Claim Missing Document
Check
Articles

Peningkatan Kualitas Pendidikan Melalui Kegiatan Bimbingan Belajar Gratis Di Desa Gebangan Yuliana, Dyan
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2019): Maret
Publisher : MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (800.256 KB) | DOI: 10.31100/matappa.v2i1.287

Abstract

Kegiatan PPM ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui kegiatan bimbingan belajar dan mengaktifkan kegiatan mahasiswa-mahasiswi yang berdomisili di Desa Gebangan beserta lulusan sarjana yang memiliki banyak waktu luang pada sore hari. Kegiatan bimbingan belajar dilaksanakan di Pendopo Kantor Desa Gebangan. Kegiatan ini berlangsung selama 16 kali pertemuan dengan materi dari tingkat SD s/d SMA dan materi yang diberikan disesuaikan dengan kebutuhan siswa (kondisional). Waktu pelaksanaan kegiatan bimbel pada hari Senin – Kamis pukul 15.00 WIB s/d 17.00 WIB. Para pengajar (tutor) membimbing siswa dalam mengerjakan tugas-tugas sekolah (PR) dan mengajari siswa tentang materi-materi yang belum dipahami saat pembelajaran di sekolah. Materi yang diberikan mencakup semua mata pelajaran dan semua jenjang kelas. Tahap-tahap kegiatan bimbingan belajar ini meliputi persiapan, pelaksanaan kegiatan, evaluasi, serta penyusunan laporan. Hasil dari kegiatan bimbingan belajar ini berupa tingkat kepuasan orangtua/wali siswa terhadap peningkatan prestasi akademik anak-anaknya di sekolah setelah mengikuti kegiatan bimbel ini. Hal ini dikarenakan setelah mengikuti bimbel, siswa jadi lebih semangat dalam mengerjakan tugas-tugas sekolah (PR) dengan baik dan tidak ada tugas yang terbengkalai dikarenakan ada yang membimbing. Selain itu, pemahaman siswa-siswi terhadap materi pelajaran di sekolah lebih meningkat dengan adanya pengulangan materi yang diberikan oleh para tutor (pengajar) bimbel pada sore harinya sepulang sekolah, serta mahasiswa-mahasiswi dan lulusan sarjana dapat memanfaatkan waktu luangnya pada sore hari untuk melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat yaitu aktif mengajar di bimbingan belajar.
Penerapan Model Pembelajaran Langsung melalui Microsoft Power Point Untuk Meningkatkan Minat dan Hasil Belajar Siswa Kelas VII pada Mata Pelajaran PPKn di SMP Nurul Huda Semester Genap Tahun Pelajaran 2020/2021 Nasihin, Muhammad Hairun; Yuliana, Dyan; Munawwir, Zainul
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 5 No. 2 (2021): 2021
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (160.043 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menerangkan : 1) minat dan hasil belajar siswa kelas VII pada mata pelajaran PPKN di SMP Nurul Huda sebelum menggunakan model pembelajaran langsung melalui microsooft power point. 2) minat dan hasil belajar setelah menggunakan model pembelajaran langsung melalui microsooft power point siswa kelas VII pada mata pelajaran PPKN di SMP Nurul Huda. Penelitian ini memiliki lima tahap yaitu prasiklus, siklus I, siklus II, tes dan angket. Berdasarkan pemberian hasil ulangan harian terakhir oleh guru kelas VII pada mata pelajaran PPKN (prasiklus) data hasil belajar siswa yang diterima peneliti adalah memiliki persentase ketuntasan klasikal 35%, pada siklus I hasil belajar siswa memiliki persentase ketuntasan klasikal 52%, pada siklus II hasil belajar siswa memiliki persentase ketuntasan klasikal 87%. Dan hasil angket prasiklus persentase rata-rata 59% criteria sedang, pada hasil angket siklus I mendapatkan persentase rata-rata 67% criteria sedang. Dan hasil angket pada siklus II mendapatkan persentase rata-rata 79% criteria tinggi. Hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti telah membuktikan bahwa penerapan model pembelajaran langsung melalui microsooft power point dapat meningkatkan minat dan hasil belajar siswa.
Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning terhadap Aktivitas Belajar Siswa Dewi, Mega Syilvia; Yuliana, Dyan; Munawwir, Zainul
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 5 No. 3 (2021): 2021
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (218.826 KB)

Abstract

Rendahnya aktivitas belajar siswa yang disebabkan oleh banyaknya siswa yang kurang memperhatikan, jarang untuk mengeluarkan pendapat, dan kurang bisa menyimpulkan materi, dikarenakan siswa tersebut hanya mendengarkan, tidak memperhatikan atau tidak menyimpan materi yang diberikan, sehingga model pembelajaran yang digunakan adalah problem based learning yang menuntut siswa lebih aktif dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran problem based learning terhadap aktivitas belajar siswa kelas X di SMK Nurul Ulum. Rancangan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif jenis ex post facto. Analisis data pada penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, koefisien korelasi, dan uji-t. Hasil penelitian diperoleh bahwa ada pengaruh yang signifikan pada penggunaan model pembelajaran problem based learning terhadap aktivitas belajar siswa kelas X Multimedia mata pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar di SMK Nurul Ulum
The Implementation of Interactive Multimedia With Macromedia Flash 8.0 in Biological Learning at SMK Ibrahimy 2 Sukorejo Dyan Yuliana; Achmad Fauzan Azzubair
Jurnal Teknologi Informasi dan Pendidikan Vol 13 No 2 (2020): Jurnal Teknologi Informasi dan Pendidikan
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/tip.v13i2.333

Abstract

Implementation of computer applications such as GSP, Adobe Flash CS 4, Macromedia Flash 8.0, and others as an interactive and efficient learning media is something that must be done in order to improve the quality of the process and the results of learning. Included in SMK Ibrahimy 2 Sukorejo the application of technology media in absolute learning is done in order to achieve the expected quality of education and learning outcomes, especially in subjects / materials / learning objects that are difficult to present in the classroom, such as in Biology, which requires not only delivered through stories but through evidence that can be presented in a concrete manner can be seen in front of students, then using the Macromedia Flash 8.0 application media is expected to increase the achievement of competencies expected in each Indicator. This study aims to apply learning media with systematic steps in accordance with the rules in applying the learning media of Biology Vocational High School class X using the Macromedia Flash 8.0 Program and knowing the feasibility of the developed Information and Communication Technology learning media software. This research is a development research conducted with four main stages namely: analysis, design, production and evaluation. The results show that: (1) This learning media has gone through the systematic steps of development research which include the stages of: analysis, design, production and evaluation. (2) the quality of instructional media is based on the results of trials on the intended students in both categories with an average score of 3.7. Thus it can be concluded that this Biology learning media product has fulfilled the rules of research and application and is effectively used in the learning process for students of class X SMK Ibrahimy 2 Sukorejo. Keywords : Interactive Multimedia, Macromedia Flash 8.0, Biology Learning.
Peningkatan Kualitas Pendidikan Melalui Kegiatan Bimbingan Belajar Gratis Di Desa Gebangan Dyan Yuliana
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2019): Maret
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/matappa.v2i1.287

Abstract

Kegiatan PPM ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui kegiatan bimbingan belajar dan mengaktifkan kegiatan mahasiswa-mahasiswi yang berdomisili di Desa Gebangan beserta lulusan sarjana yang memiliki banyak waktu luang pada sore hari. Kegiatan bimbingan belajar dilaksanakan di Pendopo Kantor Desa Gebangan. Kegiatan ini berlangsung selama 16 kali pertemuan dengan materi dari tingkat SD s/d SMA dan materi yang diberikan disesuaikan dengan kebutuhan siswa (kondisional). Waktu pelaksanaan kegiatan bimbel pada hari Senin – Kamis pukul 15.00 WIB s/d 17.00 WIB. Para pengajar (tutor) membimbing siswa dalam mengerjakan tugas-tugas sekolah (PR) dan mengajari siswa tentang materi-materi yang belum dipahami saat pembelajaran di sekolah. Materi yang diberikan mencakup semua mata pelajaran dan semua jenjang kelas. Tahap-tahap kegiatan bimbingan belajar ini meliputi persiapan, pelaksanaan kegiatan, evaluasi, serta penyusunan laporan. Hasil dari kegiatan bimbingan belajar ini berupa tingkat kepuasan orangtua/wali siswa terhadap peningkatan prestasi akademik anak-anaknya di sekolah setelah mengikuti kegiatan bimbel ini. Hal ini dikarenakan setelah mengikuti bimbel, siswa jadi lebih semangat dalam mengerjakan tugas-tugas sekolah (PR) dengan baik dan tidak ada tugas yang terbengkalai dikarenakan ada yang membimbing. Selain itu, pemahaman siswa-siswi terhadap materi pelajaran di sekolah lebih meningkat dengan adanya pengulangan materi yang diberikan oleh para tutor (pengajar) bimbel pada sore harinya sepulang sekolah, serta mahasiswa-mahasiswi dan lulusan sarjana dapat memanfaatkan waktu luangnya pada sore hari untuk melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat yaitu aktif mengajar di bimbingan belajar.
Pengaruh E-Learning Berbasis Schoology Terhadap Aktivitas Belajar Peserta Didik Kelas X Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK Sumber Bunga Fengki Al Jufri; Dyan Yuliana
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 6 No 1 (2019)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (647.337 KB) | DOI: 10.47668/edusaintek.v6i1.14

Abstract

Seiring perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat, kebutuhan akan suatu konsep dan mekanisme belajar mengajar berbasis Teknologi Informasi (TI) menjaditak terelakkan lagi. Konsep yang kemudian terkenal dengan E-learning ini membawapengaruh terjadinya proses transformasi pendidikan konvensional kedalam bentuk digital,baik secara isi maupun sistemnya. E-learning merupakan sebuah inovasi yang mempunyaikontribusi yang besar terhadap perubahan proses belajar, dimana proses belajar tidak lagihanya mendengar uraian materi dari guru tetapi peserta didik juga melakukan aktivitas lainseperti mengamati, melakukan, dan lain-lain. E-learning Berbasis Schoology memberikanharapan baru sebagai alternatif solusi atas sebagian besar permasalahan pendidikan diindonesia, dengan fungsi yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan, baik sebagaisuplemen (pelengkap), komplemen (pelengkap) ataupun substitusi (pengganti) ataskegiatan pembelajaran di dalam dan di luar jam pelajaran. Hal ini sesuai dengan hasilobservasi pada kelas X bahwa saat ini pendidik masih menggunakan metode ceramah,yang mana peserta didik lebih aktif didalam kelas daripada diluar kelas. Dari permasalahandi atas, peneliti menyarankan untuk menggunakan media pembelajaran berbasis onlineyaitu schoology yaitu media pembelajaran berbasis online. Media pembelajaran onlineberbasis schoology tidak harus monoton di dalam kelas dan waktu yang dibutuhkan tidakselalu pada saat jam pelajaran berlangsung, dengan begitu peserta didik akan lebih aktifdan tidak bosan dalam belajar serta memiliki waktu yang lebih lama untuk belajar karenadapat dilakukan di luar jam pelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian noneksperimental sehingga peneliti tidak melakukan percobaan atau eksperimen kepadasubjek penelitian, akan tetapi peneliti hanya ingin mengetahui apakah ada pengaruhvariabel X terhadap variabel Y sehingga pada penelitian ini menggunakan rancangan expost facto. Penentuan daerah penelitian dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling area yang ditetapkan di SMK Sumber Bunga karena daerah tersebutmemenuhi syarat untuk dijadikan objek penelitian. Pada penelitian ini menggunakanmetode penentuan responden penelitian secara populasi yaitu mengambil jumlah 50responden peserta didik di SMK Sumber Bunga. Untuk memperoleh data dari sejumlahresponden guna mengetahui ada tidaknya pengaruh pembelajaran di dalam jam pelajarandan pembelajaran di luar jam pelajaran terhadap aktivitas belajar peserta didikmenggunakan model angket. Data yang diperoleh dari angket yang bersifat kualitatifdiubah menjadi kuantitatif. Hasil analisis data angket dapat dilihat pada lampiran. Darihasil perhitungan analisis variansi garis regresi diperoleh Freg sebesar 6,4745. Dan apabiladikonsultasikan dengan F tabel untuk db = 2 dan db = 47 dengan taraf signifikansi 5%diperoleh 3,1951. Dengan demikian dari hasil perhitungan tersebut menunjukkan Freglebih besar dari F-tabel yang berarti signifikansi secara mayor pembelajaran di dalam jampelajaran dan pembelajaran di luar jam pelajaran terhadap aktivitas belajar. Selanjutnyadalam efektifitas garis regresi diperoleh sebesar 21,64%. Ini berarti sumbangan efektif darikeseluruhan prediktor aktivitas belajar sebesar 21,64% sedangkan variabel–variabel (faktorlain) yang tidak ikut diteliti sebesar 100% – 21,64% = 78,36%. Sumbangan efektif (SE)prediktor (X₁) pembelajaran di dalam jam pelajaran terhadap kriterium (Y) aktivitas belajarpeserta didik 13,55%. Sumbangan efektif (SE) prediktor (X₂) pembelajaran di luar jampelajaran terhadap kreterium (Y) aktivitas belajar peserta didik 8,09%, ini menunjukkanbahwa pembelajaran di dalam jam pelajaran lebih berpengaruh terhadap aktivitas belajarsisiwa dibandingkan pembelajaran di luar jam pelajaran.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK TALK WRITE (TTW) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SMP NEGERI 6 SITUBONDO Dyan Yuliana; Muljono ,
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 6 No 2 (2019)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (759.946 KB) | DOI: 10.47668/edusaintek.v6i2.37

Abstract

AbstrakPsikologi pendidikan terdapat salah satu prinsip penting yaitu guru tidak boleh hanya semata-matamemberikan pengetahuan kepada siswa, akan tetapi siswa harus membangun pengetahuan di dalambenaknya sendiri. Guru dapat membantu proses ini dengan cara membuat informasi menjadi sangatbermakna, relevan bagi siswa, dengan memberikan kesempatan kepada siswa untuk melakukan danmenerapkan sendiri ide-idenya. Sedangkan guru hanya berperan sebagai fasilitator dan pengarah. Jadi,dalam hal ini yang memegang peranan penting adalah guru. Guru harus mampu mengadakan inovasipembelajaran Matematika yang efektif dan menyenangkan. Salah satu alternatif yang dapat digunakandengan menerapkan model pembelajaran kooperatif yaitu tipe Think Talk Write (TTW). Hal ini sesuaidengan hasil observasi pada kelas VII bahwa hasil belajar siswa masih rendah yaitu 55% atau 16 siswayang tuntas dari 29 siswa di kelas VII-A. Desain penelitian dalam penelitian ini adalah PTK denganberkolaborasi dengan guru yang ditetapkan 2 siklus. Dalam PTK ada 4 tahapan yaitu perencanaan,tindakan, observasi, dan refleksi. Ada dua jenis pengumpulan data yaitu data primer dan data sekunder.Data primer dengan menggunakan tes ulangan dan observasi dengan di checklist, dan data sekunderdengan wawancara. Peneliti menggunakan keabsahan isi dan pengecekan data.
RANCANG BANGUN APLIKASI E-VOTING BERBASIS WEB PADA PEMILIHAN KETUA DAN WAKIL KETUA OSIS DI SMK IBNU KHOLDUN AL HASYIMI Firman Jaya; Dyan Yuliana; Kholidy Kholidy
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 7 No 1 (2020)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v7i1.60

Abstract

Proses pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Osis di SMK Ibnu Kholdun Al Hasyimi masih bersifat konvensional, proses ini terlalu banyak dana yang harus dikeluarkan dan juga banyak siswa/siswi yang tidak bisa menyumbangkan hak suaranya dikarenakan sakit atau tidak bisa hadir karena alasan sesuatu hal. Seiring perkembangan teknologi yang canggih di zaman yang modern ini peneliti ingin mengimplementasikan pemilihan umum yang berbasis website atau yang disebut dengan e-voting. Penelitian ini bertujuan untuk merancang aplikasi e-voting bebasis web dan menguji kelayakan produk aplikasi e-voting dalam pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS. Aplikasi E-voting yang berbasis PHP MYSQL yang dikembangkan menggunakan metode Prototype dapat mempermudah pemilihan, mengurangi pemanipulasian data, mengurangi pemilihan 2 kali dan serta mempercepat perhitungan dan pelaporan. Berdasarkan dari hasil pengujian black box testing yaitu fungsi-fungsi yang ada dalam sistem e-voting setelah di uji coba yaitu menyatakan berhasil sehingga dapat diimplementasikan kedalam pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS di SMK Ibnu Kholdun Al Hasyimi dan berdasarkan uji kelayakan yang dilakukann oleh 7 orang pemilih/user, tingkat kelayakan sistem e-voting berbasis web sebesar 84,17 % artinya sangat layak digunakan pada pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS di SMK Ibnu Kholdun Al Hasyimi
PENGARUH MEDIA SPARKOL VIDEOSCRIBE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN SISTEM KOMPUTER KELAS X Lova Aulia Savina Refonita; Dyan yuliana; Firman jaya
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 8 No 2 (2021)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v8i2.224

Abstract

Abstrak : Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi membuat siswa lebih suka belajar dengan sesuatu yang baru, mudah dan menarik seperti melihat gambar, video atau animasi pada tv, computer maupun gadget. Media pembelajaran menjadi factor yang sangat penting di dalam menunjang keberhasilan suatu proses belajar dan mengajar. Berdasarkan hasil wawancara dengan salah satu guru di SMK Nurul Huda Kapongan, diperoleh informasi bahwa guru sering menggunakan media dalam proses pembelajaran sehingga dapat membantu siswa yang kurang memahami materi saat proses belajar. Salah satu cara yang dapat digunakan adalah dengan video sebagai media pembelajaran untuk menciptakan suasana kegembiraan peserta didik dalam belajar yang pada akhirnya dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Salah satu aplikasi yang bisa digunakan dalam pembelajaran adalah Sparkol videoscribe.dan hal itu dibuktikan oleh hasil uji hipotesis dari setiap variabel yang menghasikan adanya pengaruh antar variabel X dan variabel Y. Hal ini dapat dilihat dari nilai koefisien korelasi (rhitung) sebesar 0,729 sedangkan rtabel dengan taraf signifikansi 5% pada N = 29 sebesar 0,367 yang berarti rhitung > rtabel sehingga dapat dikatakan ada pengaruh kuat terhadap media Sparkol Videoscribe terhadap motivasi belajar siswa.
PENGARUH VIDEO PEMBELAJARAN TERHADAP ANTUSIASME SISWA KELAS X TKJ PADA MATA PELAJARAN SIMULASI DAN KOMUNIKASI DIGITAL DI SMK KHAMAS ASEMBAGUS Kholiqin Kholiqin; Dyan Yuliana; Firman Jaya
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2022)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v9i1.242

Abstract

This study aims to determine whether or not there is an influence of learning videos on the enthusiasm of class X TKJ students in Simulation and Digital Communication subjects at Khamas Asembagus Vocational School. This study uses quantitative methods of observation, interviews, questionnaires and documentation. Based on data analysis using validity tests, reliability tests, normality tests, correlation coefficients and the results of the hypothesis (t-test) resulting in a questionnaire with 20 respondents, it is declared valid because Rcount > Rtable (0.444) and the residual value is normally distributed because the significance (0.200) > 0 ,05. Thus, learning videos are very influential with evidence at a high level of influence on student learning enthusiasm because they are able to provide motivation for students so that they do not feel bored and are not always monotonous in the teaching and learning process.