Claim Missing Document
Check
Articles

SISTEM PENENTUAN KELAS UNGGULAN PADA SISWA SMP MENGGUNAKAN METODE NAÏVE BAYES Anggakara, Agra; Helilintar, Risa; Ramadhani, Risky Aswi
JAMI: Jurnal Ahli Muda Indonesia Vol. 4 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Akademi Komunitas Negeri Putra Sang Fajar Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46510/jami.v4i1.110

Abstract

Objektif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengklasifikasi anggota kelas unggulan di SMP Katholik Mardiwiyata Kota Kediri. Penelitian ini tergolong pada penelitian aplikatif karena di dalamnya terdapat informasi yang lengkap tentang klasifikasi siswa yang lolos kelas unggulan, maka penelitian ini disusun menggunakan konsep Sistem Development Life Cycle. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh secara langsung dengan melakukan wawancara pada salah satu guru SMP Katholik Mardiwiyata Kota Kediri. Jumlah total siswa SMP Katholik Mardiwiyata yaitu ada 260 siswa, dan jumlah siswa kelas 7 saat ini berjumlah 85siswa. Penentuan kelas unggulan ditentukan beberapa kriteria atau variabel, yaitu: Nilai Harian, UTS, UAS, Nilai Keterampilan, Nilai Spiritual dan Nilai Sosial pada kelas 7 semester gasal dan semester genap. Material and Metode. Naïve Bayes salah satu algoritma klasifikasi berdasarkan teorema pada statistika. Naive Bayes merupakan pengklasifikasian dengan metode probabilitas dan statistik, merupakan teknik prediksi berbasis probabilistik sederhana yang berdasarkan pada penerapan teorema Bayes dengan asumsi independensi yang kuat (Naif). Naive Bayes, poin penting tentang independensi fungsi yang kuat bahwa fungsi dalam data tidak terkait dengan ada atau tidak adanya fungsi lain dalam data yang sama Hasil. Hasil pengujian sistem menggunakan confusion matrix diperoleh precision: 75%, recall: 85% dan accuracy: 82% Kesimpulan. Dari hasil uji coba Sistem Penentuan Kelas Unggulan Pada Siswa SMP Menggunakan Metode Naïve Bayes dengan confusion matrix didapatkan akurasi 82%. Hal ini menunjukkan sistem sudah berjalan dengan baik, karena nilai presisi, recall dan akurasi berimbang, namun pada penelitian kedepan sistem ini perlu perbaikan lebih lanjut sampai nilai presisi, recall dan akurasinya diatas 90% Objektif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengklasifikasi anggota kelas unggulan di SMP Katholik Mardiwiyata Kota Kediri. Penelitian ini tergolong pada penelitian aplikatif karena di dalamnya terdapat informasi yang lengkap tentang klasifikasi siswa yang lolos kelas unggulan, maka penelitian ini disusun menggunakan konsep Sistem Development Life Cycle. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh secara langsung dengan melakukan wawancara pada salah satu guru SMP Katholik Mardiwiyata Kota Kediri. Jumlah total siswa SMP Katholik Mardiwiyata yaitu ada 260 siswa, dan jumlah siswa kelas 7 saat ini berjumlah 85siswa. Penentuan kelas unggulan ditentukan beberapa kriteria atau variabel, yaitu: Nilai Harian, UTS, UAS, Nilai Keterampilan, Nilai Spiritual dan Nilai Sosial pada kelas 7 semester gasal dan semester genap. Material and Metode. Naïve Bayes salah satu algoritma klasifikasi berdasarkan teorema pada statistika. Naive Bayes merupakan pengklasifikasian dengan metode probabilitas dan statistik, merupakan teknik prediksi berbasis probabilistik sederhana yang berdasarkan pada penerapan teorema Bayes dengan asumsi independensi yang kuat (Naif). Naive Bayes, poin penting tentang independensi fungsi yang kuat bahwa fungsi dalam data tidak terkait dengan ada atau tidak adanya fungsi lain dalam data yang sama Hasil. Hasil pengujian sistem menggunakan confusion matrix diperoleh precision: 75%, recall: 85% dan accuracy: 82% Kesimpulan. Dari hasil uji coba Sistem Penentuan Kelas Unggulan Pada Siswa SMP Menggunakan Metode Naïve Bayes dengan confusion matrix didapatkan akurasi 82%. Hal ini menunjukkan sistem sudah berjalan dengan baik, karena nilai presisi, recall dan akurasi berimbang, namun pada penelitian kedepan sistem ini perlu perbaikan lebih lanjut sampai nilai presisi, recall dan akurasinya diatas 90%
Mapping System Design of a Genetic Mapping System for the White Nest Swallow (Collocalia Fuciphaga) in Java Kasih, Patmi; Utomo, Budi; Ramadhani, Risky Aswi; Firliana, Rina; Tanjungsari, Ardina
(JAIS) Journal of Applied Intelligent System Vol. 9 No. 2 (2024): Journal of Applied Intelligent System
Publisher : LPPM Universitas Dian Nuswantoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62411/jais.v9i2.11093

Abstract

The distribution of the white swift (Collocalia fuciphaga) is on several large islands in Indonesia. The white swallow has an advantage over the nests of the black swallow and sriti, having edible parts reaching 85-100% of the total nest. Many types of white swallow's nests in Indonesia are known for their different physical characteristics, color and weight. It is not known that these differences occur due to genetic differences or simply due to differences in the type of food and living environment. Differences due to food and environmental factors do not really affect the health function of the nest. Differences due to genetics greatly influence the function of the nest for health. The design of this system is initial research to start mapping white nest swiftlets in Indonesia. The results of the design will be used as a data storage system for genetic mapping of white nest swallows on the island of Java by taking DNA samples of swallows from various habitat areas. The system will store data on habitat areas, record location points and take bird samples from these areas to then carry out laboratory tests to determine the DNA code test of each bird sample. Furthermore, it is hoped that clear genetic mapping results can be used to determine the quality and function of the bioactive components of white swift nests on the island of Java. The mapping results will also be a source of knowledge about the richness of the germplasm of native Indonesian swiftlets. Keywords: GIS, Bioactive, genetic, Java, mapping, white swallow's nest
Pendampingan Penerapan Sistem Penetuan Minat dan Bakat di RA Kusuma Mulya Rohmah Kabupaten Kediri Pamungkas, Danar Putra; Rochana, Siti; Helilintar, Risa; Ramadhani, Risky Aswi; Wahyuniar, Lilia Sinta
Jurnal Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol 3 No 2 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/dimastara.v3i3.22064

Abstract

Determining interests and talents is very necessary to determine a child's potential both academically and non-academicly. This knowledge is very necessary in directing and developing skills that are appropriate to the child's abilities. RA Kusuma Mulia Rohmah does not yet have a clear and structured system for determining student interests and talents. Assistance is needed to implement the interest determination system. This Talent Interest Determination System can be used to analyze and determine the talents and interests of children aged 5-7 years, analyze Academic, Creative, Artistic, Kinestatic and Social Talent Systems and can be applied to the new student selection process
Pelatihan Model Manajemen Rintisan“Coop Gallery and Café” Sinergitas UMKM dan Koperasi pada Wadah Koperasi Multi Pihak Sumantri, Bambang Agus; Samari, Samari; Fauzi, Diah Ayu Septi; Ratnanto, Sigit; Anas, M. Anas; Solikin, Nur; Ramadhani, Risky Aswi; Zaman, Badrus
Jurnal Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol 3 No 2 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/dimastara.v3i3.22565

Abstract

tujuan adanya kolaboratif antara sesama UMKM dan sesama koperasi serta antara UMKM dan koperasi. Maka diperlukan konsep optimalisasi bisnis pada bentuk sinergitas satu wadah yaitu galeri produk dan café. Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Kediri dan Koperasi Pemasaran Usaha Bersama (KPUB) “Sapi Jaya” Kandangan Kabupaten Kediri merupakan induk dari beberapa koperasi diharapkan mampu menjadi perintis bisnis awal yang akan menggerakan koperasi dibawah naungannya untuk menciptakan sistem “Coop Gallery and Café”. Pengabdian ini menformulasikan tahap awal Model Manajemen Cafe, Galeri, dan Inkubasi serta pola model hubungan koperasi dan anggota koperasi. Dan terciptanya proses pendidikan manajemen Pelatihan Model Edukasi Manajemen “Coop Gallery and Café”, sebagai rintisan koperasi multi pihak.
Deteksi Gerak Tangan sebagai Pengenal Bahasa Isyarat menggunakan Mediapipe dan Long-Short Term Memory Utomo, Prabowo Budi; Ramadhani, Risky Aswi; Kurniawan, Hindra
Simetris: Jurnal Teknik Mesin, Elektro dan Ilmu Komputer Vol 15, No 1 (2024): JURNAL SIMETRIS VOLUME 15 NO 1 TAHUN 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/simet.v15i1.10505

Abstract

Kehadiran orang disabilitas atau penyandang cacat seringkali dipandang sebelah mata oleh banyak orang dan mendapat perlakuan diskriminatif serta dianggap merepotkan, padahal jumlah penyandang cacat di Indonesia cukup banyak dan bervariasi. Sebagai salah satu kecacatan, tuli menjadi salah satu yg terbanyak diderita oleh orang Indonesia, dalam sebuah survey Nasional tahun 1994-1996 ada sekitar 18,5 % atau 40,5 juta jiwa yang mengalami gangguan pendengaran yang menggunakan bahasa isyarat berbasis gerak tangan sebagai media komunikasi. Dalam beberapa kondisi gerakan tangan ini cukup sulit untuk dipahami khususnya oleh yang bukan penguna bahasa isyarat, bahkan dalam beberap kasus formal hingga dibutuhkan juru bahasa isyarat untuk memahami maksud dari gerak tangan yang digunakan. Dalam penelitian ini menggunakan 36 jenis gerak tangan yang masing-masing gerak tangan direkam sebanyak 30 video sequence dengan setiap sequence akan merekam sebanyak 30 frame. Setiap frame yang diperoleh akan diekstraksi nilai keypoint dari wajah, pose dan gerak tangan yang direkam, untuk selanjutnya diproses dan dimodelkan menggunakan 3 metode Long ShortTerm Memory (LSTM) yaitu single layers LSTM, multi layers LSTM dan Bidirectional LSTM. Pemodelan LSTM yang telah dilakukan menghasilkan nilai akurasi sebesar 91% saat mendeteksi dan mengenali gerak tangan Bahasa isyarat BISINDO pada model yang diproses menggunakan metode single layer LSTM epoch 500, hidden layers 32, batch size 64.
Sistem Pembelajaran Satu Arah untuk Siswa Tunarungu Menggunakan SIBI Ramadhani, Risky Aswi; Niswatin, Ratih Kumalasari; Risa, Helilintar; Rony, Irawan Heri
Simetris: Jurnal Teknik Mesin, Elektro dan Ilmu Komputer Vol 15, No 1 (2024): JURNAL SIMETRIS VOLUME 15 NO 1 TAHUN 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/simet.v15i1.10689

Abstract

Tunarungu adalah orang yang tidak mampu mendengar dan menerima informasi suara. Penyandang tunarungu berkomunikasi satu sama lain dengan menggunakan SIBI (Sistem Isyarat Bahasa Indonesia). SIBI cukup efektif bila digunakan untuk berkomunikasi dengan penyandang tunarungu. Masalah terbesar penyandang tunarungu adalah ketika mereka bergaul dengan masyarakat umum, karena hanya sebagian kecil masyarakat yang memahami SIBI. Jumlah penyandang tunarungu di Indonesia yang berada di bawah garis kemiskinan sebanyak 116.844 orang. Hal ini terjadi karena penyandang tunarungu tidak dapat mengenyam pendidikan seperti masyarakat pada umumnya. Penyandang tunarungu rata-rata berpendidikan maksimal SMP. Sangat jarang orang tuli menghadiri kuliah. Hal ini terjadi karena sangat sedikit dosen yang memahami SIBI. Dari permasalahan tersebut ditemukan Kebaruan, kebaruan tersebut adalah dengan membuat sistem komunikasi satu arah (Speech to Video SIBI) untuk siswa tunarungu. Sistem yang dibuat digunakan untuk membantu penyampaian materi guru yang tidak dapat SIBI kepada penyandang tunarungu. Sistem komunikasi satu arah yang dibuat khusus untuk pengajaran di kelas. Masukan untuk sistem ini adalah suara guru mengajar, sedangkan keluarannya adalah Video SIBI. Sistem ini mengubah informasi (suara) yang disampaikan guru ke dalam teks, kemudian teks tersebut diubah menjadi SIBI (video). Materi berupa SIBI (Video) disampaikan kepada siswa tunarungu. Pengujian penelitian ini menggunakan Confusion Matrix dengan nilai presisi 92%, akurasi 96%, dan recall 100%. Dari hasil tersebut dapat dinyatakan bahwa “Sistem Komunikasi Satu Arah (Speech to Video SIBI) untuk Siswa Tuli” cukup baik dan layak menjadi dasar pengembangan sistem komunikasi satu arah di SMP-LB.
Aplikasi Pengenalan Huruf Hijaiyah Untuk Penyandang Tunarungu Menggunakan Metode Sequential Search: Penerapan Metode Sequential Search dalam Aplikasi Pembelajaran Huruf Hijaiyah untuk Tunarungu Fawaid, Muhammad Hasib; Ramadhani, Risky Aswi; Helilintar, Risa
Nusantara of Engineering (NOE) Vol 7 No 2 (2024): Volume 7 Nomor 2 - 2024
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/noe.v7i2.23170

Abstract

Hearing limitations are often an obstacle for deaf people in learning Arabic letters, including Hijaiyah letters. Deaf people are children with hearing impairments, either deaf or hard of hearing. The lack of learning media causes parents to experience learning problems in their children. Therefore, learning media is needed so that people with hearing disabilities can get easy learning, especially learning Hijaiyah letters. An introduction application is needed to facilitate learning, which is able to improve the ability to recognize hijaiyah letters easily. The main output of this research is photos and video demonstrations using the Sequential Search method. The Sequential Search method is used to facilitate the search for hijaiyah letters for students in the search for the application using Latin letters, implemented in Gerkatin Kediri city and using Kotlin programming language. The purpose of this research is to produce learning media that benefits deaf students in the introduction of Arabic including hijaiyah letters. The Sequential Search method is used to optimize the letter recognition process in this application. The supporting factor for the method used is logcat from the Android Studio application. Logcat helps the effectiveness of the sequential search method to run as desired. The test results of the search application show the time required to search for several hijaiyah letters with the keyword “Dal” is 0.235 ms, while for the letter Dzal it is 0.274 ms.
PERANCANGAN MESIN PENCACAH SAMPAH PLASTIK MENGGUNAKAN SOFT START UNTUK MENDUKUNG DAUR ULANG BERKELANJUTAN Putra, Mochamad Wildan Hasnanda; Nevita, Ary Permatadeny; Istiasih, Hermin; Ramadhani, Risky Aswi
Jurnal Inkofar Vol 9, No 1 (2025)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v9i1.449

Abstract

Peningkatan penggunaan plastik di masyarakat menyebabkan volume sampah plastik terus bertambah dan berdampak negatif terhadap lingkungan. Salah satu solusi yang dapat dilakukan adalah dengan cara mendaur ulang sampah plastik melalui mesin pencacah. Penelitian ini bertujuan merancang mesin pencacah sampah plastik skala industri rumah tangga dengan desain kompak, daya rendah (1 HP), dan dilengkapi soft start untuk mengurangi lonjakan arus listrik, sehingga sesuai untuk penerapan daur ulang berkelanjutan dalam skala kecil. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) mengacu pada tahapan Borg & Gall. Pengumpulan data diperoleh melalui observasi langsung dan serangkaian pengujian terhadap kinerja mesin. Adapun Proses analisis data dilakukan melalui pendekatan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa mesin mampu mencacah sampah botol plastik dan tutup botol plastik dengan kapasitas rata-rata sebesar 7,2 kg/jam. Mesin ini memiliki ukuran panjang 700 mm, lebar 420 mm, dan tinggi 700 mm, sehingga menjadikannya mudah ditempatkan di area yang sempit. Penggunaan motor listrik 1 HP dengan soft start berhasil menurunkan lonjakan arus listrik dari 24 A menjadi 10 A (Penurunan 58,33%), sehingga mengurangi risiko pemutusan arus akibat kelebihan beban. Dengan konsumsi daya rendah dan mudah diaplikasikan pada skala industri rumah tangga, mesin ini layak sebagai solusi daur ulang sampah plastik yang berkelanjutan, praktis, dan ramah lingkungan.Kata kunci : Sampah Plastik, Mesin pencacah, Soft Start, Daur Ulang Berkelanjutan, Industri Rumah Tangga
RANCANG BANGUN MINI BALL MILL: Solusi Mandiri Produksi Aluminium Powder Satrya, Ganksar Yoga; Nevita, Ary Permatadeny; Munawi, Hisbulloh Ahlis; Ramadhani, Risky Aswi
Jurnal Inkofar Vol 9, No 1 (2025)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v9i1.451

Abstract

Aluminium powder merupakan bahan penting dalam berbagai industri seperti cat, kosmetik, peledak, pengelasan. Sayangnya kebutuhan bahan ini di Indonesia masih bergantung pada impor, yang menyebabkan harga tinggi dan ketersediaan yang terbatas. Tujun dari rancangan dan pembuatan mesin Mini Ball Mill sebagai solusi produksi alumunium powder secara mandiri di tingkat UMKM. Dengan desain sederhana dan efisien alat ini mampu menggiling serpihan alumunium foil menjadi serbuk halus yang siap digunakan. Dengan metode pembuatan alat yang terstruktur dan sistematis berfokus pada serangkaian tahapan perakitan mini ball mill, sehingga hasil bahan dasar dari serpihan aluminium foil yang telah diproses milling menjadi halus, dengan kegunaan aluminium powder sebagai campuran cat, las termit, dan peledakKata Kunci : rancang bangun, mini ball mill, aluminium powder, las, peledak
PEMANFAATAN ALGORITMA COSINE SIMILARITY UNTUK MENGKOREKSI UJIAN ESAI Rafi, Reno Rana; Ramadhani, Risky Aswi; Sanjaya, Ardi
JIPI (Jurnal Ilmiah Penelitian dan Pembelajaran Informatika) Vol 10, No 3 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jipi.v10i3.8058

Abstract

Penilaian ujian esai merupakan tantangan dalam dunia pendidikan karena adanya variasi bentuk jawaban yang memerlukan pemeriksaan secara menyeluruh oleh guru. Peningkatan jumlah peserta didik juga menambah beban kerja dan memperlambat proses koreksi dalam penilaian ujian. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem penilaian otomatis menggunakan metode Term Frequency Inverse Document Frequency dan algoritma Cosine Similarity, yang diimplementasikan di SMK Intensif Baitussalam Tanjunganom. Data berupa jawaban siswa dan kunci jawaban guru diproses melalui tahapan preprocessing, meliputi cleaning, case folding, tokenization, stopword, dan stemming. Sistem menghitung tingkat kemiripan jawaban menggunakan Term Frequency Inverse Document Frequency dan Cosine Similarity untuk menentukan skor akhir. Evaluasi dilakukan pada soal esai mata pelajaran sejarah dengan pendekatan klasifikasi biner menggunakan threshold. Hasil dari pengujian menunjukkan bahwa sistem menghasilkan akurasi sebesar 80%, presisi 100%, recall 80%, dan F1-score sebesar 89%. Temuan ini membuktikan bahwa sistem mampu memberikan penilaian yang objektif dan efisien, serta berpotensi menjadi solusi dalam digitalisasi proses evaluasi pembelajaran secara otomatis.
Co-Authors Aditya, Heru Agita, Galuh Aprilia Putri Agus Muji Santoso Ahmad Bagus Setiawan AHMAD JAMALUDIN Aidina Ristyawan Al Fitroh, Diky Tri Cahyo Anas, M. Anas Anggakara, Agra Ardi Sanjaya Arganata, Febryan Dimas Badrus Zaman Bambang Agus Sumantri, Bambang Agus Bima, Fahrezian Arya Budhi Utami Budi Utomo Danang Wahyu Widodo Danar Putra Pamungkas, Danar Putra Daniel Swanjaya Dela Karmeylia Putri Dwi Ari Budiretnani Fadli, Abi Ihsan Fahriza, M Raffi Fajar Rohman Hariri Fajarrani, Nimas Prajna Sekar Arum Fauji, Diah Ayu Septi Fauzi, Diah Ayu Septi Fawaid, Muhammad Hasib Firdaus, Mochammad Fedro Hariadi, Septian Herawati, Elysabet Hermin Istiasih Hesti Istiqlaliyah Hidayat, Farouk Ryan Hidayat, Uun Hindra Kurniawan Hisbulloh Ahlis Munawi I ketut Gede Darma Putra Ida Ayu Dwi Giriantari Ida Ayu Putu Sri Widnyani IDA RAHMAWATI Insani, Gilang Taufan Intan Nur Farida Istiqlaliyah, Hesty Itot Bian Raharjo Jatmiko Jatmiko Jatmiko Karim, Achmad Zainul Kristanto, Deni Kumalasari N., Ratih M. Rudianto Arief Made Sudarma Mahanani, Annaafi Widya Mahesa Difa Ramadhan Mandasari, Meilina Marista Dwi Rahmayantis Mealdi Arwintoro Mukhlifatus Shodikin Mukmin, Bagus Amirul Musthofa Ilmi Muzaki, Anwar Nabila, Kharisma Nur Nadzifah, Bintang Khoirun Nahdiyah, Yuniswatin Naufal Muji Dwicahyo Nevita, Ary Permatadeny Nur Solikin Nur’azizan, Achmad Hasyim Ohny, Abrham Galatiano Okvitasari, Astri Rino Patmi Kasih Poppy Rahmatika Primandiri Prabowo Budi Utomo Pramesti, Yasinta Sindy Pramoedya, Muhammad Firmandani Pramustyo, Reza Prayogo , Yogi Suryo Putra, Mochamad Wildan Hasnanda Putri Lestari, Elok Eka Kartika Rafi, Reno Rana Ratih Kumalasari Niswatin Resty Wulanningrum Rina Firliana Rino Sadartanto Risa Helilintar Risa, Helilintar Risaniatin Ningsih Rochana, Siti Rochana, Siti Rochana, Siti Rony Heri Irawan Sadartanto, Rino Samari, Samari Samsudin Samsudin Satrya, Ganksar Yoga Septian Geges Setyadji, Teddy Sigit Ratnanto Siti Rochana Siti Zubaidah Subkhi, M. Bahrul Sucipto Sucipto Sulistiono Sulistiyowati, Tutut Indah Sutrisno Sahari, Sutrisno Syamsiar, Syamsiar Tanjungsari, Ardina Teguh Adriyanto Teguh Andriyanto Teguh Andriyanto, Teguh Teo Sunu Widiantoro Vivi Ratnawati Wahid, Zahra Faadihillah Wicaksono, Bayu Korniawan Wijaya, Fredi