cover
Contact Name
Sirajuddin
Contact Email
sirajuddin@unismuh.ac.id
Phone
+6281241392804
Journal Mail Official
redaksi.abdimaspatikala@gmail.com
Editorial Address
Jl. Bumi 18, Blok A15, No.1, Bumi Permata Hijau, Gunung Sari, Makassar, Indonesia
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala
ISSN : 28087658     EISSN : 28082893     DOI : https://doi.org/10.51574/patikala
Abdimas Patikala adalah Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Education and Talent Development Center of Indonesia (ETDC Indonesia) yang menerbitkan artikel pengabdian dalam berbagai disiplin ilmu diantaranya teknologi terapan, pendidikan, pemberdayaan masyarakat, kesehatan, sosial humaniora, dan hukum. Tujuan jurnal ini untuk memfasilitasi para akademisi dan praktisi dalam menerbitkan hasil karya-karya inovasi secara luas dalam pengembangan dan penyelesaian permasalahan dalam kehidupan masyarakat. Fokus Kajian & Ruang Lingkup Bahasa dan budaya Pendidikan Penerapan teknologi Pelestarian lingkungan Pemberdayaan masyarakat
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 462 Documents
PENYUSUNAN BAHAN AJAR MUATAN LOKAL BAGI GURU SD SEBAGAI UPAYA PEMERTAHANAN BUDAYA TIDUNG DI KABUPATEN BULUNGAN RiyantiAsih Riyanti, Asih; Fathonah, Siti; Achmad Dicky Romadhan
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 3 (2025): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i3.2297

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membantu guru sekolah dasar (SD) di Kabupaten Bulungan dalam menyusun bahan ajar muatan lokal berbasis budaya Tidung sebagai langkah strategis untuk mempertahankan dan melestarikan warisan budaya daerah. Metode yang digunakan meliputi pelatihan, pendampingan, dan penyusunan bahan ajar secara kolaboratif antara tim pelaksana dan guru-guru setempat. Tahapan kegiatan meliputi identifikasi kebutuhan guru, pengumpulan materi budaya Tidung, penyusunan draft bahan ajar, hingga evaluasi dan validasi oleh pakar pendidikan dan budaya. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pelatihan dan pendampingan ini meningkatkan kemampuan guru dalam mengintegrasikan muatan lokal ke dalam proses pembelajaran, serta menghasilkan bahan ajar yang relevan dan aplikatif. Dampaknya, siswa SD lebih mengenal dan menghargai budaya Tidung, sementara guru memiliki panduan yang mendukung pelaksanaan kurikulum berbasis kearifan lokal. Program ini diharapkan menjadi model yang dapat direplikasi untuk pengembangan bahan ajar budaya lokal di wilayah lain.
PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KANTONG PERKALIAN DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA SISWA KELAS IV UPTD SDN 187 BARU Idris, Desi Rahmawati; Ismail, Nurmaimanah; Rahmawati Idris, Desi; Syahrani Putri, Nurqiyah; Nurlianti, Nurlianti; Sirajuddin, Sirajuddin
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 3 (2025): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i3.2301

Abstract

This study aims to improve the learning outcomes of fourth-grade students at UPTD SDN 187 Barru in Mathematics by using multiplication pouch-based learning media. The research method used in this study is Classroom Action Research (CAR), which was conducted in two cycles, each consisting of four meetings. The first and second cycles aimed to evaluate the application of the multiplication pouch media in Mathematics teaching and improve students' understanding of the concepts being taught. The results of the study showed that in the first cycle, the average student learning score reached 74.5, with classical completeness at 84.21%. In the second cycle, a significant improvement occurred with an average score of 81.5 and classical completeness reaching 115.79%, meaning all students achieved the Minimum Mastery Criteria (KKM) of 70. Based on these results, it can be concluded that the use of multiplication pouch-based media can enhance the Mathematics learning outcomes of fourth-grade students at UPTD SDN 187 Barru. This study highlights the importance of using creative media in Mathematics instruction to improve students' motivation, interest, and learning outcomes.
SOSIALISASI NIKAH SIRI DAN TALAK SIRI UNTUK MENJAGA KELUARGA DENGAN KEPASTIAN HUKUM DI MAJELIS TA’LIM NURUL ISLAM KARAWANG Cahyadi, Muhammad; Dawam Anwar, Muhammad; Naufal Zainul H, Muhammad; Luthfi Cahyadi, Muhammad
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 3 (2025): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i3.2342

Abstract

Sosialisasi nikah siri dan talak siri merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kesadaran hukummasyarakat, khususnya di lingkungan Majelis Ta’lim Nurul Islam Karawang. Penelitian pengabdian inibertujuan untuk memberikan pemahaman kepada jamaah mengenai urgensi pencatatan pernikahan dantalak sesuai dengan ketentuan hukum negara. Metode yang digunakan meliputi ceramah, diskusiinteraktif, dan penyebaran materi edukasi. Hasilnya menunjukkan peningkatan pengetahuan masyarakattentang dampak negatif nikah siri dan talak siri, seperti lemahnya perlindungan hukum bagi perempuandan anak. Kegiatan ini juga memperkuat sinergi antara hukum agama dan hukum negara dalammewujudkan keluarga yang harmonis dan terjamin hak-haknya. Sosialisasi ini memberikan kontribusisignifikan dalam membangun kesadaran hukum masyarakat dan mendorong mereka untuk lebih aktifmenjaga kepastian hukum keluarga.Kata Kunci: nikah siri, talak siri, hukum
Meningkatkan Literasi dan Numerasi melalui Komik Interaktif Matematika Dasar dengan Pendekatan CRT di SDN Barembeng 1 Abdullah, Hasrianah; syamsuadi, ahmad; Ningsih, Fitria Wahyu; Rusdi, Nur Risma; Ulpa, Nur Aulia; Khaerunnisa; Mangindara, Mutmainnah; Magfirah; Ainun, Nurfadilah
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i2.2372

Abstract

Interest and motivation for mathematics lessons is still very low, students consider mathematics to be a difficult and abstract subject, so they have difficulty understanding it. The approach to teaching mathematics which is often focused on memorizing formulas or abstract concepts makes students feel burdened, even tend to be afraid of this lesson. As a solution to this problem, the use of basic mathematics comic media with the Culturally Responsive Teaching (CRT) approach or Responsive Learning to Culture is expected to improve students' literacy, numeracy, and understanding of mathematics lessons. The method of implementing KOMIKDAS activities is divided into three stages, namely planning, implementation, and reporting. After the introduction of KOMIKDAS learning media took place, student learning outcomes increased by up to 90% from the results of the pretest and post-test tests given. In addition to increasing grades, children's attitudes towards mathematics learning also changed. This can be seen from the response to learning activities with a pleasant learning atmosphere due to the use of interesting learning media, namely through comics with the language and culture of everyday students. For further activities, it is suggested that comic media be developed with a wider variety of materials and difficulty levels to suit the abilities of all students. Teachers also need to be more actively involved through short training so that this media can be used sustainably in daily learning. In addition, stories in comics can raise more local values ​​and culture to strengthen students' sense of pride in their Keywords: Literacy, Numeracy, Mathematics Comics and CRT Approach.
PENGIMPLEMENTASIAN MEDIA LUDOLIFE (LUDO LITERASI FUN DAN EDUKASI) UNTUK MENINGKATKAN LITERASI MEMBACA PADA PESERTA DIDIK BINAAN KPAJ KOTA MAKASSAR Sri Maryuni; Takdirmin; Nurmalasari, Yusriah; Rosdiana; Panda Alfira, Yuni; Suriani; Suryaningsih, Wiwiek; Rosyidah; Nur Islamiyah, Pramitasari; Sukarti
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 3 (2025): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i3.2450

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan literasi membaca anak jalanan yang didasarkan kebutuhan belajar. Sasaran dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah anak-anak jalanan/marginal di rumah belajar binaan Adyaksa yang merupakan salah satu binaan Komunitas Peduli Anak Jalanan (KPAJ) Kota Makassar. Kegiatan pengabdian masyarakat melalui inovasi Ludolife (Ludo Literasi, Fun, dan Edukasi), media pembelajaran berbasis boardgame, dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan literasi membaca anak jalanan, pola pengajaran pendidikan non formal yang tidak berdasarkan pada kebutuhan dan karakteristik anak binaan yang beragam, manajemen peserta didik yang belum terstruktur, serta masih kurangnya penggunaan media pembelajaran yang bervariasi. Kegiatan ini diawali dengan melakukan kegiatan pra pelaksanaan, pelaksanaan, serta refleksi dan evaluasi. Dalam kegiatan pra plekasanaan dilakukan pemetaan berdasarkan 3 klasifikasi karakteristik kemampuan membaca peserta didik, dilanjutkan pendampingan pengajaran hingga simulasi media pembelajaran yang dilakukan selama 2 pekan (4 kali pertemuan). Pada tahap pelaksanaan, peserta didik dibagi menjadi 4 tim dalam permainan boardgame Ludolife, dengan hasil yang ditunjukkan peningkatan literasi membaca peserta didik. Refleksi sebagai bentuk kegiatan evaluasi yang berlanjut dengan menggunakan survei kepuasan kepada pihak mitra terhadap pengimplementasian media pembelajaran ini. Hasil kegiatan ini menunjukkan adanya semangat yang baik dari peserta didik sehingga dapat terlibat aktif baik dalam tahap pengajaran hingga pelaksanaan kegiatan inti dengan memainkan media Ludolife. Adanya kegiatan ini dapat memberikan peningkatan literasi membaca anak serta membangun semangat anak yang tinggi untuk belajar sambil bermain.
PELATIHAN PEMBUATAN POSTER UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS INFORMASI WISATA DI TELUK SULAIMAN KECAMATAN BIDUK-BIDUK KABUPATEN BERAU Muhlis, Muhlis; Mohammad Ilyas; Muhammad Ricky Rohan
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i2.2522

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk melakukan Pelatihan Pembuatan Poster Untuk Untuk Meningkatkan Kualitas Informasi Wisata Di Teluk Sulaiman Kecamatan Biduk-Biduk Kabupaten Berau. Kegiatan ini juga bertujuan memberikan pemahaman terhadap pentingnya informasi pada generasi muda khususnya pada mahasiswa berasal dari Teluk Sulaiman Kecamatan Biduk-Biduk Kabupaten Berau. Pelaksanaan pengabdian diadakan pada bulan Mei-Oktober 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di Kabupaten Berau. Metode yang digunakan dalam PPM ini yaitu metode ceramah, diskusi interaktif. Adapun langkah pelaksanaannya yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan upaya tindak lanjut (rekomendasi). Sosialialisasi dilaksanakan dengan pemberian materi yang meliputi. Pertama, pentingnya pembuatan Poster untuk meningkatkan informasi wisata di Teluk Sulaiman Kecamatan Biduk-Biduk Kabupaten Berau. Kedua, mengenal Icon-icon corell draw. Ketiga, cara mengaflikasikan Corel Draw dan. Keempat, melihat hasil prodak poster yang dihasilkan.
PELATIHAN MUBALLIGH PADA IKATAN MAHASISWA MUHAMMADIYAH KOMISARIAT UNIVERSITAS MULAWARMAN KOTA SAMARINDA Makmun; La Djangka; Hapid Irham Assoim
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i2.2523

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk melakukan pelatihan Muballigh Pada Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Komisariat Universitas Mulawarman Kota Samarinda. Kegiatan ini juga bertujuan memberikan pemahaman terhadap pentingnya Dakwa sesuai dengan ajaran Islam khususnya pada Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Komisariat Universitas Mulawarman Kota Samarinda. Pelaksanaan pengabdian ini direncakan diadakan pada bulan Mei-Oktober 2024. Kegiatan ini rencananya dilaksanakan di Kota Samarinda. Metode yang digunakan dalam PPM ini yaitu metode ceramah, diskusi interaktif. Adapun langkah pelaksanaannya yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan upaya tindak lanjut (rekomendasi). Sosialialisasi dilaksanakan dengan pemberian materi yang meliputi. Pertama, Pentingnya Mengetahui tata cara berdakwa sesuai dengan ajaran Islam, Kedua praktek tata cara berdakwa. Dalam pendampingan ini, peserta muballight dapat memahami konteks dakwa dan tata cara melaksanakan dakwa.
PELATIHAN SHALAT JENAZAH DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN IKATAN MAHASISWA PEMUDA MUHAMMADIYAH KOTA SAMARINDA Hidayat, Taufik; Rahmat Khorul Ridho
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i2.2524

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pelatihan shalat jenazah guna meningkatkan pengetahuan anggota Ikatan Pemuda Muhammadiyah (IPM) Kota Samarinda. Aktivitas ini tidak hanya dirancang untuk memberi pemahaman mengenai pentingnya pengetahuan menyalatkan jenazah, tetapi juga untuk memastikan generasi muda, khususnya anggota IPM, memahami aspek spiritual dan praktis dari proses tersebut. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dijadwalkan pelaksanaannya pada bulan Mei hingga Oktober 2024, dan berlangsung di Kota Samarinda. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan program pengabdian ini adalah ceramah dan diskusi interaktif, yang diharapkan dapat memfasilitasi komunikasi dua arah antara pemateri dan peserta. Proses pelaksanaan terdiri dari beberapa tahapan, yaitu persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan tindak lanjut yang berupa rekomendasi. Sosialisasi dilakukan melalui materi yang dikemas dalam dua poin utama; yang pertama adalah pentingnya mengetahui tata cara menyalatkan jenazah dengan mengutamakan aspek agama, dan yang kedua adalah praktik tata cara menyalatkan jenazah. Dengan pendekatan seperti ini, diharapkan peserta akan mendapatkan pemahaman yang mendalam tentang prosedur dan makna dari shalat jenazah, serta relevansinya dalam kehidupan sehari-hari sebagai bagian dari tanggung jawab sosial dan keagamaan. Pelatihan ini juga bertujuan untuk membentuk karakter generasi muda yang peduli dan peka terhadap sesama, dengan mempersiapkan mereka untuk melaksanakan salah satu ritual penting dalam Islam dengan baik dan benar. Dengan demikian, melalui program ini, diharapkan para pemuda Muhammadiyah dapat lebih memahami dan melaksanakan shalat jenazah, serta meneruskan nilai-nilai tersebut kepada generasi berikutnya
PENDAMPINGAN KELOMPOK SADAR WISATA BERBASIS BUDAYA DI DAERAH PENYANGGA IKN NUSANTARA, DESA JONGGON KABUPATEN KUTAI KERTANEGARA A, Sainal; Norhidayat; Putri Ian; Rinda
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i2.2525

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk (1) memberikan pemahaman kepada masyarakat khusunya generasi muda tentang undang-undang Republik Indonesia No.10 Tahun 2009 Tentang Kepariwisataan, (2) memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pariwisata berbasis budaya; (3) memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pemajuan kebudayaan di sektor pariwisata. Manfaat yang diharapkan dalam pengabdian ini adalah meningkatkan kemampuan masyarakat khusunya kelompok sadar wisata di Desa Jonggon Kabupaten Kutai Kertanegara untuk terus menjaga dan melestarikan situs sejarah dan cagar budaya, serta pengembangan sektor pariwisata berbasis budaya dalam mendukung IKN Nusantara. Metode yang digunakan dalam PPM ini yaitu metode ceramah, diskusi interaktif, dan pendampingan mengidentifikasi potensi pariwisata berbasis budaya, serta pemanfatannya dalam mendukung pengembangan pariwisata di daerah penyangga IKN Nusantara. Adapun langkah pelaksanaannya yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan upaya tindak lanjut (rekomendasi). Sosialialisasi dilaksanakan dengan pemberian materi yang meliputi undang-undang Republik Indonesia No.10 Tahun 2009 Tentang Kepariwisataan, Undang-undang No. 5 Tahun 2017 Tentang Pemajuan Kebudayaan dan Undang-undang No. 11 Tahun 2010 Tentang Cagar Budaya. Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pendampingan kelompok sadar wisata (POKDARWIS) dalam mengidentifikasi potensi pariwisata berbasis kearifan budaya yang terdapat di Daerah Penyangga IKN Nusantara, Desa Jonggon Kabupaten Kutai Kertanegara.
PENDAMPINGAN EDUKASI STORYTELLING DENGAN PEMANFAATAN APLIKASI PLOTAGON BERBASIS ANDROID DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH PADA MAHASISWA SEJARAH FKIP UNIVERSITAS MULAWARMAN Sopyan, Muhamad; Jamil; Ian Putri
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Patikala Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal PkM PATIKALA
Publisher : Education and Talent Development Center of Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51574/patikala.v4i2.2526

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk (1) mengetahui pemahaman mahasiswa sebagai calon guru sejarah tentang proses pembelajaran yang memadai , (2) memberikan pemahaman kepada mahasiswa sejarah dalam memanfaatkan pemanfaatan aplikasi Plotagon dalam storytelling dalam proses pembelajaran. Manfaat yang diharapkan dalam pengabdian ini adalah meningkatkan kemampuan mahasiswa sejarah dalam memanfaatkan aplikasi pembelajaran khususnya storytelling yang efektif dan berkualitas dengan memanfaatkan perkembangan teknologi di dunia pendidikan.Pemanfaatan teknologi dalam dunia pembelajar terutama dalam storytelling dapat dilaksanakan melalui penggunaan layanan aplikasi yang lebih memadai, efektif, efisien, dan menyenangkan. Adapun perangkat lunak yang dapat digunakan dalam pelaksanaan proses pembelajaran storytelling terkini adalah plotagon.