cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas
Published by Universitas Esa Unggul
ISSN : 24068365     EISSN : 28289935     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 671 Documents
PELATIHAN HEIMLICH MANEUVER PADA MAHASISWA/I KESEHATAN MASYARAKAT UNIVERSITAS ESA UNGGUL TAHUN 2024 Muda, Cut Alia Keumala; Andani, Dhea Julia; Hurit, Hermanus Ehe; Hilhami, Hilhami
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 11, No 5 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v11i5.9387

Abstract

Tindakan Heimlich Maneuver adalah tindakan dengan cara mengeluarkan benda asing yang menyumbat laring secara total. Prinsip melakukan tindakan heimlich maneuver adalah dengan memberikan tekanan pada paru. Pelatihan dilakukan menggunakan metode diskusi interaktif dan praktek, pada bulan Desember 2024 yang diberikan kepada mahasiswa kesehatan masyarakat yang menjelaskan tentang mengenali kondisi tersedak, mengetahui langkah-langkah bantuan hidup dasar, mengetahui langkah-langkah penanganan sumbatan jalan napas (Airway) serta langkah-langkah tindakan heimlich maneuver. Dalam sesi diskusi interaktif, peserta dapat bertanya dan berbagi pengalaman tentang heimlich maneuver, hal ini membantu peserta dalam memperkuat pemahaman mereka. Pelatihan ini dilaksanakan di Universitas Esa Unggul dan dihadiri sebanyak 80 peserta yang dibagi menjadi 4 sesi pertemuan. Kegiatan pelatihan dimulai dari kedatangan mahasiswa, penyuluhan yang didalamnya juga terdapat pembagian pre-test, penyampaian materi, sesi tanya jawab, praktek, serta pembagian post-test. Kegiatan pelatihan berjalan dengan lancar dan kondusif, ditandai dengan keaktifan partisipan selama kegiatan berlangsung. Hal ini dapat dilihat melalui hasil pre-test dan post-test yang telah diberikan kepada mahasiswa bahwa terdapat peningkatan pengetahuan mengenai heimlich maneuver  yang telah disampaikan.Kata kunci : Heimlich Maneuver, Pelatihan, dan Mahasiswa
Penyuluhan Literasi Digital Pada Pelajar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) I Jakarta dan Sekolah Menengah Atas Negeri (MAN) 69 Jakarta di Kepulauan Seribu, Daerah Khusus Jakarta Suciati, Endang Roh; Bahriyah, Euis Nurul; Prakoso, Jatayu Hadi; Pane, Ivanina Zuhdi
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 11, No 5 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v11i5.9383

Abstract

Media and Information Literacy (MIL), including digital literacy, is knowledge and skills that everyone needs to have, including secondary school students today. MIL can be interpreted as the ability to interact with various media platforms including digital platforms that involves searching, reading, accessing and understanding various information critically. It can also be defined as a person’s ability to produce and disseminate message (content) appropriately or in good manner. Thus, through MIL and Digital Literacy a person can be a recipient of messages and a creator of messages, making it possible to participate actively in the information society. In today’s era, digital literacy is a subject that needs attention from universities for dissemination and socialization to community. Therefore, Esa Unggul University views the importance of socializing digital literacy materials to the community. Esa Unggul University has carried out several Community Service (Abdimas) activities with the theme "Media and Information Literacy" and "Digital Literacy".  Abdimas which took place at Madrasah Aliyah Negeri (MAN) I Jakarta, and State High School (MAN) 69 Jakarta, both of which have campuses on Harapan Island and Pramuka Island, Seribu Islands, Special Region of Jakarta (DKJ) was part of the digital literacy socialisation. Through this outreach, it is hoped that students and teachers will understand more about what Digital Literacy is and what efforts can be made to increase Digital Literacy among school students.
PROGRAM PELATIHAN DAN SIMULASI KEBAKARAN SEBAGAI BENTUK MITIGASI BENCANA PADA PABRIK KEMBANG API Harjono, Afrian Eskartya; Hassan, Ahmad Fuad; Nelvan, Rahmi; Akhmad, Hanif; Rahman, Addina Ahsanti; Ulya, Adinda Misykatul; Witania P, Fadilla Azzahra; Fakhira, Firyal Hana; Astrida, Nabilla Nasywa; Sari, Rusdiana Kusuma; Susyitha P, Shofwan Farid; Wibowo, Wahyuni Sapto
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 11, No 5 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v11i5.9354

Abstract

Perkembangan teknologi dalam industri telah meningkatkan efisiensi dan produktivitas, namun juga membawa tantangan berupa meningkatnya risiko kebakaran, terutama pada industri yang menggunakan bahan mudah terbakar seperti PT X, produsen kembang api di Karanganyar. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesiapsiagaan pekerja PT X dalam menghadapi risiko kebakaran melalui program pelatihan dan simulasi kebakaran. Lingkup kegiatan mencakup sosialisasi, pelatihan pemadaman api menggunakan karung goni dan APAR, serta simulasi kebakaran. Metode pelaksanaan terdiri dari tiga sesi yang diikuti oleh 32 pekerja dari berbagai divisi, didampingi oleh BPBD Karanganyar. Evaluasi dilakukan melalui kuesioner pre-test dan post-test yang dianalisis menggunakan uji statistik Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada rata-rata nilai pengetahuan peserta dari 75 menjadi 95,3 (p-value < 0,05). Kesimpulannya, program pelatihan dan simulasi kebakaran ini terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan pekerja tentang mitigasi kebakaran, dan diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan serta keselamatan kerja di lingkungan industri.
Program “PANGKAS” Pemberdayaan Masyarakat Sebagai Upaya Penanganan Permasalahan Kesehatan Lingkungan di Desa Pejambuan Maharani, Madhea; Rosadi, Dian; Fadillah, Muhammad Ryas Rasyad; Latifah, Nur Aulia
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 11, No 5 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v11i5.9336

Abstract

Sampah merupakan permasalahan lingkungan yang signifikan, terutama di wilayah pedesaan seperti Desa Pejambuan, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, yang belum memiliki sistem pengelolaan sampah yang memadai. Program PANGKAS (Program Aksi Nyata dengan Kelola Sampah) dirancang sebagai bentuk intervensi untuk mengatasi permasalahan ini melalui pendekatan pemberdayaan masyarakat. Tujuan program ini adalah meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pemilahan sampah serta mengubah perilaku dalam pengelolaannya. Intervensi dilakukan dalam bentuk penyuluhan, penyediaan tong sampah sistem pilah, dan pembentukan tim relawan Sahabat Lingkungan untuk monitoring berkelanjutan. Penyuluhan dilaksanakan secara partisipatif dengan metode ceramah, diskusi, dan media visual, serta dilengkapi evaluasi pre-test dan post-test yang menunjukkan peningkatan rerata skor pengetahuan dari 62,66 menjadi 76,66. Meskipun uji statistik Wilcoxon menunjukkan peningkatan tidak signifikan secara statistik (p=0,052), tren peningkatan pengetahuan terus berlanjut dalam tiga kali monitoring lanjutan, dengan persentase warga berpengetahuan baik meningkat dari 60% menjadi 80%. Selain itu, penggunaan tong sampah pilah dan keterlibatan Sahabat Lingkungan berhasil mengurangi sampah berserakan dan meningkatkan kebersihan lingkungan. Program ini menunjukkan bahwa kombinasi edukasi, fasilitasi, dan pelibatan komunitas dapat menjadi strategi efektif dalam mengatasi permasalahan sampah di tingkat masyarakat akar rumput.
PENINGKATAN PENGETAHUAN KADER POSYANDU DALAM PEMBUATAN MAKANAN SELINGAN BERBAHAN DASAR IKAN NILA DAN BAYAM SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN STUNTING DI KELURAHAN GUNTUNG MANGGIS Suryani, Nany; Norhasanah, Norhasanah
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 11, No 5 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v11i5.9304

Abstract

Pemberian makanan tambahan (PMT) merupakan salah satu program pemerintah melalui posyandu untuk memenuhi asupan gizi balita untuk mencegah stunting. Makanan tambahan dapat dibuat dari bahan pangan lokal yang mudah didapat dan harganya cukup terjangkau, seperti ikan nila dan bayam. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan informasi dan pengetahuan kepada kader posyandu tentang pembuatan makanan selingan sehat bergizi berbahan ikan nila dan bayam. Kegiatan ini dilakukan di aula Kelurahan Guntung Manggis. Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dalam tiga tahapan, tahap pertama adalah persiapan, kedua adalah pelaksanaan kegiatan penyuluhan dan pelatihan yang dimulai dengan kegiatan prettest pengetahuan dan keterampilan sebelum dimulainya pemberian materi, ketiga adalah pelaksanaan posttest dan penutupan kegiatan. Hasil kegiatan ini adalah adanya peningkatan pengetahuan kader posyandu dalam pembuatan PMT berbahan dasar ikan nila dan bayam sebagai upaya pencegahan stunting dimana hasil yang didapatkan berdasarkan pengisian kuesioner terdapat 75% peserta memiliki nilai dibawah 70 pada pretest dan 100% peserta memiliki nilai diatas 70 pada hasil posttest. Produk bakpao dan sempol berbahan ikan nila dan bayam ini dapat dijadikan pilihan menu PMT sebagai upaya pemberian makanan selingan dalam mencegah stunting. Produk ini juga dapat dikembangkan sebagai usaha rumah tangga dalam menyokong ekonomi kader posyandu wilayah Kelurahan Guntung Manggis.
EVALUASI FILOSOFIS DAN ETIS SISTEM PEMASYARAKATAN PADA LAPAS PEREMPUAN & LEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK (LKPA) TANGERANG Judge, Zulfikar; Subiyanto, Achmad Edi; Suprajogi, Agus; Nurhayani, Nurhayani; Siswanto, Ade Hari; Hikmawati, Elok; Aziz, Rizka Amelia; Widarto, Joko; Widiatno, Men Wih; Triningsih, Anna; Susetio, Wasis; Muliawan, Anatomi; Wiraguna, Sidi Ahyar; Feriza, Gousta; Juanda, Juanda; Thaher, Irmanjaya; Alfiana, Rita; Harahap, Pardamean; Kurniawan, I Gede Hartadi; Fitria, Annisa
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 11, No 5 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v11i5.9522

Abstract

AbstractThis community service activity aimed to critically evaluate the implementation of legal philosophy and professional ethics principles in Indonesia's correctional system, focusing on vulnerable groups (women and children). The study was conducted through site visits to the Tangerang Class II A Women's Correctional Facility and the Special Development Institution for Children (LKPA) Tangerang. Using a combination of direct observation, semi-structured interviews, and document analysis, the study assessed how rehabilitation programs align with restorative justice values and the ethical standards expected of modern correctional institutions. These values include equality of capabilities, the non-degradation principle, and agency recognition. The institutions were evaluated for their gender-responsive and child-centered innovations, such as trauma-informed care, arts-based therapy, adaptive education programs, and family mediation initiatives. However, structural issues like overcrowding, insufficient staff-to-inmate ratios, and infrastructure limitations were found to be significant barriers that hinder the realization of human dignity restoration, as mandated by Article 3 of Law No. 12 of 1995. The paper proposes strategic solutions, including institutional collaborations, programmatic innovations, and systemic reforms, to bridge the gap between normative ideals and the current realities of the correctional system. Ultimately, the findings contribute academic insight to support the advancement of a humane, just, and rehabilitative correctional framework in Indonesia. Keywords: restorative justice, vulnerable groups, human dignity. AbstrakKegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengevaluasi secara kritis implementasi prinsip filsafat hukum dan etika profesi dalam sistem pemasyarakatan Indonesia, dengan fokus pada kelompok rentan (perempuan dan anak). Studi dilakukan melalui kunjungan lapangan ke Lapas Perempuan Kelas II A Tangerang dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LKPA) Tangerang. Dengan metode observasi, wawancara, dan analisis dokumen, kegiatan ini menilai kesesuaian program pembinaan dengan nilai-nilai keadilan restoratif. Evaluasi ini berfokus pada tiga pilar utama dalam etika pemasyarakatan modern, yaitu kesetaraan akses rehabilitasi, perlindungan integritas psikologis, dan pengakuan partisipasi aktif warga binaan. Temuan menunjukkan adanya inovasi yang responsif terhadap gender dan usia, termasuk program berbasis potensi lokal, kurikulum edukatif adaptif, serta mediasi keluarga sebagai bagian dari proses restoratif. Meski demikian, keterbatasan struktural seperti kepadatan penghuni, rasio petugas yang rendah, dan minimnya fasilitas fisik menjadi hambatan dalam pencapaian restorasi martabat manusia sebagaimana amanat Pasal 3 UU No. 12 Tahun 1995. Rekomendasi strategis diajukan, antara lain kolaborasi lintas lembaga, pengembangan program non-residensial, serta integrasi pendekatan psikososial dalam pembinaan. Kegiatan ini memberikan kontribusi penting untuk memperkuat sistem pemasyarakatan yang lebih adil dan manusiawi di Indonesia. Kata kunci: keadilan restoratif, kelompok rentan, martabat manusia.
Edukasi Pertambangan Berwawasan Lingkungan pada Mahasiswa Teknik Geologi Universitas Sulawesi Tenggara Saleh, Isman; Okto, Ali; Arifin, Asri; Bahdad, Bahdad; Jaya, Rio Irhan Mais Cendra; Firdaus, Amritzal Nur
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 12, No 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v12i1.10174

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa Teknik Geologi Universitas Sulawesi Tenggara mengenai pertambangan berwawasan lingkungan. Edukasi diberikan melalui penyuluhan, diskusi interaktif, dan studi kasus lokal yang relevan dengan kondisi pertambangan di Sulawesi Tenggara. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa mahasiswa memperoleh wawasan baru terkait penerapan good mining practice, reklamasi pascatambang, serta regulasi pertambangan dan lingkungan, sehingga kesadaran kritis mereka terhadap dampak lingkungan dan sosial dari pertambangan semakin meningkat. Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya menambah literasi lingkungan mahasiswa, tetapi juga membentuk sikap peduli dan tanggung jawab dalam mendukung praktik pertambangan yang berkelanjutan.
PELATIHAN METODE PEMBELAJARAN BERLITERASI UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU MTSN 1 SLEMAN YOGYAKARTA Alwi, Ahmad Chafid
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 12, No 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v12i1.10124

Abstract

Rendahnya kemampuan literasi siswa Indonesia, seperti yang tergambar dalam hasil survei PISA, menjadi tantangan serius, termasuk di MTsN 1 Sleman. Permasalahan utama yang diidentifikasi adalah metode pembelajaran yang masih konvensional dan kurangnya minat baca siswa. Sebagai solusi, kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pedagogik guru dalam menerapkan metode pembelajaran berliterasi yang inovatif. Kegiatan dilaksanakan dalam bentuk pelatihan yang meliputi: (1) sosialisasi program kepada seluruh pemangku kepentingan (guru, siswa, orang tua), (2) workshop untuk guru tentang teknik membaca efektif (skimming, scanning, speed reading) dan metode mind mapping, (3) penyediaan dan kurasi buku bacaan sesuai minat dan tingkat literasi siswa, (4) pelatihan langsung kepada siswa dengan pendekatan co-teaching, serta (5) implementasi program pembiasaan membaca 15 menit setiap pagi. Hasil evaluasi berdasarkan kuesioner terhadap 33 guru peserta menunjukkan respons yang sangat positif. Sebanyak 81,8% responden menyatakan topik sangat sesuai dengan kebutuhan, 75,8% menilai narasumber sangat kompeten, dan 81,8% menyatakan kegiatan sangat bermanfaat bagi peningkatan kapasitas mengajar mereka. Secara keseluruhan, 87,9% peserta memberikan kesan sangat baik terhadap pelatihan. Kegiatan ini berhasil membangun komitmen guru (66,7% sangat bersedia) untuk menerapkan metode yang dipelajari di kelas masing-masing. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah pelatihan metode pembelajaran berliterasi terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman dan keterampilan pedagogik guru.
PENDAMPINGAN PEMBENTUKAN EDUWISATA KOPI DESA BANGELAN, KABUPATEN MALANG Suhermanto, Dedik Fitra
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 12, No 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v12i1.9848

Abstract

Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah memberikan pendampingan masyarakat Desa Bangelan dalam membentuk Eduwisata khususnya komoditas Kopi di Desa Bangelan. Secara umum Desa Bangelan memiliki sumberdaya buah Kopi yang selama ini belum tersentuh dan cenderung dianggap biasa saja. Padahal melihat animo masyarkat sekitar Desa Bangelan memiliki beberapa spot untuk menikmati kopi namun terbatas pada warung kopi sederhana. Selain itu, Desa Bangelan memiliki topografis yang mendukung khususnya keindahan alam. Berdasarkan pada topografis inilah, pengabdian ini dilakukan karena pertama Desa Bangelan belum memiliki landasar dasar pengetahuan tentang eduwisata. Kedua, Desa Bangelan belum memiliki struktur pengelola baik ditingkat Desa maupun komunitas local. Ketiga, Desa Bangelan memerlukan pendampingan dalam membentuk Eduwisata. Ketiga masalah tersebut ditemukan berdasarkan pada observasi dengan perangkat Desa dan kelompok Masyarakat yang peduli terhadap potensi Kopi di Desa Bangelan. Adapun metode palaksanaan pengabdian ini yaitu Sosialisasi Desa Wisata dan Workshop Pendampingan. Hasil kegiatan program pengabdian ini adalah kesadaran dan pemahaman tentang pentingnya memahami potensi kopi local. Kemudian, Masyarakat dan perangkat Desa Bangelan mempunyai pemahaman yang sama tentang Eduwisata. Terakhir, Terbentuknya Struktur Eduwisata Kopi Desa Bangelan. Melalui rangkaian kegiatan tersebut dapat dipahami bahwa keterlibatan akademisi dan masyarakat dalam merancang dan mengelola potensi Desa dibutuhkan dengan kolaborasi antar actor. Hal ini untuk mewujudkan kebaikan dan sinergitas Bersama dalam membangun ekonomi mikro
PENYULUHAN PEMANFAATAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA UNTUK PERUMAHAN BAGI IBU-IBU PKK DI KELURAHAN CIDENG Sari, Tyas Kartika; Nurmala Putri, Dianing Novita; Irianto, Chairul Gagarin; Widjaya, Maulasukma Maulasukma
Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 12, No 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/abd.v12i1.9837

Abstract

Meningkatnya permintaan akan kebutuhan energi bersih serta pergeseran pemanfaatan dari energi fossil menjadi energi terbarukan untuk pemenuhan kebutuhan listrik menjadikan hal yang penting untuk diketahui oleh masyarakat akar rumput terutama Ibu-ibu rumah tangga yang menjadi pelaku langsung konsumen energi untuk rumah tangga. Pengenalan pemanfaatan sistem PLTS untuk skala rumah tangga bisa menjadi pendekatan aktual pada Ibu-ibu rumah tangga. Namun, integrasi energi surya ke dalam rumah tangga, terutama di masyarakat yang kurang terlayani, menghadapi hambatan yang signifikan, termasuk kurangnya pengetahuan terhadap teknologi, keterampilan teknis yang terbatas, dan kendala keuangan. Dengan memberdayakan perempuan dengan pengetahuan dan keterampilan yang berkaitan dengan energi surya, penyuluhan ini bertujuan untuk mengatasi tantangan ini dan meningkatkan keberlanjutan dan ketahanan masyarakat lokal secara keseluruhan. Metode pelaksanaan kegiatan ini dengan melakukan kegiatan PkM yang berupa penyuluhan serta pengenalan sistem PLTS sederhana untuk skala rumah tangga. Untuk mengetahui pemahaman peserta kegiatan penyuluhan, digunakan quisioner yang akan diisi oleh peserta  seblum dan sesudah kegiatan. Hasil dari analisis quisioner yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa 95% peserta memiliki pemahaman cukup baik akan pemanfaatan PLTS serta teknologinya setelah mengikuti kegiatan ini.

Filter by Year

2014 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 11, No 03 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 12, No 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 11, No 5 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 11, No 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 11, No 01 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 05 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 04 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 03 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 11, No 2 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 02 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 10, No 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 05 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 04 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 03 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 02 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 9, No 01 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 05 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 04 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 03 (2022): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 02 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 8, No 01 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 7, No 04 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 7, No 03 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 7, No 02 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 7, No 01 (2020): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 6, No 4 (2020): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 6, No 3 (2020): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 6, No 2 (2020): JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT ABDIMAS Vol 6, No 1 (2019): JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT ABDIMAS Vol 5, No 4 (2019): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 5, No 3 (2019): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 5, No 1 (2018): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 4, No 1 (2017): Jurnal Pengabdian Masyarakat ABDIMAS Vol 4, No 1 (2017): Jurnal Pengabdian Masyarakat ABDIMAS Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Pengabdian Masyarakat ABDIMAS Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Pengabdian Masyarakat ABDIMAS Vol 3, No 1 (2016): Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 3, No 1 (2016): Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas Vol 2, No 1 (2015): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 2, No 1 (2015): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 1, No 2 (2015): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas Vol 1, No 1 (2014): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas More Issue