Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH KOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN KOMPENSASI TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA PT PERKEBUNAN NUSANTARA III (PERSERO) KEBUN BANGUN Pertiwi, Yulia; Efendi, Efendi; Wijaya, Andy; Simatupang, Sudung
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 7 No. 2 (2019): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37403/sultanist.v7i2.149

Abstract

Tingkat kepuasan kerja karyawan PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Kebun Bangun masih belum optimal dilihat dari implementasi beberapa indikator yang belum maksimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran dan pengaruh komunikasi interpersonal, kompensasi dan kepuasan kerja karyawan pada PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Kebun Bangun. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain penelitian, kepustakaan dan lapangan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Sumber data adalah primer dan data sekunder. Populasi pada penelitian ini adalah sebanyak 50 orang dan seluruhnya merupakan karyawan tetap kantor PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Kebun Bangun. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah uji asumsi klasik, analisis deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif dengan linear berganda, analisis korelasi, koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian menemukan H0 ditolak, artinya komunikasi interpersonal dan kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Kebun Bangun baik secara simultan maupun parsial.
PENGARUH SIKAP KONSUMEN DAN PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA MINI MARKET MAWAR BALIMBINGAN Fadhila, Siti; Lie, Darwin; Wijaya, Andy; Halim, Fitria
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 8 No. 1 (2020): Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37403/sultanist.v8i1.177

Abstract

Mini Market Mawar Balimbingan berdiri pada tahun 2002 dengan alamat Jl. Besar Tanah Jawa, Balimbingan Kecamatan Tanah Jawa. Mini Market Mawar berdiri dengan tujuan memberikan kenyamanan kepada masyarakat dalam berbelanja kebutuhan sehari-hari dengan mengambil konsep pasar yang lebih modern. Dimana kebanyakan pada saat itu masyarakat hanya mengandalkan pasar tradisional dan warung-warung terdekat untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Penulis menggunakan dua metode penelitian yaitu penelitian lapangan dan penelitian kepustakaan metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi yang bersumber dari data primer dan data sekunder dan dianalisis dengan uji asumsi klasik, analisis deskriptif kualitatif, dan analisis deskriptif kuantitatif. Kesimpulan dari penelitian ini  adalah sikap konsumen dan persepsi konsumen berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Hasil tersebut dinyatakan dalam hasil model persamaan Ŷ = 20,454 + 0,674X1 + 0,398X2 yang  artinya terdapat pengaruh positif antara sikap konsumen dan persepsi konsumen terhadap keputusan pembelian pada Mini Market Mawar Balimbingan.
ANALISIS PENGARUH MOTIVASI TERHADAP KOMITMEN PEGAWAI PADA DINAS PARIWISATA KOTA PEMATANGSIANTAR Efendi, Efendi; Wijaya, Andy; Ramadani, Suci
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 8 No. 2 (2020): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37403/sultanist.v8i2.223

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengkaji tentang pengaruh motivasi terhadap komitmen pegawai pada Dinas Pariwisata Pematangsiantar. Responden sebanyak 37 orang. Data dianalisis dengan analisis deskriptip kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian diperoleh bahwa motivasi dan komitmen sudah baik, serta terdapat pengaruh yang positif dari motivasi terhadap komitmen pegawai This study aims to analyze and examine the influence of motivation on employee commitment at the Pematangsiantar Tourism Office. Respondents were 37 people. The data were analyzed using descriptive qualitative and quantitative analysis. The results showed that motivation and commitment were good, and there was a positive influence of motivation on employees.
PENGARUH FASILITAS TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DENGAN WORD OF MOUTH SEBAGAI PEMEDIASI PADA PUBLIK KOPI PEMATANGSIANTAR Wijaya, Andy; Simarmata, Hengki Mangiring Parulian; Chandra, Erbin; Fahri, Muhammad Imam; Sisca, Sisca
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 9 No. 2 (2021)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37403/sultanist.v9i2.356

Abstract

Dewasa ini, bisnis kuliner sudah sangat menjamur di mana-mana. Di Kota Pematangsiantar sendiri terdapat ratusan tempat kuliner dengan berbagai variasi jenis makanan yang dapat dipilih oleh konsumen, seperti rumah makan, cafe, dan coffe shop. Bisnis coffe shop dinilai tidak hanya menawarkan makanan dan minuman saja, tetapi juga menawarkan fasilitas yang dapat memberikan kenyamanan bagi pengunjungnya dengan harapan pengunjung akan merekomendasikan tempat ini kepada teman ataupun kerabat mereka sehingga akan meningkatkan pengunjung coffe shop. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh fasilitas terhadap minat beli konsumen dengan word of mouth sebagai pemediasi pada Publik Kopi Pematangsiantar. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Uji instrumen penelitian yang digunakan adalah uji validitas dan uji reliabilitas. Teknik anallisis data terdiri dari uji normalitas, analisis deskriptif kualitatif, dan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara fasilitas terhadap minat beli konsumen dengan word of mouth sebagai pemediasi pada Publik Kopi Pematangsiantar. Saran dari hasil penelitian ini adalah pihak coffe shop sebaiknya menerapkan diskon dan promo dengan konsep yang berbeda setiap minggunya, menggunakan mesin grinder yang dapat mengurangi biaya dalam pembelian bahan kopi dan menghasilkan kualitas kopi yang jauh lebih baik, serta memanfaatkan media sosial sebagai wadah promosi yang lebih efektif dalam menjangkau pengunjung yang lebih luas.  Today, the culinary business has mushroomed everywhere. In Pematangsiantar City itself, there are hundreds of culinary places with various types of food that consumers can choose from, such as restaurants, cafes, and coffee shops. The coffee shop business is considered not only to offer food and drinks, but also to offer facilities that can provide comfort for visitors in the hope that visitors will recommend this place to their friends or relatives so that it will increase coffee shop visitors. This study aims to analyze the influence of facilities on consumer buying intention with word of mouth as a mediator in Publik Kopi Pematangsiantar. Data is collected by using questionnaires, interviews, and documentation. The research instrument test used is validity test and reliability test. Data analysis techniques consist of normality test, qualitative descriptive analysis, and quantitative descriptive analysis. The results of the study can be concluded that there is positive and significant influence between facilities on consumer buying interest with word of mouth as a mediator in Publik Kopi Pematangsiantar. Suggestions from the results of this study are the coffee shop should use a grinder machine that can reduce costs in purchasing coffee ingredients and produce much better quality coffee, apply discounts and promos with a different concept every week, and use social media as a better promotional platform. effective in reaching a wider audience.
PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH TERHADAP KEPUASAN KERJA DENGAN KOMITMEN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA SMA SWASTA TAMANSISWA PEMATANGSIANTAR Lie, Darwin; Efendi, Efendi; Wijaya, Andy; Julyanthry, Julyanthry; Arrada, Dinar Sahara
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 9 No. 2 (2021)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37403/sultanist.v9i2.357

Abstract

Penelitian ini bertujuan agar mengetahui pengaruh kepemimpinan kepala sekolah terhadap kepuasan kerja guru dengan komitmen sebagai variabel intervening pada SMA Swasta Tamansiswa Pematangsiantar. Populasi dalam penelitian ini terdiri dari guru tetap yang berjumlah 34 orang dan seluruhnya dijadikan sampel. Pengumpulan data dilakukan antara lain dengan kuesioner, wawancara dan dokumentasi. Uji instrumen penelitian yang digunakan yaitu uji validitas dan reliabilitas. Teknik analisis data terdiri dari uji normalitas, analisis deskriptif kualitatif, dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Kepemimpinan kepala sekolah sudah baik, komitmen sudah tinggi dan kepuasan kerja guru sudah puas; 2. Terdapat pengaruh yang positif antara kepemimpinan kepala terhadap komitmen dibuktikan dengan hasil regresi Z = 5,700 + 0,485X dan terdapat pengaruh yang positif antara komitmen terhadap kepuasan kerja guru dibuktikan dengan hasil regresi Ŷ = 16,985 + 0,877Z.  3. Terdapat hubungan yang kuat dan positif antara kepemimpinan kepala sekolah dengan komitmen dibuktikan dengan nilai r = 0,699 dan nilai determinasi sebesar 48,8%. Hubungan yang kuat dan positif antara komitmen dengan kepuasan kerja guru dibuktikan dengan nilai r = 0,744 dan nilai determinasi sebesar 55,4%. 4. Hasil uji hipotesis  ditolak, artinya kepemimpinan kepala sekolah berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen dengan hasil  = 5,527 ˃  dan taraf signifikan 0,000 ˂ 0,05. Komitmen berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja guru hasil  = 6,306 ˃  dan taraf signifikan 0,000 ˂ 0,05. This study aims to determine the influence of the principal’s leadership on teacher’s job satisfaction with commitment as intervening variable at SMA Tamansiswa Pematangsiantar. The population in this study consisted is permanent teacher’s amount 34 people and all of them were used as samples. Data collection was carried out among others by questionnaires, interviews and documentation. The research instrument test used is the validity and reliability test. The data analysis technique cinsisted of normality test, qualitative descriptive and quantitative descriptive analysis. The result of the study can be concluded as follows: 1. Principal’s leadership is good, commitment is high and teacher’s job satisfaction is satisfied;2. There is a positive influence between leadership on commitment as evidenced by the regression results Z = 5,700 + 0,485X and there is a positive influence between commitmen to teacher’s job satisfaction as evidenced by the regression results Ŷ = 16,985 + 0,877Z. 3. There is a moderately high and positive relationship between the principal’s leadership and commitmen as evidenced by the value of r = 0,699 and the determination value of 48,8%. A moderately high and positive relationship between commitmen and teachers job satisfaction is evidenced by the value r = 0,744 and the determination value of 55,4%. The result of the hypothesis test  are rejected, meaning that the principal’s leadership has a positive and significant effect on commitment with the results  = 5,527 ˃  and significant level of  0,000 ˂ 0,05. Commitment has a positive and significant effect on teacher’s job satisfaction. The result of   = 6,306 ˃  and significant level of  0,000 ˂ 0,05.
PENERAPAN PEMROSESAN PARALEL MULTICORE UNTUK PENYORTIRAN YANG EFEKTIF Sari, Kartika; Wijaya, Andy; Immanuel, Immanuel; Sari, Fioni Puspa; Anggraini, Yessa Tria
Coding: Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 12, No 2 (2024): Edisi September 2024
Publisher : Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/coding.v12i2.74292

Abstract

Pemrosesan data yang semakin canggih, terutama dalam penyortiran, krusial dalam kehidupan modern. Komputasi paralel memungkinkan multitasking dan pengolahan data secara simultan. Core tunggal bekerja sendiri, cepat namun hanya menangani satu tugas sekaligus. Quad-Core, dengan 4 inti, memungkinkan kinerja lebih cepat dan multitasking yang baik, cocok untuk gaming. Python, bahasa pemrograman serbaguna, digunakan untuk berbagai pengembangan perangkat lunak dan analisis data. Penelitian membandingkan sorting single-core menggunakan Bubble Sort dengan multi-core sorting. Single-core memakan waktu lama karena tidak ada paralelisme. Multi-core membagi dataset ke inti yang berbeda untuk sorting, meningkatkan efisiensi, kinerja Bubble Sort, dan penggunaan CPU. Namun, penelitian ini terbatas pada laptop Quad-Core, Bubble Sort, dan bahasa pemrograman Python. Multicore penting untuk perkembangan perangkat keras dan lunak.
PENYUSUNAN PROJECT PLANNING PEMBANGUNAN PROYEK SPILLWAY BENDUNGAN X KABUPATEN X Wijaya, Andy; Riskijah, Sitti Safiatus; Utoyo, Suselo
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 5 No. 3 (2024): EDISI SEPTEMBER
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jos-mrk.v5i3.5018

Abstract

Proyek Pembangunan Bendungan X dibuat untuk memenuhi kebutuhan air irigasi dan air baku masyarakat Kabupaten X. Salah satu bagian dari Bendungan X adalah Bangunan Spillway yang direncanakan dengan tipe ogee dan terdapat beberapa bangunan pelengkapnya, sehingga dibutuhkan project planning dalam pembangunannya. Penyusunan project planning ini bertujuan untuk merencanakan work breakdown structure (WBS), struktur organisasi, site layout, metode pelaksanaan, pengendalian mutu, kesehatan keselamatan kerja dan lingkungan (K3L), durasi dan biaya pelaksanaan. Data yang dibutuhkan yaitu gambar kerja, Rencana Kerja dan Syarat – Syarat (RKS), Harga Satuan Dasar  tahun 2019 Kabupaten X. Perencanaan program K3L menggunakan metode HIRARC. Perencanaan durasi proyek menggunakan MS Project tahun 2019, dan perencanaan biaya pelaksanaan mengacu pada Permen PUPR no. 28 tahun 2016. Penyusunan project planning menghasilkan: struktur organisasi dengan bentuk fungsional; WBS sampai level 1 terdiri dari pekerjaan persiapan, pekerjaan tanah, pekerjaan pondasi, pekerjaan struktur atas, dan pekerjaan lain – lain; perencanaan site layout dengan cara menentukan ukuran, bentuk, dan letak fasilitas sementara berdasarkan jarak, fungsi, dan metode pelaksanaan; metode pelaksanaan pembangunan spillway menggunakan sistem zoning yang terdiri dari 2 zona yaitu zona 1 terdiri dari saluran mercu, saluran transisi, saluran peluncur sedangkan zona 2 terdiri dari kolam Olakan USBR Type III dan saluran Pelepas, pekerjaan tanah secara mekanis, dan pekerjaan beton menggunakan beton ready mix dan concrete pump; perencanaan dan pengendalian mutu berupa penyusunan quality plan, quality target, dan standar operasional prosedur berdasarkan  RKS; perencanaan K3L menggunakan metode HIRARC, diketahui nilai risiko dengan tingkat low risk sampai dengan extreme risk dan hasil penilaian risiko setelah direncanakan pengendalian K3L tingkat risiko menjadi low risk yang artinya risiko dapat diterima; rencana durasi  pembangunan spillway selama 662 hari kalender dan rencana biaya pelaksanaan sebesar Rp. 248.374.992.880,06.
Global Marketing Management Training for Batik Craftsmen in Solo Sisca, Sisca; Wijaya, Andy; Erbin Chandra; Hengki Mangiring Parulian Simarmata
International Journal Of Community Service Vol. 2 No. 1 (2022): February 2022 (Indonesia - Malaysia - Philippines)
Publisher : CV. Inara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51601/ijcs.v2i1.74

Abstract

Batik has a high artistic value, which reflects the icon of Indonesian culture itself. As an ancestral heritage, Indonesian people continue to preserve batik to this day by maintaining the beauty of the colors and various patterns that are influenced by the characteristics of various regions. There is one city in Indonesia known as the city of batik, namely the city of Solo. Solo Batik Carnival or better known as SBC is one of the annual agenda of the Surakarta Tourism Office which is held in Solo with the main objective of introducing batik as a Javanese cultural heritage, and making Solo a fashion tourism destination. However, the lack of knowledge of global marketing management which has an impact on the potential for global competitiveness of batik SMEs has not been realized. In order to overcome the problems faced and help empower batik business people in Solo, it is necessary to increase knowledge about marketing strategies, especially in the global market. This service activity is carried out using training methods that are carried out online through zoom meetings for Batik Craftsmen in Solo. The results of the training showed that Solo Batik craftsmen after participating in global marketing management training experienced an increase in knowledge about marketing strategies, especially regarding global marketing which was quite good, which was shown through the feedback given during the training and the high interest in marketing their batik products abroad. in the future.
Geological Structural Control on the Distribution of Rock Alteration in Ngebel Lake and Surrounding Areas, Ponorogo, Indonesia Andy Wijaya; Kusumayudha, Sari Bahagiarti; Yudiantoro, Dwi Fitri; Yatini; Asfahani M. G.
International Journal of Science and Society Vol 7 No 2 (2025): International Journal of Science and Society (IJSOC)
Publisher : GoAcademica Research & Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54783/ijsoc.v7i2.1424

Abstract

The Telaga Ngebel Complex is an area with an active geothermal system. Geothermal energy is considered a promising alternative energy source for the future, especially in light of the depletion of fossil fuels. In geothermal exploration, altered rocks serve as indicators of the presence of a geothermal system. The existence of an active geothermal system is closely related to alteration zones, which are, in turn, influenced by geological structures. This study aims to identify the structural controls on the distribution of alteration zones. The methods used include literature review, field surveys, remote sensing, sampling of altered rocks, and collection and measurement of structural data. The results show that the study area has a high density of structural lineaments in the southern part of the lake, as evidenced by the intersection of several strike-slip faults. These intersections serve as pathways for hydrothermal fluids to ascend. The alteration found in these high-density areas is predominantly propylitic alteration. Other types of alteration observed include argillic alteration.
Penguatan Bisnis Digital dan Literasi Ekonomi Hijau untuk Pengembangan Bisnis UMKM Berkah Relief Pematangsiantar Efendi, Efendi; Wijaya, Andy; Julyanthry, Julyanthry; Candra, Vivi; Sinaga, Onita Sari
Room of Civil Society Development Vol. 4 No. 4 (2025): Room of Civil Society Development
Publisher : Lembaga Riset dan Inovasi Masyarakat Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59110/rcsd.665

Abstract

Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh pentingnya peningkatan kapasitas UMKM dalam menghadapi tantangan digitalisasi dan keberlanjutan. Berkah Relief Pematangsiantar, UMKM yang bergerak di bidang panel dekoratif arsitektur, dipilih karena potensinya besar namun masih dikelola secara konvensional. Tujuan kegiatan adalah memperkuat pemahaman pemilik dan karyawan terhadap bisnis digital dan ekonomi hijau. Pendekatan partisipatif dilakukan melalui penyampaian materi dan diskusi aktif yang mencakup strategi digital marketing, pemanfaatan e-commerce, dan praktik ramah lingkungan dalam usaha. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap konsep bisnis digital dan ekonomi hijau sebesar 90%, yang diperoleh melalui kuisioner pra dan pasca pelatihan serta wawancara terstruktur. Temuan ini menunjukkan bahwa pelatihan terintegrasi dapat berkontribusi pada peningkatan kapasitas UMKM dalam beradaptasi dengan perkembangan teknologi serta mengadopsi prinsip keberlanjutan guna meningkatkan daya saing dan kelangsungan usaha.
Co-Authors Acai Sudirman Anggraini, Yessa Tria Apriyanti, Silvia Ardiansyah, Andika Arrada, Dinar Sahara Aryanti, Agnes Asfahani M. G. bagus Mulyawan Butarbutar, Marisi Candra, Vivi Cleopatra, Cleopatra Darius Andana Haris Darwin Lie Desi Arisandi Dharma, Edy Diah Pratiwi Doris Yolanda Saragih Dwi Fitri Yudiantoro EFENDI Efendi Efendi Effendi Sitohang Elfina Okto Posmaida Damanik Elly Susanti Erbin Chandra Ervina Ervina Estri Kartika Etnanta, Fatiha Nur Fadhila, Siti Fahri, Muhammad Imam Fitria Halim Geasela, Yemima Monica Hakim, Lukman hannum, Latifahannum Hardiyanti, Tuti Hengki Mangiring Parulian Simarmata Herman Fikri Immanuel, Immanuel Intan Permatasari Jeanny Pragantha jhonny, Jhonny Johanes Fernandes Andry Julyanthry, Julyanthry Kartika Sari Kartika Sari Kevin Indajang Khairo, Fatria Khairul Azwar Kusumayudha, Sari Bahagiarti Lisdayanti, Lisdayanti M Dian Andhika Mailoli, Jesica Mangasi Sinurat Moch. Arifin Mulya, Prasetya Musparina Napitupulu, Febrita Nitalia, Nitalia Pertiwi, Yulia Poppi Nastasia Yunita Dewi Proklamanto, Aan Subekti Purba, Sofi Chrisdayanti Rakhmawati, Nita Sofia Ramadani, Suci Retno Widianti Reziana, Fedika Gita Rico, Rico Sari, Fioni Puspa Sarumaha, Ignatius Julius Winata sherly sherly Siallagan, Hotriana Sijabat, Ista Marsara Simanjuntak, Dumesti Simarmata, Hengki Mangiring Parulian Simatupang, Sudung Sinaga, Onita Sari sisca Sisca Sisca, Sisca Sitti Safiatus Riskijah Sugondo, Ebeng Suhardi Surbakti, Peris Sepaka Susanti Susanti Suselo Utoyo, Suselo Tanuhariono, Vincent Richard Togatorop, Joster Tony Subiyanto Widiyanti, Alisha Wijaya, Randy Winarti, Ardila Yatini Yuli Handayani