Claim Missing Document
Check
Articles

Lingkungan Kerja dan Kompetensi Pengaruhnya Terhadap Kinerja Karyawan Rahmad Hidayat; Maliah Maliah; Edduar Hendri
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.3603

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan kompetensi terhadap kinerja karyawan pada PT Sutopo Lestari Jaya Kabupaten Banyuasin. Populasi penelitian ini meliputi 86 karyawan, dengan sampel yang diambil sebanyak 71 responden. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi, serta uji hipotesis. Hasil uji hipotesis secara parsial membuktikan bahwa terdapat pengaruh signifikan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan, terdapat pengaruh signifikan kompetensi terhadap kinerja karyawan. Hasil uji hipotesis secara simultan membuktikan terdapat pengaruh signifikan lingkungan kerja dan kompetensi secara bersama-sama terhadap kinerja karyawan. Hasil koefisien determinasi yang menunjukkan nilai R Square (koefisien determinasi) sebesar 89,6%, artinya variabel lingkungan kerja dan kompetensi mampu memberikan sumbangan yang terjadi terhadap kinerja karyawan, dengan besarnya sumbangan yang disebabkannya sebesar 89,6%.
Analisis Penerimaan Retribusi Daerah Pada Pendapatan Asli Daerah (Pad) Kota Palembang (Studi Kasus Pada Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah) Nurul Febianti; Edduar Hendri; Andri Eko Putra
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.4337

Abstract

Banyaknya penerimaan Retribusi Daerah yang belum terdata dengan potensi yang ada, dan banyaknya masyarakat yang tidak bertanggung jawab atas pemungutan jasa Retribusi. Dimana hasil atas pemungutan jasa retribusi yang digunakan tidak disetorkan pada badan yang memungut dan mengelola Retribusi sehingga tidak sampai kepada Pemerintah. Untuk mengetahui efektivitas dan kontribusi penerimaan Retribusi Daerah pada Pendapatan Asli Daerah kota Palembang merupakan tujuan penelitian ini. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan data kualitatif. Hasil perhitungan menunjukkan efektivitas penerimaan Retribusi Daerah di kota Palembang tahun 2017 – 2022 berfluktuasi dengan rata-rata sebesar 59,50%, hal ini menunjukkan hasil ≤100% yang berarti kota Palembang belum mampu merealisasikan target yang telah ditetapkan sehingga Kota Palembang diklasifikasikan tidak efektif dalam hal pemungutan retribusi. Kontribusi penerimaan Retribusi Daerah pada Pendapatan Asli Daerah Kota Palembang tahun 2017 – 2022 rata-rata sebesar 4,13% dari hasil kontribusi retribusi ini menunjukkan hasil 50% yang berarti kota Palembang dalam hal penerimaan Retribusi Daerah untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah diklasifikasi sangat kurang berkontribusi.
Analisis Kinerja Pendapatan Pajak Daerah Pada Badan Pendapatan Asli Daerah (BAPENDA) Kota Palembang Periode 2014-2022 Resa Mahandra; Nurmala Nurmala; Edduar Hendri
Jurnal Media Akuntansi (Mediasi) Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Media Akuntansi (MEDIASI), September 2023
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jmediasi.v6i1.13179

Abstract

ABSTRACT The purpose of this study was to determine the performance of the Palembang City Regional Revenue Agency (BAPENDA) Office for the 2014-2022 period which was analyzed in the 2014-2022 Budget Performance Report. The method used in this research is descriptive with a qualitative approach. From the results of the discussion of the analysis of variance in 2014 to 2022, it can be concluded that the average local tax revenue of 95.08% is still below 100%. This means that the Palembang City Regional Revenue Agency (BAPENDA) is very efficient. When the calculations are analyzed from the growth analysis, it appears that revenue cannot be realized according to the budget target. On the other hand, revenue growth is based on budget realization for the 2014-2022 period. The average growth rate is 36.55%, slightly less efficient. Keywords: Analisis varians, pertumbuhan penjualan ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja pada Kantor Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Kota Palembang periode 2014-2022 yang dianalisis dalam Laporan Kinerja Anggaran Tahun 2014-2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Dari hasil pembahasan hasil analisis varian pada tahun 2014 sampai dengan tahun 2022 diperoleh kesimpulan bahwa rata-rata sebesar pendapatan pajak daerah sebesar 95,08% ternyata masih dibawah 100%. Artinya, Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Kota Palembang sangat efisien. Ketika perhitungan dianalisis dari analisis pertumbuhan, terlihat bahwa pendapatan tidak dapat direalisasikan sesuai dengan target anggaran. Sebaliknya, pertumbuhan pendapatan berdasarkan realisasi anggaran periode 2014-2022. Tingkat pertumbuhan rata-rata adalah 36,55%, sedikit kurang efisien. Kata kunci: Analisis varians, pertumbuhan pendapatan.
Analisis Pendapatan dan Belanja Desa di Desa Tegalrejo Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musirawas Ricci Dwi Mahgfiro; Edduar Hendri; Reva Maria Valianti
Jurnal Media Akuntansi (Mediasi) Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Media Akuntansi (MEDIASI), September 2023
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jmediasi.v6i1.13181

Abstract

ABSTRACT This study aims to analyze Village Income and Expenditures in Tegalrejo Village, Tugumulyo District, Musirawas Regency per year, to determine the increase and decrease in village income and expenditure and whether their management is in accordance with the principles of Village financial management, namely Participatory, Transparency and Accountability and Discipline. Budget. This research was conducted using a qualitative descriptive method and data collected through observation, interviews, and documentation. The data is in the form of an archive of reports on the realization of the Village Budget for 2019,2020, 2021, the results of the description are obtained through a comparison of Permendagri No. 113 of 2014 with facts and conditions in the Tegalrejo Village. The results of the study show that the management of Village Finance, especially Village Income and Expenditures in the Tegalrejo City Village in general, has followed the Minister of Home Affairs Regulation and the Law governing Village finances, and has implemented the principles of Village financial management, namely Participatory, Transparency and Accountability and Discipline. Budget. Keywords: Village Income and Expenditure, Participatory, Transparent and Accountable, Budget Discipline. ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pendapatan dan Belanja Desa di Desa Tegalrejo Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musirawas per tahunya, untuk mengetahui peningkatan dan penurunan pendapatan dan belanja desa dan pengelolaanya apakah sudah sesuai dengan asas pengelolaan keuangan Desa yaitu Partisipatif, Transfaran dan Akuntabel serta Disiplin Anggaran. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan Metode deskriptif kualitatif dan data dikumpilkan melalui Observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data berupa arsip laporan realisasi Anggaran pendapatan dan Belanja desa tahun 2019,2020,2021, hasil deskripsi didapat melalui perbandingan Permendagri No 113 Tahun 2014 dengan fakta dan Kondisi yang ada di Desa Tegalrejo. Hasil Penelitian menunjukan bahwa pengelolaan Keuangan Desa khususnya Pendapatan dan Belanja Desa di Desa Tegalrejosecara garis besar telah mengikuti Peraturan Mentri dalam Negri dan Undang-Undang yang mengatur tentang keuangan Desa, dan telah menerapkan asas pengelolaan keuangan Desa yaitu Partisipatif, Transfaran dan Akuntabel serta Disiplin Anggaran. Kata kunci: Pendapatan dan Belanja Desa, Partisipatif, Transparan dan Akuntabel, Disiplin Anggaran.
Pengaruh Pengembangan Karir Dan Promosi Jabatan Terhadap Semangat Kerja Pegawai Pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Palembang Andi Marianto; Maliah Maliah; Edduar Hendri
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.4500

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengembangan karir dan promosi jabatan terhadap semangat kerja. Metode yang diapakai pada penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jumlah sampel yang diteliti adalah 70 responden. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda, analisis koefisien determinasi, uji t dan uji F dengan menggunakan program SPSS 25. Dari hasil penelitian uji t menunjukkan variabel pengembangan karir (X1) secara parsial ada pengaruh yang terhadap semangat kerja. Sedangkan variabel promosi jabatan (X2) secara parsial ada pengaruh yang signifikan terhadap semangat kerja. Hasil pembahasan uji F secara bersama-sama variabel independen berpengaruh signifikan secara simultan (bersama-sama) terhadap variabel dependen.
Pengaruh Return On Asset (ROA), Return On Equity (ROE), Net Profit Margin (NPM) Dan Earning Per Share (EPS) Terhadap Harga Saham Sektor Rokok Yang Terdaftar DI Bursa Efek Indonesia (BEI) Irvan Mardiyansyah; Mursalin Mursalin; Edduar Hendri
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.4504

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengeruh return on asset (ROA), return on equity (ROE), net profit margin (NPM), dan earning pershare (EPS) terhadap harga saham sektor rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif dengan subjek penelitian berupa sektor rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2017-2021 data diperoleh melalui teknik dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa selama periode 2017-2021. 1) Variabel Return on Asset (ROA) secara parsial tidak berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan sektor rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2021. 2) Variabel Return on Equity (ROE) secara parsial tidak berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan sektor rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2021. 3) Variabel Net Profit Margin (NPM) secara parsial tidak berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan sektor rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2021. 4) Variabel Earning per Share (EPS) secara parsial tidak berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan sektor rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2021, dan 5) Variabel Return on Asset (ROA), Return on Equity (ROE), Net Profit Margin (NPM) dan Earning per Share (EPS) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap terhadap harga saham pada perusahaan sektor rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2021.
Pengaruh Motivasi Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Pada PT Hok Tong Plaju Palembang Noven Efendi; Edduar Hendri; Muhammad Kurniawan
Jurnal Manajemen dan Investasi (MANIVESTASI) Vol. 2 No. 1 (2020): Jurnal Manajemen Dan Investasi (MANIVESTASI), Juni 2020
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jmanivestasi.v2i1.4739

Abstract

ABSTRACT This study aims to determine the effect of work motivation and work discipline on employee productivity at PT Hok Tong Plaju Palembang. This research method is a quantitative research method, with a population of 328 employees at PT Hok Tong Plaju Palembang. From a population of 382 employees, the Croum Production section was selected as many as 86 employees. Analysis of the data used is simple regression analysis, multiple linear regression analysis, correlation coefficient, coefficient of determination (R2), t test and F test. Based on the results of the study it can be seen that the significant value between work motivation and work discipline partially on employee productivity at PT .Hok Tong Plaju Palembang with a significant value of 0.000 <0.05 for the work motivation variable and 0.007 <0.05 for the work discipline variable. It can be concluded that together there is a significant influence between Work Motivation and Work discipline on Employee Productivity at PT Hok Tong Plaju Palembang. Keywords: Work Motivation, Work Discipline and Work Productivity.  ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Motivasi Kerja dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan pada PT hok Tong Plaju Palembang. Metode penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif, dengan populasi sebanyak 328 orang karyawan yang ada pada PT Hok Tong Plaju Palembang. dari populasi sebanyak 382 karyawan dipilih bagian croum production sebanyak 86 orang karyawan. Analisis data yang digunakan adalah Analisis regresi sederhana, analisis regresi linier berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi (R2), Uji t dan Uji F. Berdasarkan hsil penelitian dapat diketahui bahwa nilai signifikan antara motivasi kerja dan disiplin kerja secara parsial terhadap produktivitas karyawan pada Pt.Hok Tong Plaju Palembang dengan nilai signifikan sebesar 0,000<0,05 untuk variabel motivasi kerja dan sebesar 0,007<0,05 untuk variabel disiplin kerja. Dapat disimpulkan bahwa secara bersama-sama terdapat pengaruh yang signifikan antara Motivasi Kerja dan disiplin Kerja Terhadap Produktivitas  Kerja Karyawan pada PT Hok Tong Plaju Palembang. Kata Kunci : Motivasi Kerja, Disiplin Kerja dan Produktivitas Kerja.
Pengaruh Pelatihan Kerja dan Kompensasi Finansial Terhadap Prestasi Kerja Pegawai Pada Lapas Narkotika Kelas II.B Banyuasin Desi Ratnasari; Edduar Hendri; Santi Puspita
Jurnal Manajemen dan Investasi (MANIVESTASI) Vol. 2 No. 2 (2020): Jurnal Manajemen Dan Investasi (MANIVESTASI), Desember 2020
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jmanivestasi.v2i2.5268

Abstract

ABSTRACT The population in this study were employees of the Banyuasin Class IIB Narcotics Lap which amounted to 82 respondents and used saturated sample techniques, data collection techniques using Questionnaires and Documentation. The data analysis technique used is simple linear regression, multiple linear regression, correlation coefficient analysis, coefficient of determination (R2), using the hypothesis T test and F test with the help of SPSS 23 for windows software.The results of the t-test study indicate that there is an effect of Job Training (X1) with a significant value of 0.11 <0.05, meaning that partially there is a significant effect of Job Training on Employee Job Performance. As for the Financial Compensation variable (X2) with a significant value of 0.000> 0.05, it means that partially there is a significant effect of Financial Compensation on Employee Performance. From the results of the discussion of the F test simultaneously, a significant value of 0.000> 0.05 means that H0 is rejected. Ha is accepted. So it can be concluded that there is a significant influence between Job Training and Financial Compensation on Employee Performance at the Class IIB Banyuasin Narcotics Prison. Keywords: Job Training, Financial Compensation and Employee Job Performance ABSTRAK Pengaruh Pelatihan Kerja dan Kompensasi Finansial Terhadap Prestasi Kerja Pegawai Pada Lapas Narkotika Kelas IIB Banyuasin. ”Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai yang ada pada Lapas Narkotika Kelas IIB Banyuasin yang berjumlah 82 responden dan menggunakan teknik sampel jenuh, teknik pengumpulan data menggunakan Kuesioner dan Dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear sederhana, regresi linear berganda, analisis koefisien korelasi, koefisien determinasi (R2), dengan menggunakan hipotesis uji T dan uji F dengan bantuan software SPSS 23 for windows.Hasil dari penelitian uji t menunjukan bahwa ada pengaruh Pelatihan Kerja (X1) dengan nilai signifikan 0,11<0,05, artinya secara parsial ada pengaruh yang signifikan Pelatihan Kerja terhadap Prestasi Kerja Pegawai. Sedangkan untuk variabel Kompensasi Finansial (X2) dengan nilai signifikan 0,000 > 0,05, artinya secara parsial ada pengaruh yang signifikan Kompensasi Finansial terhadap Prestasi Kerja Pegawai. Dari hasil pembahasan uji F secara simultan diperoleh nilai signifikan 0,000 > 0,05 artinya H0 ditolak Ha diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara Pelatihan Kerja dan Kompensasi Finansial terhadap Prestasi Kerja Pegawai pada Lapas Narkotika Kelas IIB Banyuasin. Kata kunci: Pelatihan Kerja, Kompensasi Finansial Dan Prestasi Kerja Pegawai
Pengaruh Karakteristik Individu dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Lapas Narkotika Banyuasin Nasta Agustin Nurazis; Rismansyah Rismansyah; Edduar Hendri
Jurnal Manajemen dan Investasi (MANIVESTASI) Vol. 3 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen dan Investasi (MANIVESTASI), Desember 2021
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jmanivestasi.v3i2.7384

Abstract

ABSTRACT       This study aims to determine the effect of individual characteristics and work environment on employee performance at the Banyuasin Narcotics Prison. The method used in this study is a quantitative method with the number of samples studied were 82 employees. The data analysis technique used in this research is multiple linear regression analysis, correlation coefficient analysis, determination coefficient analysis, t test and f test using the software program spss 23 for windows. From the results of the t test research shows that there is an effect of individual characteristics (X1) with a significant value of 0.000 <0.05, meaning that partially there is a significant effect of individual characteristics on employee performance. While the work environment variable (X2) with a significant value of 0.155> 0.05, meaning that partially there is no significant effect of the work environment on employee performance. From the results of the discussion of the F test simultaneously, a significant value of 0.000 <0.05 means that H0 is rejected. Ha is accepted. So it can be concluded that there is a significant influence between individual characteristics and work environment on the performance of the employees of the Banyuasin Narcotics Prison. Keywords: Individual Characteristics, Work Environment and Employees  ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh karakteristik individu dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai pada Lapas Narkotika Banyuasin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jumlah sampel yang diteliti adalah 82 pegawai. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi, uji t dan uji f dengan menggunakan program software spss 23 for windows. Dari hasil penelitian uji t menunjukkan bahwa ada pengaruh karakteristik individu (X1) dengan nilai signifikan 0,000<0,05, artinya secara parsial ada pengaruh yang signifikan karakeristik individu terhadap kinerja pegawai. Sedangkan variabel lingkungan kerja (X2) dengan nilai signifikan 0,155>0,05, artinya secara parsial tidak ada pengaruh yang signifikan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai. Dari hasil pembahasan uji F secara simultan diperoleh nilai signifikan 0,000<0,05 artinya H0 ditolak Ha diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara karakteristik individu dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai Lapas Narkotika Banyuasin. Kata kunci : Karakteristik Individu, Lingkungan Kerja dan Pegawai
Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Kompensasi Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Di PT. Golden Blossom Sumatera (GBS) Erdiansyah Erdiansyah; Edduar Hendri; Aditya Setiawan
Jurnal Manajemen dan Investasi (MANIVESTASI) Vol. 4 No. 1 (2022): Jurnal Manajemen dan Investasi (MANIVESTASI), Juni 2022
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jmanivestasi.v4i1.10276

Abstract

ABSTRACT The purpose of this study was to determine the influence of leadership style and compensation together on job satisfaction at PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS). The sample in this study were employees of PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS) as many as 62 people from a total population of 160 people. The sampling technique uses probability sampling techniques. The data were collected using a questionnaire, validity test and reliability test, while data analysis was carried out using multiple regression analysis. The results of this study indicate that: 1) Leadership Style and Compensation simultaneously have a significant effect on Employee Job Satisfaction at PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS); 2) Leadership Style partially significant effect on Job Satisfaction of employees at PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS); and 3) Compensation partially has a significant effect on job satisfaction of employees at PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS). Keywords: leadership style, compensation, and job satisfaction.  ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan dan kompensasi secara bersama-sama terhadap kepuasan kerja di PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS). Sampel pada penelitian ini adalah karyawan PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS) sebanyak 62 orang dari total populasi sebanyak 160 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik probability sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, uji validitas dan uji reliabilitas, sedangkan analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Gaya Kepemimpinan dan Kompensasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Kerja karyawan di PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS); 2) Gaya Kepemimpinan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Kerja karyawan di PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS); dan 3) Kompensasi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Kerja karyawan di PT. Golden Blosoom Sumatera (GBS). Kata Kunci: gaya kepemimpinan, kompensasi, dan kepuasan kerja.
Co-Authors A. Rahman Alhafish Aditya Setiawan Agus Mulyani Ahmad Maulana Akila Akila, Akila Alfandy, Rahmat Alif Habibi, Abdul Hamid Andi Marianto Andri Eko Putra Andri Eko Putra, Andri Eko Anggraini, Ika Anggraini, Kiftia Any Guntarti Aprizal Rosadian Arafat, Yasir Aripin, Imam Ariza, Fransisca Rahma Aryo Arifin, Muhammad Ayu Puspita Boneta, Elsa Devi Wulandari Dewi, Demara Nathalia Dewi, Nadya Ratna Dwi Hanadya Dwi Warsari, Dwi Emma Lilianti, Emma Entin Rukmana Erdiansyah Erdiansyah Erdiansyah Erdiansyah Erfan Robyardi Falinda, Monica Fathuda, Defran Fatwathurrohim, Fatwathurrohim Fita Sari, Fita Fitriansyah, Ari Idul Gervasius Rio Sandi Gontina, Indah Gusti, Abem Hamdi, Nuah Aulia Hendri Saladin Hidayat, Tamsir Ibmiralda, Irga Ida Ayu Putu Sri Widnyani Ika ika Indah Krismonica Irvan Mardiyansyah Jarwo Triono Joni Iswan Jusmani, Jusmani Keren, Keren Hapukh Hutagaol Khairunnisa, Nur Indah Kurbani, Adie Lisvira, Juwita Lusi Anggraini Lusi Suryadi M.Nur Arriyanto Mafra, Nisa’ Ulul Maliah Maliah Maliah, Maliah Muhamad Sopian Yuliandi Muhammad Firdaus Muhammad Kurniawan Muhammad Kurniawan Mursalin Mursalin . Mursalin Mursalin Nasta Agustin Nurazis Nindi Apriyati Ninin Non Ayu Salmah, Ninin Non Ayu Noven Efendi Nugraha, Erlangga Dwi Nurkardina Novalia Nurmala , Nurmala Nurmala Nurmala Nurmala Nurmala Nurmala Nurmala Nurul Febianti Okatariansyah Oktariansyah Oktariansyah, Oktariansyah Panca Satria Putra Paulia Anggiani Prayogi, Dimas Putri, Windi Yanti Rafelinda, Vira Rahmad Hidayat Rahmawati Rahmawati Ramadani, Muhammad Ramuzha, Yandri Reina Damayanti Reina Damayanti, Reina Reinaldi, Rizki Resa Mahandra Resa, Murlina Zulpa Reva Maria Valianti, Reva Maria Ricci Dwi Mahgfiro Rismansyah Rismanysah, Rismanysah Rizki, Arya Prameswara Robyardi, Erfan Rosadian, Aprizal Saladin, Hendry Santi Puspita Septi - Juniarti Simanjuntak, Randa Natalie Sinarti, Tri Siska Siska Sri Ermeila Sri Hartati Suci, Asti Pradaniaty Suhada Sundari Sundari Susanti Susanti Tomi Bayu Kurniawan Totok Sudiyanto, Totok Tri Darmawati Tri Darmawati, Tri Usman, Benny Veranika, Sinta Wahyu Edo Saputra Windy Valentina WULANDARI Yudi Irwansi Yuli Fitriani