Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Jurnal Kesehatan Tambusai

TINGKAT KEPUASAN PASIEN TERHADAP PELAYANAN KOMUNIKASI INFORMASI DAN EDUKASI OBAT DI PUSKESMAS TATELU KABUPATEN MINAHASA UTARA Sundalangi, Chania Feronika; Lolo, Widya Astuty; Jayanto, Imam
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 5 No. 3 (2024): SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v5i3.31974

Abstract

Pelayanan kefarmasian merupakan pelayanan kesehatan yang berkaitan dengan sediaan farmasi dengan tujuan untuk meningkatkan mutu kehidupan pasien. Komunikasi informasi dan edukasi (KIE) Obat merupakan salah satu pelayanan kefarmasian yang dilakukan di puskesmas. Pelayanan komunikasi informasi dan edukasi obat merupakan pelayanan komunikasi yang berupa interaksi dengan pasien yang bertujuan untuk menyampaikan informasi dan mengedukasi pasien seputar penggunaan obat untuk mencegah penggunaan obat yang salah. Pelayanan Komunikasi Informasi dan Edukasi obat yang bermutu dapat mempengaruhi kelancaran proses penggunaan obat oleh pasien sehingga pengukuran tingkat kepuasan pasien terhadap pelayanan komunikasi informasi dan edukasi dapat menjadi tolak ukur keberhasilan dari pelayanan komunikasi informasi dan edukasi obat di Puskesmas. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui tingkat kepuasan pasien terhadap pelayanan komunikasi informasi dan edukasi obat di Puskesmas Tatelu. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan menggunakan rumus slovin dan data pada penelitian ini dikumpulkan dari 92 responden dengan menggunakan kuesioner yang berisi 14 pernyataan terkait komunikasi informasi dan edukasi obat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kepuasan pasien terhadap pelayanan Komunikasi Informasi dan Edukasi Obat menunjukan persentase 85,8%. Dapat disimpulkan bahwa tingkat kepuasan pasien terhadap pelayanan KIE obat di Puskesmas Tatelu berada dalam kategori sangat puas.
ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN OBAT ANTIBIOTIK DENGAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) DAN MAXIMUM MINIMUM STOCK LEVEL (MMSL) DI RUMAH SAKIT TINGKAT II ROBERT WOLTER MONGISIDI MANADO Kainde, Michelle Angela; Lolo, Widya Astuty; Jayanto, Imam
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 5 No. 3 (2024): SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v5i3.31975

Abstract

Kejadian stagnant dan stockout merupakan masalah yang sering terjadi di Rumah Sakit. Hal ini dapat mempengaruhi mutu pelayanan obat di Instalasi Farmasi Rumah Sakit jika tidak dilakukan pengendalian persediaan yang tepat. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengendalian persediaan di Rumah Sakit Robert Wolter Mongisidi Manado dengan menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) dan Maximum Minimum Stock Level (MMSL) berdasarkan kategorinya. Berdasarkan hasil penelitian diketahui jumlah antibiotik dengan metode EOQ yang termasuk kategori stagnant yaitu 18 (37,5%) jenis, jumlah antibiotik stockout yaitu 23 (47,92%) jenis, dan jumlah antibiotik stok normal yaitu sebanyak 7 (14,58%) jenis. Sedangkan dengan metode pengendalian MMSL, jumlah antibiotik pada kategori stagnant memiliki presentase lebih tinggi menjadi 10 (20,83%) jenis, pada kategori antibiotik stockout yaitu 36 (75%) jenis, dan untuk antibiotik stok normal sebanyak 2 (4,17%) jenis . Hal ini menunjukkan bahwa metode EOQ memberikan hasil yang lebih baik dalam kategori stockout sedangkan metode MMSL memberikan hasil yang lebih baik dalam kategori stagnant.
TINGKAT KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN TERHADAP PELAYANAN INFORMASI OBAT (PIO) DI INSTALASI FARMASI RUMAH SAKIT TINGKAT II ROBERT WOLTER MONGISIDI MANADO Tambahani, Anggita Ekawanti Juvenisti; Lolo, Widya Astuty; Jayanto, Imam
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 5 No. 3 (2024): SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v5i3.31976

Abstract

Pelayanan informasi obat sangat dibutuhkan dalam penanganan terapi terlebih kepada pasien rawat jalan yang membutuhkan informasi yang jelas untuk keberhasilan terapi yang dijalani. Keberhasilan dari pelayanan informasi obat yang diberikan dapat diukur dengan indikator kepuasan. Kepuasan pasien dapat mencerminkan kualitas dari pelayanan kesehatan yang diberikan kepada pasien dengan membandingkan pelayanan yang sesuai dengan harapan dan kenyataan terhadap pelayanan yang diberikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur tingkat kepuasan pasien terhadap pelayanan informasi obat yang diberikan oleh Apoteker dan petugas kefarmasian kepada pasien rawat jalan di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Tingkat II Robert Wolter Mongisidi Manado. Jenis penelitian yang digunakan bersifat deskriptif kuantitatif dengan pengumpulan data diperoleh menggunakan kuesioner. Sampel dalam penelitian menggunakan teknik pengambilan sampel dengan metode Accidental Sampling dengan perhitungan menggunakan rumus slovin dan jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 97 responden. Analisis data menggunakan analisis gap untuk menghitung skor dari Service Quality. Hasil dari analisis berdasarkan aspek dimensi SERVQUAL yaitu dimensi berwujud (tangible); 0,243, kehandalan (reliability); -0,422, ketanggapan (responsiveness); -0,233, jaminan (assurance); -0,058 dan empati (empathy); -0,123. Secara keseluruhan kepuasan pasien rawat jalan yang diperoleh sebesar –0,118 dimana termasuk dalam rentang negatif sehingga disimpulkan pasien rawat jalan belum puas terhadap pelayanan informasi obat di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Tingkat II Robert Wolter Mongisidi Manado.
FORMULASI DAN UJI EFEKTIVITAS KRIM ANTIBAKTERI EKSTRAK DAUN INSULIN (SMALLANTHUS SONCHIFOLIUS) TERHADAP BAKTERI STAPHYLOCOCCUS AUREUS MANGUNE, GLORYA DORCHICYLHIA; EDY, HOSEA JAYA; JAYANTO, IMAM
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 5 No. 3 (2024): SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v5i3.32232

Abstract

Masalah kulit yang sering dihadapi pada zaman sekarang adalah jerawat, penyebabnya bisa karena banyak hal salah satunya bakteri Staphylococcus aureus. Pengobatan jerawat tidak terbatas dengan penggunaan zat kimia tetapi penggunaan produk yang dihasilkan dari tanaman. Insulin (Smallanthus sonchifolius) merupakan tanaman yang mengandung flavonoid, saponin, dan tannin yang tinggi sehingga berpotensi sebagai antibakteri, terlepas dari khasiat tanaman insulin pemanfaatannya sebagai antibakteri guna untuk pengobatan jerawat masih jarang. Penelitian ini untuk menguji efektivitas antibakteri sediaan krim ekstrak etanol daun insulin dan mengevaluasi sediaan menggunakan parameter uji sifat fisik dan stabilitas fisik. Formula sediaan krim dibuat dengan variasi konsenterasi ekstrak etanol daun insulin 1%, 2%, 3%. Pengujian aktivitas antibakteri menggunakan metode sumuran terhadap bakteri Staphylococcus aureus menunujukkan zona bening sebesar 10,20 mm pada konsenterasi 1%, 13,77 mm pada konsenterasi 2%, 14,40 mm pada konsenterasi 3% dan daya hambat tergolong kuat pada setiap konsenterasi. Hasil evaluasi fisik sediaan yang dilakukan sebelum dan sesudah cycling test menunjukkan bahwa sediaan krim memenuhi persyaratan organoleptis, homogenitas, pH, daya sebar, dan daya lekat yang baik. Sehingga dapat disimpulkan bahwa sediaan krim ekstrak etanol daun insulin efektif terhadap bakteri Staphylococcus aureus, memenuhi parameter uji fisik dan stabil.  
Co-Authors Abdullah, Rezky Putri Indarwati Abdullah, Surya Sumantri Adelfia Papu Agus Suyatno Alamri, Firdaus Anantadjaya, Samuel PD Angelina Stevany Regina Masengi Anggraeni, Inda Permata Anggreni, Made Ayu Antasionasti, Irma Anwar, Muh. Abduh. Aslah, Aprilia Assery, Syeh Ayhuan, Jeckson Badu, Nindi Badu, Nindi S. Bambang Purwoko Boky, Harmita Daimunon, Regita Datu, Olvie Syenni Devy Sofyanty DEWI SARTIKA Djunaedi Djunaedi Durya, Ngurah Pandji Mertha Agung Edi, Hosea Jaya Fatimah Malini Lubis Fatimawali . Fitriana, Vera Gagola, Mariana Cristi Ayu Gayatri Citraningtyas Gde Bayu Surya Parwita Gumilar, Bobi Hamdany, Mohammad Azharie Hamzah , Ramadhani Hariyanto, Yuanita Amalia Hasymi, Liana Fitriani Hendy Tannady Herny E.I. Simbala Hosea Jaya Edy Ibrahim, Mozart Malik Islamiyati, Ricka Jolanda, Shinta Juliawati, Ni Waya Mega Juliawati, Ni Wayan M. Kainde, Michelle Angela Kambey, Bella Karlah L. R. Mansauda Karundeng, Glorya Kawulusan, Kerin Sophia Amelia Clairent Kawuwung, Christy Eunike Launa Klemens Mere Kondoj, Inchristy Victoria Kumowal, Selphina Kusuma Dewi, Ratih Puspita Lambey, Juan Sebastian Langi, Regita LAUNTU, ANSIR Lestari, Utami Sasmita Lolo, Widya Astuti LUBIS, AMINAH Mahendra Kusuma Nugraha Makinggung, Catalina Aurelia Jetty MANGUNE, GLORYA DORCHICYLHIA Massie, Aprilia Meilani Jayanti Mohzana Monoarfa, Margareta Marcelina Mumu, Preisdy Aprilia Nafiah, Rohmatun Nangaro, Alfred Nangaro, Jesica Nawangwulan, Irma M Nekky Rahmiyati Ningtyas, Harfiahani Indah Rakhma Nurnoviyati, Ikhda Nurul Mardiati Pakpahan, Kevin Yosua Paputungan, Ayu Paputungan, Ayu Natasya Paulina yamlean Pratiwi, Ageng I. Purwaka Hari Prihanto Rambi, Shekinaglory Ramli, Akhmad Riyanto, Bagus Rizal Rizal Rumangkang, Jonathan C. Safitransyah, Rahmad Puja saputri, tiara Sari, Elmi Sari, Elmi N. Siampa, Jainer Pasca Sigar, Meivie Hanna Solly Aryza Sri Sudewi, Sri Sundalangi, Chania Feronika Sutrisna, Agung Tambahani, Anggita Ekawanti Juvenisti Tampa’i, Randy Tatara, Juita S. D. Tirta Mulyadi Tresna, Indra Cahya Tuloli, Riska Tulung, Gerald Tulung, Gerald N. P. Tunggal, Ryan Irwanto Turama, Dwilanda E. Vitarani Dwi Ananda Ningrum Wenur, Tezalonika Masye Flora Intanpermata Wewengkang, Defny Wewengkang, Defny S Widdhi Bodhi Widya Astuty Lolo, Widya Astuty Windah, Axl Laurens Lukas Wiyono, Weny I.