Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search

DEEP LEARNING IMPLEMENTATION FOR EMPLOYEE ATTENDANCE SYSTEM IN UNIVERSITAS PERTAMINA Susanty, Meredita; Sahrul, Sahrul; Setiawan, Erwin; Nugroho, Herminarto
Simetris: Jurnal Teknik Mesin, Elektro dan Ilmu Komputer Vol 11, No 2 (2020): JURNAL SIMETRIS VOLUME 11 NO 2 TAHUN 2020
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/simet.v11i2.4605

Abstract

Attendance recording with RFID tags scan, make human resource (HR) staff’s task more effective and efficient because it is saving time and effort in performing manual recording and recapitulation that must be performed by the HR staff in a company. However, the number of cases where employees forget to bring their identification cards, which has an RFID tag increases the workload of human resource staff. This study proposes a facial recognition prototype as an alternative way to record employee attendance. The model used in this study uses artificial neural networks that have more than one hidden layer and uses a supervised learning approach. The results of the study show that when a high-resolution image provided for the training data, the prototype able to make an accurate prediction. However, some further study is needed before replacing existing attendance recordings with face recognition to address several problems such as distance between camera and object and accessories that affect the essential features in a face like glasses, headscarves, and mask. Further research should find the maximum distance between the object(s) and the camera and the position (angle) of the object towards the camera.
PERBANDINGAN DAYA ANTARA LAMPU BIASA DENGAN LAMPU TERJADWAL OTOMATIS DI GEDUNG GRIYA LEGITA UNIVERSITAS PERTAMINA Putra, Adam Marsono; Megandi, Megandi; Yasa, Nugi Gahara; Soraya, Shelvy Intan; Sahrul, Sahrul; Susanty, Meredita; Setiawan, Erwin
Simetris: Jurnal Teknik Mesin, Elektro dan Ilmu Komputer Vol 10, No 1 (2019): JURNAL SIMETRIS VOLUME 10 NO 1 TAHUN 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (338.98 KB) | DOI: 10.24176/simet.v10i1.2828

Abstract

Pada artikel ini akan dibahas analisis perbandingan konsumsi listrik dari penggunaan lampu secara manual dan lampu secara terjadwal otomatis. Penggunaan lampu secara manual ialah lampu dinyalakan dan dimatikan menggunakan saklar tanpa adanya batasan waktu, sedangkan penggunaan lampu secara terjadwal otomatis ialah penggunaan lampu yang hanya akan menyala dan mati sesuai dengan jadwal penggunaan ruangan yang terdaftar. Adapun tujuan dari dibuatnya artikel ini adalah untuk mengetahui kelayakan dari metode penggunaan lampu secara terjadwal otomatis dengan menganalisis apakah penggunaan lampu dengan metode tersebut dapat mengurangi konsumsi listrik atau tidak. Metode yang kami gunakan adalah perbandingan kuantitatif, dengan mengumpulkan data yang diperlukan untuk mendapatkan pengeluaran energi listrik untuk penerangan di gedung Griya Legita, kami membandingkan pengeluaran energi listrik ketika penggunaan lampu tidak terjadwal dan ketika penggunaan lampu dibuat terjadwal dengan sistem otomatis sepanjang Januari 2018. Hasil menunjukkan sistem lampu secara terjadwal otomatis memberikan efisiensi bekisar antara 1,5% hingga 94%. Pada bagian akhir dari artikel ini disimpulkan bahwa penggunaan lampu secara terjadwal otomatis dapat mengurangi konsumsi daya listrik di Gedung Griya Legita Universitas Pertamina meski tidak signifikan dikarenakan beberapa asumsi.
Peningkatan Kapasitas Manajerial UMKM Kuliner melalui Pendampingan Sop dan Pembukuan Keuangan Sederhana: Studi Kasus pada Sachi Caffe & Kebab Turky Samarinda Setiawan, Erwin; Kesuma, Agus Iwan; Noor, Aspyan; Lahaya, Ibnu Abni; Noor, Akhmad; Rauf, Abdul
ABDIMU Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/abdimu.v4i1.15399

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pendampingan kepada UMKM kuliner, khususnya Sachi Caffe & Kebab Turky Samarinda, dalam menyusun dan menerapkan SOP pelayanan serta pencatatan akuntansi sederhana. Kegiatan dilaksanakan melalui pendekatan partisipatif yang meliputi identifikasi peserta, observasi lapangan, pelatihan, coaching langsung, serta evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa Sachi Caffe & Kebab Turky Samarinda berhasil menyusun dan mengimplementasikan SOP pelayanan secara konsisten, serta mulai menerapkan sistem pencatatan keuangan harian yang sederhana. Selain itu, terdapat peningkatan kesadaran pelaku usaha terhadap pentingnya manajemen usaha yang profesional dan berbasis data. Kegiatan ini membuktikan bahwa pendampingan terstruktur dapat meningkatkan efisiensi operasional dan transparansi keuangan pada UMKM kuliner skala kecil
Rainfall Analysis as a Hydrological Cycle in Mine Drainage: Implications for Mitigating Nickel Mining Damage in Pomalaa, Southeast Sulawesi Province, Indonesia Jumbadi, Jumbadi; Setiawan, Erwin; Listyani, R.A.T.
International Journal of Hydrological and Environmental for Sustainability Vol. 4 No. 1 (2025): International Journal of Hydrological and Environmental for Sustainability
Publisher : CV FOUNDAE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58524/ijhes.v4i1.557

Abstract

Inadequate mining management can harm the surrounding environment, including runoff that transports materials from mining sites to bodies of water or the sea. To prevent environmental damage, it is essential to implement mitigation measures in the mining area, such as constructing settling ponds. The research aims to understand the hydrological cycle in the context of nickel mining and develop strategies to mitigate environmental damage caused by mining activities. By examining rainfall data and its effects on mine drainage, the study seeks to provide insights into effective water management practices that can minimize the negative impacts of nickel mining on the environment. The data used is the value of rainfall for 10 years (2008 – 2017). The analysis was carried out on rainfall, runoff water discharge, and the rain catchment area. The results showed that the hydrological risk was 95.76% for the 10-year return period, the average rainfall was 119.84 mm, the designed rainfall was 175.85 mm, and the rain intensity was 38.41 mm/hour. The total discharge of runoff water in the north mine is 13.39 m3/sec, the middle is 25.34 m3/sec and the south is 11.02 m3/sec. The settling pond is designed in three working areas, namely the northern (991.72 m2), central (1,877.33 m2), and southern mining (816.241 m2) areas.
Pengembangan Program Edukasi Keuangan: Studi Kasus tentang Pengetahuan dan Perilaku Keuangan pada Remaja Tricahyadinata, Irsan; Alwi, Abdul Rauf; Rachmawaty, Arvita; Setiawan, Erwin; Indrayani, Tri; Khairon, Muhammad; Apriliyani, Risma Dwi; Rosy, Yuniar Fita; Wati, Wati
ABDIMU Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2024): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/abdimu.v3i1.15203

Abstract

Pengetahuan dan perilaku keuangan yang baik sejak dini menjadi salah satu hal penting bagi remaja dalam mempersiapkan masa depan keuangan yang lebih baik. Akan tetapi, masih banyak remaja yang masih minim pengetahuan serta memiliki perilaku keuangan yang buruk. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengembangkan program edukasi keuangan pada remaja guna meningkatkan pengetahuan dan perilaku keuangan mereka. Metode yang digunakan dalam program ini meliputi penyuluhan, pelatihan dan pendampingan. Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan perubahan perilaku keuangan yang positif pada remaja setelah mengikuti program edukasi keuangan. Kesimpulannya , program edukasi keuangan efektif dalam meningkatkan pengetahuan serta melakukan perubahan pada perilaku keuangan remaja. 
MENINGKATKAN EFISIENSI ANGGARAN MAINTENANCE DI PT UNITED TRACTORS AREA FMC SIMS SITE BATUKAJANG–KALTIM STUDI KASUS SARINGAN UDARA (AIR FILTER) Manurung, Vuko A T; Setiawan, Erwin
Technologic Vol 8 No 2 (2017): Technologic
Publisher : LPPM Politeknik Astra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak-- PT United Tractors Tbk sebagai salah satu perusahaan alat berat di terus mencoba mengembangkan dirinya melalui inovasi dan pembaruan diberbagai bidang agar dapat bertahan ditengah fluktuasi ekonomi karena harga batu bara yang masih belum stabil. Untuk mengatasi hal tersebut maka perlu melakukan pembaruan melalui inovasi dengan tujuan efisiensi dan efektifitas penunjang perusahaan. Setelah dilakukan pengamatan, didapatkan data bahwa ada peningkatan pembelian suku cadang (sparepart) pada bulan Februari–April 2016 khususnya komponen air filter/cleaner pasca temuan safety officer pemilik pertambangan sebesar 26%. Terlebih resiko terjangkit Penyakit Akibat Kerja Pneumokoniosis karena debu air filter dimana menurut survey ILO 2010 di India dari 23.812 kasus kematian akibat kerja 17% karena Pneumokoniosis. Sesuai data dilapangan setelah dilakukan proses perbaikan (improvement), didapatkan data bahwa terjadi penurunan pembelian air filter serta penghematan biaya maintenance khususnya untuk unit grader sebesar 66%. Dengan data tersebut dapat disimpulkan bahwa proses perbaikan yang dilakukan berhasil dan sesuai dengan target awal pengurangan biaya oerasional di Workshop seluruh area pertambangan United Tractor.
Strategi Pengelolaan Berkelanjutan Kelapa Sawit di Indonesia Fatima, Fatima; Setiawan, Erwin; Renata, Renata; Ramadhani, Annisa
FORUM EKONOMI: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol. 26 No. 4 (2024): Oktober
Publisher : FEB Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jfor.v26i4.2313

Abstract

Kelapa sawit merupakan salah satu komoditas utama Indonesia yang memberikan kontribusi besar terhadap ekonomi nasional. Namun, di balik potensi ekonominya, industri ini menghadapi tantangan lingkungan dan sosial yang signifikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak kelapa sawit terhadap lingkungan dan masyarakat, serta mengeksplorasi solusi untuk pengelolaan yang lebih berkelanjutan. Metode yang digunakan adalah studi literatur, dengan mengumpulkan data dari berbagai sumber sekunder, termasuk jurnal ilmiah, laporan pemerintah, dan dokumen organisasi non-pemerintah. Hasil kajian menunjukkan bahwa ekspansi kelapa sawit telah menyebabkan deforestasi, degradasi lahan, serta konflik sosial, terutama terkait kepemilikan lahan dan hak-hak masyarakat adat. Solusi yang diusulkan dalam literatur meliputi penerapan sertifikasi keberlanjutan, seperti RSPO dan ISPO, serta penggunaan teknologi modern untuk meningkatkan produktivitas tanpa merusak lingkungan. Diperlukan kolaborasi antara pemerintah, industri, dan masyarakat untuk memastikan kelapa sawit dapat dikelola secara berkelanjutan dan berkontribusi pada pembangunan yang inklusif
Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Disiplin dan Kinerja Tenaga Kependidikan Setiawan, Erwin; Tricahyadinata, Irsan
KINERJA Vol 21 No 1 (2024): Februari
Publisher : FEB Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jkin.v21i1.14793

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi kerja terhadap disiplin dan kinerja PNS Tenaga Kependidikan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman. Pengambilan data primer dilakukan dengan memberikan kuesioner pada 31 sampel responden. Data kemudian dianalisis secara deskriptif dan inferensial dengan metode Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Motivasi berpengaruh positif tidak signifikan terhadap disiplin kerja; 2) Motivasi berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kinerja; dan 4) Disiplin berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja PNS Tenaga Kependidikan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman. 
Implementasi Teknologi Augmented Reality pada Buku Panduan Wudhu Berbasis Mobile Android Setiawan, Erwin; Syaripudin, Undang; Gerhana, Yana Aditia
JOIN (Jurnal Online Informatika) Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Department of Informatics, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15575/join.v1i1.8

Abstract

Augmented Reality (AR) adalah teknologi interaktif yang mampu memproyeksikan objek maya ke dalam objek nyata secara real time. Perkembangan teknologi AR dewasa ini telah memberikan banyak kontribusi ke dalam berbagai bidang. Salah satu implementasi AR di bidang edukasi adalah AR Book. Buku merupakan salah satu media pembelajaran yang banyak digunakan. Selain itu, buku juga digunakan sebagai alat berkomunikasi oleh guru maupun orang tua terhadap anak-anak, misalkan seperti jenis buku panduan mengenai tatacara wudhu. Wudhu adalah suatu bentuk peribadatan kepada Allah Ta’ala dengan mencuci anggota tubuh tertentu dengan tata cara yang khusus. Wudhu khususnya diperintahkan sebelum melaksanakan ibadah shalat dan thawaf. Umat muslim harus mengetahui tatacara berwudhu yang benar. Salah satu sistem operasi yang digunakan pada mobile phone atau smartphone yaitu Android. Android adalah sebuah sistem operasi untuk perangkat mobile yang berbasis Linux dan bersifat open source. Dengan memanfaatkan media mobile untuk membangun aplikasi menggunakan teknologi augmented reality sebagai media pembelajaran, aplikasi AR berbasis mobile mempunyai keunggulan karena sifatnya yang mudah berpindah
Determining Factors of Brand Loyalty on the Use of Social Media for Marketing with Brand Trust Playing a Mediating Role Setiawan, Erwin; Saefudin, Nugraha
Return : Study of Management, Economic and Bussines Vol. 3 No. 12 (2024): Return: Study of Management, Economic And Bussines
Publisher : PT. Publikasiku Academic Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57096/return.v3i12.305

Abstract

The high level of social media use by Indonesian people has led companies to use it as a means of marketing communication for a brand. The study try to examine  the direct and indirect impacts on brand loyalty of the use of social media for marketing activities through brand trust as a mediator. The method used associative research with a research sample of 150 customers of Cafe Kopi Salarea, Bandung. The study proves that there was a direct and indirect effect social media marketing on brand loyalty through brand trust. While content marketing hasn’t a direct effect but has an indirect effect through brand trust. The results expand on the findings of earlier research that are still rare and can be used to develop subsequent research models. Marketing through social media is an effective strategy for companies to increase brand trust and brand loyalty. The findings of this study highlight the significant role of social media marketing in fostering brand loyalty, both directly and indirectly through brand trust. While content marketing does not have a direct effect on brand loyalty, its influence is mediated effectively by brand trust. These results emphasize the importance of social media as an impactful marketing strategy for enhancing brand trust and loyalty, providing valuable insights for companies aiming to strengthen their brand positioning in the digital era.