Claim Missing Document
Check
Articles

EVALUASI KANDUNGAN NUTRISI RANSUM BROILER FASE STARTER YANG DIFERMENTASI MENGGUNAKAN BAKTERI PROBIOTIK LIGNOSELULOLITIK Lisandy M. A. R.; I M. Mudita; N. N. Suryani
Jurnal Peternakan Tropika Vol 10 No 3 (2022): Vol. 10 No. 3 Tahun 2022
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Upaya untuk meningkatkan performa broiler dapat dilakukan dengan menggunakan teknologi fermentasi pada ransum dengan bakteri probiotik lignoselulolitik. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui kandungan nutrisi ransum broiler fase starter yang difermentasi menggunakan bakteri probiotik lignoselulolitik dan mengetahui bakteri terbaik dari hasil fermentasi ransum. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan empat perlakuan dan empat ulangan, yaitu ransum broiler fase starter difermentasi tanpa inokulum bakteri probiotik lignoselulolitik (RB0), ransum broiler fase starter difermentasi dengan inokulum Bacillus subtilis BR4LG (RB1), ransum broiler fase starter difermentasi dengan inokulum Bacillus sp. BT3CL (RB2), dan ransum broiler fase starter difermentasi dengan inokulum Bacillus sp. BT8XY (RB3). Masing-masing perlakuan ditambahkan inokulum sebanyak 5%. Variabel yang diamati yaitu, bahan kering, bahan organik, abu, protein kasar, serat kasar, lemak kasar, dan energi bruto. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan bakteri probiotik lignoselulolitik pada ransum mampu meningkatkan (P<0,05) kandungan bahan kering, abu, protein kasar, lemak kasar, dan energi bruto (P>0,05), serta menurunkan (P<0,05) kandungan bahan organik dan serat kasar terhadap ransum yang difermentasi tanpa bakteri probiotik lignoselulolitik. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian bakteri probiotik lignoselulolitik memberikan pengaruh terhadap kandungan nutrisi ransum. Bakteri terbaik dalam penelitian ini adalah bacillus sp. BT3CL karena memiliki kandungan nutrisi tertinggi pada protein kasar 21,16% dan energi bruto 3,92 kkal/gr, serta kandungan nutrisi terendah pada serat kasar 2,48%, dan lemak kasar 10,37%.Kata kunci: bakteri probiotik lignoselulolitik, ransum broiler fase starter, kandungan nutrisi ransum.
Characteristic of Generative Growth of Asystasia gangetica at Various Dosages and Time of Decomposition of Organic Goat Manure Fertilizer Magna Anuraga Putra Duarsa; Ni Nyoman Suryani; I Wayan Suarna
Pastura : Jurnal Ilmu Tumbuhan Pakan Ternak Vol 12 No 1 (2022): Pastura Vol. 12 No. 1 Tahun 2022
Publisher : Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/Pastura.2022.v12.i01.p12

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan generatif Asystasia pada berbagai dosis dan waktu dekomposisi pupuk kotoran kambing. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL), pola faktorial. Faktor pertama adalah waktu dekomposisi yang terdiri dari 3 taraf, yaitu waktu dekomposisi 4 minggu, 2 minggu dan tanpa dekomposisi. Faktor kedua adalah dosis pupuk kotoran kambing dengan 4 taraf, yaitu tanpa pupuk 0 ton ha-1, 10 ton ha-1, 20 ton ha-1, dan 30 ton ha-1. Setiap kombinasi perlakuan diulang empat kali, sehingga pot yang digunakan keseluruhan adalah 48. Variabel yang diukur adalah waktu berbunga pertama kali, total produksi biji, berat biji per 100 biji, jumlah kelopak biji, dan dimensi ukuran biji (panjang, lebar dan tebal). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terjadi interaksi diantara kedua faktor pada semua variabel yang diukur. Penambahan dosis pupuk kotoran kambing sebanyak 10 ton ha-1 secara nyata memperpanjang waktu berbunga Asystasia pertama kali dibandingkan kontrol, namun demikian pengaruh waktu dekomposisi tidak menunjukkan perbedaan yang nyata. Penambahan dosis pupuk 10 to ha-1 secara nyata dapat meningkatkan jumlah produksi biji per pot, tetapi juga secara nyata menurunkan berat biji per 100 biji dibandingkan kontrol. Dimensi biji (panjang, lebar dan tebal biji) tidak dipengaruhi baik oleh dosis pupuk maupun waktu dekomposisi. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penambahan dosis pupuk kotoran kambing 10 ton ha-1 dapat menunda waktu berbunga, meningkatkan jumlah biji, tetapi menurunkan berat biji Asystasia. Kata kunci: Asystasia gangetica, dekomposisi, pupuk kotoran kambing, pertumbuhan generatif
ABDIMAS KUBU BALI Gde Bayu Surya Parwita; Ni Nyoman Suryani; Putu Ayu Paramita Dharmayanti
Seminar Nasional Aplikasi Iptek (SINAPTEK) Vol 1 (2018): PROSIDING SINAPTEK
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (689.497 KB)

Abstract

ABSTRAKKata kunci: Inovasi, Dekorasi, dan laporan keuanganABSTRACTKubu Bali Dekorasi has several problems, namely 1) product presentation, still using paper, so it is prone to damage, 2) There is no information media (stickers, business cards and Instagram) about products from Kubu Bali Dekorasi, 3) financial reports are still written manually , so that there is a risk of errors in making financial reports. From the results of discussions with the Bali Decoration Kubu, it was agreed that several problem solving solutions had been prioritized with several activities of the Science and Technology program that would be applied to the Bali Decoration camp, namely: 1) Provision of Tablets to designate decoration products to prospective customers, directly in terms of making innovations, stickers, business cards and Instagram that contain products of decorating services, 3) assistance with the procedures for preparing financial statements. Currently Kubu Bali Dekorasi has used tablets for product presentations, has stickers, business cards and Instagram to promote their services, and financial reports that have not been done manually.Keywords: Innovation, Decoration, and financial statementsKubu Bali Dekorasi memiliki beberapa permasalahan yaitu 1) Saat presentasi produk, masih menggunakan kertas, sehingga rawan rusak, 2) Belum ada media informasi (Stiker,kartu nama dan instagram) mengenai produk dari Kubu Bali Dekorasi, 3) Laporan keuangan masih ditulis dengan manual, sehingga riskan terjadinya kesalahan dalam membuat lapran keuangan. Dari hasil diskusi dengan pihak Kubu Bali Dekorasi telah disepakati beberapa solusi pemecahan masalah yang telah diprioritaskan dengan beberapa kegiatan dari program Iptek yang akan diterapkan pada Kubu Bali Dekorasi yaitu: 1) Pemberian Tablet guna peruntukkannya untuk presentasi produk dekorasi kepada calon konsumen, 2) Pendampingan secara langsung dalam hal membuat inovasi Stiker, kartu nama dan instagram yang berisikan mengenai produk jasa dekorasi, 3) Pendampingan mengenai tata cara penyusunan laporan keuangan. Saat ini Kubu Bali Dekorasi sudah mempergunakan tablet untuk presentasi produk, memiliki stiker,kartu nama dan instagram untuk mempromosikan jasanya, dan laporan keuangan yan g sudah tidak dikerjakan secara manual.
PENGARUH PEMBERDAYAAN KARYAWAN DAN STRESS KERJA TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI TENAGA KEPENDIDIKAN PADA SEKOLAH TINGGI DESAIN BALI Gede Puspa; Ni Nyoman Suryani; Dewa Made Adnyana
VALUES Vol. 1 No. 1 (2019): VALUES
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini aalah untuk mengetahui pengaruh pemberdayaan karyawan dan stres kerja terhadap komitmen organisasi.Penelitian ini dilakukan di Sekolah Tinggi Desain Bali karena terdapat indikasi rendahnya komitmen tenaga kependidikan terhadap organisasi yang dapat dilihat dari seringnya terjadi turn over tenaga kependidikan. Peneltian ini menggunakan data primer yang didapatkan dari hasil penyebaran kuesioner kepada 44 orang responden yang merupakan tenaga kependidikan di Sekolah Tinggi Desain Bali.Pengujian Instrumen dengan uji validitas dan uji reliabilitas.Analisis data menggunakan uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas.Analisis regresi linier berganda, analisis korelasi berganda, dan analisis diterminasi.Pengujian hipotesis menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pemberdayaan karyawan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi pada tenaga kependidikan di Sekolah Tinggi Desain Bali. Stress kerja memiliki pengaruh negatif terhadap komitmen organisasi tenaga kependidikan di Sekolah Tinggi Desain Bali. Nilai determinasi (R²) sebesar 0,787, hal ini berarti antara variabel pemberdayaan dan stress kerja, serta komitmen organisasi memiliki korelasi yang sangat tinggi.
PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, PENGEMBANGAN KARIR DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN NATURAL SKIN CARE’S PRODUCTS ANGELO STORE KABUPATEN GIANYAR Ni Kadek Tiara Cahyani Permata Sari; Ni Nyoman Suryani; Ni Wayan Eka Mitariani
VALUES Vol. 5 No. 1 (2024): Values
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The current economic climate is becoming more competitive, necessitating management and development forall types of organizations to stay relevant. Companies and government agencies alike need to be aware of theirresources, particularly their human resources. This study aims to ascertain the impact of career development, transformational leadership, and job stress on employee performance at Natural Skin Care Company's Angelo Storein Gianyar. The study's population comprised all 32 employees of the Gianyar Regency-based Angelo Store CompanyNatural Skin Care Products. Saturated sampling is the method of sampling that is employed. Questionnaires,observations, literature reviews, and interviews are some of the methods utilized in the data collection process.Multiple linear regression analysis using SPSS version 25 is the methodology employed. The results of this study show that transformational leadership at Angelo Natural Skin Care's Products Store Company,Gianyar Regency, has a favorable and statistically significant impact on staff performance. At Angelo Natural Skin Care'sProducts Company, Gianyar Regency, career development has a major and favorable impact on employee performance.Workplace conflicts at Gianyar Regency's Angelo's Products Natural Skin Care Store Company have a major anddetrimental impact on employees' performance. Future researchers can incorporate or apply more independent variables that influence performance, such as work-life balance, job competency, and job satisfaction.
FERMENTASI RUMEN DAN SINTESIS PROTEIN MIKROBA KAMBING PERANAKAN ETTAWA YANG DIBERI PAKAN DENGAN KOMPOSISI HIJAUAN BERAGAM DAN LEVEL KONSENTRAT BERBEDA SURYANI, NI NYOMAN; MANGKU BUDIASA, I KETUT; ARI ASTAWA, I PUTU
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 17 No 2 (2014): Vol 17, No 2 (2014)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (501.999 KB) | DOI: 10.24843/MIP.2014.v17.i02.p04

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui fermentasi rumen dan sintesia protein mikroba pada kambing Peranakan Ettawa (PE) melalui pemberian tiga jenis ransum. Penelitian menggunakan rancangan acak kelompok dengan tiga perlakuan dan tiga kelompok kambing berdasarkan berat badan. Ransum disusun berdasarkan bahan kering (BK) : (A) rumput gajah 15% + jerami padi 20% + gamal 25% + kaliandra 10% + konsentrat 30%; (B) rumput gajah 30% + gamal 30% + konsentrat 40% dan (C) rumput gajah 20% + gamal 20% + konsentrat 60%. Peubah yang diukur adalah fermentasi rumen dan sintesis protein mikroba. Data dianalisa dengan sidik ragam. Hasil penelitian menunjukkan, pH cairan rumen, Non Glucogenik Ratio (NGR), dan N-NH3 tidak menunjukkan perbedaan yang nyata (P>0,05) di antara semua perlakuan. Produksi asam asetat nyata (P<0,05) tertinggi pada kambing yang mendapat perlakuan A dibandingkan pada kambing yang mendapat perlakuan B dan C yaitu berturut-turut: 31,89; 23,44 dan 22,49 mMol. Kambing yang mendapat perlakuan A memproduksi asam propionat nyata (P<0,05) tertinggi dibanding kambing yang mendapat perlakuan B dan C yaitu masing-masing: 12,82; 8,74; dan 10,04 mMol. Sintesis protein mikroba nyata (P<0,05) tertinggi pada kambing yang mendapat perlakuan A yaitu 6,66 g/e/h, sementara kambing yang mendapat perlakuan B dan C masing-masing 5,37 dan 5,60 g/e/h. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa pemberian ransum dengan hijauan beragam akan meningkatkan produksi asam asetat, propionat dan sintesis protein mikroba kambing PE
SUPLEMENTASI GAMAL SEBAGAI RUMEN DEGRADABLE PROTEIN (RDP) UNTUK MENINGKATKAN KECERNAAN (In Vitro) RANSUM TERNAK RUMINANSIA YANG MENGANDUNG JERAMI PADI SURYANI, NI NYOMAN; MANGKU BUDIASA, I KETUT; ARI ASTAWA, I PUTU
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 16, No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (476.141 KB) | DOI: 10.24843/MIP.2013.v16.i01.p01

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kecernaan fermentatif bahan kering (KCFBK) dan bahan organik (KCFBO) serta hasil fermentasi ransum yang mengandung jerami padi dan disuplementasi dengan gamal sebagai RDP secara in vitro. Empat perlakuan ransum disusun berdasarkan BK adalah: (A) rumput gajah 45%+jerami padi 0%+gamal 15%+kaliandra 10%+konsentrat 30%; (B) rumput gajah 30%+jerami padi 10%+gamal 20%+kaliandra 10%+konsentrat 30%; (C) rumput gajah 15%+jerami padi 20%+gamal 25%+kaliandra 10%+konsentrat 30%, dan (D) rumput gajah 0%+jerami padi 30%+gamal 30%+kaliandra 10%+ konsentrat 30%. Fermentasi ransum secara in vitro pada pengamatan 4 dan 48 jam menggunakan metode Minson & Mc Leod Method (1972) yang dimodifikasi. Hasil penelitian menunjukkan, pada fermentasi ransum secara in vitro baik pada inkubasi 4 jam maupun 48 jam, pH substrat ransum tetap berada dalam kisaran normal (6,54-,79). Meningkatnya jumlah gamal sebagai RDP dalam ransum meningkatkan konsentrasi N-NH3, KCFBK dan KCFBO. Konsentrasi N-NH3, KCFBK dan KCFBO meningkat pada inkubasi 48 jam dibandingkan inkubasi 4 jam. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa potensi jerami padi sebagai komponen ransum ternak ruminansia terbaik ditunjukkan oleh perlakuan C dibanding semua perlakuan berdasarkan degradabilitas dan kecernaan BK dan BO ransum.
PRODUKTIVITAS KARYAWAN: PENGARUH KECAKAPAN KERJA, SUPERVISI TRANSFORMASIONAL DAN KENYAMANAN BEKERJA STUDI KASUS PT S&F GARMEN MANUFAKTUR Oktaviani, Dini; Suryani, Ni Nyoman; Mitariani, Ni Wayan Eka
Referensi : Jurnal Ilmu Manajemen dan Akuntansi Vol 12, No 1 (2024)
Publisher : Unitri Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/ref.v12i1.5765

Abstract

This research has a purpose to analyze the influence of proficiency, transformational supervision and enjoyment of work on PT performance. SF Garment Manufacturing. This research is kind ofof quantitative analysis and consists ofo 32 employees as the research population and sample. Data collection is carried out through questionnaire techniques using survey method. Data analysis uses SPSS 23 software which includes multiple linear regression test, classical test and hypothesis test, Based on the results of the analysis, research shows that proficiency has significantly give a positive influence both simultaneously and partially on the employee productivity. Transformational supervision also has significantly give  a positive effect simultaneously and partially on employee productivity. Meanwhile, enjoyment of work simultaneously has significantly give a positive effect on PT performance. SF Garment Manufacturing. Research variables have coefficient determination 83,6% to influence the productivity of company’s employee. So, research in the future still needed to analyze other variable out from the research variables that already exist in this study. 
Pengaruh Pelatihan, Pengembangan Karir Dan Efikasi Diri Terhadap Kinerja Karyawan Pada CV. Mitra Pemenang Denpasar Budiono, Wahyu Galang; Suryani, Ni Nyoman; Mitariani3, Ni Wayan Eka
E-Mabis: Jurnal Ekonomi Manajemen dan Bisnis Vol 25, No 1 (2024): April
Publisher : Faculty of Economics and Business, Universitas Malikussaleh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/e-mabis.v25i1.1274

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelatihan, pengembangan karir dan efikasi diri terhadap kinerja karyawan pada CV Mitra Pemenang Denpasar. Penelitian ini merupakan bentuk penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dengan cara observasi dan kuesioner. Metode yang digunakan dalam penentuan sampel adalah metode sampel jenuh atau sensus dengan 52 responden. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini dengan analisis regresi linier berganda melalui program SPSS versi 25 for windows. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pelatihan, pengembangan karir dan efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada CV Mitra Pemenang Denpasar
Pengaruh Lingkungan Kerja, Komunikasi Internal Dan Motivasi Intrinsik Terhadap Kinerja Karyawan PT. BPR Partha Kencana Tohpati Denpasar: The Influence of the Work Environment, Internal Communication and Intrinsic Motivation on Employee Performance at PT. BPR Partha Kencana Tohpati Denpasar Apsari, Anak Agung Putri Hartini; Suryani, Ni Nyoman; Mitariani, Ni Wayan Eka
MASTER: Jurnal Manajemen Strategik Kewirausahaan Vol. 4 No. 1 (2024): MASTER: Jan 2024
Publisher : LPPM Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37366/master.v4i1.1065

Abstract

Meningkatkan tingkat kinerja yang tinggi di kalangan karyawan yakni ihal yang penting bagi suatu organisasi sebab berujung pada peningkatan produktivitas pekerja. Tujuan dari penelitian tertulis ialah menguji bagaimana motivasi intrinsik, komunikasi internal, dan lingkungan kerja mempengaruhi kinerja terapi fisik. Partha Kencana BPR Denpasar Tohpati. Penelitian tertulis ini melibatkan 39 karyawan sebagai populasinya. Baik kuesioner maupun wawancara digunakan dalam mengumpulkan data. Dengan perangkat lunak SPSS versi 25, analisis regresi linier berganda ialah metode analisis pada penelitian tertulis. Menelaah hasil analisis penelitian tertulis mengungkapkan motivasi intrinsik, komunikasi internal, serta lingkungan kerja semuanya terdapat pengaruh secara positif serta signifikan pada kinerja karyawan PT. Partha Kencana BPR Denpasar Tohpati. Increasing high levels of performance among employees is important for an organization because it leads to increased worker productivity. The purpose of the written research is to examine how intrinsic motivation, internal communication, and the work environment influence physical therapy performance. Partha Kencana BPR Denpasar Tohpati. This written research involved 39 employees as the population. Both questionnaires and interviews were used in collecting data. With SPSS version 25 software, multiple linear regression analysis is an analysis method in written research. Examining the results of written research analysis reveals that intrinsic motivation, internal communication, and the work environment all have a positive and significant influence on the performance of PT employees. Partha Kencana BPR Denpasar Tohpati.
Co-Authors A. A. OKA A. W. Puger Ade Kiki Sintya Dewi Anak Agung Ayu Sri Trisnadewi Apsari, Anak Agung Putri Hartini Astrini N. K. M. S Bachtiar M. W. Bernika J.S. Budiono, Wahyu Galang Correia, Lígia Tomás Deswanto . Dewa Made Adnyana Dewi O. Dhany K.G Dharmayanti, Putu Ayu Paramita Dini Oktaviani Dwipayana I K. B Farida Hanum G. L. O. Cakra Gabrella T.D.V.F Gde Bayu Surya Parwita Gde Bayu Surya Parwita Gede Puspa Gusti Ayu Intan Mas Dewi Hariyanto D.N. Hendriana P. P. Y. I G. Lanang Oka Cakra I Gede Mahardika I Ketut Mangku Budiasa I KETUT MANGKU BUDIASA I Ketut Setia Sapta I M. Mudita I Made Saka Wijaya I Nengah Sujaya I Putu Andre Japani Satya Saputra I PUTU ARI ASTAWA I Putu Gede Didik Widiarta I Wayan Suarna I Wayan Widnyana I WAYAN WIRAWAN I. W. Suama I.G. Mahardika Ida Ayu Okarini Ida Bagus Gaga Partama Juliarta I K. Kartikasari D KETUT SULANDRA Khristanta I M. D.T. A Kwarta A. P. L. Doloksaribu Lígia Tomás Correia Lisandy M. A. R. Made Dewantari Magna Anuraga Putra Duarsa Mertaningsih N. P. L. Mirayanti, Ni Kadek N N.C. Kusumawati N. P. P. Wijayanti Nasrullah H. I. Ni Gusti Ketut Roni Ni Kadek Tiara Cahyani Permata Sari Ni Luh Ayu Suryanti Ni Luh Gde Sumardani Ni Made Witariadi Ni Nyoman Ari Novarini Ni Putu Ayu Swandewi NI PUTU MARIANI Ni Putu Mega Andini Ni Putu Pandawani Ni Putu Sarini Ni Putu Sarini Ni Wayan Eka Mitariani Oka A.A Parwata I N.A Pirayanti, Luh Putu Diah Prami, Anak Agung Anggita Pramiti, Ni Koming Pramusinto F.D Putu Ayu Paramita Dharmayanti Putu Ayu Sari Novita Dewi Ranti M.A.D Riani, Winda Desta S. Putra Saifullah R. S. Saputra, I Kadek Andre Saragih K. Sentana Putra Sio Stefanus, Sio Sri Anggreni Lindawati Sudarmin B. F. Tungga I. C. Upeksa I G.N.D Valentina F. D. Virangga, Komang Wibawa IM.S.P Widnyana I.G