Claim Missing Document
Check
Articles

Korelasi Motor Ability dengan Keterampilan Bermain Bola Voli pada Ekstrakurikuler di SMK Negeri Kesehatan dan Pariwisata Bangkinang Ayu Soraya; Ardiah Juita; Agus Sulastio
Journal Sport Science Indonesia Vol 4 No 3 (2025): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.4.3.113-124

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui korelasi motor ability dengan keterampilan bermain bola pada ekstrakurikuler SMK Negeri Kesehatan dan Pariwisata Bangkinang. Metode yang digunakan adalah metode korelasi product moment. hasil uji normalitas Liliefors yang dilakukan pada data jumlah hasil tes motor ability (X) dan keterampilan bermain bolavoli (Y), diperoleh nilai statistik D untuk variabel X sebesar 0,192 dengan nilai p sebesar 0,279. Karena nilai p lebih besar dari α = 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa data X berdistribusi normal. untuk variabel Y yaitu hasil tes keterampilan bolavoli, diperoleh nilai D sebesar 0,139 dan p sebesar 0,671. Nilai p yang jauh lebih besar dari 0,05 juga menunjukkan bahwa data Y berdistribusi normal. Hasil uji homogenitas menggunakan uji Levene menunjukkan nilai statistik sebesar 4,04 dengan nilai signifikansi (p) sebesar 0,0502. Karena nilai p sedikit lebih besar dari batas signifikansi α = 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa data motor ability (X) dan keterampilan bermain bolavoli (Y) memiliki varians yang homogen atau sama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara motor ability dengan keterampilan bermain bola voli pada siswa ekstrakurikuler di SMK Negeri Kesehatan dan Pariwisata Bangkinang berdasarkan analisis statistik yang menunjukkan nilai RHitung (0,431) > nilai RTabel (0,396).
Pengaruh Metode Drill Terhadap Akurasi Shooting Sepakbola pada Club MBB Junior Balairaja U- 15 Sepriwandi, Rian; Juita, Ardiah; Fernandes AF, Oca
AR-RUMMAN: Journal of Education and Learning Evaluation Vol 2, No 1 (2025): Juni 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/arrumman.v2i1.6232

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh metode drill terhadap akurasi shooting pada club MBB Junior Balairaja U-15. Metode yang digunakan eksperimen dengan Teknik pengumpulan data pre test dan post test dengan menggunakan Latihan metode drill dilakukan sebanyak 12 pertemuan. Sampel penelitian 14 atlet club MBB Junior Balairaja U-15. Dari hasil temuan ini dapat disimpulkan sebagai berikut: Terdapat pengaruh Latihan Metode Drill (X) Terhadap Akurasi Shooting (Y) pada club MBB junior Balairaja u-15, Setelah di berikan Latihan sebanyak 12 pertemuan, dalam hal ini nilai yang didapat pada t-tabel pada taraf signifikan 0,05 dengan derajat kebebasan (n-1) 13, yang bernilai 1,770. Karena t-hitung (12.254) lebih besar dari pada t-tabel (1,770) maka terdapat pengaruh yang signifikan pada penelitian ini. Hasil ini menunjukkan bahwa sebelum diberikan latihan metode drill, sebagian besar atlet memiliki akurasi shooting yang masih rendah, dengan hanya sebagian kecil yang mencapai kategori Sedang. Setelah diberikan latihan metode drill, dilakukan post-test untuk melihat perkembangan akurasi shooting atlet. Dapat disimpulkan bahwa latihan metode drill berperan penting dalam meningkatkan akurasi shooting atlet. Peningkatan yang signifikan dari hasil pre-test ke post-test menunjukkan bahwa metode latihan ini efektif dalam meningkatkan kemampuan menembak atlet secara keseluruhan.
Survei Kebugaran Jasmani pada Kelas V SD Negeri 001 Kampung Baru Sentajo Kecamatan Sentajo Raya Rezy, Dayu Rezky Alva; Juita, Ardiah; Agust, Kristi
Journal of Citizen Research and Development Vol 2, No 1 (2025): Mei 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/jcrd.v2i1.4815

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebugaran jasmani siswa kelas V SD Negeri 001 Kampung Baru Sentajo Kecamatan Sentajo Raya, sehingga dapat meningkatkan kebugaran jasmani. Bentuk penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Metode yang digunakan yaitu menggunakan instrumen, tingkat data bersifat statistik. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa Kelas V SD Negeri 001 Kampung Baru Sentajo Kecamatan Sentajo Raya yang berjumlah 35 orang siswa. Jenis data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif. Teknik analisa data yang dilakukan pada penelitian ini adalah deskriptif yang menggunakan tabulasi frekruensi dan rata-rata dan dibantu dengan program komputer. Berdasarkan hasil penelitian tes status gizi melalui Indeks massa tubuh (IMT) Putra kelas V SD Negeri 001 Kampung Baru yang berjumlah 11 orang memiliki status gizi normal dilihat dari analisis data siswa yang berada pada kategori tersebut sebanyak 6 orang atau 55%. Sedangkan hasil tes dari 4 instrumen yang telah dilaksanakan ditemukan analisis kebugaran jasmani dengan nilai 3, hasil ini termasuk pada kategori cukup. Tes status gizi melalui Indeks massa tubuh (IMT) Putri kelas V SD Negeri 001 Kampung Baru yang berjumlah 24 orang memiliki status gizi normal dilihat dari analisis data siswa yang berada pada kategori tersebut sebanyak 14 orang atau 58%. Sedangkan hasil tes dari 4 instrumen yang telah dilaksanakan ditemukan analisis kebugaran jasmani dengan nilai 2.6, hasil ini termasuk pada kategori rendah. Berdasarkan deskripsi data klasifikasi norma kriteria dari 35 orang peserta didik kelas V SD Negeri 001 Kampung Baru untuk 4 instrumen yang telah dilaksanakan ditemukan analisis kebugaran jasmani dengan nilai 2.8, hasil ini termasuk pada kategori Cukup.
Pengaruh Latihan Icky Shuffle Ladder Drill Terhadap Kelincahan Dalam Permainan Tim Futsal SMPN 8 Pekanbaru Fernando, Gideon Mayori; Juita, Ardiah; Aspa, Agus Prima
QISTINA: Jurnal Multidisiplin Indonesia Vol 4, No 1 (2025): June 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/qistina.v4i1.6408

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh latihan icky shuffle ladder drill terhadap kelincahan dalam permainan tim futsal SMPN 8 Pekanbaru . Metode yang digunakan eksperimen dengan Teknik pengumpulan data pre test dan post test dengan menggunakan Latihan icky shuffle ladder drill dilakukan sebanyak 12 pertemuan. Sampel penelitian 14 atlet tim futsal SMPN 8 Pekanbaru. Dari hasil temuan ini dapat disimpulkan sebagai berikut: Terdapat pengaruh Latihan Icky Shuffle ladder Drill (X) Terhadap Kelincahan (Y) pada tim futsal SMPN 8 Pekanbaru, Setelah di berikan Latihan sebanyak 12 pertemuan, dalam hal ini nilai yang didapat pada t-tabel pada taraf signifikan 0,05 dengan derajat kebebasan (n-1) 13, yang bernilai 1,770. Karena t-hitung (12.254) lebih besar dari pada t-tabel (1,770) maka terdapat pengaruh yang signifikan pada penelitian ini. Hasil ini menunjukkan bahwa sebelum diberikan latihan Icky Shuffle Ladder drill, sebagian besar atlet memiliki kelincahan yang masih rendah, dengan hanya sebagian kecil yang mencapai kategori Sedang. Setelah diberikan latihan Icky Shuffle Ladder drill, dilakukan post-test untuk melihat perkembangan kelincahan atlet. Dapat disimpulkan bahwa latihan Icky Shuffle Ladder drill berperan penting dalam meningkatkan kelincahan atlet. Peningkatan yang signifikan dari hasil pre-test ke post-test menunjukkan bahwa metode latihan ini efektif dalam meningkatkan kemampuan kelincahan atlet secara keseluruhan.
Reactive jump effect on the muscle power of the educational center and exercise of riau 2018 dispora volleyball student Ardiah Juita; Rola Angga Lardika; Haris Hami Meagalky
Journal Sport Science Indonesia Vol 1 No 01 (2019): Jurnal Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.028 KB) | DOI: 10.31258/jassi.1.01.1-7

Abstract

Sports is an effort to maintain a healthy body and is able to improve the function of body organs that are accustomed to exercising. There are many advantages when someone carries out sports activities, besides physical aspects, but also related to social aspects such as adding friends by participating in community sports activities, acknowledging the existence of other people with their willingness to share with their sports friends. The purpose of this study was to find out: the effect of Reactive Jump on the power of athlete's leg muscle in the Education and Training Centre of Riau Dispora Volleyball 2018. This type of research was experimental research. The analysis of the t-test yields Tcount of 6,764 and Ttable of 1,753. Means Tcount>Ttable. Based on the t-test after calculating the basis, there is a difference in numbers that increases or rises by 5.01. It can be concluded that Reactive Jump exercises affect the Power of Leg Muscles in PPLP Athletes in Riau Province. Based on the findings and processing of the data above, it can be concluded the following: There is the effect of Reactive Jump (X) exercises with Leg Muscle Power (Y) on PPLP Athletes in Riau Province.
PERAN GURU PENDIDIKAN JASMANI DAERAH 3T DALAM UPAYA MENINGKATKAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR OLAHRAGA DI SMP NEGERI 1 SUNGGAK KECAMATAN JEMAJA BARAT KABUPATEN KEPULAUAN ANAMBAS Lah, Syahrul; Juita, Ardiah; Vai, Aref
Journal Sport Science Indonesia Vol 2 No 1 (2023): Journal of Sport Science Indonesia
Publisher : Pendidikan Kepelatihan Olahraga FKIP Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jassi.2.1.86-99

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Peran Guru Pendidikan Jasmani Daerah 3T Dalam Upaya Meningkatkan Minat Dan Prestasi Belajar Olahraga Di SMP Negeri 1 Sunggak Kecamatan Jemaja Barat Kabupaten Kepulauan Anambas. Adapun metode yang digunakan ialah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Menggunakan pengamatan, tanya jawab, dan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Berdasarkan hasil penelitian ada tujuh belas cara yang dapat guru lakukan untuk meningkatkan minat dan prestasi belajar olahraga siswa disekolah. Namun dari hasil penelitian yang dijelaskan diatas, yang terlihat hanya sepuluh cara guru dalam meningkatkan minat dan prestasi belajar olahraga. Tujuh cara berikutnya masih belum terlihat jelas hasil yang dilakukan oleh guru pendidikan jasmani. Adapun sepuluh cara yang telah dilakukan tersebut adalah: metode pembelajaran yang bervariasi, menciptakan persaingan dan kompetisi, memberikan ulangan harian, memberikan nilai dalam bentuk angka, memberitahukan hasil belajar, memberi hadiah, pujian, hukuman, materi pembelajaran diluar kelas, peran guru pendidikan jasmani dalam proses pembelajaran disekolah. Dan tujuh cara yang masih belum terlihat jelas hasil yang diberikan guru dalam meningkatkan minat dan prestasi belajar olahraga sebagai berikut: melihat perkembangan minat belajar siswa, pengarauh sarana dan prasarana pembelajaran disekolah, melihat perkembangan prestasi belajar siswa, pelatihan guru pendidikan jasmani, kinerja guru pendidikan jasmani, mengatur waktu pembelajaran, memanfaatkan media pembelajaran. Faktor yang menyebabkan minat dan prestasi belajar masih kurang baik terdapat pada sarana dan prasarana disekolah serta akses untuk pergi kesekolah harus melewati laut, jika cuaca bagus para guru-guru bisa hadir disekolah jika cuaca buruk mereka tidak bisa pergi kesekolah untuk melaksanakan tugas atau perannya sebagai tenaga pendidik.
Pengaruh Latihan Fartlek Terhadap Peningkatan Vo2max Pada Tim Futsal Putra SMA Islam As-Shofa Pekanbaru Al Fayed, Rifqan; Juita, Ardiah; Vai, Aref
Jurnal Olahraga Indragiri Vol. 6 No. 2 (2022): JOI (Jurnal Olahraga Indragiri): Olahraga, Pendidikan , Kesehatan, Rekreasi
Publisher : FKIP Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61672/joi.v6i2.2578

Abstract

Tujuan penelitian ingin mengetahui seberapa besar pengaruh latihan Fartlek terhadap peningkatan VO2max pada Tim futsal SMA Islam As-shofa Pekanbaru. Penelitian ini dilakukan di dekat lokasi SMA Islam As-shofa Pekanbaru, jalan As-Shofa Labuh Baru Barat, Payung Sekaki Labuh Baru Kec. Payung Sekaki Kota Pekanbaru Raiu/ Penelitian akan dilakukan pada bulan Juli – Desember 2022. Berdasarkan analisis yang dilakukan, nilai thitung antara tes awal dan tes akhir latihan farlek terhadap peningkatan vo2 max menunjukkan angka sebesar 3,735. Selanjutnya nilai yang diperoleh dibandingkan dengan ttabel pada taraf signifikan 0,05 dengan derajat kebebasan N – 1 (11) ternyata menunjukkan angka 1,796, dapat disimpulkan bahwa pengaruh latihan fartlek terhadap peningkatan VO2max tim futsal SMA Islam As-shofa Pekanbaru yang dibutuhkan untuk mendukung frekuensi saat melakukan latihan dalam meningkatkan vo2 max.
Gambaran Mental Atlet Kehnzua Taekwondo Tapung Fighter Kabupaten Kampar L. Gaol, Monalisa; Juita, Ardiah; S, Wedi
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 5 (2023): Innovative: Journal of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran Mental Atlet Khenzua Taekwondo Fighter Kabupaten Kampar untuk menjadi penelitian lanjutan menemukan program latihan mental yang cocok untuk atlet yang berada di tempat latihan tersebut. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet Khenzua Taekwondo Fighter kabupaten Kampar yang berjumlah 10 orang. Teknik sampling menggunakan purposive sampling. Instrument yang digunakan yaitu Sport Mental Toughness Quisionaire (SMTQ). Indeks validitas SMTQ sebesar 0,310-0,560. Kuesioner yang digunakan adalah SMTQ (Sport Mental Toughnes Quesionaire) dengan 14 butir pernyataan. Berdasarkan analisis penelitian ini perolehan dari atlet dengan kategori baik yaitu perinciannya sebagai berikut: kepercayaan diri dengan persentase sebesar 35% berada diklasifikasi tidak setuju, keteguhan dengan persentase 47,5% berada diklasifikasi tidak setuju, dan kontrol dengan persentase 45% berada diklasifikasi setuju. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran mental atlet khenzua taekwondo fighter kabupaten Kampar berada di kategori baik.
Upaya Pengembangan Potensi Olah Raga Usia Dini melalui Program KKN Syahriadi, Syahriadi; Juita, Ardiah; S , Wedi; Mandan, Ali; Fitriyeni, Fitriyeni; Akbar, Rio Arjuna; Aprian, Muhammad
Jurnal Abdidas Vol. 6 No. 3 (2025): June
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v6i3.1083

Abstract

Pembinaan olahraga juga perlu mempertimbangkan potensi daerah, termasuk sumber daya manusia, alam, dan sarana prasarana yang ada. Tujuan utama dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya olahraga, serta memberikan wawasan tentang identifikasi bakat olahraga bagi anak usia dini di Kabupaten Kampar. Pelaksanaan program pengabdian masyarakat ini akan dilakukan melalui pendekatan partisipatif dan edukatif yang melibatkan unsur masyarakat, sekolah, serta lembaga kepemudaan di Kabupaten Kampar, metode yang dilakukan yaitu dengan metode pendekatan Participatory Rural Appraisal (PRA): melibatkan masyarakat secara aktif dalam proses perencanaan hingga pelaksanaan dan CBR (Community Based Rehabilitation): pendekatan berbasis masyarakat untuk mendukung tumbuh kembang anak melalui aktivitas fisik dan olahraga. Sport Science sendiri melibatkan pendekatan ilmiah guna memaksimalkan performa atlet. Pengembangan ilmu ini sudah mencakup metode identifikasi bakat seperti Sport Search, yang memungkinkan anak usia 11-15 tahun untuk mengetahui potensi olahraga mereka melalui serangkaian tes fisik. Kegiatan pengabdian ini melibatkan siswa SD 007 Pulau Tinggi dengan melibatkan 50 peserta. Tahap-tahap kegiatan terdiri dari perencanaan, pelaksanaan tes identifikasi bakat, dan evaluasi. Setiap siswa menjalani serangkaian tes selama 3,5 jam yang diakhiri dengan pemberian angket untuk mengukur respons peserta. Hasilnya menunjukkan antusiasme tinggi dari siswa, serta minat yang kuat untuk melanjutkan pengembangan bakat olahraga mereka. Program pengabdian ini berhasil meningkatkan kesadaran, keterampilan, dan motivasi dalam mendukung pengembangan olahraga usia dini. Dukungan lintas sektor (sekolah, desa, dan orang tua) menjadi faktor kunci dalam keberhasilan implementasi program ini.
MENINGKATKAN KESEHATAN MASYARAKAT DENGAN KEGIATAN SENAM PAGI DI DESA SEBERANG TALUK, KUATAN TENGAH KABUPATEN KUANSING Juita, Ardiah; Syahriadi, Syahriadi; S, Wedi.; Sulastio, Agus
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 6 (2024): Vol. 5 No. 6 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i6.37557

Abstract

Tujuan pengabdian masyarakat ini sebagai upaya memberikan contoh kebugaran dan pengetahuan bagi masyarakat tentang pentingnya kesehatan melalui olahraga senam. pengabdian yang dimaksudkan untuk memberikan edukasi tentang pentingnya kesehatan melalui senam kebugaran. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini yaitu dengan observasi. Tahapan kegiatan yang dijalankan meliputi persiapan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi, pembuatan laporan, dan penyerahan laporan akhir. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini agar masyarakat tepatnya di Desa Seberang Taluk dapat merasakan bahwa kesehatan itu sangat penting apalagi di usia yang semakin lanjut. Pada kegiatan ini seluruh peserta sangat antusias dan merasa terbantu dengan adanya kegiatan ini, sehingga mereka meminta untuk setiap minggunya akan dilaksankan senam kesehatan
Co-Authors ', Al Hafiz ', Drs. Ramadi., S.Pd., M.Kes AIFO ', Fitriani ', Ibrahim ', Istiyani ', Rahmayatun ', Ramadi ', Ramadi ', Saripin ', Setiadi ', Slamet ', Sukartono ', Taufik .Ramadi ' Abdu Fakhri Husaini ABDUL MUIS Abdul Rasyid Abdul Razak Afni, Muwinda Afrizal, Beny Agung Widodo Agus Prima Aspa Agus Suhendar, Agus Agus Sulastio Ahsanul Husna Ainil Hayat Kusman Akbar, Rio Arjuna Akmal ' Al Fayed, Rifqan Al Irsyad Jasmi Ali Mandan, Ali Alifia Putri Zilla Alim Adi Wangsa Alimatusya'diah Alkhotdri, Ricel Amelisa, Ria Mona Andayani, Yuyun Anjellina Jasni Aprian, Muhammad Ardi Sofiyan Suri Aref Vai Aref Vai, Aref Arif Rahman Wahid Arif Rizki Zesfi Arifuddin Arifuddin Arip Kosasih Arpan ' Aryefta, Yolanda Permadito Aseh, Trisni Aspa, Agus Prima Asri Asri Ayu Herizon Ayu Soraya Ayu, Melina Pabila Rina Ayuningtyas, Retno Putri Azhariyadi, Benny Azis, Fatoni Nur Azwan, Muhammad Azwiranto Azwiranto Balqis Amirah Adli Bayu Setiawan Bestari Bestari Budi Darmawan Candra, Deni Clara Cecep Kusmana Cevvin Septa Edran Cindy Mustika Putri Damayanti, Elok Dandy Novrandy Arvi Darwis, Robbi Dear Lafiesta Sitanggang Desi Selpitri Dewi Permai Sari Didi Pranatha Dodi Julianto Drs. Ramadi., S.Pd., M.Kes AIFO ' Dwi Cahyo Putra Dwi Ningsih, Yuni Astuti Eka Nirmalawati Eka Saputra Eko Rizaldi Elisa Haddina Erlisnur Erlisnur Evariani, Ineke Evindra, Jodi Fahmi Amri, Fahmi Fahrozi, Fahrul Faizin, Anda Dinu Faradilla, Nindy Dian Farras Naufal Fatma, Auliyani Fatoni Nur Azis Fatwa, Rio Febri Alfian Andrias Febri Arianto Febrianto, Rian Febryan, Muhammad Risky Fekie Adila Ferdianto, Rudi Fernandes AF, Oca Fernando, Gideon Mayori Feryan Zaifi Fikri, Khoirul Fitra, Rezki Aidil Fitradha, Revanno Fitri, Danel Fitriyeni, Fitriyeni Fizi, Resti Molina Floriana, Atika Gazali, Novri Gunawan ' Gunawan, Muara Guspari, Weldi Guswandi, Didik Habibi ' Hafiz Kurniatama Handrizal ' Harahap, Adi Putra Haris Hami Meagalky Harry Putranto Hendrif Padilta Henjilito, Raffly Herry Afrinaldi Hidayat, Hirja Hirja Hidayat Hutabarat, Frans Carlos Hose I Ketut Suada Ibrahim ' Indah Permata Sari Indrawani Indrawani Indri Astuti Intan Sholihah Irawadi ' Irfan, Zul Iskandar Iskandar Jamal Wahdi Jandri Palison, Jandri Jasrizal Jasrizal Jaya, Ade Nopian Jeri Lorenza Jimmy Gunawan Butar Butar Jodi Evindra Johandri ' Julpendi Lase Jumaini, Jumaini Jumaldi Rizki Kasrawati ' Kevin Tri Ananda Khaerman, Khaerman Khairul afriadi, Khairul Kristi Agust, Kristi L. Gaol, Monalisa Lah, Syahrul Lavelina Situmorang, Cristina Indri Lenni Marlina Leonardo, Febby Lestari, Ivana Lestari, Siti Nur Lisa Suryana Lisdawati Lisdawati Lismi Susanti Luh Putu Ratna Sundari Luthfi Arzit M Ismail M Ismail M Saputra ' M. Abdi Dimas Prayitno M. Hafirul M. Hafirul M. Irvan Ramadan M. Rasyid Khatami M. Rohim, M. Rohim M.Kamaruddin Angga S M.Rizky Mappesona A M.Zulfadhli, M.Zulfadhli Mahayun, Juli Mahmudda Alfasya Majaruddin Manalu, Aldo Jesandro Maria Lestari Maria Riski Marlina, Lenni Marlina, Lenni Martin luhut sinaga, Martin luhut Mayen yunefri Meagalky, Haris Hami Meri, Meri Andriani Metri Elpita Mhd. Ragil Ardiansyah Miki Donal Mimi Salyeni Salim Muhamad Azwan, Muhamad Muhammad Fadhli Muhammad Firdaus Muhammad Husin Muhammad Imam Rahmatullah Muhammad Jais, Muhammad Muhammad Rizky Muhammad Zuhdi Muhibbal Jinan Mukhlis ' Nabil Ibadurrahman Nagoor Meera Abdullah Nasri ' Nazri, Kholil Neldi, Novielsa Rika Putri Ni Putu Nita Wijayanti Niputu Nita Wijayanti Nirmalawati, Eka Nofrianto, Neldi Noviro, Dida Nur Anshori Ruhayati Nurmasita, Radha Okta Rovianda, Okta Oktila, Siska Minami P. Simarmata, Saut Martua Pamungkas, Rizky Pangestu, Rizki Paslan Paslan Pendriyon, Pendriyon Perdana, Bryan Danes Perdiansyah, Lucky Pitrianti, Opta Pradana, Yoga Arya Puspa Juwita Larosa Putera, Nico Adhiguna PUTRA, SEFTIA KELANA Putra, Tomy Dwi R Siallagan, Riswan Rachman, Rama Wijaya Rahmad Gusranda Rahmat Hidayat Rahmat Syarif Rahmatullah, M Imam Rahmatullah, M. Imam Rahmatullah, Muhammad Imam Ramadani, Desta Ramadhan, Ikwal Ramadi Ramadi ' Ramadi Ramadi Ramadi Ramadi, Ramadi Ramli Ramli Ranianti, Ranianti Refandi Mohamat Y.K Rejeki, Yunita Sri Rendi Juanda Rendy Syafutra Restu Yendri Syaputra Revanno Fitradha Rexi Hadi Eka Putra Reza Habibie Rezy, Dayu Rezky Alva Ria Mariyana Riang Perdana Putra Ridho Dwi Achwilya Ridho Mulyo Ridho Nofebri Yanto Rifaldi Ardi Rifaldi, Ridho Riki Erdiansyah Riki Syaputra, Riki Rina Sri Yunita Rio Putra Ramadhan Risky Agustiawan Rivaldo, Rivaldo Rizaldo, Rizky Rizky Hardiansah Rizky Rizaldo Robbi Darwis Rohim, Muhammad Rola Angga Lardika Rola Angga Lardika Ronny, Muhammad Rosnah ' Rozi Ardinata, Rozi Rusdi Kurniadi Rusmanto, Rusmanto Ryan Hasmary S , Wedi S, Wedi S, Wedi. Sabaruddin Sabaruddin Sagala, Henni Epelina Martogi Sanjaya, Egi Santa Perdana Saputra, Deden Tri Saputra, Deni Muliya Saputra, Wiky Ilham Sardotua Alhamid Pane Saripin ' Saripin Saripin Satria Eka Lisdana Sebayang, Garsia Sangapta Selamet ' Selpitri, Desi sepriwandi, rian Septiandi Eka Putra Setiawan, M. Imam Agus Sibagariang, Hesti Laila Sila Feroza Simbara, Afif sinaga, Bandarudin Welman Sinulingga, Andrew Rinaldi Siregar, Gorby Hatiha Siti Hajar Siti Maesaroh Siti Maesaroh Sitohang, Andri Prasetya Elizer Situmorang, Hara N.R.E Slamet ' Slamet ' ' Slamet . Slamet Slamet Sopri Yanti Sri Hartati SRI RAHAYU Sri Rahayu Br. Hombing Suhairi Anwar Sulastio, Agus Suprizal, Suprizal Suryadi Suryadi Syafrico, Kiki Syafriwan, Dio Syahirus Syafiq Syahriadi Syahriadi, Syahriadi Syaizar Rahmad, Syaizar Syam Surya Rocky Syusilaiman ' Tahrer, Tahrer Tamsil, Muhamad Tanjung, Aswar Maulid Taufiqurrahman, Tengku Fahmi Teguh Alvarisi Teguh Krismon Jaya Tohirin Tohirin Toni Lumban Batu Toni Tonamal, Toni Triana Risca Enita Triastuti, Devfy Tubagus, Satria Tulus Prionggo Utari, Silvia Vera Mita Swastika Wahyu Defri Yuanda Wahyu Naidy Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi, Novi Wan Abdul Rahim Wandi Dedi Saputra Wedi S Wendy Fauzan WERSA’ADA ' Widya Amalia Winarta, Roby Wiyono Wiyono Yan Okta Irsyadi, Yan Okta Yanto, Ermi Yofi Agusni Putri Yoga Andika Yogi Wijaya Marunduri, Yogi Wijaya Yulia Dewi Syaputri Yuliyah Khumayroh Yumnaa Saputri Al’aziz yunani yunani Yundari, Yundari Yuni Astuti Dwi Ningsih Yuskal Tubet Indra Yusuf, Novri Zainal Abidin Zainur zainur Zainur Zainur, Zainur Zainur, Zainur Zainur, Zainur Zakia, Nur Zamri Zamri Zesfi, Arif Rizki Zolika ' Zulfahri Hardi Zulhamsyah Zulhamsyah Zulheri, Deki Zulkarnain, Wawan Zulmaidar '