Claim Missing Document
Check
Articles

Pengembangan Media Pembelajaran Video Animasi Pada Materi Drama Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Palembang Nadia Asrobanni; Dessy Wardiah; Hetilaniar Hetilaniar
Journal on Education Vol 6 No 1 (2023): Journal On Education: Volume 6 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Departement of Mathematics Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joe.v6i1.3521

Abstract

This study aims to produce animated video learning media on drama material for class VIII students of SMP Negeri 2 Palembang. This Research and Development follows the working steps of the ADDIE development model. The test subjects in the study were class VIII.3 students at Palembang 2 Public Middle School with a total of 10 students for small-scale group trials and 35 students for large-scale field trials. Based on the results of the study, it was shown that the animated video learning media product in the resulting drama material fulfilled the feasibility aspect of the material with a very valid presentation value of 100% and the language feasibility aspect was in a very valid category with a very valid percentage of 91% and the media feasibility aspect with a very valid percentage of 100% valid. So it can be concluded that the animated video learning media developed obtains an average percentage of 97% indicating a very valid and feasible category to use.
Analisis Pemerolehan Bahasa Pertama Pada Anak Usia 2 Tahun Rizky Putri Kartini; Dessy Wardiah; Achmad Wahidy
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i2.1824

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pemerolehan bahasa pertama pada anak usia 2 tahun pada tataran fonologi dan morfologi. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik simak, teknik rekam, dan teknik catat. Data penelitian yang diperoleh yaitu berupa kata-kata yang diucapkan oleh Qiana dalam berkomunikasi dengan orang yang ada disekitarnya. Data yang diperoleh melalui hasil simak, rekam, dan catat yang telah dilakukan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian yaitu teknik analisis deskriptif. Pada penelitian ini peneliti mengkaji hasil rekaman dengan memutar hasil rekamn secara berulang untuk mengetahui hasil pemerolehan bahasa pertama pada anak usia 2 tahun meliputi tatarn fonologi dan morfologi. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemerolehan bahasa pertama pada anak usia 2 tahun pada pemerolehan bunyi vokal sudah mampu dikuasai oleh anak seperti vokal [a], [i], [u], [e], [o], serta beberapa huruf konsonan seperti [b], [d], [t], [m], dan [p] namun pada huruf konsonan yang belum bisa diucapkan oleh anak yaitu belum mampu mengucapakan fonem [r], [f], dan [g]. Dalam hal ini sering ditemukan adanya satuan fonem yang hilang dan juga perubahan fonem pada penyebutannya fonem yang sulit diucapkan contohnya pada kata [cucu] yang berarti [susu], [nak] yang berarti [enak], dan [maw] yang berarti [kamar]. Pada pemerolehan morfologi anak yang lebih sering muncul yaitu pada morfem bebas seperti kata dasar yang berupa kata benda, kata kerja, dan kata sifat. Jenis kata yang diucapkan anak sudah cukup banyak sehingga kata yang diucapkan sudah bisa dipahami oleh orang yang ada sekitar.
Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Persuasif melalui Metode Mind Mapping Soliantini Soliantini; Dessy Wardiah; Siti Rukiyah
Jurnal Kajian Bahasa, Sastra dan Pengajaran (KIBASP) Vol 6 No 2 (2023): Jurnal KIBASP (Kajian Bahasa, Sastra dan Pengajaran)
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31539/kibasp.v6i2.4883

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan menggunakan metode mind mapping agar keterampilan siswa dalam menulis teks persuasif meningkat. Masalah pada penelitian ini adalah sejumlah besar siswa belum berhasil mencapai (KKM 75) dalam menulis teks persuasif dikarenakan kesulitan dalam mencari ide ide dan gairah menulis. Metode yang digunakan guru belum dapat mengembangkan gagasan dan gairah menulis bahkan cenderung membosankan. Melalui metode mind mapping diharapkan keterampilan menulis, keaktifan dan motivasi siswa meningkat. Penelitian tindakan kelas dilakukan melalui tiga siklus, data dikumpulkan melalui observasi guru, siswa, dan pemberian penilaian. Data diinventarisasi, di analisis, dikategorisasikan dan diinterpretasikan. Pada siklus satu hasil pengamatan terhadap guru didapat skor 69 meningkat menjadi 80 dan lebih meningkat lagi pada siklus tiga dengan skor 90, sedangkan pengamatan terhadap siswa siklus satu dari 28 siswa ada 11 orang yang aktif (39%) meningkat menjadi 23 orang (82%) pada siklus tiga menjadi 28 orang (100%). Hasil tes siswa secara klasikal pada siklus satu didapat rata rata nilai 72 meningkat menjadi 75 lebih meningkat lagi menjadi 84. Dari data yang didapat hasil pengamatan terhadap guru, siswa dan tes melalui metode mind mapping hasil belajar, motivasi, keaktifan, dalam kegiatan pembelajaran keterampilan menulis meningkat dan berhasil. Kata Kunci: Keterampilan Menulis, Mind Mapping, Teks Persuasif
Pengaruh Model Pembelajaran Quantum Writing terhadap Kemampuan Menulis Kreatif Puisi pada Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Pedamaran Timur Kusniati Kusniati; Misriani Misriani; Dessy Wardiah
Journal on Education Vol 6 No 1 (2023): Journal On Education: Volume 6 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Departement of Mathematics Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joe.v6i1.3915

Abstract

This study aims to determine whether there is an effect of the quantum writing model on the ability to write poetry creatively in class X.1 students of SMA Negeri I Pedamaran Timur. The population in this study were all students of class X.I SMA Negeri I Pedamaran Timur, consisting of 36 students. The sample in this study was obtained using cluster random sampling technique. So that class X.1 was selected with a total of 36 students as the experimental class and X.2 with a total of 31 students as the control class. This research model uses an experimental model. The data analysis technique used is the test data analysis technique, observation interview test. The results of this study indicate that the average value of the pretest control class was not treated with quantum writing or by learning ordinary material which obtained scores of 21 and 24 while for the posttest experimental class group with quantum writing treatment 59 and a greater value of 61. This proves that there is an influence of the Quantum Writing Model on the Ability to Write Creative Poetry for Class X SMA Negeri I Pedamaran Timur. So the hypothesis in the research proved true. Based on the criteria for testing the hypothesis that HO is rejected if t count ≤ t table, and Ha is accepted if t count ≥ t table, with = 4.287 and 1.671. This proves that t count ≥ t table with a value of 4.287 ≥ 1.671 then Ha in this study is accepted as true.
Pengaruh Latihan Otot Tungkai Dan Clapping Push Up Terhadap Hasil Jump Smash Pemain Bulu Tangkis Pada (Pemula, Remaja) PB. Sehat Sejahtera Andi Pratama; Dessy Wardiah; Mutiara Fajar
Jurnal Dunia Pendidikan Vol 3 No 3 (2023): Jurnal Dunia Pendidikan
Publisher : LPPM Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jurdip.v3i3.1279

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah kurangnya kemampuan atlet bulu tangkis pada( pemula, remaja) PB. Sehat Sejahtera dalam melakukan jump smash. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lain otot tungkai dan clapping push up terhadap hasil jump smash atlet bulu tangkis pada (pemula, remaja) PB. Sehat Sejahtera. Metode penelitian ini adalah eksperimen semu, two group prettest-posttest desing yaitu pembagian kelompok eksperimen ini, dengan membagi menjadi dua kelompok dengan ordinal pairing dengan pola A-B-B-A, dengan teknik pengumpulan datanya menggunakan tes. Intrumen yang digunakan berupa tes forehand smash test. Subjek dalam penelitian ini adalah atlet bulu tangkis PB. Sehat Sejahtera sebanyak 20 atlet, pengambilan sampel dengan sensus atau sampling total. Teknik analisis data menggunakan uji hipotesis dengan analisis uji-t. Hasil penelitian diperoleh kelompok eksperimen 1 nilai t-hitung sebesar =7,584 ≥ ttabel = 1,833 dan hasil penelitian kelompok eksperimen 2 nilai t-hitung sebesar =7,301 ≥ ttabel = 1,833 ada perbedan dari kedua latihan tersebut terhadap peningkatan kemampuan jump smash atlet bulu tangkis pada (pemula, remaja) PB. Sehat Sejahtera. Dan untuk mengetahui manakah dari kedua latihan tersebuat yg paling berpengaruh iyalah dari hasil nilai rata-rata pretest dan posttest pada kelompok eksperimen 1 adalah 16,20 dan 33,10. Sedangkan nilai rata pretest dan posttest pada kelompok eksperimen 2 adalah 16,20 dan 23,90. Dengan demikian terjadi peningkatan sebesar 16,90 pada kelompok eksperimen 1 sedangkan peningkatan pada kelompok eksperimen 2 adalah 7,70. Dari selisih tersebut bisa diketahui bahwa kenaikan persentase sebesar 100%. Hal ini berati setelah diberi latihan otot tungkai dan clapping push up terjadi peningkatan jump smash atlet. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa latihan otot tungkai memberikan pengaruh yang lebih baik untuk meningkatkan kemampuan jump smash dibandingkan latihan clapping push up dalam kemampuan jump samsh.
Pembelajaran Tari Dandang Berbasis Kearifan Lokal Di SMA Negeri 1 Pali Tiara Rachmatini; Dessy Wardiah; Treny Hera
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i3.2412

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Proses Pembelajaran Seni Tari Berbasis Kearifan Lokal Dalam Membentuk Karakter Cinta Tanah Air di SMA Negeri 1 PALI. Masalah difokuskan pada “Bagaimana Strategi Guru dalam Pembelajaran Tari Dandang di SMAN 1 PALI”, guna mendekati masalah tersebut dipergunakan acuan teori dari Akhmar dan Syarifudin menyatakan bahwa kearifan lokal diartikan sebagai tata nilai atau perilaku hidup masyarakat lokal dalam berinteraksi dengan lingkungan tempat hidupnya secara arif dan bijaksana. Data-data dikumpulkan melalui teknik observasi, teknik wawancara, dan teknik dokumentasi juga dianalaisis dengan cara reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Kajian ini menyimpulkan bahwa proses pembelajaran seni tari Dandang terlihat sangat baik dikarenakan strategi yang digunakan guru dalam pembelajarannya menghasilkan hasil yang maksimal dan menunjukkan bahwa kemampuan siswa pada proses pembelajaran tari Dandang pada kegiatan tersebut di kategorikan baik yaitu karena hasil penelitian mengukur akrifitas pembelajaran tari Dandang berbasis kearifan lokal nampak pada karakter disiplin siswa pada pelaksanaan pembelajaran seni tari Dandang, karakter toleransi siswa pada pelaksanaan pembelajaran seni tari Dandang, karakter tanggung jawab siswa pada pelaksanaan pembelajaran seni tari Dandang, karakter percaya diri siswa pada pelaksaan pembelajarn seni tari Dandang dan karakter cinra hormat dan santun siswa pada pelaksanaan pembelajaran seni tari Dandang.
Analisis Peran Guru Dalam Penanaman Nilai Karakter Disiplin Siswa Sekolah Dasar Negeri 155 Oku Nadia Alfania; Dessy Wardiah; Aldora Pratama
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i3.2712

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran guru dalam membentuk karakter disiplin disekolah pada siswa Sekolah Dasar khususnya kelas V. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Metode deskriptif ialah metode dengan data yang dikumpulkan berupa kata-kata atau kalimat serta gambar yang memiliki makna dan pemahaman yang konkrit. Berdasarkan hasil penelitian serta hasil pembahasan disimpulkan bahwa peran guru dalam membentuk karakter disiplin pada siswa SD Kelas V yaitu guru berperan sebagai teladan, fasilitator dan motivator. Hal tersebut dilihat dari proses pengamatan di sekolah seperti, ketepatan guru saat datang ke sekolah, penggunaan kata yang baik serta sopan, guru menggunakan pakaian seragam sesuai jadwal, guru membimbing dan memotivasi siswa dalam proses pembelajaran. Dari penjelasan di atas, dapat dilihat bahwa guru sudah terlihat dalam membentuk karakter disiplin pada diri siswa. Faktor pendukung guru dalam membentuk karakter disiplin saat pembelajaran pada siswa kelas V adalah : a) Adanya kontrol dan peran dari Kepala Sekolah secara langsung , b) Adanya peran aktif dari para guru, c), Kesadaran para siswa . Serta faktor penghambatnya yaitu a) Lingkungan keluarga yang kurang memberikan perhatian lebih serta kasih sayang kepada anaknya karena kesibukan masing-masing b) Adanya pengaruh lingkungan sekitar yang kurang bagus.
Kajian Sosiologi Sastra Dalam Novel Dibalik Rahasia Senja Karya Wahyu Sujani Fatmawati Fatmawati; Dessy Wardiah; Arif Ardiansyah
Jurnal Pembahsi (Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia) Vol. 13 No. 2 (2023): Pembahsi (Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia)
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengkaji novel dengan pendekatan sosiologi sastra, aspek yang dibahas adalah konteks sosial pengarang, unsur sosial budaya yang tercermin, dan fungsi sosial novel Dibalik Rahasia Senja karya Wahyu Sujani. Manfaat dari penelitian ini untuk memperluas cakupan penelitian analisis sastra di Indonesia dan membantu pembaca untuk mengungkapkan makna dalam novel “Dibalik Rahasia Senja” melalui pendekatan sosial. masyarakat sastra. Tujuannya untuk memahami konteks sosial, gambaran sosiokultural pengarang dan fungsi sosial novel “Dibalik Rahasia Senja”. Metode penelitian ini metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan sosiologi sastra. Sumber datanya novel “Dibalik Rahasia Senja” karya Wahyu Sujani. Pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, dokumen dan kuesioner. Terbukti bahwa hasil kajian yang diperoleh dalam novel “Dibalik Rahasia Senja” dipengaruhi oleh konteks sosial pengarang yang memuat faktor sosial budaya yang tercermin dalam masyarakat dan memiliki fungsi sosial yang sangat tinggi.
Pengaruh Media Animasi Kartun Pada Zaman Dahulu dan Motivasi Belajar Terhadap Pembelajaran Teks Cerita Fantasi Pada Siswa Zazmil Tajiri; Dessy Wardiah; Muhammad Ali
Jurnal Pembahsi (Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia) Vol. 13 No. 2 (2023): Pembahsi (Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia)
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis (1) pengaruh media animasi kartun pada zaman dahulu terhadap pembelajaran teks cerita fantasi; (2) pengaruh motivasi belajar terhadap pembelajaran teks cerita fantasi; dan (3) pengaruh media animasi kartun pada zaman dahulu dan motivasi belajar terhadap pembelajaran teks cerita fantasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode Eksperimen. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 1 Jirak Jaya. Teknik pengumpulan data menggunakan Tes Angket dan Dokumentasi. Uji validitas menggunakan Validitas Corrected Item-Total Correlation, sedangkan uji reabilitas menggunakan Cronbachh’s Alpha. Uji prasyarat analisis menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji anova dua jalur.Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Hasil penelitian pengaruh animasi kartun pada zaman dahulu terhadap pembelajaran teks cerita fantasi diperoleh nilai sig motivasi belajar sebesar 0,000 ˂ 0,05 maka Ha diterima; (2) Hasil penelitian motivasi belajar terhadap pembelajaran teks cerita fantasi diperoleh nilai sig pendekatan sebesar 0,000 ˂ 0,05 maka Ha diterima; (3) Hasil penelitian animasi kartun pada zaman dahulu dan motivasi belajar terhadap pembelajaran teks cerita fantasi diperoleh nilai sig interaksi pendekatan dan motivasi belajar sebesar 0,214 ˃ 0,05 maka Ha ditolak.
Akselerasi Kenaikan Pangkat Melalui Workhsop Penyusunan Proposal PTK Bagi Guru Pjok SD/SMP/SMA Kabupaten Lahat Jujur Gunawan Manullang; Dessy Wardiah; Hetilaniar Hetilaniar; Farizal Imansyah; Widya Handayani; Ilham Arvan Junaidi; Hengki Kumbara; Bambang Hermanysah; Dede Dwiansyah Putra
Wahana Dedikasi : Jurnal PkM Ilmu Kependidikan Vol. 6 No. 1 (2023): Wahana Dedikasi : Jurnal PkM Ilmu Kependidikan
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mitra program kemitraan PKM ini merupakan guru PJOK di Kabupaten Lahat tingkat SD/SMP/SMA. Masalahnya bahwa guru mengalami kesulitan dalam menyusun proposal PTK untuk syarat pengurusan pangkat. Guru belum memiliki gambaran mengenai sistematika penulisan PTK. Guru belum memaknai pentingnya penulisan PTK. Metode yang digunakan adalah ceramah, demonstrasi, diskusi, dan workshop. Capaian hasil workshop sebagai berikut: (1) guru memahami bahwa penelitian PTK dapat meningkatkan kualitas belajar bagi siswa, (2) Guru memahami prosedur dan sistematika penulisan proposal PTK, (3) guru memiliki satu proposal yang siap diajukan sebagai syarat kepengurusan pangkat guru. Kata kunci: Proposal PTK
Co-Authors Adelya Dwi Qurniasih Ahmad Basori Ahyani, Nur Aldora Pratama Ali Fakhrudin Amri As Andi Pratama Andi Rahman Andi Septi Eka Sari Arafat, Yasir Arief Kuswidyanarko Arif Ardiansyah Ayu Lestari Bambang Hermanysah Bukman Lian, Bukman Cindyana Primeisela Daryono Daryono Dedi Sapta Wijaya Devi Atika Sari Dhidhik Eni Rustiyah Dian Nuzulia Armariena Dwiansyah Putra, Dede Elza Sasmiza Emawati, Emawati Erlysa Ivana A. Eva Ermawati Fatmawati Fatmawati Fitriani, Yessi Harapan, Edi Hasan Hasan Hasri Lebu Hengki Kumbara HERA, TRENY Herlinawati Herlinawati Hetilaniar, Hetilaniar Hj. Yenny Puspita, Hj. Yenny Hudalana Hudalana Ilham Arvan Junaidi Imansyah, Farizal Indah Rohmalinda Irma Martina Jhon Hendri Jujur Gunawan Manullang Kusniati Kusniati Ledia Oktarila Lenny Apriliany levinda sari Linda Hernawati Livia Afrizah Pintasti Liza Murniviyanti Mega Isrosa Melin Agustin Melinda Permadani Miftha Indasari Misriani Misriani Missriani Missriani Muhammad Ali Muhammad Kristiawan Murjainah, Murjainah Mutiara Fajar N Nuranisa Nadia Alfania Nadia Asrobanni Nadia Nadia Nadia Rahma Aprilia Nayla Baningsih Neti Kartini Ngalimudin Marzuki Nila Kesumawati Novi Nuraini Nurhasanah Nurhasanah Nurhasyim Nurhasyim Nuria Febriyana Nuryani Oktariani Puri Rahayu Putri Cicilia Kristina Rahman Sunanda Rantika Mayangsari Ratih Kesumawardhani Resta Melia Anita Ria Diana Rindi Atika Rini Yusmarti RISMA PUTRI, SITI AYU Rizal Arystison Rizki Fitrianti Rizky Putri Kartini RODI PURWANTO Rosita Rosita Roslina Roslina Rukiyah, Siti Sandra Maulana Septi Handayani Siti Asiyah Siti Rahma Nurjanah Siti Rukiah Siti Rukiyahs Soliantini Soliantini Sugarwanto Sugarwanto Surmilasari, Nora Tia Tamera Tiara Rachmatini Veni Suryani Wahidy, Achmad Wardarita, Ratu Widya Handayani Zazmil Tajiri