Claim Missing Document
Check
Articles

Korelasi Panjang Lengan Dan Kekuatan Otot Lengan Terhadap Passing Bawah Dalam Permainan Bola Voli Pada Murid SD Inpres Tebbakang Gowa Ikadarny; Retno Farhana Nurilita; Haeril
Journal Physical Health Recreation (JPHR) Vol 4 No 1 (2023): Journal Physical Health Recreation (JPHR)
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jphr.v4i1.1601

Abstract

Penelitain ini adalah jenis penelitian deskriptif Kuantitatif yang menggunakan rancangan penelitian “korelasional”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Adakah hubungan antara panjang lengan terhadap passing bawah dalam permainan bola voli pada murid SD Inpres Tebbakang, (2) Adakah hubungan kekuatan otot lengan terhadap passing bawah dalam permainan bola voli pada murid SD Inpres Tebbakang. (3) Adakah hubungan antara panjang lengan dan kekuatan otot lengan secara bersama-sama terhadap passing bawah dalam permainan bola voli pada murid SD Inpres Tebbakang. Populasinya adalah seluruh murid SD Inpres Tebbakang. Sampel yang digunakan adalah murid SD Inpres Tebbakang sebanyak 30 orang. Teknik penentuan sampel adalah dengan pemilihan secara acak dengan cara undian (Simple Random Sampling). Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis inferensial melalui program SPSS 25 pada taraf signifikan α 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Ada hubungan antara panjang lengan terhadap passing bawah dalam permainan bola voli pada murid SD Inpres Tebbakang, sebesar 37,8% dengan nilai R yaitu 0,615 (Pvalue= 0.000<α 0,05); (2) Ada hubungan kekuatan otot lengan terhadap passing bawah dalam permainan bola voli pada murid SD Inpres Tebbakang, sebesar 39,5% dengan nilai R yaitu 0,629 (Pvalue= 0.000<α 0,05); dan (3) Ada hubungan antara panjang lengan dan kekuatan otot lengan secara bersama-sama terhadap passing bawah dalam permainan bola voli pada murid SD Inpres Tebbakang, sebesar 53,9% dengan nilai R yaitu 0,734 (Pvalue= 0.000<α 0,05); dan nilai Fhitung sebesar 15,763.
Kontribusi Kekuatan Otot Tungkai Dan Kecepatan Reaksi Kaki Pada Kemampuan Short Sptint Atlet Atletik Kabupaten Gowa Retno Farhana Nurulita; Anto Sukamto; Ikadarny
Journal Physical Health Recreation (JPHR) Vol 4 No 1 (2023): Journal Physical Health Recreation (JPHR)
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jphr.v4i1.1605

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan kontribusi kekuatan otot tungkai pada kemampuan short sptint. Kontribusi kecepatan reaksi kaki pada kemampuan short sptint. Kontribusi kekuatan otot tungkai dan kecepatan reaksi kaki secara bersama-sama pada kemampuan short sptint. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitaif dan jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional dengan melibatkan dua variabel bebas yaitu kekuatan otot tungkai dan kecepatan reaksi kaki sedangkan variabel terikat yaitu kemampuan short sptint. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet atletik Kabupaten Gowa, dengan sampel 30 orang yang diambil secara simple random sampling. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa: 1). Terdapat kontribusi yang signifikan kekuatan otot tungkai terhadap kemampuan short sprint dengan nilai R = 0,835. 2). Terdapat kontribusi yang signifikan kecepatan reaksi kaki terhadap kemampuan short sprint dengan nilai R = 0,696. 4). Terdapat kontribusi yang signifikan kekuatan otot tungkai dan kecepatan reaksi kaki secara bersama-sama terhadap kemampuan short sprint dengan nilai R = 0,823.
Tingkat Kemampuan Teknik Dasar Servis Pendek Pada Permainan Bulutangkis Ikadarny; Fahrizal; Haeril
Journal Physical Health Recreation (JPHR) Vol 4 No 2 (2024): Journal Physical Health Recreation (JPHR)
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jphr.v4i2.2393

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kemampuan servis pendek dalam permainan bulutangkis siswa kelas V UPT SPF SD Negeri Mangkura I. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survey dengan teknik tes dan pengukuran. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa di UPT SPF Negeri Mangkura I. Sampel data penelitian ini berjumlah 20 murid. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat keterampilan servis pendek dalam permainan bulutangkis siswa UPT SPF SD Negeri Mangkura I, untuk hasil kategori baik sekali memiliki 3 murid dengan persentase 15%, kategori baik memiliki 5 murid dengan persentase 25%, kategori sedang memiliki 11 murid dengan persentase 55%, kategori kurang memiliki 1 murid dengan persentase 5% dan kategori kurang sekali memiliki 0 murid dengan persentase 0%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan teknik dasar servis pendek pada permainan bulutangkis murid UPT SPF SD Negeri Mangkura I berkategori “Sedang” dengan 55%.
Kontribusi Koordinasi Mata Kaki Dan Kekuatan Otot Tungkai Terhadap Kemampuan Sepaksila Dalam Permainan Sepak Takraw Murid SMP Negeri 1 Kota Ternate M. Irfan Hasanuddin; Ikadarny
Journal Physical Health Recreation (JPHR) Vol 4 No 2 (2024): Journal Physical Health Recreation (JPHR)
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jphr.v4i2.2394

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan: (1) Kontribusi koordinasi mata-kaki terhadap kemampuan sepaksila dalam permainan sepak takraw murid (2) Kontribusi antara kekuatan otot tungkai terhadap kemampuan sepaksila dalam permainan sepak takraw .(3) Kontribusi antara koordinasi mata kaki dan kekuatan otot tungkai secara bersama-sama terhadap kemampuan sepaksila dalam permainan sepak takraw murid SMP Negeri 1 Kota Ternate. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dan jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional dengan melibatkan 2 variabel bebas yaitu koordinasi mata kaki dan kekuatan otot tungkai sedangkan variabel terikat yaitu kemampuan sepak sila. Populasi dalam penelitian ini adalah murid SMP Negeri 1 Kota Ternate, dengan sampel 30 orang yang diambil secara simple random sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah koefisien korelasi. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa: 1) Terdapat kontribusi yang signifikan antara koordinasi mata-kaki terhadap kemampuan sepaksila dalam permainan sepak takraw murid SMP Negeri 1 Kota Ternate yaitu (r) = 0,776 (P= 0.000 < α 0.05). 2) Terdapat kontribusi yang signifikan antara kekuatan otot tungkai terhadap kemampuan sepaksila dalam permainan sepak takraw murid SMP Negeri 1 Kota Ternate yaitu (r) = 0,533 (P= 0.000 < α 0.05). 3) Terdapat kontribusi yang signifikan antara koordinasi mata-kaki dan kekuatan otot tungkai terhadap kemampuan sepaksila dalam permainan sepak takraw murid SMP Negeri 1 Kota Ternate, yaitu (R) = 0,698 (P< α 0.05)
Implementasi Pembelajaran Lempar Lembing dengan Menggunakan Metode Campuran Pada Mahasiswa PENJASKESREK STKIP YPUP Makassar Hanafi, Suriah; Ikadarny, Ikadarny; Harliawan, Muhammad
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 10
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak – Lempar lembing masuk ke dalam cabang olahraga atletik yang sudah lama resmi dipertandingkan dalam berbagai kejuaraan internasional. Cabang olahraga atletik ini sendiri merupakan olahraga yang terdiri atas awalan, kecepatan, dan sekumpulan tenaga saat melempar. Implementasi pembelajaran lempar lembing dengan metode campuran bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada peserta agar memahami tahapan-tahapan lempar lembing pembelajaran mixed atau campuran merupakan bentuk mengajar yang digabungan antara metode pembelajaran keseluruhan dan metode pembelajaran bagian. Populasi dan sampel pengabdian ini mahasiswa penjaskesrek STKIP YPUP Makassar. Metode pelaksanaan kegiatan yaitu dengan metode ceramah memberikan penjelasan teori dan praktik lempar lembing, hasil yang dicapai memberikan pengetahuan dasar tentang olahraga lempar lembing, teknik-teknik lempar lembing, faktor kunci lempar lembing, pemahaman tentang keamanan dalam melakukan lempar lembing serta pemahaman tentang perlatan yang digunakan dalam lempar lembing.Kata kunci: Atletik, Lempar Lembing,
Pentingnya Kesadaran Masyarakat Terhadap Kebersihan Lingkungan Di Desa Belapunranga Kecamatan Parangloe Kabupaten Gowa Andi Sahrul Jahrir; Ikadarny; Ria Rindi Astika; Agus Tandi Bandolan; Valentinus Adur
Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 1 (2023): Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jbpkm.v4i1.1747

Abstract

Pengabdian masyarakat ini telah dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus sampai 05 Oktober 2023 di Desa Belapunranga,Kecamatan Parangloe, Kabupaten Gowa. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pentingnya kesadaran masyarakat terhadap kebersihan dlingkungan. Teknik pengumpulan data melalui, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Setelah pengabdian selesai, tingkat kepedulian sebagian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan mulai meningkat. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan peran aktif dan antusiasme mereka dalam meningkatkan kebersihan lingkungan.
Membangun Motivasi Belajar Melalui Program Kegiatan Bimbingan Belajar di SD Inpres Panyeroang Kelurahan Lanna Akbar Yusuf; Ikadarny; Suci Ramadhani; Skolastika Yumina Malo; Media Tris Bude; Lisda
Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 1 (2023): Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jbpkm.v4i1.1765

Abstract

Bimbingan belajar merupakan salah satu bimbingan yang di arahkan untuk membantu para individu atau siswa dalam menghadapi dan memecahkan masalah- masalah dalam hal belajarnya. Dengan adanya bimbingan belajar yang diikuti oleh peserta didik dan di setujui oleh orang tua peserta didik yang dilaksanakan di luar jam mata pelajaran sekolah dan diadakan di lingkungan sekolah maka dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik. Hasil penelitian adalah pelaksanaan layanan bimbingan belajar di sekolah tersebut dapat membantu siswa mengurangi kesulitan belajar baik pembelajaran literasi maupun numerasi. Pada pelaksanaan bimbingan belajar ini terkadang hanya memberikan model tutor sebaya. Tujuannya agar siswa dapat saling belajar dan berbagi dengan siswa yang lain. Keberhasilan pelaksanaan layanan bimbingan belajar dalam mengurangi kesulitan belajar adalah siswa menunjukkan peningkatan prestasi belajar (nilai harian dan nilai ulangan), mengerjakan dan mengumpulkan tugas tepat waktu dan dapat berkonsentrasi dengan memperhatikan materi pelajaran yang diberikan guru.
Sosialisasi Permainan Sepakbola Modern untuk Menambah Pemahaman Bermain Sepakbola Masyarakat Kampung Saohiring Juhanis; Ilham Azis; Muhammad Kamal; Ikadarny; Haeril
Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 2 (2024): Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jbpkm.v4i2.2582

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan pemahaman bermain sepakbola era modern kepada masyarakat di Kampung Saohiring. Metode kegiatan pengabdian ini adalah metode ceramah dan praktek. Peserta kegiatan pengabdian masyarakat ini berjumlah 30 orang masyarakat Kampung Saohiring. Dengan adanya kegiatan pengabdian berupa sosialisasi permainan sepakbola moder kepada masyarakat ini diharapkan akan menambah wawasan dan mampu memunculkan atlet-atlet sepakbola potensial dari daerah Kampung Saohiring yang dapat mengukir prestasi di kancah internasional dan memiliki keterampilan sepakbola yang sesuai dengan kebutuhan atau tuntutan era. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat ini telah membawa perubahan yang signifikan dalam komunitas Kampung Saohiring. Pertama, peningkatan pengetahuan dan keterampilan bermain sepakbola di kalangan peserta sangat terlihat. Mereka menjadi lebih menguasai teknik dasar dan strategi bermain sepakbola modern. Kedua, kegiatan ini juga berhasil menumbuhkan minat dan motivasi peserta, khususnya generasi muda, untuk lebih serius dalam menekuni sepakbola. Beberapa peserta yang menunjukkan bakat istimewa telah mulai mendapatkan pelatihan lebih lanjut dengan klub-klub sepakbola lokal. Dampak sosial ini menunjukkan bahwa sepakbola bisa menjadi alat yang efektif untuk membawa perubahan sosial dan mengembangkan potensi individu serta komunitas. Diharapkan, dengan berlanjutnya dukungan dan pelatihan, Kampung Saohiring akan mampu menghasilkan atlet-atlet yang dapat bersaing di tingkat yang lebih tinggi dan membawa nama baik daerah dalam kancah olahraga nasional dan internasional.
Pelatihan Teknik Long Pass Dalam Permainan Sepakbola Akbar Sudirman; Ikadarny; Hasyim; M.Adam Mappaompo; Muhammad Harliawan
Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 2 (2024): Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jbpkm.v4i2.2599

Abstract

Pengetahuan dan penguasaan teknik long pass dalam bermain sepakbola belum sepenuhnya dikuasai oleh mahasiswa PJKR SD yang telah memprogram mata kuliah sepakbola bahkan beberapa diantara mereka tidak lulus sehingga tidak bisa memprogram mata kuliah sepakbola lanjutan. Hal ini dikarenakan latar belakang atau kecabangan setiap mahasiswa beragam dan frekuensi jumlah tatap muka dalam perkuliahan dianggap kurang untuk menguasai segala Teknik dasar yang ada dalam sepakbola, sehingga mahasiswa butuh waktu tambahan diluar jam kuliah seperti Latihan atau mengulang-ulang materi perkuliahan agar dapat menyesuaikan dengan keterampilannya. Oleh karena itu melalui pelatihan ini paling tidak dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai teknik dasar long pass dalam permainan sepakbola dan meningkatkan keterampilannya dalam menguasai Teknik dasar long pass sepakbola. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode drill demonstrasi dan ceramah, sehingga melalui pelatihan ini kemampuan peserta pelatihan melakukan Teknik long pass berkembang dengan baik seiring waktu dan latihan yang teratur, hal ini dapat digambarkan dari peningkatan rata-rata hasil evaluasi test dan pengukuran Teknik long pass. Nilai Rata-rata Teknik long pass peserta sebelum diberikan latihan adalah 18 meter dan meningkat menjadi 25 meter setelah mendapatkan latihan. Artikel ini menekankan pentingnya pemahaman akan teknik dasar dalam melakukan long pass, termasuk posisi tubuh yang benar, penempatan kaki, dan cara menyentuh bola dengan akurat. Pelatihan memperhatikan pengembangan kekuatan dan akurasi dalam melakukan long pass, dengan latihan-latihan yang ditujukan untuk meningkatkan kemampuan tendangan dan kontrol bola. Konsistensi dan latihan yang berulang-ulang merupakan kunci utama dalam mengembangkan kemampuan long pass yang baik.
The Effect of Type Cooperative Learning Model Team Games Tournament on Deep Shooting Learning Outcomes Futsal Game for Students of Makassar Raya High School Yusuf, Akbar; Ikadarny, Ikadarny; Jahrir, Andi Sahrul
JOURNAL RESPECS (Research Physical Education and Sports) Vol. 6 No. 1 (2024): Journal RESPECS (Research Physical Education and Sport)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/respecs.v6i1.5529

Abstract

Makassar Raya High School is one of the private schools in the city of Makassar where when learning one of the basic techniques in playing futsal, namely the basic technique of sooting, the learning outcomes are still below average. So that at the time of shooting there were still those who did not meet the desired target so that student learning outcomes were unsatisfactory. The purpose of this study was to determine the effect of the TGT type of cooperative learning model on the shooting ability of SMA Makassar Raya Futsal sport. The population of this study used a total sampling technique with a total of 20 students. This type of research uses a One-group pretest-posttest design. At the beginning (pretest) and end (posttest) treatment. This type of research uses. Based on inferential statistical analysis using the t-test yielded or obtained with a t-count value of 20.453 > ttable 1.725 (sig. value 0.000 <α 0.05), it means that there is a significant effect after being given push-up training. To prove the increase in shooting ability is evidenced by an average value of 2.03 or in other words the results of the t test obtained t-count is greater than t-table at a significant level of α 0.05. So it can be concluded that there is a significant influence between the TGT(X) cooperative learning model on the shooting ability (Y) of Makassar Raya High School students.
Co-Authors . Hasbunallah AS Achmad Karim Achmad Karim Achmad Karim Achmad Karim Agus Sutriawan Agus Tandi Bandolan Ahmad Rum Bismar AKBAR SUDIRMAN Akbar Yusuf Akbar Yusuf Akbar Yusuf Andi Hasriadi Hasyim Andi Ridwan Andi Rizal Andi Sahrul Jahrir Andi Sahrul Jahrir Andi Sahrul Jahrir Andi Sahrul Jahrir Andi Sahrul Jahrir Andi Temmassonge Anto Sukamto Aprial M, Benny Arfanda, Poppy Elisano Ariana Asri Awal, Asri badaru, Benny Benny Badaru Burhanuddin, Sudirman Davi Sofyan Desyandri Desyandri Dionisius Nahar Fahrez, Yudiarya FAHRIZAL Fahrizal Fahrizal Haeril Haeril Haeril, Haeril Hanafi, Suriah Hardi, Alif Aryadi Hasyim hasyim, hasyim Herman Herman Herman Herman Hezron Alhim Dos Santos HIKMAD HAKIM Husnul, Darul Ilham Azis Ilham Azis Ilham Azis Imam Suyudi, Imam Indriani Indriani Indriani Indriani Irvan Sir Jahrir, Andi Sahrul Jamaluddin Juhanis Juhanis Karim, Achmad La Kamadi Lisda M Imran Hasanuddin M. Adam Mappaompo M. Irfan Hasanuddin M. Said Zainuddin M.Imran Hasanuddin Mahyuddin, Reza Media Tris Bude Muh. Said Hasan Muh.Ilham Aksir Muhammad Akbar Syafruddin Muhammad Asriadi Muhammad Harliawan Muhammad Hasbillah Muhammad Kamal muhammad qasash hasyim Muhammad Zulfikar Muhammad Zulfikar Nur Indah Atifah Anwar Nurjamal Nurjamal Nurul Fadilah Aswar Pratama, Rivan Saghita Rahmi, Silatul Ramli Retno Farhana Nurilita Retno Farhana Nurulita Ria Rindi Astika Ricardo V. Latuheru Ricardo V. Latuheru Ricardo Valentino Latuheru Riski Rizal, Andi Sarifuddin Arham Silatul Rahmi Skolastika Yumina Malo Suastika Nurfiati Suci Ramadhani Sudirman, Akbar Sufitriyono, Sufitriyono Suparman Suparman suparman suparman Suparman Suparman Suriah Hanafi suriah hanafi suriah Syamsiar, Syamsiar Touwe, Yohana S. Valentinus Adur Wa Ode Sindir Yohana S. Touwe Yusuf, Akbar