Konsep nilai tambah syariah menawarkan pendekatan komprehensif dalam akuntansi Islami dengan mengintegrasikan dimensi spiritual dan material berdasarkan nilai-nilai Qur’ani. Artikel ini merupakan kajian konseptual yang bertujuan menggali peran nilai Qur’ani dalam memperkaya kerangka nilai tambah syariah untuk mencapai keseimbangan hidup yang holistik. Melalui studi pustaka, artikel ini mengidentifikasi prinsip-prinsip Qur’ani seperti keadilan, amanah, dan keseimbangan sebagai fondasi moral dalam pengelolaan nilai tambah, baik secara ekonomi maupun spiritual. Nilai tambah syariah tidak hanya mengukur keberhasilan material, tetapi juga kontribusi terhadap kesejahteraan sosial dan tanggung jawab kepada Allah SWT. Dengan demikian, integrasi ini memperkuat posisi akuntansi syariah sebagai sistem etis yang mampu menjawab tantangan modern tanpa mengabaikan tujuan akhir kehidupan. Kajian ini memberikan sumbangsih konseptual untuk pengembangan sistem pelaporan syariah yang lebih berkeadilan dan berkelanjutan