Claim Missing Document
Check
Articles

Found 34 Documents
Search

Pengolahan Kedelai Menjadi Kerupuk: Langkah Nyata Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Andriani, Anita; Mufarrihah, Iftitaahul; Lazulfa, Indana; F, Reza Augusta Jannatul; Widoyoningrum, Sri
Dinamis: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Desember 2024
Publisher : Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/dinamis.v4i2.8241

Abstract

Abstract: Pengolahan kedelai menjadi kerupuk merupakan salah satu solusi untuk meningkatkan nilai tambah hasil pertanian di Desa Sumber Teguh, Kecamatan Kudu, Kabupaten Jombang, yang dikenal dengan surplus kedelai. Meskipun kedelai merupakan komoditas yang melimpah, petani sering kali menjualnya dengan harga rendah karena kurangnya pengolahan yang meningkatkan nilai ekonomisnya. Melalui pelatihan pengolahan kedelai menjadi kerupuk, masyarakat diberikan keterampilan untuk mengolah kedelai menjadi produk yang lebih bernilai dan siap dipasarkan. Program ini tidak hanya memberikan pengetahuan mengenai proses produksi, tetapi juga mencakup strategi pemasaran berbasis digital yang dapat membantu memperluas pasar produk lokal. Hasil pengabdian ini menunjukkan adanya peningkatan keterampilan dan pengetahuan peserta dalam mengolah kedelai menjadi kerupuk yang dapat dipasarkan secara efektif. Selain itu, program ini juga menciptakan peluang usaha baru yang berdampak pada peningkatan pendapatan dan kesejahteraan ekonomi masyarakat setempat. Dengan demikian, pengolahan kedelai menjadi kerupuk menjadi langkah nyata dalam pemberdayaan ekonomi berbasis potensi lokal.    
INOVASI PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI DI ERA SOCIETY 5.0 UNTUK GURU DALAM PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA Widoyoningrum, Sri; Andriani, Anita; Lazulfa, Indana
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7, No 5 (2024): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v7i5.1635-1640

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan kerjasama dengan SD Al Qur’an Nahwan Nur Ceweng Kabupaten Jombang. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini kami laksanakan dengan tema “Inovasi Pembelajaran Berbasis Teknologi di Era Society 5.0 Untuk Guru Dalam Projek Penguatan Pelajar Pancasila.” Sasaram dalam kegiatan ini adalah para guru di jenjang Sekolah Dasar Ceweng. Para peserta sosialisasi dan workshop diberika pelatihan singkat tentang pembelajaran berbasis teknologi dan langsung mencoba penggunaan media pembelajaran tersebut. Sosialisasi dan wokrhop ini bertujuan untuk dapat memotivasi para guru dalam pembelajaran menggunakan inovasi pembelajaran berbasis teknologi dalam proses pembelajaran dan mengembangan ketrampilan para guru. Metode yang digunakan yaitu metode ceramah, metode simulasi, dan metode Tanya jawab. Hasil dari kegiatan ini adalah penguasaan materi teknis penggunaan inovasi pembelajaran berbasis teknologi sehingga para guru memperoleh manfaat nyata dalam proses penerapan dalam pembelajaran  dengan hasil yang baik.dengan inovasi pembelajaran berbasis teknologi, guru dapat memberikan evaluasi berupa quis yang terdapat dalam aplikasi tersebut,sehingga dapat membantu siswa dalam pemahaman materi projek penguatan pelajaran Pancasila yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN GAME BASED LEARNING BERBASIS KURIKULUM MERDEKA BELAJAR UNTUK PEMBELAJARAN BAHASA ARAB DI MI SALAFIYAH SYAFI'IYAH AR-RAHMAH NGLABAN JOMBANG Fatkhur Rizal, Muhammad; Rahmawati, Chusnia; Kristianto, Hery; Lazulfa, Indana; Rizqi Salamah, Evi; Kistofer, Terdy
ABIDUMASY 2024: ABIDUMASY : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/abidumasy.v1i1.7612

Abstract

In the Independent Curriculum (Kurikum Merdeka), educators or teachers are given latitude in selecting and compiling teaching materials according to student’s needs and characteristics. The flexibility given to teachers in teaching and learning activities aims to make teachers more creative in developing appropriate teaching methods and materials. Likewise, when learning Arabic, educators can select relevant teaching materials but still refer to the learning outcomes that have been formulated. This certainly makes it easier for teachers to develop teaching materials based on student competencies and profiles. One of the easiest learning media to apply is an Android-based application. This dedication is to develop teaching materials based on learning by adding features that suit the needs and interests of users of this application, which can help improve Arabic language learning. The results of learning using games based on learning obtained an average assessment score on a Likert scale (1-5) with a score of 4.83 in terms of ease of User Interface, and 4.82 in terms of content suitability of the material. Then as many as 82.93% of respondents stated that they strongly agreed with the ease of the User Interface, and 81.71% of respondents stated that they strongly agreed with the material suitability content.
Peningkatan Karakter Siswa Perspektif Pemikiran K.H. Hasyim Asy’ari melalui Pendampingan Penggunaan Media Evaluasi Adventure Qomariyah, Lailatul; Qodir, Abdul; Hakim, Luthfi; Masruroh, Sayidah Afyatul; Lazulfa, Indana; Ilahiyah, Iva Inayatul; Masruroh, Laily
Jurnal ABDINUS : Jurnal Pengabdian Nusantara Vol 10 No 1 (2026): Volume 10 Nomor 1 Tahun 2026
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/ja.v10i1.26790

Abstract

Pendidikan karakter merupakan poin penting untuk menjadikan siswa cerdas. Berintegritas dan bermoral untuk mempersiapkan mereka dalam menghadapi tantangan di masa depan melalui sikap positif, beretika dan tangguh. K.H. Hasyim Asy’ari merupakan tokoh pendidikan yang berfokus pada penanaman karakter bagi siswa melalui karya beliau Adabul Alim Wal Mutaallim. Pendampingan penggunaan media evaluasi adventure memiliki tujuan memberikan kmudahan bagi siswa menanamkan nilai karakter sebagai cara untuk menanggulangi dampak negatif perkembangan teknologi. Metode pelaksanaan pengabdian ini dengan metode Service Learning yakni survei, pendampingan dan refleksi berupa kegiatan evaluasi. Hasil pendampingan menunjukkan bahwa 65% siswa merasa sangat puas dan 35% merasa puas atas kegiatan ini. Kegiatan ini berdampak positif pada perwujudan peningkatan nilai toleransi, kemandirian, ketelitian, kerja kerasm tanggung jawab dan bernalar kritis sebagai usaha pencapaian profil lulusan berbasis dimensi.