Claim Missing Document
Check
Articles

GAMBARAN FAKTOR RISIKO INSIDEN KANKER OVARIUM DI RSUD ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU Trisia Agusweni; Yulia Irvani Dewi; Erwin Erwin
Jurnal Ners Indonesia Vol 11, No 1 (2020): SEPTEMBER 2020
Publisher : Fakultas Keperawatan, Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jni.11.1.36-50

Abstract

Kanker ovarium dikenal sebagai silent killer karena pada stadium awal penyakit ini tidak menunjukkan gejala klinis yang spesifik. Penyebab kanker ovarium belum diketahui secara pasti akan tetapi berbagai faktor risiko diduga memiliki pengaruh terhadap timbulnya kanker ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran faktor resiko terhadap insiden kanker ovarium di RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Penelitian menggunakan desain penelitian deskriptif analitik dan pendekatan retrospektif. Sampel penelitian 88 responden (rekam medik) yang diambil berdasarkan kriteria inklusi menggunakan teknik purposive sampling. Analisis yang digunakan adalah analisis univariat untuk mengetahui gambaran distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan dari 88 responden sebanyak 63 responden (71,6%) tidak memiliki riwayat keluarga dengan kanker, stadium IIIC sebanyak 62 responden (70,5%), usia menarche 5-12 tahun sebanyak 70 responden (79,5%), 36 responden (40,9%) primipara, dan sebanyak 66 responden (75%) tidak ada riwayat memakai alat kontrasepsi, menggunakan alat kontrasepsi pil sebanyak 8 responden (9,1%) yang  lama pemakaian alat kontrasepsi selama 1 tahun sebanyak 7 responden (8%) dan 88 responden (100%) tidak mengkonsumsi obat subur. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan gambaran usia menarche 5-12 tahun, diharapkan kepada orang yang memiliki faktor resiko kanker ovarium untuk melakukan deteksi dini sebagai upaya pencegahan terhadap kanker ovarium.
Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Dukun Beranak Terhadap Tindakan Pertolongan Persalinan Yulia Irvani Dewi; Desnen Salti
Jurnal Ners Indonesia Vol 2, No 2 (2012)
Publisher : Fakultas Keperawatan, Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (83.983 KB) | DOI: 10.31258/jni.2.2.143-150

Abstract

The purpose of this study is to determine the correlation between knowledge and attitude toward the actions traditional birthAttendants childbirth aid. The research method is descriptive correlation with cross sectional approach. The study was conductedin District XIII Koto Kampar, Kampar regency with the number of samples taken 30 people in total sampling with respect to theinclusion criteria. Method analysis data used is the univariate analysis with frequency distribution and bivariate analysis usingChi Square. The results showed correlation between Traditional Birth Attendants knowledge of childbirth aid measures with p= 0.046 < = 0.05 and there is a relationship Traditional Birth Attendants attitudes toward childbirth aid measures with p =0.008 < = 0.05. Based on the results of the Traditional Birth Attendants is expected to make childbirth aid attention to safetyprocedures for both mother and baby.Key words: knowledge, attitude, labor action, traditional birth attendants
EFEKTIFITAS MEDIA BOOKLET UNTUK MENINGKATKAN KONDISI PSIKOLOGIS SUAMI SETELAH ISTRI BERSALIN Misrawati Misrawati; Yulia Irvani Dewi; Yufitriana Amir
Jurnal Ners Indonesia Vol 8 No 1 (2017): September 2017
Publisher : Fakultas Keperawatan, Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (457.964 KB) | DOI: 10.31258/jni.8.1.1-7

Abstract

Perubahan kondisi psikologis setelah bersalin bukan hanya terjadi pada ibu yang mengalami persalinan, namun suami pun mengalami perubahan psikologis. Perubahan psikologis pada suami ini mulai dari yang ringan dalam bentuk cemas bahkan menjadi lebih berat yang disebut paternal postnatal depression (PPND). Pendidikan kesehatan dengan menggunakan media booklet merupakan salah satu langkah yang dapat mengatasi masalah ini, namun sejauh ini keefektifannya belum diteliti. Penelitian ini bertujuan meningkatkan kondisi psikologis suami setelah istri bersalin. Desain penelitian adalah quasi eksperiment dengan rancangan penelitian nonequivalent kontrol group design. Penelitian dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Harapan Raya dan Puskesmas Lima Puluh Pekanbaru. Sampel dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling dengan memenuhi kriteria inklusi. Responden berjumlah sebanyak 34 orang yang dibagi menjadi 17 orang kelompok eksperimen dan 17 orang kelompok kontrol. Pada pertemuan pertama diberikan penilaian terhadap skoring kondisi psikologis menggunakan instrumen Edinburgh Postnatal Depression Scale (EPDS), kemudian kelompok eksperimen diberikan pendidikan kesehatan menggunakan booklet, sedangkan kelompok kontrol sesuai kebiasaannya. Pada hari ke delapan diberikan kembali penilaian kondisi psikologis. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa terjadi penurunan nilai skoring EPDS pada kelompok ekperimen sedangkan pada kelompok kontrol terjadi peningkatan nilai skoring EPDS. Dari uji statistik menggunakan Uji T Independent didapat ada perbedaan signifikan nilai EPDS sesudah perlakuan pada kedua kelompok dengan P value (0,000). Dapat disimpulkan bahawa pendidikan kesehatan menggunakan media booklet efektif meningkatkan kondisi psikologis suami setelah istri bersalin. Perlu tindak lanjut dari tenaga kesehatan dalam melakukan pendidikan kesehatan bukan hanya pada ibu yang akan bersalin tetapi juga perlu diberikan kepada suami dalam mempersiapkan kondisi psikologisnya.
HUBUNGAN DURASI PENGGUNAAN SMARTPHONE PADA PAGI HARI TERHADAP TINGKAT STRES MAHASISWA PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN UNIVERSITAS RIAU Mohd. Ripa’i; Safri Safri; Yulia Irvani Dewi
Jurnal Ners Indonesia Vol 9, No 2 (2019): MARET 2019
Publisher : Fakultas Keperawatan, Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (367.747 KB) | DOI: 10.31258/jni.9.2.117-128

Abstract

Smartphone merupakan sebuah perangkat yang pada awalnya hanya digunakan untuk melakukan komunikasi, kini berkembang menjadi perangkat yang hampir dapat melakukan segala hal yang menunjang aktivitas manusia. Penggunaan smartphone yang berlebihan dapat menyebabkan seseorang mengalami gangguan kesehatan mental, hal ini karena pancaran radiasi dari smartphone maupun penggunaan yang berlebihan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara durasi pengunaan smartphone pada pagi hari terhadap tingkat stres mahasiswa keperawatan di Universitas Riau. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Sampel sebanyak 199 mahasiswa yang diambil dengan teknik stratified random sampling yang sesuai dengan kriteria inklusi. Penelitian ini menggunakan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis univariat dilakukan untuk mengetahui distribusi frekuensi dan analisis bivariat dengan uji korelasi Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara durasi penggunaan smartphone pada pagi hari terhadap tingkat stres mahasiswa dengan p value (0.000) < α (0,05). Hal ini dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara durasi penggunaan smartphone pada pagi hari terhadap tingkat stres mahasiswa. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumber informasi kepada mahasiswa mengenai penggunaan smartphone untuk dapat mencegah atau meminimalkan munculnya stres
PENGALAMAN IBU MERAWAT BAYI YANG TERPAPAR ASAP KEBAKARAN HUTAN Sinthia Ramadhani Fitri; Yulia Irvani Dewi; Ganis Indriati
Jurnal Ners Indonesia Vol 12 No 2 (2022): MARET 2022
Publisher : Fakultas Keperawatan, Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jni.12.2.142-160

Abstract

Pendahuluan: Asap dari kebakaran hutan merupakan gabungan dari gas, partikel, uap air, dan bahan organik. Asap jika terhirup akan berdampak terhadap kesehatan manusia terutama kelompok rentan seperti bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengalaman ibu merawat bayi yang terpapar asap kebakaran hutan. Metode: Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pemilihan partisipan dalam penelitian yaitu ibu merawat bayi yang terpapar asap kebakaran hutan menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data didapatkan dari wawancara mendalam dengan 4 partisipan yang berkunjung membawa bayi ke Puskesmas Payung Sekaki pada bulan Agustus sampai September 2019. Analisis data yang digunakan adalah tematik. Hasil: Hasil penelitian yang didapatkan 5 tema yaitu: (1) dampak asap kebakaran hutan terhadap ibu dalam merawat bayi, (2) kondisi bayi yang terpapar asap kebakaran hutan, (3) perawatan dalam merawat bayi yang terpapar asap kebakaran hutan, (4) dukungan dan upaya pencegahan keluarga, (5) harapan terhadap kejadian kebakaran hutan. Simpulan: Asap kebakaran hutan tidak hanya berdampak pada bayi akan tetapi juga pada ibu dalam merawat bayi yang terpapar asap kebakaran hutan. Hasil penelitian ini menyarankan kepada ibu yang mempunyai bayi yang terpapar asap kebakaran hutan agar lebih memaksimalkan perawatan bayi melalui pencegahan baik di dalam rumah maupun di luar rumah.
Hubungan Dukungan Keluarga Terhadap Motivasi Pasien Kanker Payudara Dalam Menjalani Kemoterapi Di Ruang Cendrawasih I Rsud Arifin Achmad Provinsi Riau Mahwita Sari; Yulia Irvani Dewi; Agnita Utami
Jurnal Ners Indonesia Vol 2, No 2 (2012)
Publisher : Fakultas Keperawatan, Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (88.487 KB) | DOI: 10.31258/jni.2.2.158-166

Abstract

This study aims to determine the corelation between family’s support to motivation of breast cancer patients in undergoingchemotherapy at Cendrawasih I Arifin Achmad Hospital in Riau Province. The research used quantitative with descriptivecorrelation design, and used crosssectional approach. Total sample in this research was 37 respondents with ConsecutiveSampling technique. Measurement tools that has been used a questionnaire. Data was analyzed by using univariate andbivariate analysis with chi – square tests. The results obtained p value =0.008 (pvalue <0,05) with OR=9,000 (95% CI = 1,958-41,364). So it can be conclude there are significant corelation between family’s support to motivation of breast cancer patientsin undergoing chemotherapy. Based on the result, it will suggested for Arifin Achmad Hospital Riau Province to be abledevelopment health services in community for improving the quality of service, especially in motivating breast cancer patientundergoing chemotherapy and establish programme associations of patient and their family.Keyword: Family support, motivation, breast cancer.
PENCEGAHAN HIV/AIDS OLEH PEREMPUAN DI KOTA PEKANBARU Yulia Irvani Dewi; Agusdila Safitri
Jurnal Ners Indonesia Vol 8 No 1 (2017): September 2017
Publisher : Fakultas Keperawatan, Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (347.192 KB) | DOI: 10.31258/jni.8.1.15-22

Abstract

Pencegahan HIV/AIDS pada perempuan merupakan upaya utama utuk menghindari perempuan dari penularan HIV/AIDS. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi yang bertujuan untuk menggambarkan pencegahan HIV/AIDS oleh perempuan di kota Pekanbaru. Jumlah partisipan pada penelitian ini sebanyak 63 orang, perwakilan dari kecamatan Tenayan Raya dan Rumbai Pesisir. Partisipan dibagi menjadi 5 kelompok Focus Group Discussion (FGD). Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam (indepth interview) melalui FGD. Analisis tematik digunakan untuk mendapatkan gambaran pencegahan HIV/AIDS oleh perempuan. Hasil penelitian menghasilkan empat tema utama yaitu: pemahaman perempuan terhadap HIV/AIDS, pencegahan HIV/AIDS yang dilakukan oleh perempuan, penatalaksanaan jika sudah terinfeksi HIV/AIDS dan harapan perempuan terhadap HIV/ AIDS. Hasil penelitin ini direkomendasikan kepada petugas kesehatan untuk memberikan penyuluhan tentang HIV/ AIDS secara berkesinambungan dan melakukan pemeriksaan HIV secara suka rela serta perlu melibatkan organisasi kemasyarakatan.
Stres dan koping Perempuan Hamil yang Didiagnosis HIV/AIDS di DKI Jakarta: Studi Grounded Theory Yulia Irvani Dewi; Setyowati Setyowati; Yati Afiyanti
Jurnal Keperawatan Indonesia Vol 12 No 2 (2008): Juli
Publisher : Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.7454/jki.v12i2.210

Abstract

AbstrakPenelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan grounded theory yang bertujuan mengidentifikasi stres dan koping perempuan hamil yang didiagnosis HIV/AIDS. Jumlah partisipan sebanyak enam orang. Pengumpulan data dengan teknik observasi, wawancara mendalam, dan telaah literatur. Hasil analisis didapatkan tujuh tema yaitu 1) khawatir terhadap keselamatan janin, 2) diperlakukan berbeda dari perempuan hamil lainnya, 3) banyak membutuhkan biaya pengobatan, 4) tidak nyaman didiagnosis HIV/AIDS, 5) kebutuhan dukungan dari keluarga dan teman, 6) koping, dan 7) harapan memiliki anak yang sehat. Penelitian ini dapat bermanfaat dalam pengelolaan dan memahami stres yang dialami perempuan hamil yang didiagnosis HIV/AIDS, sehingga asuhan keperawatan yang diberikan efektif dan optimal. Implikasi penelitian ini berupa informasi bagi pemerintah dan perawat yang bekerja di area keperawatan maternitas tentang kebijakan pengelolaan HIV/AIDS bagi perempuan hamil. AbstractThis qualitative research identified stress and coping mechanism on pregnant women who were diagnosed HIV/AIDS using grounded theory approach. There were six participants involved in the study. Data were collected using in-depth interview, observation, and literature review. Seven themes were found: 1) being worry on the safety of the fetus, 2) being treated differently from other pregnant women, 3) the expensive treatment 4) the discomfort being diagnosed HIV/AIDS, 5) the need of family’s and friends’ support, 6) coping mechanism, and 7) the expectation to have healthy children. This study can provide information to the decision maker and the nurses who work in the area maternity nursing care in managing pregnant women with HIV/AIDS.
Hubungan dukungan keluarga dengan harga diri remaja Di lembaga pemasyarakatan Nelfice - -; Veny - Elita; Yulia Irvani Dewi
Jurnal Online Mahasiswa (JOM) Bidang Ilmu Keperawatan Vol 1, No 2 (2014): Wisuda Oktober Tahun 2014
Publisher : Jurnal Online Mahasiswa (JOM) Bidang Ilmu Keperawatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this research was to determine the relationship between family support and self-esteem of adolescent in prison. This research used descriptive correlative method with cross-sectional approach. Samples of this research were taken using purposive sampling. This research’s sample consists of 57 adolescents in Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Pekanbaru. Data was collected using Ronsenberg self esteem (1995) by Ronsenberg and a questionnaire modified from Khalid (2011). And then it was analyzed using fisher's exact test. The results showed that the numbers of adolescent who have high social support and have high self esteem are 29 respondents (100%). While, the numbers of adolescent who have low social support and have high self-esteem are 27 respondents (96.4%). From the result, it can be concluded that there was no relationship between family support and self-esteem of adolescent in prison (p value = 0.491> α 0.05). Based on this study, it is suggested to the families to provide high social support to adolescents in prison, so that they can survive or adapt to the needs and experience during their training in prison, rediscover their confidence, and could be a part of community members when they are free. Keywords: Adolescent, family support, prison, self-esteem References: 79 (2003-2013)
GAMBARAN KESIAPSIAGAAN BENCANA BANJIR PADA MASYARAKAT: LITERATURE REVIEW Remon Pardamean Simanjuntak; Hellena Deli; Yulia Irvani Dewi
Jurnal Online Mahasiswa (JOM) Bidang Ilmu Keperawatan Vol 8, No 2 (2021): Edisi 2 Juli - Desember 2021
Publisher : Jurnal Online Mahasiswa (JOM) Bidang Ilmu Keperawatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Introduction: Disasters in Indonesia are dominated by hydrometeorological disasters, flooding is a disaster with the greatest prevalence which has an impact on many problems. To anticipate the impact of flood, precautionary measures are the main focus of disaster management. Purpose: To describe flood disaster preparedness in communities in various places through existing literature. Method: The method used is a literature review study obtained from searching for research articles using the keyword Preparedness of floods and the community 2016-2020. Data source: Science Direct & Pubmed. Result: Based on the analysis and review of articles from 6 research journals, the community's preparedness was still not good. This result is due to several main factors, namely socioeconomic, local government assistance, and the age of the respondents who stated that the average age of 46 years and over has a better preparedness level Conclusion: From the 6 research journals reviewed, 1 journal was found discussing community preparedness related to the warning system. in the community, 6 journals discuss the level of community preparedness, factors that affect community preparedness, and preparedness actions. Recommendation: Cooperation in various lines or sectors is needed to overcome various obstacles in carrying out flood preparedness in the community.Keywords: Disaster, flood, community preparedness.
Co-Authors ", Deswita " ", Erwin " ", Mardiana " Abd. Rasyid Syamsuri Ade Dilaruri Agnita Utami Agrina - - Agrina Agrina Agusdila &#039; Safitri Agusdila Safitri Amir, Yufitriana Ance Nopentri Pratama Andriyani, Fitri " Angelica, Thesia Apriyani Darwin Arfianti Arfianti Ari Pristiana Dewi Arneliwati Atika, Yayang Atikah, Nurul Aulia, Aulia Ayu Fitri Suarlis aziz, ari rahmat Azizah, Afra Bayhakki " " Bayhakki &#039; Bayhakki Bayhakki Caroline, Sarah Cia &#039; Novita Cicilia " Rahmawati Dara Kristiani Darwin " Karim Darwin Karim Debby Saputri Desnen Salti Dewi " Septiani Diah Safitri Dwikha - Gustiana EKA &#039; IRMILIA EKA &#039; SUASANTI Eka Dwi Yanti Elen " Debora Elen Debora Erika Erika Erika Erika Erika Erika Erwin &#039; &#039; Erwin Erwin Erwin Erwin Famelia &#039; Yurintika Fathra Annis Nauli Febriana &#039; Sabrian Febriana - Sabrian Febriana Sabrian Febrianita, Yulia Fera Firmanila Fifia Chandra Fifia Chandra Fiki Nurul Izmi Fitri Verona Gamya Tri Utami Hafiz, Rasfani Hafiz, Rasfani Hellena Deli Henni Afriani Herlina Herlina " Simbolon Herlina &#039; &#039; Herlina - - Herlina Herlina Herlina lina &#039; Huriatul Masdar Husnul &#039; Umam Ida Friyanti Sitanggang Imelda " Armie Indriati, Ganis Judika Yessi Sara Jumaini - - Jumaini, Jumaini Jumili Arianto Juniar Ernawaty Kalpana Paudel Karim, Darwin Karim, Darwin Karnoni, Fara Khairunnisa Khairunnisa Kurniawan3, Didi Lavintang, Mutiara Lenny &#039; Dyanna LENNY DYANNA DEBORA HUTAPEA Linda &#039; Mairiyani Lubis, Siti Langga Lybella Meyrisa Sofni Mahwita Sari Maidenni Fortuna Misrawati Misrawati Mohd. Ripa’i Muhammad Yulis Hamidy Muslim " " Muthia - Vaora Muthia Vaora Nelfice - - Nelva - Rina Ningsih, Meliza Ninna Novriyana Novita " Erina Nur Annisa Nurfi Pratiwi Nurhannifah Rizky Tampubolon Nurjannah - Tul&#039;aini Nurul " Huda Nurul Huda &#039; Nurul Izzah Hesyana Oktavia, Rice Dwi Oswati Hasanah Oswati Hasanah Pegi Melati Purba, Gita Adearni Putri, Resy Handani Rahmah Fitrianingsih Raja Fitrina Lestari Ratih Indah Sari Refiani, Diny Remon Pardamean Simanjuntak Reni Zulfitri Riana Sari Rika Elvia Rintiani, Ayu Riri &#039; Novayelinda Risa Nur Pajri Ds Rismadefi - Woferst Rita Diana Eka Putri Rizka, Yulia RM Riadi Romauli &#039; Hasibuan Ruthmita Septiani Safri " " Safri Safri Safri Safri Sandra &#039; Saswita &#039; Setyowati Setyowati Sinthia Ramadhani Fitri Siregar, Munawaroh Siti &#039; Rahmalia Siti - Rahmayani Siti Nurmaliza Siti Rahmalia Hairani Damanik Siti Rahmalia HD Sofiana " Nurchayati Sofiana &#039; Nurchayati Sofiana Nurchayati Sri Cahyani Sri Dewi Zalmi Sri Lestari Sri Utami SRI UTAMI Sri Utami Sri Utami Sri Wahyuni Sukriana Sukriana Sumarni " " Suparniyati Suparniyati Suryani Suryani Susanti, Eka ' Syafna, Annisa Syilvi Novita Darman T. Abdurrasyid Tampubolon, Masrina Munawarah Tengku Srifhanie Yahya Tia Pratiwi Tika Rindiani Titik Pratiwi Trisia Agusweni Ummi Humaida Arfi Vaora, Muthia Veny Elita Vera - Destarina Vetry Melinda Opita Viviandra Seroja Wan Nishfa Dewi Wasisto &#039; Utomo Wasisto Utomo Wice Purwani Suci Widia Lestari Winda Gaolis Putri Br. Manurung winda pratiwi Yati Afiyanti Yesi - Hasneli Yetti Enika Yuliani Yulia Putri Andini Yulisna &#039; &#039;