Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Spektrum Sipil

PERILAKU STRUKTUR PORTAL BETON DENGAN PENGEKANG TALI KAWAT BAJATERHADAP GAYA LATERAL: Behavior of Concrete Frame Structure with Steel Wire Rope Bracing Toward Lateral Force Zarkasi, Ahmad; Hariyadi, Hariyadi; Kencanawati, Ni Nyoman
Spektrum Sipil Vol 4 No 1 (2017): SPEKTRUM SIPIL
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gempa memiliki potensi yang dapat merusak bangunan sekitar pusat gempa yang disebut sebagai risiko gempa. Untuk itu diperlukan inovasi perancangan struktur yang cukup optimal dalam meminimalkan risiko gempa. Penggunaan pengekang (bracing) tali kawat baja sebagai komponen struktur penahan gempa dapat menjadi alternatif struktur yang kuat, awet, ekonomis, dan praktis. Tujuan penelitian ini untuk mendapatkan tahanan beban lateral (v) dan simpangan (δ) pada puncak struktur. Grafik hubungan (v - δ) digunakan sebagai dasar untuk menentukan faktor modifikasi respon (R), amplikasi defleksi (Cd), dan kuat lebih system (Ω0). Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Struktur dan Bahan Universitas Mataram dengan benda uji portal beton lebar 1.00 m x tinggi 1.50 m. Variasi portal terdiri dari Portal Kosongan (PK), Portal Dengan Bracing IWFC (PDBW), Portal Pengisi Bata Hebel dan Bracing Tali Baja (PPHBT), Portal Pengisi Bata Hebel dan Bracing IWFC (PPHBW), dan Portal Dengan Pengisi Bata Hebel (PDBH). Tali kawat baja biasa dan IWFC diameter 4 mm digunakan sebagai bracing pada portal beton dan bata Hebel digunakan sebagai dinding pengisi portal. Pelaksanaan pengujian laboratorium untuk mensimulasikan permodelan gempa dilakukan dengan pembebanan lateral statik secara bertahap sampai benda uji gagal. Hasil uji Laboratorium menunjukkan bahwa pemasangan bracing dan dinding bata Hebel dapat meningkatkan kapasitas tahanan beban (v) dan simpangan (δ) struktur portal. Peningkatan (v) dan (δ) yang didapat sebesar 1.00, 1.87, 2.80, 3.50, 3.70 dan 1.00, 1.19, 0.79, 1.28, 2.55 untuk masing-masing portal PK, PDBW, PDBH, PPHBW, dan PPHBT. Dari grafik hubungan (v - δ) secara berturut-turut didapat nilai faktor (R) sebesar 4.69, 5.03, 6.38, 6.97, 6.54, untuk nilai faktor (Cd) sebesar 3.29, 3.02, 5.17, 3.33, 4.76, dan nilai faktor (Ω0) sebesar 3.50, 2.84, 1.96, 1.63, 2.03.
Co-Authors -, Abdurahman - Abdurahman Abdurahman Adi Hermansyah, Adi Aditya Yoga Purnama Adrianus Inu Natalisanto Adryan Fitrayudha Agustam Agustam Ain, Hurun Almuqsit, Alif Amanda, Anggun Diah Amelia, Dinda Risky Amirin Kusmiran Andi Eka Putra Anwar Efendy Aroby, Sudhan Athalaza, Muhammad Nawar Aulia Muttaqin Bhakti Yudho Suprapto Bintar Asror Syaffutra Cahya, Serdian Eska Deris Stiawan Dhiafah Hera Darayani Duri, Ades Harafi Ellya Rosana Erna Kumalasari Erni Yustissiani Fadli Isnanto, Rahmat Fariyadin, M. Ruslin Anwar, Indradi Wijatmiko, Adiman Fitriyanto, Megi Ghofar Taufiq Hadi Purnawan Satria Hadipurnawan Satria Hamdani, Hafiz Hananda Putra, Muhammad Fauzan Hariyadi, Hariyadi Hasan, Aly Heni Pujiastuti Heriyanto, Ahmad Heru, M. Hidayat, Ahmad Taufiq Hidayatullah, Muhammad Huda Ubaya Idris Mandang, Idris Idrus Ruslan Intifadhah, Sahara Hamas Isfanari Isfanari Joni Safaat Adiansyah Kalsum, Afif Umi Kemahyanto Exaudi Kholis Nurhanafi Kurniati, Rizki Melan Susanti, Melan Mislan Muh. Deni Kurniawan Muhammad Afif Munir, Rahmawati Naniek Widyastuti Ni Nyoman Kencanawati Novianti, Intan Nugroho Budi Wibowo Nuraidha, Amalia C Nurul Hidayati Osvari Arsalan P.P Prasetyo, Aditya Primanita, Anggina Putra, Lalu Lunk Ryanata Rahayu, Rafika Ade Ramli, Azhar Jaafar Romadhona, Londa Arrahmando Salim, Luthfi Sari, Putri Winda Sarmayanta Sembiring Sasmito Setiawati, Susi Siti Nurmaini Sudarman Suhar Janti Suhendri Suhendri Sukuryadi, Sukuryadi Sutarno Sutarno Sutarno Syafrimen Syafril Syahrir Syahrir Syarif Hidayatullah Titik Wahyuningsih Ubaidillah, Aji Syailendra Wahidah Wahidah Wahyudi, Mudji winarti, dwi Wulandari, Darmawati Y. A. P, Kadek Dwivayana Yesi Novaria Kunang Yudha, Gesit Yudi, Endang Darmawan