Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

KKN TEMATIK PRODUKSI PANGAN HASIL PETERNAKAN PENDUKUNG KEBUGARAN DI SAAT PANDEMI COVID 19 Hafid, Harapin; Nuraini, Nuraini; Aka, Rahim; Asminaya, Nur Santy; Fitrianingsih, Fitrianingsih; Kimestri, Asma Bio; Toba, Rachmita Dewi Subaedi
Anoa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Sosial, Politik, Budaya, Hukum, Ekonomi Vol 1, No 3 (2020): Edisi Khusus Covid-19
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.551 KB) | DOI: 10.52423/anoa.v1i3.13910

Abstract

KKN Tematik bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan masyarakat dalam mengolah pangan hasil ternak yang dikombinasikan dengan tanaman herbal untuk menghasilkan produk pangan yang mampu mendukung kebugaran di saat pandemi covid 19 di Kecamatan Wua-Wua, serta meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam bidang pengabdian kepada masyarakat. Kegiatanan KKN Tematik diimplementasikan melalui sosialisasi, pelatihan, dan pendampingan. Program utama yang dilakukan dalam kegiatan KKN ini adalah: (1) Pengolahan Bakso Kelor, (2) Pengolahan Telur Asin Jahe, (3) Pembuatan Susus Kunyit, dan (4) Pengolahan Abon Ayam Temulawak. Program kerja yang dilaksanakan adalah sosialisasi mahasiswa KKN kepada masyarakat, pelatihan dan pendampingan pengolahan pangan hasil ternak, dan cara pengemasannya. Evaluasi dilakukan melalui pengamatan absensi kehadiran, wawancara dan pengamatan selama kegiatan KKN berlangsung. Program KKN Tematik di Kecamatan Wua-Wua dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat mengenai pengolahan pangan hewani yang dikombinasikan dengan tanaman herbal. Selain itu kompetensi teknis mahasiswa dalam pengabdian masyarakat dapat meningkat.
Pelatihan Pembuatan Telur Asin Herbal Pendukung Kebugaran Di Masa Pandemi Covid-19 Di Kelurahan Mataiwoi Hafid, Harapin; Nuraini, Nuraini; Asminaya, Nur Santy; Aka, Rahim; Fitrianingsih, Fitrianingsih; S. Toba, Rachmita Dewi; Kimestri, Asma Bio
Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Terapan (JPMIT) Vol 2, No 2 (2020)
Publisher : Vokasi Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (317.396 KB) | DOI: 10.33772/jpmit.v2i2.13026

Abstract

Covid 19 pandemic greatly threatens people's lives. Providing training to increase body immunity is done by educating the public to make herbal salted eggs. Through this training activity, PKK mothers are taught to choose materials, understand the causes and spread of Covid 19, and herbal salted egg processing. The results of the activity showed the enthusiasm and willingness of participants to implement making herbal products of the same type in their homes, some had business plans to make and market to the surrounding community. This training activity is needed by the community and can increase their knowledge and skills. The community hopes that this activity can continue periodically as a target of Halu Oleo University with various types of products.
Diversifikasi Pengolahan Kulit Sapi pada Kelompok Usaha Suka Mandiri di Kelurahan Rahandouna Kecamatan Poasia Kota Kendar Fitrianingsih, Fitrianingsih; Abadi, Musram; Sulfitrana, Andini; Kimestri, Asma Bio
Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Terapan (JPMIT) Vol 3, No 2 (2021)
Publisher : Vokasi Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (540.088 KB) | DOI: 10.33772/jpmit.v3i2.22094

Abstract

Kegiatan Program Kemitraan Masyarakat Internal (PKM-I) UHO 2021 ditujukan pada Kelompok Usaha Suka Mandiri yang dilaksanakan di Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara. Kelompok Suka Mandiri merupakan merupakan salah satu kelompok usaha yang bergerak dalam bidang produksi kerupuk kulit yang ada di Kecamatan Poasia, yang berdiri sejak tahun 2012. Berdasarkan investigasi di lapangan proses produksi kerupuk kulit di kelompok Suka Mandiri masih dilakukan secara sederhana, dengan mengesampingkan cara produksi pangan yang baik, seperti fasilitas dan peralatan produksi yang seadanya dan tidak terpelihara dengan baik, serta tidak menerapkan higieni karyawan, dikuatirkan keadaan ini akan menurunkan kualitas produk. Melalui kegiatan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) ini, tim pelaksana kegiatan berperan serta aktif dalam membantu meningkatkan pemahaman dan keterampilan masyarakat mengenai pengolahan kuliat yang aman dan sehat serta penganekaragangan produk kulit dengan berbagai rasa. Program PKM-I ini dibagi dalam 2 kegiatan, yaitu: (1) Kegiatan non fisik meliputi: penyuluhan, pelatihan dan bimbingan teknis (pendampingan) sebagai media transfer informasi pengetahuan dan teknologi; (2) Kegiatan fisik melalui: pengadaan alat/bahan, demontrasi pengolahan kulit sapi yang baik dan benar. Pelaksanaan program dilakukan dalam bentuk penyuluhan dan bimbingan teknis dengan metode tatap muka baik secara individu, kelompok, ataupun massal dengan tetap memperhatikan protokol pencegahan Covid-19. Berdasarkan hasil pengabdian masyarakat melalui program PKM-I UHO 2021 yang telah dilakukan terhadap industri lokal yaitu pada kelompok Usaha Suka Mandiri dapat disimpulkan bahwa (1) kelompok mitra telah memahami pengolahan kulit sapi dengan menerapkan sistem pangan yang aman dan sehat, (2) kelompok mitra mampu melakukan diversifikasi atau penganekaragaman produk olahan kulit sapi, (3) kulit yang diolah telah menghasilakn aneka macam produk, seperti kerupuk kulit aneka rasa seperti pedas, manis, balado, jagung bakar, keju, dan rasa barbeque.
Peningkatan Pendapatan Peternak Ayam Kampung Melalui Penerapan Teknologi IB dan Mesin Tetas di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puuwatu Kota Kendari Abadi, Musram; Nafiu, La Ode; Libriani, Restu; Kimestri, Asma Bio; Badaruddin, Rusli
Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Terapan (JPMIT) Vol 2, No 2 (2020)
Publisher : Vokasi Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (533.994 KB) | DOI: 10.33772/jpmit.v2i2.15260

Abstract

AbstrakAyam kampung merupakan unggas penghasil daging dan telur yang cukup populer di Kota Kendari. Selain untuk memenuhi kebutuhan dasar keluarga akan produk hewani, usaha ternak ayam kampung juga dapat dijadikan sebagai sumber tambahan pendapatan bagi keluarga. Salah satu kelurahan yang potensial untuk pengembangan ayam kampung di Kota Kendari adalah Kelurahan Lalodati Kecamatan Puuwatu. Di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puuwatu terdapat Kelompok peternak ayam kampong namun Sistem pemeliharaan yang dilakukan oleh peternak secara umum masih ektensif dan semi intensif. Penerapan teknologi tepat guna belum dimanfaatkan secara maksimal oleh peternak. Hal tersebut menjadi kendala dalam pengembangan usaha ternak ayam kampung, yang cenderung stagnan atau bahkan mengalami penurunan produksi. Sehingga diperlukan upaya peningkatan pengetahuan dan keterampilan peternak dalam mengembangkan usaha ternak ayam kampungnya melalui Program Kemitraan Masyarakat Internal (PKM-I) UHO. PKMI-UHO ini dilaksanakan selama tiga bulan yaitu dimulai sejak September-November 2020 di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puuwatu Kota Kendari. Pelaksanaan program dilakukan dalam bentuk penyuluhan dan bimbingan teknis dengan metode tatap muka baik secara individu, kelompok, ataupun massal dengan tetap memperhatikan protokol pencegahan Covid-19. Adapun materi penyuluhan program pemberdayaan ini, yaitu konsep dasar aplikasi inseminasi buatan (IB) pada ayam kampung dan manajemen penetasan menggunakan mesin tetas buatan. Berdasarkan hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat melalui Program Kemitraan Masyarakat Internal (PKM-I) UHO dengan pendekatan penyuluhan dan bimbingan teknis pada kelompok peternak pembudidaya ayam kampung di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puwaatu Kota Kendari dapat meningkatkan pengetahuan dan motivasi peternak pembudidaya ayam kampung tentang manajemen sistem pemuliaan ternak ayam kampung dan meningkatkan keterampilan peternak dalam penyusunan pakan fermentasi.
Efek Pemberian Kulit Buah Coklat Fermentasi Terhadap Pertumbuhan Kambing Kacang Harapin Hafid; N Nuraini; Asma Bio Kimestri
JURNAL GALUNG TROPIKA Vol 10 No 1 (2021)
Publisher : Fapetrik-UMPAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/jgt.v10i1.737

Abstract

Utilization of fresh cocoa fruit skin and the results of fermentation as green feed a goat was conducted to determine the effect of fermentation of the cocoa fruit skin against weight gain local goats. The study was conducted for 3 months using 8 goats aged 4-5 months who were randomly assigned to two treatment groups. The treatments were 85% field grass added 15% fresh cacao pods (F1) and 85% field grass added 15% fermented cocoa pod husks (F2). Each treatment consisted of four groups as replicates. The results showed that both treatments of giving fresh and fermented cocoa pods had the same effect on palatability and weight gain of goats. Feeding fresh and fermented cacao pods can still be used as a supplementation material for local goats.
Pemberdayaan Peternak Ayam Kampung Sebagai Sumber Pendapatan di Era New Normal Covid-19 di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puuwatu Kota Kendari Musram Abadi; La Ode Nafiu; Restu Libriani; Asma Bio Kimestri
JURNAL PengaMAS Vol 4, No 3 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS KHAIRUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/.v4i3.2393

Abstract

Pangan yang berupa produk peternakan terutama daging dan telur merupakan komoditas pangan hewani yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas konsumsi pangan di Kota Kendari. Komoditas unggas khususnya ayam kampung mempunyai prospek pasar yang sangat baik karena didukung oleh karakteristik produk unggas berupa daging dan telur yang disukai oleh masyarakat Kota Kendari. Komoditas ini merupakan pendorong utama penyediaan protein hewani nasional maupun Kota Kendari, sehingga prospek yang cukup baik ini harus dimanfaatkan peternak melalui pemanfaatan sumberdaya secara lebih optimal melalui model pemberdayaan.Pengaruh Covid-19 menyebabkan hilangnya pendapatan secara luas, kemampuan dan daya beli masyarakat menurun dan lebih sedikit konsumen yang mampu membeli produk bernilai tinggi, termasuk produk ayam kampung. Menyikapi terjadinya wabah virus Corona, terjadi pembatasan interaksi dan pergerakan masyarakat khususnya peternak dan konsumen ayam kampung, memberikan peluang sekaligus tantangan pentingnya bertransformasi memperkuat modernisasi peternakan ayam kampung secara mandiri dan berkelanjutan.Dalam rangka mempertahankan dan meningkatkan pendapatan peternak ayam kampung di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puuwatu Kota Kendari ditengah pandemi Covid-19, diperlukan langkah-langkah dan strategi baik jangka panjang maupun jangka pendek dengan memberdayakan kelompok peternak ayam kampung, maka target yang dicapai setelah pelaksanaan program PKMI adalah meningkatnya pengetahuan dan keterampilan peternak tentang: (1) konsep seleksi ternak ayam kampung, (2)  pembuatan dan penggunaan mesin tetas, (3) metode Inseminasi Buatan (IB), (4) formulasi pakan ayam kampung. Pelaksanaan program PKM-I ini dibagi dalam 2 tahap, yaitu: (1) Kegiatan non fisik meliputi: penyuluhan, pelatihan dan bimbingan teknis (pendampingan) sebagai media transfer informasi pengetahuan dan teknologi; (2) Kegiatan fisik melalui: pengadaan alat/bahan, demontrasi pembuatan dan penggunaan mesin tetas, Inseminasi Buatan (IB), dan formulasi ransum.Berdasarkan hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat melalui Skim Program Kemitraan Masyarakat Internal (PKM-I) UHO dengan pendekatan penyuluhan dan bimbingan teknis pada kelompok peternak pembudidaya ayam kampung di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puwaatu Kota Kendari dapat ditarik kesimpulan bahwa penyuluhan tentang manajemen pemeliharaan, manajemen sanitasi dan kesehatan ternak serta sistem pemuliaan ternak ayam kampung dapat meningkatkan pengetahuan dan motivasi peternak pembudidaya ayam kampung dan Bimbingan teknis penyusunan pakan fermentasi, manajemen penetasan, pembuatan mesin tetas dan inseminasi buatan dapat meningkatkan keterampilan peternak pembudidaya ayam kampung di Kelurahan Lalodati Kecamatan Puwaatu Kota KendariKata kunci: Ayam Kampung, Covid-19, Pemberdayaan Peternak
Marketing strategy for Android-based cowhide chips at the Suka Mandiri Business Group, Kendari City Musram Abadi; La Ode Nafiu; Fitrianingsih Fitrianingsih; Andini Sulfitrana; Asma Bio Kimestri
Abdimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Merdeka Malang Vol 7, No 3 (2022): August 2022
Publisher : University of Merdeka Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26905/abdimas.v7i3.7084

Abstract

The right cowhide chips marketing strategy during the COVID-19 pandemic is a marketing strategy with a digital or Android-based marketing concept which is considered to be able to provide benefits for the continuity and development of the Suka Mandiri business group as the target group for the Halu Oleo University Internal Community Service Program (PKMI-Internal). UHO). The objectives of implementing the PKM-I UHO program in 2020 are to introduce packaging and labeling techniques and to introduce Android-based marketing techniques to the Suka Mandiri group in the cowhide processing business. The method of implementing this program is counseling activities and technical guidance regarding Android-based marketing strategies for processed cowhide chips. The result of the implementation of this program is that the partner group understands the packaging and labeling techniques of cowhide chip products, digital, and marketing system by utilizing social media and marketplaces through Facebook and Instagram, and cowhide products produced by the Suka Mandiri business group as a local industry can be marketed in a fairly wide range.
Bobot Potong, Persentase Karkas dan Lemak Abdominal Ayam Broiler yang Diberi Tepung Daun Afrika (Vernonia amygdalina) Sri Wulandari Panatha; Amiluddin Indi; Hamdan Has; Putu Nara Kusuma Prasanjaya; Purnaning Dhian Isnaeni; Rachmita Dewi S. Toba; Asma Bio Kimestri
Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo Vol 4, No 3 (2022): JIPHO (Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56625/jipho.v4i3.27025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bobot potong, persentase karkas dan lemak abdominal ayam broiler yang diberi tepung daun afrika (Vernonia amygdalina). Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas 4 perlakuan dan 5 ulangan sehingga terdapat 20 unit satuan percobaan, setiap perlakuan diisi dengan 5 ekor ayam. perlakuan yang digunakan adalah: P0 = kontrol, P1 = penggunaan 2 % tepung daun afrika, P2 = penggunaan 4 % tepung daun afrika, P3 = penggunaan 6 % tepung daun afrika. Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah bobot potong, persentase karkas dan lemak abdominal. Berdasarkan hasil penelitian, pemberian tepung daun afrika pada ayam broiler berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap bobot potong, pemberian tepung daun afrika 2 % sampai 6 % dapat menurunkan bobot potong. Pemberian tepung daun afrka tidak memberikan pengaruh nyata (P>0,05) terhadap persentase karkas dan lemak abdominal. 
INTENSIFIKASI KUALITAS PEMOTONGAN AYAM KAMPUNG SUPER DAN DIVERSIFIKASI PRODUK AYAM KAMPUNG DI DESA ALEBO UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN PETERNAK Widhi Kurniawan; Ali Bain; La Malesi; Asma Bio Kimestri; Purnaning Dhian Isnaeni
Jurnal Pengabdian NUSANTARA Vol 2, No 1 (2022): Januari-Juni
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (273.052 KB) | DOI: 10.33772/jpnus.v2i1.24420

Abstract

Desa Alebo di Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan merupakan salah satu desa dengan populasi ayam kampung yang tinggi. Daging ayam kampung super sangat diminati dan memiliki daya tarik komsumsi daging di masyarakat. Program bina desa ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam manajemen pemotongan ayam sehingga karkas yang dihasilkan memiliki kualitas yang lebih baik; serta meningkatkan pendapatan masyarakat melalui diversifikasi produk olahan ayam kampung yang diproduksi oleh peternak. Program bina desa dilakukan dengan dua metode kegiatan, yaitu metode kegiatan fisik dan non fisik yang dilaksanakan secara terstruktur. Metode kegiatan non fisik meliputi ceramah dan diskusi terbuka, sedangkan metode kegiatan fisik meliputi pelatihan dan pendampingan mitra secara langsung. Hasil kegiatan ini menunjukkan masyarakat mampu mengambil manfaat dan mampu meningkatkan kualitas manajemen pemotongan ayam kampung di Desa Alebo Kecamatan Konda, Konawe Selatan sehingga kualitas karkas ayam kampung yang dihasilkan mitra juga meningkat. Masyarakat juga mulai melakukan diversifikasi produk hasil pemotongan ayam kampung dengan mengolahnya menjadi produk ayam olahan yang memiliki nilai ekonomi yang lebih tinggi.
INTRODUKSI HIJAUAN UNGGUL RUMPUT ODOT (Pennisetum purpureum cv. Mott) SEBAGAI SUMBER PAKAN UNTUK PETERNAK SAPI DESA SIDANGKASIH Widhi Kurniawan; Ali Bain; La Ode Nafiu; Nur Santy Asminaya; Hamdan Has; Asma Bio Kimestri
Jurnal Pengabdian NUSANTARA Vol 1, No 2 (2021): Juli - Desember
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (446.597 KB) | DOI: 10.33772/jpnus.v1i2.21286

Abstract

Farmers in rural areas generally take advantage of the available feed sources around them. Their feed is fulfilled by utilizing agricultural by-products and natural forage available. Sindangkasih Village is well known as a transmigrant community from Java and Bali. Most of the people of Sindangkasih work as farmers and ranchers who are not familiar with high quality forages and how to cultivate them for animal feed. This program is to introduce the community in Sindangkasih Village to the potential of odot grass that can be cultivated as animal feed. So, the location is expected to be an area that has a variety of high-quality forage feeds for livestock, one of which is odot grass. The introduction of odot grass as a high-quality forage program is carried out as one of the leading service programs integrated with KKN thematic Program in 2021. The method used in implementing this program is to carry out counselling, direct practice and assistance in making odot grass nursery garden demo plots. The participants understanding the principles of odot grass cultivation easily and are able to adopt good cultivation techniques.