Di era teknologi informasi yang berkembang pesat, tuntutan akan aksesibilitas dan kemudahan dalam mengakses layanan laptop semakin meningkat. Saat ini, masih terdapat kekurangan pada platform digital yang menyediakan fitur untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Mo.Servis merupakan aplikasi yang ditujukan untuk menyediakan akses layanan komputer berkualitas secara luas bagi pengguna. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan desain UI/UX aplikasi Mo.Servis yang memenuhi kebutuhan pengguna dengan menggunakan metode user-centered design. Tahapan metode user-centered design meliputi tahap awal, tahap pengembangan, dan tahap akhir. Hasil penelitian ini, dengan menggunakan usability testing dan System Usability Scale sebagai metode perhitungan kuesioner, menunjukkan bahwa skor akhir untuk desain UI/UX aplikasi mobile Mo.Servis adalah 90 dengan penilaian kata sifat "sangat baik". Hasil ini menunjukkan bahwa desain UI/UX aplikasi mobile Mo.Servis telah memenuhi kebutuhan pengguna.