Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Agroland: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian

Pengaruh Aplikasi Rhizobium Dan Pupuk NPK, Bokashi Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Kedelai (Glycine max L Merrill) Pada Tanah Gambut Marhani Marhani
Agroland: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian Vol 26 No 1 (2019): April
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/agrolandnasional.v26i1.734

Abstract

Permasalahan kedelai di Indonesia adalah tidak terpenuhi kebutuhan dalam negeri karena produktivitas yang rendah. Salah satu upaya untuk meningkatkannya melalui pemberian Rhizobium, pupuk NPK dan bokashi. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh interaksi pemberian Rhizobium, pupuk NPK dan bokashi pada tanah gambut terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah polong per tanaman, jumlah polong isi per tanaman, jumlah biji per polong, jumlah biji per tanaman, bobot 100 biji, dan jumlah bintil akar. Metode Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan 2 faktor dan tiga ulangan yaitu faktor pertama tanpa Rhizobium (RO) dan dengan Rhizobium (R1) Rhizobium diberikan bersamaan saat tanam dengan cara mencampurkan benih dengan Rhizobium dengan dosis 20 g legin/kg benih. Faktor kedua adalah dosis pupuk NPK dan pupuk bokashi yang terdiri dari atas 4 taraf 0 kg/ha (PO) 25 kg/ha (P1), 50 kg/ha (P2) dan 75 kg/ha (P3) dan pemberian pupuk bokashi dengan dosis 2 ton/ha (P4). Hasil penelitian menunjukan terdapat interaksi Rhisobium dengan pupuk NPK dosis 20 kg/ha berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah polong per tanaman, jumlah polong isi per tanaman, jumlah biji per tanaman dan tidak berpengaruh nyata terhadap jumlah daun, jumlah biji per polong, bobot 100 biji dan jumlah bintil akar. Interaksi Rhizobium dengan pupuk NPK dosis 50 kg/ha berpengaruh nyata serta memberikan hasil terbaik terhadap tinggi tanaman, jumlah polong per tanaman, jumlah polong isi per tanaman, jumlah biji per polong, jumlah biji per tanaman, jumlah bintil akar dan tidak berpengaruh nyata terhadap jumlah daun dan bobot 100 biji. Interaksi Rhizobium dengan pupuk NPK dosis 75 kg/ha berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah polong per tanaman, jumlah polong isi per tanaman, jumlah polong biji per tanaman dan tidak berpengaruh nyata terhadap jumlah daun, jumlah biji per polong, bobot 100 biji dan jumlah bintil akar. Interkasi Rhizobium dengan pupuk bokashi 2 ton/ha berpengaruh nyata terhadap jumlah polong per tanaman, jumlah polong isi per tanaman, jumlah biji per tanaman dan tidak berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, bobot 100 biji dan jumlah bintil akar.
Analisis Interaksi Biochar Tandan Kosong Kelapa Sawit (TKKS) dan Bakteri Metanotrof Terhadap Peningkatan Produksi Padi Sawah di Kabupaten Morowali Marhani Marhani; Yunus Musa; Asmiaty Sahur; Sartika Laban
Agroland: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian Vol 30 No 3 (2023): Desember
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/agrolandnasional.v30i3.1823

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis interaksi antara dosis biochar TKKS dan konsentrasi bakteri metanotrof dalam meningkatkan produksi padi sawah, jumlah populasi bakteri dan perubahan sifat kimia tanah. Penelitian dilaksanakan di Desa Lantula Kecamatan Witaponda Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah pada bulan Agustus sampai Desember 2021. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Petak Terpisah terdiri dari 2 Faktor. Petak utama dosis biochar TKKS terdiri 4 dosis yaitu: B0: tanpa biochar TKKS (kontrol), B1: biochar TKKS dosis 2 ton/ha, B2: biochar TKKS dosis 3 ton/ha, B3: biochar TKKS dosis 4 ton/ha dan Anak Petak konsenterasi bakteri metanotrof terdiri atas 4 konsenterasi yaitu: M0: tanpa bakteri metanotropik (kontrol), M1: sebanyak 5 liter res/ha, M2: bakteri 7,5 liter/ha metanotrof, M3: 10 liter/ha bakteri metanotrof masing masing perlakuan diulang sebanyak tiga kali. Data yang diperoleh dianalisis variansnya, dan jika terdapat pengaruh yang otentik dan akurat dilakukan uji lanjutan dengan uji LSD pada taraf (α 0,05). Berdasarkan hasil penelitian bahwa interaksi biochar TKKS 3 ton/ha dan bakteri menotrofik 5 liter/ha menunjukkan hasil terbaik untuk tinggi tanaman. Interaksi 4 ton biochar TKKS per ha dan 7,5 liter/ha bakteri metanotrof menunjukkan hasil terbaik untuk bobot gabah/ha, bobot gabah per petak, jumlah gabah utuh dan persentase gabah kosong terendah. Interaksi biochar TKKS dan bakteri metanotrof dapat meningkatkan pH, C organik, nitrogen, kapasitas tukar kation (KTK), Ca, Mg, Na dan P205. Total populasi bakteri tanah meningkat dari 54,05x106 (Cfu/mL) menjadi 15,85x107 (Cfu/mL) setelah penambahan biochar TKKS dan bakteri metanotrof.
Kandungan Proksimat Tanaman Sorgum (Sorghum bicolor (L.) Moench) yang Diberikan Biochar Sekam Padi dan Pupuk Organik Cair Urin Sapi Syamsiar, Syamsiar; Kadekoh, Indrianto; Marhani, Marhani; Humaerah, Humaerah
Agroland: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian Vol 32 No 1 (2025): April
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/agrolandnasional.v32i1.2356

Abstract

Sorgum mengandung zat gizi yang memiliki potensi sebagai pangan fungsional. dimana kandungan protein dan serat tinggi sehingga bisa menekan nafsu makan berlebih, selain itu kandungan pati jenis karbohidrat yang sulit dicerna oleh tubuh yang memberikan efek kenyang lebih lama.Dengan demikian penting untuk mengetahui komposisi proksimat pada biji sorgum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan gizi yakni kadar abu, kadai air, karbohidrat, kandungan protein dan kndungan lemak biji sorgum di Desa Sidera Kecamatan Sigi Biromaru. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Analisis proksimat dilakukan dengan uji kadar abu menggunakan metode dryasing, kadar air dengan metode termografimetri, uji kadar lemak dengan metode soxhlet, uji kadar protein dengan metode spektrofotometri dan uji kadar karbohidrat dengan metode by difference. Analisis dilakukan di Laboratorium MIPA dan Laboratorium Peternakan dan Perikanan Universitas Tadulako pada Bulan Juli 2024. Dari hasil uji analisis kandungan proksimat pada biji Sorgum yang menggunakan bahan biochar sekam padi dan POC urin sapi menyimpulkan bahwa rata-rata kadar air sebesar 11,50 %, kadar abu 1,73 %, kadar lemak 3,89 , kadar protein 14,79 %, dan kadar karbohidrat 68,11 %. Dimana dapat memenuhi kandungan gizi untuk kebutuhan tubuh sehari-hari.
Analisis Bibliometrik Penelitian Interaksi Biochar dan Mikroba Terhadap Pertumbuhan Tanaman Padi Marhani, Marhani; Muhardi, Muhardi; Adrianton, Adrianton
Agroland: Jurnal Ilmu-ilmu Pertanian Vol 32 No 2 (2025): Agustus
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/agrolandnasional.v32i2.2338

Abstract

Penelitian ini menganalisis interaksi biochar dan mikroba terhadap pertumbuhan padi melalui pendekatan bibliometrik. Data dikumpulkan menggunakan aplikasi Publish atau Perish dan dianalisis dengan VOSviewer, yang menghasilkan enam klaster utama serta tiga bentuk visualisasi, yaitu jaringan, overlay, dan kepadatan. Analisis ini mencakup rentang waktu tertentu yang mengungkapkan lintasan perkembangan penelitian dan kontribusinya terhadap produksi padi yang berkelanjutan. Hasil kajian menunjukkan tren global pemanfaatan biochar dan mikroba dalam mendukung praktik pertanian ramah lingkungan, dengan kata kunci dominan seperti amendment, activity, dan emission. Temuan juga menyoroti bahwa penelitian mengenai fungsi biochar dan mikroba dalam aspek remediasi dan bioavailabilitas masih terbatas. Secara keseluruhan, eksplorasi bibliometrik ini memberikan wawasan strategis bagi peneliti, praktisi, dan pembuat kebijakan dalam memahami kondisi terkini sekaligus mengarahkan masa depan riset biochar–mikroba pada budidaya padi.