartika Yani, Dini Yati Afiyanti Yayan Saputra, Yayan Yulianingsih, Evi