Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

IMPLEMENTASI PERATURAN PRESIDEN NOMOR 125 TAHUN 2012 TENTANG PENATAAN DAN PEMBERDAYAAN PEDAGANG KAKI LIMA DI KOTA PALEMBANG Ramadhani, Rizki
Jurnal Ilmiah Dinamika Sosial Vol 5 No 1 (2021)
Publisher : Universitas Pendidikan Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.75 KB) | DOI: 10.38043/jids.v5i1.3291

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya Peraturan Presiden Nomor 125 Tahun 2012 tentang Koordinasi Penataan dan Pemberdayaan Pedagang Kaki Lima namun penerapannya belum dirasakan sepenuhnya oleh setiap masyarakat di Indonesia, salah satunya pada masyarakat di Palembang. Pelaksanaan peraturan tersebut dilakukan secara yuridis dan institusional. Penelitian ini merupakan penelitian hukum empiris dengan pendekatan perundang-undangan, pendekatan sosio-legal dan pendekatan konseptual dengan sumber bahan hukum yang dipergunakan adalah bahan hukum primer, sekunder dan tersier melalui penelitian secara langsung di Pasar 16 Ilir Kota Palembang mellaui studi kepustakaan dan wawancara pada Dinas Perdaganga serta Satpol PP Kota Palembang dengan analisis deskriptif kualitatif dengan menarik kesimpulan secara deduktif. Berdasarkan penelitian ini dapat diketahui bahwa implementasi Perpres Nomor 125 Tahun 2012 tentang Penataan dan Pemberdayaan PKL Kota Palembang belum sepenuhnya berjalan baik. Penegakan Hukum Terhadap Koordinasi di Kota Palembang setelah Perpres Nomor 125 Tahun 2012 tentang Koordinasi Penataan dan Pemberdayaan PKL di Kota Palembang kawasan pasar 16 ilir dilakukan dengan memberlakukan sanksi administrasi.
Musle Model Development in Laboratory Studies Using a Rainfall Simulator Aulia Zahira, Nabila; Andawayanti, Ussy; Suhartanto, Ery; Ramadhani, Rizki
Jurnal Teknik Pengairan: Journal of Water Resources Engineering Vol. 15 No. 2 (2024)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.pengairan.2024.015.02.5

Abstract

Various methods are available for sediment calculation, including the USLE and MUSLE methods, developed based on field observations. For the MUSLE method, it is important to determine the peak flow rate and surface runoff volume. This data is crucial for identifying areas vulnerable to erosion and implementing erosion prevention measures. However, in practice, calculations are often adjusted based on the available data and parameters. This research compares the calculated results of peak flow discharge and surface runoff volume between the Rational Method and the SCS Method with laboratory observations and the applicability of the USLE and MUSLE methods to laboratory sediment observations. Laboratory experiments use a rainfall simulator with intensities of 1 liter/minute, 1.5 liters/minute, and 2 liters/minute, and a maximum land slope of 5%. The research results show that calculating peak flow discharge and surface runoff volume using the Rational Method aligns more closely with laboratory conditions than the SCS Method. However, both methods are considered unsuitable for laboratory observations, as validation calculations and relative error results indicate a mismatch with model performance. Meanwhile, the USLE method is considered more suitable for sediment calculations than the MUSLE method, as the MUSLE method requires adjustment analysis to fit laboratory observations better.
Pengaruh Metode Debat dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Argumentatif pada Mahasiswa Walenta, Abdi Sakti; Nofirman, Nofirman; Rukhmana, Trisna; Sitepu, Elisabeth; Ramadhani, Rizki; Sitopu, Joni Wilson
Indonesian Research Journal on Education Vol. 4 No. 4 (2024): irje 2024
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/irje.v4i4.1150

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh metode debat terhadap kemampuan berpikir kritis dan argumentatif mahasiswa. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Subjek penelitian terdiri dari mahasiswa tingkat akhir yang aktif terlibat dalam debat akademik. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan dokumentasi, kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis tematik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode debat secara signifikan meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan argumentatif mahasiswa. Melalui debat, mahasiswa belajar mengevaluasi argumen secara lebih mendalam, mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan argumen, serta mengembangkan kemampuan berkomunikasi yang lebih terstruktur dan logis. Selain itu, debat juga meningkatkan kepercayaan diri mahasiswa dalam menyampaikan pendapat secara rasional dan berbasis data. Penelitian ini menyimpulkan bahwa metode debat merupakan strategi pembelajaran yang efektif dalam mengembangkan keterampilan berpikir kritis dan argumentatif, serta memiliki potensi untuk diterapkan dalam berbagai disiplin ilmu di perguruan tinggi.
Pengaruh Interaksi Sosial dalam Proses Pembelajaran IPS di SD/MI Yusnaldi, Eka; Hariro, Adha Zam Zam; Abdullah, Bintang Mahrani; Rahman, Fadya Safitri; Ramadhani, Rizki; Melisa, Windi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.12795

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh interaksi sosial dalam proses pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) dengan menggunakan metode penelitian studi pustaka. Interaksi sosial diidentifikasi sebagai faktor kritis yang memengaruhi efektivitas pembelajaran IPS di lingkungan pendidikan formal. Studi pustaka dilakukan untuk menyusun tinjauan mendalam terhadap literatur-literatur kunci yang membahas peran interaksi sosial dalam meningkatkan pemahaman dan prestasi siswa dalam IPS. Metode penelitian studi pustaka digunakan untuk merinci temuan-temuan sebelumnya, mengidentifikasi metode pembelajaran yang terbukti efektif dalam meningkatkan interaksi sosial, dan mengevaluasi dampak positif interaksi sosial terhadap pencapaian pembelajaran IPS. Analisis konten dilakukan untuk mengeksplorasi temuan-temuan yang muncul dari literatur, dengan fokus pada faktor-faktor yang memengaruhi interaksi sosial, strategi-strategi pembelajaran yang mendorong interaksi positif, dan dampaknya terhadap hasil pembelajaran IPS. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih mendalam tentang bagaimana interaksi sosial memainkan peran penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran IPS. Implikasi praktis penelitian ini dapat memberikan dasar bagi pengembangan strategi pembelajaran yang lebih efektif, melibatkan interaksi sosial dalam konteks pembelajaran IPS di tingkat pendidikan dasar dan menengah. Dengan demikian, artikel ini diharapkan dapat menjadi kontribusi berharga bagi pemahaman dan pengembangan pendidikan IPS yang berorientasi pada pengalaman sosial siswa.
Analisis Pengelolaan Sarana dan Prasarana Paud di Kecamatan Pergetteng-Getteng Sengkut Kab.Pakpak Bharat Manik, Sri Mulyani; Ramadhani, Rizki
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi sarana dan prasarana PAUD di Kecamatan Pergetteng-getteng Sengkut, Kab. Pakpak Bharat. Hal ini ditujukan agar pihak sekolah dapat mengetahui kondisi sarana dan prasarana yang ada. Sehingga dengan hasil penelitian ini, dapat menjadi acuan dalam perbaikan peningkatan kodisi sarana dan prasarana sekolah.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data yang diguunakan dalam penelitian ini ialah metode observasi dan dokumentasi. Sumber informasinya adalah kepala sekolah dan guru PAUD yang ada di Kecamatan Pergetteng-getteng Sengkut Kab. Pakpak Bharat. Teknik analisis data yang digunakan adalah model Milles dan Huberman yang terdiri dari tiga tahap yaitu, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.Teknik keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kondisi PAUD Kasah, PAUD Rampak, RA Qurrota A’yun dan PAUD Karina secara keseluruhan belum memenuhi standar NSPK (Norma, Standar, Prosedur dan Kriteria) dan masih terdapat sarana dan prasarana yang belum lengkap. Dari 7 syarat NSPK, terdapat 4-5 syarat yang terpenuhi dari keseluruhan sekolah yang diteliti. PAUD yang bertempat di Kecamatan Pergetteng-getteng Sengkut Kab. Pakpak Bharat ini masih membutuhkan bantuan baik itu secara mandiri maupun Pemerintah. Sarana dan prasarana yang kurang memadai tersebut memerlukan tindakan evaluasi sebelum digunakan di sekolah. Evaluasi ini bertujuan untuk memilah sarana dan prasarana yang layak digunakan dan yang tidak, sehingga dapat meminimalisir sarana dan prasarana yang terbengkalai di kemudian hari.
Kepemimpinan dalam Organisasi Pendidikan Rahmadani, Annisa; Siregar, Nita Afriani; Siregar, Nurhaliza Ertays; Ramadhani, Rizki; Azhari, Yunita; Aswaruddin, Aswaruddin
Education Achievement: Journal of Science and Research Volume 6 Issue 1 March 2025
Publisher : Pusdikra-Publishing.com

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51178/jsr.v6i1.2299

Abstract

Kepemimpinan dalam organisasi pendidikan memiliki peran yang sangat penting dalam menentukan keberhasilan suatu lembaga. Penelitian ini bertujuan untuk menganalis konsep kepemimpinan, terkhususnya gaya kepemimpinan, faktor-faktor yang mempengaruhinya serta pengambilan keputusan dalam konteks pendidikan. penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi pustaka, dimana data yang diperoleh dari berbagai literature seperti jurnal, dan buku yang terkait topic pembahasan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan yang efektif memerlukan pemahaman mendalam tentang gaya kepemimpinan, faktor pendukung, serta kemampuan pengambilan keputusan. Dengan menerapkan pendekatan kepemimpinan yang tepat, organisasi pendidikan dapat mencapai tujuannya secara optimal dan menciptakan lingkungan kerja yang produktif. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan bagi pemimpin pendidikan dalam mengembangkan strategi kepemimpinan yang lebih efektif.
PENAMPILAN SEPULUH GENOTIPE CABAI MERAH (Capsicum annuum L.) Ramadhani, Rizki; Damanhuri, Damanhuri; Purnamaningsih, Sri Lestari
Produksi Tanaman Vol. 1 No. 2 (2013)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian dengan tujuan untuk mengetahui penampilan morfologi, agronomi dan ketahanan terhadap hama dan penyakit sepuluh genotipe cabai merah pada lahan terinfestasi hama dan patogen secara alami telah dilaksanakan di kelurahan Dadaprejo, kecamatan Junrejo, kota Batu dari Maret sampai Agustus 2012. Metode penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan genotipe sebagai perlakuan yang diulang tiga kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keragaman karakter morfologi masih terdapat dalam genotipe     CB 051, CB 053, CB 113, CB 116 dan         CB 118. CB053 menunjukkan nilai Koefisien Keragaman Fenotipe (KKF) tinggi pada karakter tebal daging buah, jumlah buah baik, bobot buah baik, jumlah buah jelek, bobot buah jelek, jumlah buah total per tanaman, dan bobot buah total per tanaman.  CB 051 memiliki nilai KKF tinggi hanya pada karakter jumlah buah jelek dan bobot buah jelek. Individu CB 053.23, CB 053.24, CB 053.33 tahan terhadap aphid, CMV, layu fusarium;  CB 055.32 tahan terhadap tungau dan CMV; CB 056.21, CB 056.31 tahan terhadap CMV dan layu fusarium; CB 113.17, CB 113.18 tahan terhadap tungau dan rebah semai. Individu-individu tersebut didukung keunggulan agronomi karakter jumlah buah total per tanaman dan bobot buah total per tanaman lebih tinggi dari individu lain dalam masing-masing genotipe.
PENGARUH KOLASE AMPAS NANAS TERHADAP KETERAMPILAN MOTORIK HALUS ANAK UMUR 5-6 TAHUN DI TK STAR KIDS DESA SEMPUNG POLLING KEECAMATAN LAE PARIRA KABUPATEN DAIRI Saraaan, Angel br.; Ramadhani, Rizki
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 4 (2024): Special Issue Vol. 7 No. 4 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i4.39530

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kegiatan kolase dengan ampas nanas mempengaruhi keterampilan motorik halus anak-anak di TK Star Kids di Desa Sempung Polling, Kecamatan Lae Parira, Kabupaten Dairi, yang berusia antara 5 dan 6 tahun . Penelitian ini didasari oleh keterampilan motorik halus yang buruk anak-anak, serta kurangnya koordinasi, ketelitian, kerapian, dan kesabaran selama pembelajaran. Desa ini juga memiliki banyak bahan dasar, seperti ampas nanas, yang dapat digunakan untuk kolase. Penelitian ini melibatkan semua siswa di Desa Sempung Polling Star Kids TK, yang memiliki total 25 siswa. Metode simple random sampling digunakan untuk memilih 15 siswa sebagai sampel penelitian. Data dikumpulkan melalui pre-test dan post-test yang mengukur keterampilan motorik halus anak-anak. Selanjutnya data dianalisis dengan menggunakan uji statistik Wilcoxon yang ditandatangani. Hasilnya menunjukkan bahwa motorik halus anak setelah perlakuan (posttest) lebih baik dibandingkan dengan sebelum perlakuan (pretest). Nilai rata-rata pretest adalah 24,73, yang termasuk dalam kategori mulai berkembang (MB), dan nilai rata-rata posttest adalah 27,67, yang termasuk dalam kategori berkembang sesuai harapan (BSH). Dari perbedaan nilai rata-rata antara pretest dan posttest yang sebesar 2,94. Sehingga didapat keismpulan terdapat pengaruh yang signifikan dari kegiatan kolase ampas nanas terhadap keterampilan motorik halus anak usia 5-6 tahun di TK Star Kids Desa Sempung Polling Kec. Lae Parira Kab. Dairi. Berdasarkan hasil penelitian ini, guru disarankan untuk terus meningkatkan keterampilan motorik halus anak-anak melalui penggunaan berbagai stimulus dan kegiatan pembelajaran.
Penerapan Pendidikan Karakter dalam Penguatan Soft Skill Aud melalui Gerak dan Lagu Lubis, May Sari; Virganta, Anada Leo; Srinahyanti, Srinahyanti; Ramadhani, Rizki; Damanik, Suri Handayani
Jurnal Caksana : Pendidikan Anak Usia Dini Vol 8, No 2 (2025): Jurnal Caksana: Pendidikan Anak Usia Dini (In Press)
Publisher : Prodi PG-PAUD, FKIP, Universitas Trilogi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31326/jcpaud.v8i2.2581

Abstract

Pendidikan karakter pada anak usia dini merupakan fondasi penting yang menentukan perilaku kebiasaan yang harus ditanamkan sejak dini yang akan melahirkan penguatan soft skill bagi anak. Aktivitas gerak dan lagu menjadi salah satu bentuk dalam terciptanya habituasi dalam pendidikan karakter di TK/PAUD. Studi ini bertujuan untuk menganalisis pendidikan karakter dalam penguatan soft skill melalui gerak dan lagu. Metode yaang digunakan menggunakan kuanti deskriftif dengan teknik angket kuesioner dengan deskriftif kuanti hasil survey Guru Tk/paud dengan sampel guru di kecamatan Tanjung morawa dengan sampel 14 Guru Tk/PAUD. Hasil penelitian menunjukan 6 aspek pendidikan karakter, dimana aspek religius berada kategori sangat baik 100%, Berkebhinekaan Global 100%, mandiri 100%, gotong royong 100%,bernalar kritis 100% dan kreatif 93%. Jumlah dari keenam tersebut dapat diakumulasi dengan kategori sangat baik. Sehingga kesimpulannya Adalah Pendidikan karakter dalam penguatan soft skill anak melalui aktivitas Gerak dan tari berdampak positif bagi anak usia dini
Ragam Permainan Tradisional Batak Angkola Dalam Menstimulus Aspek Perkembangan Anak Usia Dini Hidayati, Isa; Anjas Wulan, Dwi Septi; Marbun, Sariana; Dewi, Resti Citra; Ramadhani, Rizki
Jurnal Caksana : Pendidikan Anak Usia Dini Vol 8, No 2 (2025): Jurnal Caksana: Pendidikan Anak Usia Dini (In Press)
Publisher : Prodi PG-PAUD, FKIP, Universitas Trilogi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31326/jcpaud.v8i2.2470

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasil referensi terkait permainan tradisional Masyarakat Batak Angkola yang dapat dimainkan oleh anak usia dini serta hubungannya dengan aspek perkembangan anak. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan mengumpulkan data melalui kegiatan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu analisis data interaktif Miles dan Huberman dengan tahapan yaitu melakukan pengumpulan data, mereduksi data, menyajikan dan menyimpulkan data. Berdasarkan analisis data didapatkan hasil bahwa permainan tradisional Masyarakat Batak Angkola yang dapat dimainkan oleh anak usia dini dikategorikan menjadi permainan yang menggunakan alat dan permainan tanpa alat, jenis permainannya meliputi markalas-kalas, markwaci, martaru koje, marole ole, mardahan-dahan, jambatan Tapanuli, marsiayak jongkok dan marsimonjap. Permainan tradisional Masyarakat Batak Angkola ini dapat menstimulus aspek kognitif, bahasa, sosial emosional, nilai agama dan moral serta fisik anak.