cover
Contact Name
Yogiek Indra Kurniawan
Contact Email
yogiek@unsoed.ac.id
Phone
+6285640661444
Journal Mail Official
jpmijournals@gmail.com
Editorial Address
Jl Kober No 915 RT 08 RW 04 Kelurahan Kober, Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia
ISSN : 27753034     EISSN : 27753026     DOI : https://doi.org/10.52436/1.jpmi.IDPaper
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia (JPMI) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan. JPMI terbit dua bulan sekali, yaitu Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, dan Desember. JPMI terdaftar di LIPI dengan P-ISSN : 2775-3034 dan E-ISSN : 2775-3026
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 550 Documents
Sekolah Lapang Masyarakat: Pengolahan Produk berbasis hasil perairan pada masyarakat pesisir di Kawasan Delta Mahakam dan IKN Nusantara Banin, Maghfirotin Marta; Rachmawati, Maulida; Palupi, Nurul Puspita; Utoro, Panggulu Ahmad Ramadhani; Andriyani, Yulian
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3642

Abstract

Indonesia sebagai negara kepulauan memiliki potensi besar dalam sektor perikanan dan ekosistem mangrove. Namun, pemanfaatan hasil perikanan di Desa Babulu Laut, Kabupaten Penajam Paser Utara masih menghadapi tantangan, terutama pada aspek pascapanen, diversifikasi produk, dan keberlanjutan ekosistem. Pengabdian masyarakat melalui program sekolah lapang dilaksanakan untuk meningkatkan kapasitas masyarakat, khususnya ibu-ibu PKK dan pelaku UMKM, dalam pengolahan hasil perikanan dan pemanfaatan buah mangrove jenis pidada. Metode yang digunakan meliputi ceramah, diskusi, dan Participatory Action Research (PAR), dengan praktik pengolahan produk seperti abon ikan, bakso ikan, dan sambal bajak. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta, serta antusiasme tinggi dalam diskusi dan praktik tertama dalam penyelesaian resep parktik olahan yang mencapai 100%. Meskipun masih terdapat kekurangan karena kesalahan teknis dalam proses memasak. Program ini juga memberikan wawasan penting tentang desain kemasan produk, keamanan pangan, dan keberlanjutan sumber daya. Dukungan dari akademisi dan pemerintah setempat memperkuat dampak kegiatan ini. Kesimpulannya, kegiatan sekolah lapang berperan penting dalam pemberdayaan masyarakat pesisir, memberikan nilai tambah ekonomi, serta mendukung konservasi ekosistem mangrove secara berkelanjutan. Namun perlu peningkatan pada legalitas produk, manajemen keuangan, serta inovasi rasa dan kemasan.
Implementasi Google Workspace untuk Literasi Digital Organisasi ‘Aisyiyah di Kabupaten Sukabumi apriandari, winda; Az-Zahra, Fathia Frazna; Robial, Siti Muawanah; Febriani, Rani; Rahayu, Eneng; Arliansyah, Tanaya Salsabila; Nisrina, Khansa
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3643

Abstract

‘Aisyiyah merupakan organisasi perempuan yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat dalam berbagai bidang, termasuk pendidikan dan ekonomi. Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Kabupaten Sukabumi menghadapi tantangan dalam digitalisai administrasi dan pengelolaan data organisasi akibat masih rendahnya literasi digital di kalangan pengurus. Banyak pengurus masih menggunakan metode manual yang kurang efisien dalam operasional organisasi. Program pengabdian masyarakat ini bertujuan meningkatkan keterampilan digital pengurus ‘Aisyiyah Kabupaten Sukabumi melalui pelatihan Google Workspace. Pelatihan mencakup pengenalan dan praktik penggunaan Google Drive, Docs, Sheets, Slides, Forms, Calendar, dan Meet. Metode yang digunakan terdiri dari tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan pedampingan. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan signifikan dalam penggunaan Google Drive (7, 62%) dan Google Slides (5,23%). Pemahaman Google Sheets juga meningkat sebesar 1,15% setelah evaluasi mendalam. Program ini menghasilkan beberapa luaran seperti modul pelatihan, video tutorial, serta mentor internal di setiap kecamatan untuk keberlanjutan program. Diharapkan pengurus ‘Aisyiyah dapat mengoptimalkan teknologi digital dalam pengelolaan organisasi dan meningkatkan efektivitas kerja.
Pemberdayaan Petani Desa Sumberjambe, Kabupaten Jember, Provinsi Jawa Timur, melalui Sekolah Lapang Pengendalian Hama Terpadu (SLPHT) untuk Mengendalikan Hama Wereng Dewi, Nilasari; Kurnianto, Agung Sih; Haryadi, Nanang Tri
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3644

Abstract

Permasalahan yang terjadi pada lahan padi di Desa Sumberjambe yaitu tingginya serangan hama Wereng Batang Coklat (Nilaparvata lugens) atau WBC. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah menerapkan Sekolah Lapang Pengendalian Hama Terpadu (SLPHT) sebagai solusi untuk menambah pemahaman petani tentang organisme pengganggu tanaman, musuh alami, agroekosistem, dan aplikasi musuh alami untuk menekan populasi WBC. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini meliputi kegiatan (1) sosialisasi dan persiapan penanaman (2) Pengamatan dan pengambilan sampel hama dan musuh alami, analisis agroekosistem, pengambilan keputusan secara berkelompok; serta (3) kegiatan monitoring dan evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan petani tentang konsep PHT, ekosistem, dan agroekosistem. Petani juga dapat mempraktikkan langsung teknik pengendalian hama, seperti aplikasi Beauveria bassiana dan penggunaan mikroorganisme lokal (mol) sebagai pupuk organik. Hasil pengamatan pada plot non PHT dan PHT, produksi padi meningkat sebesar 12% dan populasi hama menurun.
Pendampingan Menulis KKG Mi Sleman untuk Peningkatan Profesionalitas dan Publikasi Buku Cerita Islami Bergambar Melalui Aplikasi Canva Hidayat, Nur; Prasetyo, Alfian Eko Widodo Adi; Putra, Andika Yahya; Ekantini, Anita; Wijayanti, Inggit Dyianing; Prihatmoko, Dedik Dwi; Makarim, Muhammad Fikruzzaman
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3651

Abstract

Pengembangan kapasitas guru di KKG MI Sleman dalam bidang teknologi menjadi tujuan yang harus dilaksanakan secara merata, Hal ini di tunjukan dengan banyaknya guru di KKG MI Sleman  yang focus pada kegiatan mengajar tetapi mengesampingkan peningkatan ketrampilan diri seperti menulis dan publikasi karya. Sebagai upaya untuk mengurangi guru tertinggal dalam peningkatan kompetensi diri dan teknologi, tim pengabdian PGMI UIN Sunan Kalijaga melaksanakan pendampingan di KKG MI Sleman. Dalam era teknologi informasi yang semakin maju, pendampingan teknologi dapat menjadi keterampilan inti yang perlu dikuasai guru. Tema pendampingan yang di laksanakan salah satunya adalah guru menulis cerita islami, yang terdiri dari proses pengenalan aplikasi canva dan publikasi karya. Metode yang digunakan adalah (PAR) participatory action research dengan melibatkan beberpa guru sebagai objek dan pemateri sebagai tutor pelatihan canva.  Pendekatan ini meliputi demonstrasi dan pendampingan evaluasi bagi karya guru-guru di KKG MI Sleman, Hasil pendampingan menunjukkan bahwa pengenalan canva di KKG MI Sleman memberikan dampak positif terhadap minat belajar teknologi, kreativitas menulis, dan publikasi digital berbasis aplikasi. Hasil pendampingan menghasilkan tiga karya buku digital islami dengan desain canva dan publikasi menggunakan barcode. Minat belajar yang ditunjukan guru pada pendampingan di KKG MI Sleman sangat tinggi dibuktikan masing-masing sekolah mengirimkan perwakilan guru-guru muda. 
Penyuluhan Literasi HIV/AIDS Sebagai Upaya Pencegahan Penularan dari Ibu ke Bayi di Kalangan Kader Posyandu di Kelurahan Sinaksak, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara Safrina; Malahayati, Inke; Sirait, Sri Hernawati
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3654

Abstract

Kurangnya pengetahuan tentang HIV dan praktik pencegahannya menjadi faktor penularan HIV dari ibu ke janin. Dalam keadaan tanpa vaksin atau terapi yang efektif, konseling dan tes sukarela sangat penting. Oleh karena itu, pendidikan dan kampanye kesadaran tentang pencegahan penularan dari ibu ke janin perlu ditujukan kepada wanita hamil untuk meningkatkan akses ke layanan. Kader posyandu sebagai perpanjangan tangan tenaga kesehatan menjadi penyampai pesan-pesan kesehatan. Kader posyandu diharapkan memahami tentang HIV/AIDS agar dapat memberikan penyuluhan kepada ibu hamil. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi HIV/AIDS di antara kader posyandu. Metode pengabdian meliputi penjelasan rencana kegiatan, pretest, penyuluhan, dan posttest. Kader posyandu diberikan buku saku untuk meningkatkan literasi. Dampak : Kader posyandu dapat menyebarkan informasi tentang HIV/AIDS untuk meningkatkan pencegahan penularan dari ibu ke anak. Hasil: 100% kader memiliki pengetahuan baik setelah posttest.
Pencegahan Komplikasi pada Penderita Diabetes Mellitus di Kelurahan Cilandak Barat, Jakarta Selatan Rikawarastuti, Rikawarastuti; Yulita, Ita; Tarwoto, Tarwoto; Handayani, Sri; Argianto, Argianto
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3655

Abstract

Diabetes Mellitus (DM) merupakan penyakit kronik prevalensi tinggi di Indonesia serta berisiko menimbulkan komplikasi. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah melakukan upaya pencegahan komplikasi pada penderita DM melalui penerapan Health Belief Model (HBM) yang mengkaji determinan persepsi terhadap perilaku kesehatan secara psikologis.Metode pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dengan pendekatan edukatif berbasis enam dimensi HBM: (1) persepsi kerentanan, (2) persepsi keparahan, (3) persepsi manfaat, (4) persepsi hambatan, (5) isyarat untuk bertindak, dan (6) efikasi diri. pada penderita DM di Kelurahan Cilandak Barat, Jakarta Selatan. Data diperoleh melalui pre-test, post-test, observasi, wawancara dan FGD. Hasilnya, dari 40 sasaran, mayoritas lansia perempuan dengan usia rata-rata 60,78 tahun, terjadi peningkatan signifikan skor persepsi setelah intervensi (p = 0,001) dengan skor rata-rata meningkat dari 24,20 menjadi 43,50. Dampaknya, persepsi sasaran menjadi lebih positif dan mampu menerima diagnosis dokter sebagai penderita DM dan membantunya mencegah terjadinya komplikasi yang dapat memperparah status penyakitnya. Penerapan HBM efektif dalam meningkatkan kesadaran risiko dan kemampuan individu dalam mencegah komplikasi DM.
Edukasi Siswa dalam Pencegahan Anemia dan Revitalisasi Kader UKS di SMK Negeri 2 Godean Sleman Yogyakarta Fayasari, Adhila; Febri Nilainsari, Anis; Rohmansyah, Ryan
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3663

Abstract

Remaja merupakan kelompok strategis dalam pembangunan kesehatan jangka panjang. Anemia masih menjadi masalah gizi utama pada siswa SMK akibat pola makan tidak seimbang. Unit Kesehatan Sekolah (UKS) yang seharusnya menjadi pusat edukasi dan pelayanan kesehatan belum dimanfaatkan secara optimal. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan merevitalisasi peran UKS melalui edukasi gizi dan pelatihan PHBS serta konsumsi tablet tambah darah (TTD). Metode yang digunakan antara lain penyuluhan, pelatihan, dan lomba edukatif. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pengetahuan siswa, dari 20% menjadi 87% pada kelas UKS dan dari 24% menjadi 68% pada kelas Gizi. Selain itu, 94% siswa memahami pentingnya konsumsi TTD. Edukasi ini terbukti efektif dalam meningkatkan literasi kesehatan remaja.
Peningkatan Kapasitas Mahasiswa dalam Budidaya dan Pengolahan Pasca Panen Cacing African Night Crawler Di Kebun CV. Rumah Alam Jaya Organik Sukun Kota Malang Nurhidayati, Nurhidayati; Al Hakim, Muhammad Lukman; Sulistiono, Akhmad Rizqi; Fauzi, Mohammad Ismail
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3664

Abstract

Cacing tanah memiliki fungsi ekologis dan nilai ekonomi yang tinggi bagi yang membudidayakannya karena dapat menghasilkan berbagai macam produk yang bermanfaat bagi pertanian, peternakan dan kesehatan. African Night Crawler (ANC) merupakan salah satu jenis cacing tanah yang mudah dibudidayakan dan dapat diolah menjadi berbagai produk turunannya. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas mahasiswa tentang budidaya dan proses pengolahan pasca-panen cacing ANC sehingga dapat memberikan peluang usaha bagi mahasiswa.  Kegiatan ini dilaksanakan mulai Agustus sampai Oktober 2024 di  CV. RAJ Organik, Sukun, Kota Malang. Metode pengumpulan data dan informasi dilakukan dengan pengamatan, praktek serta wawancara langsung di lapangan. Perusahaan ini bergerak dari hulu terkait dengan penyediaan bibit cacing sampai hilir yakni pengolahan cacing. Budidaya cacing ANC dilakukan dengan teknologi yang sederhana menggunakan petakan tanah dengan teduhan paranet dan tanaman markisa dengan wadah yang berbentuk kolam beton dengan alas tanah. Media yang digunakan berasal dari limbah organik yang telah difermentasi. Hasil panen cacing dapat dijual dalam bentuk segar, vermikompos, POC, cacing kering dan tepung cacing. Produk-produk ini bermanfaat sebagai tambahan nutrisi tanaman dan ternak serta sebagai suplemen kesehatan dan kosmetik.  Kegiatan ini memberikan manfaat bagi mahasiswa dan masyarakat umumnya  untuk mengembangkan wirausaha cacing tanah dalam bentuk kemitraan.
Inovasi dan Pendampingan Pengembangan Produk Olahan Rumput Laut di Kabupaten Morowali Provinsi Sulawesi Tengah Raihani Ya´la, Zakirah; Nasmia, Nasmia; Sulistiawati, Dwi; Rosyida, Eka; Rukka, Andi Heryanti; Natsir, Syahir
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3670

Abstract

Kabupaten Morowali Utara merupakan salah satu wilayah yang ada di Provinsi Sulawesi Tengah memiliki potensi sumber daya rumput laut yang melimpah, namun pemanfaatannya masih terbatas pada bentuk bahan mentah dengan nilai tambah yang rendah. Permasalahan utama yang dihadapi masyarakat adalah keterbatasan pengetahuan dan keterampilan dalam mengolah rumput laut menjadi produk bernilai ekonomi tinggi, serta minimnya akses terhadap teknologi pengolahan dan pemasaran. Kegiatan Program Maching Fun Kedaireka ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas masyarakat dalam inovasi dan mendukung pengembangan produk olahan rumput laut. Metode yang digunakan meliputi pelatihan teknis pengolahan, pengembangan produk inovatif meliputi pembuatan rumput laut kering kawat, pakan (pellet) ikan dan pupuk cair, penyediaan alat produksi yang inovatif, dan pendampingan untuk menghasilkan produk unggulan dari rumput laut yang berkualitas dan berkuantitas untuk dijual, serta usaha berbasis kelompok melalui pendekatan partisipatif. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kemampuan teknis mitra dalam mengolah rumput laut, peningkatan variasi produk, dan terbentuknya unit usaha yang mandiri. Dampak dari program ini adalah meningkatnya nilai tambah komoditas rumput laut, terbukanya peluang usaha baru di tingkat lokal, serta kontribusi terhadap penguatan ekonomi daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.
Pemberdayaan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kabupaten Sidrap melalui Inovasi Kewirausahaan Berkelanjutan dan Strategi Transformasi Digital Lubis, Sandi; Cahyani Thahir, Inna Mutmainna; Ali Darlis, Muhammad Akbar; Mardia, Ainul
Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 5 No 4 (2025): JPMI - Agustus 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpmi.3674

Abstract

Program pengabdian ini bertujuan untuk memperkuat kemandirian ekonomi Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Sidrap melalui inovasi kewirausahaan berkelanjutan dan pemanfaatan teknologi digital berbasis cloud. Kegiatan dilaksanakan melalui lokakarya partisipatif dan diskusi kelompok terfokus yang melibatkan anggota IMM, pelaku usaha lokal, dan alumni. Fokus program mencakup penguatan kapasitas dalam pemodelan bisnis, inovasi produk, pemasaran digital, branding, serta pengelolaan keuangan. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pola pikir kewirausahaan, keterampilan praktis, dan inisiatif peserta. Peserta mampu merancang dan mempromosikan usaha baru dengan memanfaatkan platform digital secara efektif. Selain itu, kegiatan ini mendorong kolaborasi organisasi, kepercayaan diri, dan semangat berwirausaha di kalangan anggota IMM. Program ini terbukti memberikan dampak positif dalam membentuk ekosistem kewirausahaan yang adaptif dan berkelanjutan. Model pemberdayaan ini dapat direplikasi oleh organisasi pemuda lain sebagai strategi transformasi ekonomi yang kontekstual dan kolaboratif.