Claim Missing Document
Check
Articles

PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KELUHAN BELL’S PALSY DI RS MUHAMMADIYAH LAMONGAN Putu Meiyana Trisaputra; Nurul Fitriati; Ali Multazam
Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan Vol. 2 No. 5 (2024): Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5455/nutricia.v2i5.2969

Abstract

Bell’s Palsy adalah sebuah kelainan dan gangguan neurogi pada nervus cranialis VII (saraf facialis) didaerah tulang temporal yang menyebabkan kelemahan atau paralisis otot wajah disekitar foramen stylomastoideus. Untuk mengetahui penatalaksanaan fisioterapi dalam peningkatan kemampuan fungsional dan kekuatan otot-otot wajah pada kondisi Bell’s Palsy Sinistra dengan menggunakan modalitas Infra Red, Elektrikal Stimulation, Massage dan Mirror Exercise. Setelah dilakukan terapi sebanyak 5 kali tindakan dan edukasi di dapat hasil peningkatan aktifitas fungsional dan kekuatan otot menggunakan metode pengukuran menggunakan skala ugo Fisch mendapatkan hasil (T1) 38 dan setelah menjalani 5 kali terapi didapatkan hasil 86 yang menunjukkan adanya peningkatan pasien. Sedangkan kekuatan otot wajah diukur menggunakan MMT T1 : (mengerutkan dahi = 1, mengangkat alis = 1, menutup mata = 3, kembang kempis hidung = 1, mengembungkan pipi = 1, tersenyum = 1, meniup/mencucu = 2) menjadi T5 : (mengerutkan dahi = 5, mengangkat alis = 5, menutup mata = 5, kembang kempis hidung = 5, mengembungkan pipi = 5, tersenyum = 5, meniup/mencucu = 5
Relationship Between Sitting Duration And Complaints Of Low Back Pain In Online Ojek Drivers In Bangkalan Annida Diana Islami; Ali Multazam; Safun Rahmanto
Jurnal EduHealth Vol. 15 No. 02 (2024): Jurnal eduHealt, Edition April - June , 2024
Publisher : Sean Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Low Back Pain (LBP) or commonly called low back pain is a complaint of pain that can be felt in the spine of the spinal region (lower back). The duration of sitting is the period of time used to perform the activity of resting the body by resting on the buttocks while working. The purpose of this study was to determine the relationship between sitting duration and complaints of low back pain in online motorcycle taxi drivers in Bangkalan. Methods: This study used quantitative research with a cross-sectional approach. Sampling in this study was based on purposive sampling technique with a total sample of 74 respondents. Data taken using the Roland-Morris Disability Questionnaire (RMDQ). Results: in this study using the spearman rank test and obtained a significance value of 0.000 (<0.005). Conclusion: there is a relationship between sitting duration and complaints of low back pain in online motorcycle taxi drivers in Bangkalan.
PENGARUH TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) DAN MASSAGE UNTUK MENINGKATKAN KEKUATAN OTOT PADA PASIEN BELL’S PALSY DEXTRA DI RSUD DOLOPO MADIUN : STUDI KASUS Peluw, Kurnia Izza Habiba; Kristianingtyas, Kristianingtyas; Multazam, Ali
Seroja Husada: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 1 No. 6 (2024): Seroja Husada: Jurnal Kesehatan Masyarakat
Publisher : Seroja Husada: Jurnal Kesehatan Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bells palsy, juga dikenal sebagai kelumpuhan wajah akut merupakan neuropati saraf perifer yang yang menyebankan paralisis otot wajah atau kelumpuhan total yang khas pada satu sisi wajah yang terjadi secara tiba-tiba dan penyebab yang pasti belum diketahui. Terapi nonfarmakologis seperti fisioterapi berpengaruh dengan pemberian modalitas seperti TENS dengan faradic current dan massage untuk meningkatkan kekuatan otot wajah pada pasien. Tujuan : Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh dengan pemberian Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (TENS), Mirror facial exercise dan massage untuk meningkatkan kekuatan otot wajah pada pasien bell’s palsy. Hasil : Terdapat peningkatan kekuatan otot wajah dengan pemberian arus faradik dan Massage pada pasien bell’s palsy. Kesimpulan : Adanya pengaruh pada pemberian TENS dengan arus faradik dan massage dapat meningkatkan kekuatan otot wajah pada penderita bell’s palsy
Kombinasi Slow Deep Breathing dan Senam Lansia Dalam Meningkatkan Kualitas Tidur serta Menurunkan Tekanan Darah dan Stress pada Komunitas Lansia di Kota Malang Multazam, Ali; Titani, Mutiara; Putri, Dinda Permata; Kamilla, Natasya Dinna; Abdul, Fahrum Nissa; Sukirman L, Riza Daeng
Physiotherapy Health Science (PhysioHS) Vol. 7 No. 2 (2024): Physiotherapy & Health Science (PhysioHS) - December 2024
Publisher : University of Muhammadiyah Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22219/physiohs.v7i2.38837

Abstract

Peningkatan jumlah lansia memberikan efek yang tidak biasa pada berbagai macam aspek, terutama pada aspek kesehatan. Lansia yang menjadi tahapan terakhir dalam proses kehidupan yang dimana banyak terjadi penurunan dan perubahan dalam fisik, psikis, sosial. Kualitas tidur, tekanan darah, dan stress merupakan bagian dari masalah kesehatan fisik dan mental yang mengalami perubahan pada lansia. Aktifitas fisik seperti senam lansia dan latihan slow deep breathing merupakan kegiatan yang bisa memberikan respon dan adaptasi pada tubuh. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kombinasi slow deep dan senam lansia dalam meningkatkan kualitas tidur serta menurunkan tekanan darah dan stress pada lansia. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi-experimental dengan desain penelitian Nonequivalent control group design. Sampel penelitian adalah lansia yang yang memenuhi kriteria inklusi maupun ekskulis. Penelitian dilakukan di komunitas lansia di Kota Malang. Hasil uji statistik menunjukkan kombinasi slow deep breathing dan senam lansia secara signfikan meningkatkan kualitas tidur pada lansia (p=0,000), menurunkan tekanan darah (p=0,000), serta menurunkan tingkat stress (p=0,000). Kesimpulan pada penelitian ini adalah kombinasi slow deep breathing dan senam lansia memberikan pengaruh terhadap peningkatan kualitas tidur, serta penurunan tekanan darah dan stress pada lansia di Kota Malang
Edukasi Pencegahan Risiko Jatuh pada Komunitas Lansia di Puskesmas Pembantu Gadang Kota Malang Kirana, Dinda Dewi; Multazam, Ali; Hidayati, Indah Ningtiyas
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 9 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i9.1568

Abstract

Kemunduran fisik adalah salah satu dampak dari penuaan yang berpengaruh terhadap keseimbangan postural yang membuat lansia memiliki risiko jatuh. Kemunduran yang terjadi membuat lansia membatasi kemandirian untuk melakukan ativitas sehari-hari. Edukasi untuk memberikan informasi tentang pencegahan jatuh pada lansia diharapkan dapat berdampak terhadap perubahan perilaku. Sebagian besar lansia di puskesmas pembantu Gadang Kota Malang belum pernah mendapatkan edukasi penecegahan risiko jatuh. Tujuan diadakannya edukasi risiko jatuh pada lansia untuk memberikan informasi tentang pencegahan risiko jatuh dan berbagai dampak akibat terjatuh. Metode kegiatan yang digunakan adalah sosialisasi dalam bentuk ceramah secara perorangan dengan menggunakan media poster. Pre dan post-test dilakukan untuk mengetahui peningkatan pengetahuan lania terhadap pencegahan jatuh. Hasil yang didapatkan setelah di lakukan edukasi dengan rata-rata nilai pre-test sebesar 8,3 dan hasil post-test sebesar 91,6. Sehingga dapat disimpulkan terdapat peningkatan pengetahuan pencegahan risiko jatuh pada lansia di puskesmas pembantu Gadang Kota Malang.
Pemberian Edukasi dan Pelatihan Penanganan Dismenore pada Komunitas Remaja Putri di SMPN 29 Kota Malang Sahasika, Mahiya Lintang; Multazam, Ali; Hidayati, Indah Ningtiyas
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 9 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i9.1569

Abstract

Dismenore merupakan nyeri ketika perempuan sudah memasuki fase menstruasi atau luruhnya dinding rahim karena tidak adanya pembuahan. Rasa nyeri yang dirasakan seperti kaku-kaku atau kram, nyeri seperti dipukul benda tumpul, dan nyeri terbakar di area perut bagian bawah dan bahkan biasanya rasanya memutar sampai ke punggung belakang. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat berupa edukasi pada siswi SMPN 29 Kota Malang ini adalah untuk memberikan edukasi dan pelatihan penanganan dismenore agar remaja putri mengetahui dan memahaminya. Metode kegiatan yang diguanakan dalam sosialisasi ini dalam bentuk ceramah. Kegiatan sosialisasi edukasi dan pelatihan penanganan dismenore ini dilakukan satu kali pada siswi-siswi SMPN 29 Kota Malang. Pada saat pelaksanaan, peserta diminta untuk mengisi lembar pre-test dan post-test dengan jumlah 5 soal pertanyaan dengan jawaban “ya” atau “tidak”. Terdapat 16 siswi yang mengisi lembar pre-test dan post-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan dan wawasan remaja putri SMPN 29 Kota Malang, sebanyak 13 dari 16 responden mendapatkan nilai 100 dalam menjawab pertanyaan post-test. Dapat disimpulkan bahwa pemberian edukasi dan pelatihan penanganan dismenore pada remaja putri SMPN 29 Kota Malang sangat efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan penanganan dismenore.
Hubungan Lama Penggunaan Dupa terhadap Nilai Arus Puncak Ekspirasi pada Masyarakat Jembrana Bali Butsainah, Dzakira; Multazam, Ali; Lubis, Zidni Imanurrohmah
Jurnal Penelitian Inovatif Vol 5 No 1 (2025): JUPIN Februari 2025
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jupin.941

Abstract

Pembakaran dupa yang terus-menurus menghasilkan asap yang mengandung unsur berbahaya akibat pembakaran yang lambat dan tidak sempurna. Asap dupa yang terhirup dapat menurunkan nilai arus pun-cak ekspirasi sehingga menimbulkan dampak negatif pada kesehatan manusia seperti gangguan pernafa-san, penyakit kardiovaskular, dan bahkan kanker. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengkaji hubungan antara lama penggunaan dupa dengan nilai arus puncak ekspirasi pada masyarakat di Jembrana Bali. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional. Pengumpulan data dilakukan melalui pengukuran arus puncak ekspirasi menggunakan peak flow meter dan analisis statistik SPSS dengan uji Spearman Rho. Hasil dari penelitian ini didapatkan hasil nilai yang signifikan yaitu (p<0.05) dengan ko-relasi lemah (-0,203) sehingga dapat dinyatakan adanya hubungan antara lama penggunaan dupa dengan nilai arus puncak ekspirasi pada masyarakat di Jembrana Bali. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah rata-rata masyarakat Kabupaten Jembrana Bali memiliki durasi yang cukup lama terhadap penggunaan dupa dan memiliki nilai arus puncak ekspirasi yang rendah sehingga pentingnya memilih dupa yang berkualitas dan mengatur batasan waktu serta tempat penggunaan dupa yang benar agar dapat mengurangi risiko gangguan pada sistem respirasi.
Pengaruh Kombinasi Antara Senam Aerobic Low Impact dengan Diaphragma Breathing Exercise terhadap Tingkat Kebugaran pada Lansia di Komunitas Lansia Malang Wardhani, Ajeng Dyah Ayu Pramudya; Yuliadarwati, Nungki Marlian; Multazam, Ali
JURNAL ILMIAH OBSGIN : Jurnal Ilmiah Ilmu Kebidanan & Kandungan P-ISSN : 1979-3340 e-ISSN : 2685-7987 Vol 16 No 4 (2024): DESEMBER
Publisher : NHM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36089/job.v16i4.2417

Abstract

Aging is a stage of life that is accompanied by structural and functional decline in the body's organs, which has an impact on fitness levels. Aerobic low impact exercise and diaphragm breathing exercise are designed as exercises that aim to improve fitness. The purpose of this research was to examine the effects of combining aerobic low impact exercise with diaphragm breathing exercises on fitness levels of the elderly at the Malang Elderly Community. The study followed a pre-experimental design, employing a one group pretest-posttest approach without a control group. 38 elderly participants were involved in the exercise program, which consisted of 12 sessions, each lasting 45 minutes and conducted every other day. Elderly fitness was measured using the 2 minute walking test (2MWT). Using a paired t-test, the data anlysis revealed a significant p-value of <.001, which is smaller than 0.05, indicating that the combination of aerobic low impact exercise with diaphragm breathing exercises significantly affects fitness levels in the elderly at the Malang Elderly Community.
Analisis Keluhan Pada Pasien Post Covid 19 Di Malang Raya multazam, Ali; Putri Al Saudi, Kurniawati; Aini Rahmawati, Nurul
Journals of Ners Community Vol 14 No 3 (2023): Journals of Ners Community
Publisher : Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55129/jnerscommunity.v13i3.2829

Abstract

Fenomena awal tahun 2020 menjadi tahun yang cukup menarik perhatian di seluruh dunia. Penambahan kasus virus COVID-19 menjadi pusat perhatian dalam dua tahun terakhir ini terutama di Indonesia dengan tingkat penularan infeksi tertinggi melalui saluran pernafasan. Diawali dengan lonjakan pasien yang sudah terinfeksi oleh virus COVID-19 dan sampai saat ini terus menerus menyebar, menyerang bahkan bermutasi di dalam tubuh sehingga menimbulkan berbagai keluhan – keluhan setelah dinyatakan negatif COVID-19 dari hasil swab/ PCR. Kasus ini paling banyak menyerang usia produktif 21-59 tahun yaitu sebanyak (80,4%). Menganalisis keluhan pada pasien post COVID-19 di Malang Raya. Penelitian menggunakan deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional dengan sempel 56 responden. Alat ukur pengetahuan dan keluhan pada pasien post COVID-19 menggunakan kuesioner Beberapa keluhan ditemukan tidak terlalu signifikan terhadap pasien post COVID-19. Terdapat beberapa keluhan gejala sisa yang masih ada didalam tubuh tetapi tidak semua penderita post COVID-19 memiliki gejala tersebut
Hubungan Kebugaran Fisik dengan Fungsi Kognitif pada Mahasiswi Penghafal Al-Qur'an di Kota Malang: HUBUNGAN TINGKAT KEBUGARAN FISIK DENGAN FUNGSI KOGNITIF PADA MAHASISWI PENGHAFAL AL-QUR’AN DI PONDOK PESANTREN KOTA MALANG Faradhiza Aini Putri Nasir Nasir; Ali Multazam; Nurul Aini Rahmawati
Jurnal Kesehatan Hesti Wira Sakti Vol. 12 No. 02 (2024): Jurnal Kesehatan Hesti Wira Sakti Vol. 12 Issue 02
Publisher : Institut Teknologi, Sains, dan Kesehatan RS.DR. Soepraoen Kesdam V/BRW

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47794/jkhws.v12i02.641

Abstract

Introduction: College students need sufficient physical fitness to be able to think and use their cognitive abilities to the fullest so that they do not get tired quickly after doing busy activities such as lectures and memorizing the Qur’an. These activities also require thinking skills related to cognitive function. Good physical fitness will increase Brain-Derived Neutrophic Fcator (BDNF) protein levels which function to stimulate brain nerve cells to improve cognitive abilities. The research aims to understand the relationship between the level of physical fitness and the cognitive function of female student at the Nurul Furqon Islamic Boarding School, Malang City as a memorizer of the Al-qur’an. Methods: The research will use an observational analytical approach with a cross-sectional study, as many as 30 respondents were obtained using a purposive sampling technique. Data were taken using the YMCA Step Test and MoCA-Ina (Montreal Cognitive Function). Next, data processing uses the Fisher's Exact Test method. Results: The results of the statistical test produce a p value of 0.029 < 0.05. Conclusion: There is a relationship between the level of physical fitness with cognitive function in students who memorize the Qur’an in Malang City.
Co-Authors Abdul, Fahrum Nissa Ahmad Abdullah Aini Rahmawati, Nurul Amiko Chandra Anggriani, Devi Anita Faradilla Rahim Annida Diana Islami Apliana Rambu Dulu Mosa Aryani Trisna Wardani Astuti, Sarita Sri Athifah Haya Aqila Atika Yulianti Aulia Nahdah Salsabila Azumah Azumah Bambang Satrio Utomo Baruna, Arys Hasta BAYU PRASTOWO Butsainah, Dzakira Damayanti, Karina Devi Anggriani Diah Nur Pratiwi Dimas Sondang Irawan Dwi, Feviola Egalia Novika Hidayat EKA KURNIA SARI Faradhiza Aini Putri Nasir Nasir Fentikasari Setyaningrahayu Fitriyah, Qonitatul Fransiska, Tri Dewi Gamar Gamar Hafizah Sururul Nur Rakhmawati Haya Aqila, Athifah Herlianti Herlianti Hidayati, Indah Ningtiyas Hope Septi Nur Rohmah I Komang Wira Kusuma Indah Ningtiyas Hidayat Indah Ningtiyas Hidayati Kadek Pradnya Prameitha Pratiwi Nartha Kamilla, Natasya Dinna Karina Damayanti Khairo, Nadiatul Kirana, Dinda Dewi Krisna Adji Eko Santoso Kristianingtyas, Kristianingtyas Kurnia Putri Utami Kurniawati Putri Al Saudi Latifah Zulfa Rahmawati Lina Mitsalina Erawati M. Ardiansyah Mahfud Hidayat Mahfud Hidayat Marufa, Siti Ainun Muhammad Hafiz Mulatsih Nita Utami Mutiara Titani Nikmatur Rosidah Novitasari, Intan Hardiana Nungki Marlian Yuliadarwati Nur Atiqatul Himmah Nur Hikmah Nuranita, Nuranita Nurul Aini Rahmawati Nurul Fitriati Peluw, Kurnia Izza Habiba Prameswari, Ni Nyoman Diah Pratiwi, Diah Nur Pribayu Eka Aditya Puriani, Agnees Dwi Putra, Bagus Rahmansyah Fajeri Dwi Putri Al Saudi, Kurniawati Putri Hadi Novitaningrum Putri, Dinda Permata Putu Maryansyah Indra Fahlefi Putu Meiyana Trisaputra Qonitatul Fitriyah Rahmad Oky Lukman Prasetyo Rama Anggara Zikrullah Riri Putri Ramadani Rizky Dini Utami Safun Rahmanto Sahasika, Mahiya Lintang Sarah Nur Azizah Sari, Ni Putu Desy Purnama Slamet . Sophia Hanny Amandhea Sukirman L, Riza Daeng Sulistia, Nur Syifa TANAZZA, Syi'ar Aprilla Tri Dewi Fransiska Wahyudi SW, M. Ricky Wardhani, Ajeng Dyah Ayu Pramudya Widya Puspitasari Widya Puspitasari Yasinta Aldinata Arsy Zailia, Syamsa Liatis Zidni Imanurrohmah Lubis Zidni Sadati Maulana A Ziyadatul Khair