Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

PENGARUH PENGGUNAAN SISTEM PENGUKURAN KINERJA GURU DI SMA NEGERI SE-KOTA GORONTALO Ismail, Sukardi; Yahiji, Kasim; Pateda, Lamsike
Journal of Islamic Education Management Research Vol. 3 No. 2 (2024): Journal of Islamic Education Management Research (JIEMER)
Publisher : Pasca Sarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58194/jiemr.v3i2.1755

Abstract

Dalam dunia pendidikan, kinerja dan ksejahteraan guru merupakan aspek yang penting untuk diperhatikan. Dalam mengukur pengukuran kinerja pegawai, pemerintah Provinsi Gorontalo telah mengembangkan sistem aplikasi untuk melakukan pengukuram kinerja pegawai di lingkungan pemerintah Provinsi Gorontalo salah satunya adalah guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya dampak penggunaan sistem pengukuran Kinerja (Siransija) terhadap kinerja dan kesejahteraan guru di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) se Kota Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data melalui observasi dan angket diantaranya terkait penggunaan siransija, kinerja guru dan kesejahteraan guru. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari guru-guru SMA se-Kota Gorontalo yang telah menggunakan siransija dalam menjalani aktivitas harian. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan SPSS untuk pengujian hipotesis berupa uji t dan uji koefisien determinasi parsial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan siransija terhadap kinerja dan kesejahteraan guru melalui hasil analisis uji t dimana diperoleh nilai t hitung lebih besar dari t tabel untuk masing-masing variabel. Implikasi temuan ini menggarisbawahi pentingnya penggunaan Siransija dalam meningkatkan kinerja dan kesejahteraan guru di SMAN. Penelitian ini dapat menjadi landasan bagi pengembangan kebijakan pendidikan yang lebih baik di daerah Provinsi Gorontalo.