Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS DAN VISUALISASI DATA MONITORING DAFTAR TUNGGU PELANGGAN PT PLN (PERSERO) UP3 LHOKSEUMAWE MENGGUNAKAN GOOGLE LOOKER STUDIO Ardian, Zalfie; Ainy, Wan Nurul; Armia, Armia
JOURNAL OF INFORMATICS AND COMPUTER SCIENCE Vol 11, No 1 (2025): APRIL 2025
Publisher : Ubudiyah Indonesia University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33143/jics.v11i1.5191

Abstract

Abstrak— Pelayanan pelanggan yang efisien dan berbasis data merupakan kebutuhan krusial bagi operasional perusahaan penyedia jasa publik seperti PT PLN (Persero). Salah satu tantangan utama yang dihadapi adalah belum optimalnya pemanfaatan data monitoring daftar tunggu pelanggan, yang saat ini hanya tersedia dalam format spreadsheet dan menyulitkan analisis real-time. Menyadari urgensi ini, penelitian ini bertujuan untuk mengolah dan memvisualisasikan data daftar tunggu pelanggan sebagai implementasi sistem informasi menggunakan Google Looker Studio. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah deskriptif kuantitatif, didukung oleh teknik pengumpulan data berupa observasi langsung, wawancara mendalam, serta studi dokumentasi terhadap data internal PLN. Data awal diperoleh dari Bagian Niaga dan Pemasaran PT PLN (Persero) UP3 Lhokseumawe, kemudian diproses lebih lanjut menggunakan Google Sheets sebelum divisualisasikan secara komprehensif melalui dashboard interaktif di Google Looker Studio. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah dashboard visual yang menyajikan informasi penting terkait jumlah permintaan layanan, status penyelesaian, jenis layanan, durasi pelayanan, dan sebaran permohonan antar Unit Layanan Pelanggan (ULP). Visualisasi ini dilengkapi dengan fitur interaktif seperti filter berdasarkan waktu, jenis transaksi, dan ULP, serta penerapan formula logika (IF, CASE WHEN, dan SUM) untuk mendukung analisis mendalam. Keberadaan dashboard ini berhasil meningkatkan efisiensi monitoring, transparansi informasi, dan mendukung proses evaluasi kinerja yang lebih data-driven. Dengan sistem visualisasi data ini, Bagian Niaga dan Pemasaran dapat mengambil keputusan secara lebih cepat dan tepat, sekaligus menjadikan informasi backlog pelanggan lebih mudah dipahami oleh seluruh tim internal. Proyek ini membuktikan bahwa implementasi sistem informasi melalui business intelligence tools dapat memberikan dampak signifikan terhadap pengelolaan layanan pelanggan dan peningkatan performa Perusahaan. 
Implementation of The Elderly Health Monitoring Information System (MIS-Elderly) Rapid Application Development: Implementasi Sistem Informasi Pemantauan Kesehatan Lansia (SIP-Lansia) Rapid Application Development Ria Yusian TB, Desita; Rosdiana, Eva; Rezeki, Sahbainur; Ardian, Zalfie
Jukeshum: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 2 (2025): Edisi Juli 2025
Publisher : Universitas Haji Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51771/jukeshum.v5i2.1230

Abstract

The advancement of information and communication technology (ICT) has grown increasingly modern, expanding the demand for information. One effective way to provide optimal services to the public is through fast and accurate information delivery, which can be achieved by implementing information systems, particularly in healthcare services. However, not all aspects of healthcare services, such as elderly health posts (Posyandu Lansia), have adopted information systems to assist in real-time health monitoring. The elderly population is at high risk of developing various health conditions, such as hypertension, arthritis, rheumatism, and tuberculosis, which require routine care and monitoring. Therefore, this community service initiative aims to implement a health monitoring information system for the elderly using the Rapid Application Development (RAD) approach, enabling both the elderly and their families to monitor health effectively. The community service methods involve providing education on elderly health, raising awareness about the importance of health monitoring, and implementing and supporting the use of the information system among the elderly and their families. As a result of this program, the elderly gained knowledge about health and the importance of regular health monitoring. Furthermore, both the elderly and their families are now able to conduct health monitoring through the Elderly Health Monitoring Information System (SIP Lansia).
ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN MELALUI IKLAN FACEBOOK PRODUK SALE Fitri, Elisa; Saptari, Mochamad Ari; Ardian, Zalfie
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 3 (2025): August 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i3.4136

Abstract

Penelitian ini mengkaji pengaruh Kualitas Iklan, Kepercayaan Konsumen, Harga Produk, Promosi/Diskon, dan Electronic Word of Mouth (e-WOM) terhadap Keputusan Pembelian melalui iklan di Facebook pada produk sale. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik analisis Partial Least Square Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Data diperoleh dari 300 responden yang pernah melakukan pembelian produk sale melalui iklan di Facebook, menggunakan teknik purposive sampling. Hasil analisis PLS-SEM menunjukkan bahwa e-WOM (β = 0,477; t = 6,200; p = 0,000), promosi/diskon, dan kualitas iklan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Sementara itu, harga produk (β = 0,128; p = 0,099) dan kepercayaan konsumen (β = 0,049; p = 0,357) berpengaruh positif namun tidak signifikan. Nilai R-Square sebesar 0,609 menunjukkan bahwa model dapat menjelaskan 60,9% variasi keputusan pembelian konsumen. Temuan ini menunjukkan bahwa electronic word of mouth, promosi dan diskon yang menarik, dan kualitas iklan menjadi faktor kunci dalam memengaruhi keputusan pembelian konsumen melalui iklan di platform Facebook.
Web-Based Simple Multi Attribute Rating Technique for Employee Performance Evaluation: Penerapan Simple Multi Attribute Rating Technique Berbasis Web untuk Evaluasi Kinerja Pegawai Siregar, M. Fredyansyah; Ardian, Zalfie; Fhonna, Rizky Putra
Indonesian Journal of Innovation Studies Vol. 26 No. 4 (2025): October
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21070/ijins.v26i4.1697

Abstract

Background: Employee performance evaluation in government institutions often lacks objectivity and consistency, causing unequal treatment and management inefficiency. Specific background: The Lhokseumawe District Prosecutor’s Office required a structured evaluation system for honorary employees to ensure transparent and fair assessments. Knowledge gap: Few studies have applied the Simple Multi Attribute Rating Technique in government-based performance evaluation systems. Aims: This study aimed to design and implement a web-based evaluation system using the Simple Multi Attribute Rating Technique to support accurate and accountable decision-making. Results: The developed system reduced evaluator subjectivity, ensured consistent weighting of criteria, and produced objective evaluation results. Usability testing showed an average System Usability Scale score of 80.92, categorized as “Good.” Novelty: This study presents the first integration of this method into a prosecutorial work environment. Implications: The system contributes to modernization in public human resource management by promoting transparency, fairness, and efficiency in employee evaluation and decision-making. Highlights Structured evaluation system improves fairness and transparency Consistent weighting ensures objective performance assessment Web-based system enhances efficiency and accountability Keywords Employee Performance Evaluation, Simple Multi Attribute Rating Technique, Web-Based System, Public Institution, Accountability
Implementasi Sistem Informasi Lembur untuk Outsourcing Berbasis Website di Rumah Sakit Pertamina Pangkalan Brandan Iqlima, Putri; Zalfie Ardian; Rizki Putra Phonna
Sisfo: Jurnal Ilmiah Sistem Informasi Vol. 9 No. 2 (2025): Sisfo: Jurnal Ilmiah Sistem Informasi, Oktober 2025
Publisher : Universitas Malikussaleh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/sisfo.v9i2.24994

Abstract

Rumah Sakit Pertamina Pangkalan Brandan merupakan salah satu fasilitas layanan kesehatan yang memiliki peran penting dalam memberikan pelayanan medis kepada masyarakat di wilayah Pangkalan Brandan dan sekitarnya. Dalam mendukung kelancaran operasional non-medis, rumah sakit ini juga mempekerjakan tenaga outsourcing. Namun, proses pencatatan dan pengajuan lembur untuk tenaga outsourcing selama ini masih dilakukan secara manual menggunakan aplikasi Excel. Metode tersebut menimbulkan berbagai permasalahan, seperti rawan kesalahan input, duplikasi data, dan informasi yang tidak konsisten. Kondisi ini tentu menghambat efisiensi kerja serta akurasi data yang dibutuhkan untuk kepentingan administrasi. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dilakukan kerja praktik dengan tujuan merancang dan mengimplementasikan sistem informasi lembur berbasis website. Sistem dikembangkan dengan menganalisis kebutuhan pengguna terhadap sistem manual yang ada, kemudian dirancang menggunakan pendekatan Unified Modeling Language (UML), desain basis data relasional, serta implementasi menggunakan bahasa pemrograman PHP, database MySQL, HTML, CSS, dan server lokal XAMPP. Sistem diuji menggunakan metode black box testing guna memastikan seluruh fungsi berjalan sesuai kebutuhan. Hasil menunjukkan bahwa sistem mampu mendukung proses pengajuan lembur oleh tenaga outsourcing, proses verifikasi oleh admin, manajemen data pegawai, pengelolaan data lembur, serta pencetakan formulir lembur. Dengan adanya sistem ini, proses administrasi menjadi lebih cepat dan minim kesalahan, serta laporan lembur dapat dihasilkan secara akurat dan terdokumentasi dengan baik. Kesimpulannya, sistem informasi ini mampu meningkatkan efisiensi, transparansi, dan akurasi dalam pengelolaan lembur tenaga outsourcing di Rumah Sakit Pertamina Pangkalan Brandan, serta memberikan kemudahan bagi seluruh pihak yang terlibat dalam proses tersebut. Selain itu, sistem ini juga dapat dikembangkan lebih lanjut agar terintegrasi dengan sistem penggajian rumah sakit, guna menciptakan alur kerja yang lebih menyeluruh dan efisien di masa mendatang.
INCREASING THE EFFECTIVENESS OF WEBGIS-BASED VILLAGE IRRIGATION NETWORK MANAGEMENT IN GAMPONG KEUTAPANG KEC. NISAM, DISTRICT NORTH ACEH Zara Yunizar; Muthmainnah; Nura Usrina; Mukhlis; Zainal, Zalfie Ardian; Tjut Adek, Rizal; Maizuar
RAMBIDEUN : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 8 No. 1 (2025): Rambideun : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : LPPM Universitas Al Muslim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51179/pkm.v8i1.3053

Abstract

Keutapang Village is located in Nisam District, North Aceh Regency, Aceh Province with a village area of 123.4 ha. This village has 120 ha of agricultural land and rice as the main commodity, but the productivity of the planting season and harvest cannot be maximized due to the lack of irrigation that has been built, thus it is necessary to increase the effectiveness of irrigation management by mapping irrigation as information for village irrigation development planning. The rural irrigation map contains information on the location, situation and condition of irrigation, and the priority scale for improving the WEBGIS-based network. The purpose of this community service activity was to produce a village irrigation network map and educate village officials in increasing the effectiveness of irrigation network management through WEBGIS-based mapping. The mapping stages included measurement surveys using GPS, digitizing the surface of the area through Google Earth, depicting the layout with the AutoCAD application and making maps with QGIS/ArcGIS software. This community service activity in Keutapang Village, Nisam District produced informative and attractive village irrigation geospatial maps. The result of this activity is a digital irrigation map whose printout is submitted to the village officials. It is hoped that this map can be published and used as a basis for future sustainable village development planning.
"WASTEAPP" Application Based on Android for Household Waste Self-Tracking Yunizar, Zara; Savira Ersa, Nanda; Ardian, Zalfie; Rusnani, Rusnani; Maulana Helmi, Fathan
International Journal of Engineering, Science and Information Technology Vol 2, No 4 (2022)
Publisher : Malikussaleh University, Aceh, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52088/ijesty.v2i4.327

Abstract

Rapid population growth has both a positive and a negative impact, such as an increase in household waste generation. This also becomes a new chain of problems in other aspects, such as health, flood, air pollution, and environmental pollution. To overcome this problem, an integrated waste management system is needed. Household waste, especially inorganic waste, was valuable. The application was developed to promote a new paradigm; waste is a new source of money. As well as help run a circular economy in the waste recycling industry. The application to be built is "WasteApp", an independent household waste management application that can track and help manage it. This application is built using the Android operating system to make it a user-friendly tool. An application trial was conducted in Geulanggang Baro village, Bireuen district involving the operator, local government, and community. This location was chosen because they already have informal waste management, and it is easier to maximize by information technology intervention. The final result of this research is the “WasteApp” application based on android to manage household waste independently. The community, operator, and local government can work waste independently and systematically through this system. This application contains several menus, including the Home menu, login, register, and the main menu, namely the waste sell history and selling waste, as well as educational articles that contain how to manage waste, from sorting waste to the recycling process. Community participation was needed to increase to full implementation of good waste management.
Pemanfaatan Assemblr Edu dalam Pengembangan Media Pembelajaran Augmented Reality (AR) sebagai Strategi Peningkatan Keterampilan Guru di Era society 5.0 Zahara, Yulia; Mahmuzah, Rifaatul; Ardian, Zalfie; Desika, Abdilla; Samosir, Aqilla Tsabitha
Jurnal SOLMA Vol. 14 No. 3 (2025)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka (UHAMKA Press)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/solma.v14i3.20873

Abstract

Background: Keterbatasan pemanfaatan media pembelajaran digital di sekolah, khususnya pada forum MGMP Matematika SMA Kota Lhokseumawe, berdampak pada rendahnya variasi metode pembelajaran yang digunakan guru. Kondisi ini mendorong perlunya pelatihan dalam pengembangan media berbasis teknologi, salah satunya Augmented Reality (AR) menggunakan aplikasi Assemblr Edu. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru dalam merancang media pembelajaran interaktif yang sesuai dengan kebutuhan pembelajaran di era society 5.0. Metode: Metode yang digunakan adalah Participatory Rural Appraisal (PRA) dengan melibatkan 13 guru secara aktif sejak tahap analisis kebutuhan hingga implementasi. Pelatihan dilaksanakan dalam dua pertemuan, meliputi pengenalan konsep AR, praktik pembuatan media melalui Assemblr Edu, serta pendampingan dalam evaluasi hasil karya guru. Hasil: Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan signifikan pada keterampilan guru dalam mengembangkan media AR, ditunjukkan dengan meningkatnya rasa percaya diri, kreativitas, serta relevansi produk dengan kebutuhan siswa. Evaluasi juga memperlihatkan tingkat kepuasan tinggi, di mana 100% peserta berminat mengikuti pelatihan lanjutan dan 85,7% merasa lebih percaya diri menggunakan AR. Kesimpulan: Pelatihan ini tidak hanya memperkuat kompetensi guru dalam pemanfaatan teknologi, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap kualitas pembelajaran dan motivasi belajar siswa.
Co-Authors Abuzar Abuzar Agil, Helvina Agil Aidilof, Hafizh Al-Kautsar Ainy, Wan Nurul Akbar, Abdul Hanif Alfatir, Faiq Amrina, Amrina Anak Agung Gede Sugianthara Andik Bintoro Ariani, Pratiwi Eka Arief Fazillah Armia - Armia Armia Aslam Aslam, Aslam Berkah Nadi, Muhammad Abi Bimo Sunarfri Hantono Dahlan Abdullah Desika, Abdilla Dimas Pranoto Dwipayana, Mahendar Faradilla, Dini Faturrahman, Puja Fidyatun Nisa Fitri Ayu Ningtiyas, Fitri Ayu Fitri, Elisa Habib Muharry Yusdartono Hasibuan, Abdurrozzaq I Ketut Sutapa Iqlima, Putri Islam, Khoirul Kraugusteeliana Kraugusteeliana Kurniawansyah, Kurniawansyah Lidya Rosnita Liyani, Liyani Lubis, Fauzan Arbi Maizuar Maizuar Marchel Thimoty Tombeng Maryana Maryana Maulana Helmi, Fathan Maulana, O.K.Muhammad Majid Maulina, Fajar Mochammad Imron Awalludin Muhammad Daud Muhammad Ikhwani Muhammad Khalis, Muhammad Mukhlis Mukhlis Mukhlis Mumtaz, Muhammad Nafis Munandar, Yudhi Aris MUTHMAINNAH Muthmainnah Muthmainnah Nadia Karunia, Meutia Nanda Sitti Nurfebruary Nasution, Habibi Azka Nura Usrina Nurdin Nurdin Nurfebruary, Nanda Sitti Nurliyanti, Nurliyanti Nurmalis . Paulus Insap Santosa Pebrijayanti, Riska Rahma Fitria Rahma, Rahma Fitria rahmayani, sri Rara Audia Utami Raudhatun Nuzul ZA, Raudhatun Rezeki, Sahbainur Rifaatul Mahmuzah Rini Meiyanti Rizal S.Si., M.IT, Rizal Rizal, Idris Salamus Rizka Suhaila Rizki Putra Phonna Rizki Suwanda Rizky Putra Fhonna Rosdiana, Eva Rusadi, Athirah Rusnani Rusnani Sahputra, Ilham Said Fadlan Anshari Samosir, Aqilla Tsabitha Saptari, Mochamad Ari Sara Yusnita Sarbunis, Sarbunis Sari, Indah Maulida Sarini Vita Dewi Savira Ersa, Nanda Sinaga, Nurul Afni Siregar, M. Fredyansyah Syafirly Ramadhana T. Razi Machlan TB, Desita Ria Yusian Tjut Adek, Rizal Triwahyono, Bambang Veri Ilhadi wardana, Prasetya Wibawa, Muhammad Bayu Yulia Zahara Yusra, Muhammad Zara Yunizar Zuhar Musliyana