Abstrak: Implementasi tunjangan khusus yang dilakukan SDN 20 Kendawangan dalam meningkatkan mutu pendidikan dimulai dengan menganalisa peningkatan mutu sekolahnya yang dilihat dari pendekatan sistem (input, proses, dan output). Dari input, penelitian ini mencoba melihat potensi atau modal dasar yang dimiliki SDN 20 Kendawangan yaitu visi dan misi ULTRA PRIMA (Unggul, Trampil dan berkripbadian Matang), tujuan dan sasaran, rencana stratejik (renstra), dan pengadaan siswa yang berkualitas. Hasil yang didapatkan adalah SDN 20 Kendawangan menyiapkan inovasi kurikulum dalam rangka upaya menghadapi laju perkembangan zaman yang tidak hanya menuntut manusia Indonesia khususnya memiliki ilmu pengetahuan, namun juga memiliki keahlian dan profesi agar para lulusannya mampu menghadapi hidup secara mandiri dan kompeten. Selanjutnya, mengadakan mata pelajaran tambahan khas (muatan lokal), yaitu, pengembangan penalaran dan minat baca, dan bahasa daerah kemudian membentuk 5 rumpun mata pelajaran. Mempunyai program olahraga intrakurikuler yang diarahkan menjadi olahraga prestasi. Berikutnya, pendidikan seni diorientasikan pada seni prestasi dengan tujuan sebagai sarana dakwah Islami dan menyiapkan sistem atau pola pembinaan dan pendampingan siswa. Menyiapkan sarana dan fasilitas sekolah yang menunjang secara bertahap serta menciptakan suasana sekolah yang kondusif. Dan selanjutnya meningkatkan sumber pembiayaan program Sekolah serta menciptakan budaya unggul dan berprestasi pada siswa, kepemimpinan dan kultur, manajemen serta sumber daya guru. Kata Kunci : Implementasi, Tunjangan Khusus, Peningkatan Mutu. Abstract: Implementation of specific tunjangan conducted SDN 20 Kendawangan in improving the quality of education begins with analyzing the quality of school improvement is seen from a systems approach (input, process, and output). Of input, the study sought to look at the potential or resource endowment of SDN 20 Kendawangan the vision and mission of the ULTRA PRIMA (Superior, Skilled and personality Matang), goals and objectives, strategic plan (strategic plan), and the provision of qualified students. The results obtained are SDN 20 Kendawangan prepare curriculum innovation in order to attempt to deal with the pace of the times are not only demanding the Indonesian people have a particular science, but also has the expertise and profession so that the graduates are able to cope with living independently and competently. Furthermore, conduct additional subjects typical (local charge), namely, the development of reasoning and reading, and Regional language and then forming clumps 5 subjects. Having intra-curricular sports program geared to sports performance. Next, art education oriented towards the achievement of the purpose of art as a means Islamic proselytizing. And further, set up a system or pattern of coaching and mentoring students, prepare facilities and school facilities that support gradually, create an atmosphere conducive school, improve financing sources Schools program, the creation of a culture of excellence and achievement in students, leadership and culture, management and teacher resources.Keywords: Implementation, Special Benefit, Quality Improvement