cover
Contact Name
HESEKIEL
Contact Email
sisfokomtek.org@gmail.com
Phone
+6287818522131
Journal Mail Official
sisfokomtek.org@gmail.com
Editorial Address
JL. Karya Jaya Deli Serdang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
ISSN : -     EISSN : 27454053     DOI : -
Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis dibidang berbagai ilmu, jurnal JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu di bulan Maret dan September. Jurnal ini pertama kali mendapat E-ISSN dengan nomor 2745-4053 untuk terbitan online. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses Secara Gratis
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,015 Documents
Community Service Innovation: Data Updates Google Maps for UMKM Promotion and Social Facilities Fadlilah, Fadlilah; Indriyani, Tuti; Chaniago, Fransisko; Fitriani, Suci; Badriyah, Fina; Julianti, Linda; Purnama, Boby Yasman; Summiyani, Summiyani
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6172

Abstract

Community Service (PKM) with the theme “Innovations in Community Service: Updating Google Maps Data for the Promotion of UMKM and Social Facilities” is motivated by the rapid development of information technology, particularly geospatial information systems such as Google Maps, which significantly support various community activities, including spatial planning, local economic promotion, and improved access to social facilities. The purpose of this service is to update Google Maps data to support the promotion of UMKM and social facilities in the area. This activity involved youth and the general public of Dusun Eka Jaya, using methods such as lectures, discussions, and question-and-answer sessions, attended by 30 participants. The approach included providing understanding and explanation of the material, along with socialization and discussion regarding updating Google Maps data. The results showed many inaccuracies in the digital map data, such as incorrect positioning of roads and social facilities. The service team, together with the youth, made corrections and additions to the data, including UMKM locations. Consequently, the digital map became more accurate, and the community increasingly understood how to independently update data and utilize Google Maps in daily activities, including online shopping transactions. This activity provided technical, social, and economic benefits to the community of Dusun Eka Jaya, Kecamatan Dendang, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Province of Jambi.
Deteksi Dini Risiko Metabolik melalui Skrining pada Ibu PKK Kampung Wisata Bukit Nobita Maliza, Rita; Santoso, Putra; Nofrita, Nofrita; Idris, Muhammad; Novarino, Wilson; Janra, Muhammad Nazri; Pratama Elisa, Tasya Putri; Ashrifurrahman, Ashrifurrahman; Sinurat, Arthauly Yopita; Tofrizal, Alimuddin; Arya, Bramadi; Yerizel, Eti
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6174

Abstract

Penyakit tidak menular seperti diabetes melitus, hiperkolesterolemia, dan hiperurisemia merupakan tantangan utama kesehatan masyarakat di Indonesia, terutama karena rendahnya deteksi dini di tingkat komunitas. Pengabdian masyarakat ini bertujuan mendeskripsikan hasil deteksi dini risiko penyakit metabolik melalui skrining gula darah, kolesterol, dan asam urat pada Ibu PKK di Kampung Wisata Bukit Nobita, serta memberikan rekomendasi upaya promotif dan preventif. Kegiatan dilakukan melalui observasi, koordinasi, penyuluhan, dan pemeriksaan kesehatan pada 15 anggota PKK, dilanjutkan evaluasi pengetahuan dan kepuasan peserta. Hasil menunjukkan mayoritas peserta memiliki lingkar pinggang di atas normal, kadar gula darah, kolesterol, dan asam urat melebihi batas normal, serta beberapa kasus tekanan darah tinggi, yang menandakan tingginya risiko sindrom metabolik di komunitas ini. Kegiatan ini meningkatkan pengetahuan peserta tentang status kesehatan dan pentingnya perubahan gaya hidup sehat. Temuan ini menegaskan perlunya skrining rutin dan edukasi berkelanjutan di komunitas, serta kolaborasi dengan fasilitas kesehatan untuk menurunkan risiko penyakit tidak menular. Hasil pengabdian ini penting sebagai dasar intervensi kesehatan masyarakat berbasis komunitas di masa mendatang.
Digitalisasi Nilai Tradisional: Fenomenologi Komunikasi Budaya dalam Perayaan SEBA Baduy sebagai Ruang Pengabdian Masyarakat Hidayat, Arif; Hasfi, Nurul
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perayaan SEBA Baduy merupakan bentuk komunikasi budaya yang menggambarkan hubungan sakral antara masyarakat adat Baduy dan pemerintah, sekaligus menjadi simbol ketaatan masyarakat terhadap amanat leluhur. Di tengah era digital, tradisi ini menghadapi tantangan besar dalam menjaga kemurnian nilai-nilai adat serta peluang baru dalam pelestariannya melalui media digital. Penelitian ini bertujuan untuk memahami pengalaman komunikatif masyarakat Baduy dalam perayaan SEBA serta menelaah bagaimana ruang digital digunakan sebagai sarana pemberdayaan dan pelestarian budaya lokal.  Pendekatan fenomenologi digunakan untuk mengeksplorasi makna dan kesadaran masyarakat terhadap praktik budaya ini, dengan metode pengumpulan data berupa wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan dokumentasi visual selama kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Kanekes, Lebak, Banten. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat Baduy Luar, khususnya generasi muda, mulai memanfaatkan media sosial seperti Instagram dan WhatsApp secara selektif untuk mendokumentasikan serta mempromosikan nilai-nilai budaya SEBA. Mereka melakukannya dengan tetap memperhatikan batas-batas adat. Sebaliknya, masyarakat Baduy Dalam menunjukkan resistensi terhadap digitalisasi sebagai bentuk proteksi terhadap kesakralan adat dan identitas komunitas.  Fenomena ini mencerminkan adanya dialektika antara pelestarian dan modernisasi, di mana digitalisasi tidak sekadar dipahami sebagai adopsi teknologi, melainkan sebagai proses negosiasi nilai dan pembentukan identitas kultural baru. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pelibatan komunitas adat secara partisipatif dalam proses digitalisasi budaya sangat penting agar tidak terjadi reduksi makna budaya menjadi komoditas visual belaka.
Pembelajaran Pancasila dan Bahasa Inggris untuk Jenjang Sekolah Dasar di Griya Tiga Puteri Evawati, Nian Masna; Koryati, Koryati; Darfin, Deri
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6178

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bermaksud untuk memupuk minat belajar nilai-nilai Pancasila dan kemampuan penguasaan kosakata dasar Bahasa Inggris peserta didik jenjang sekolah dasar (SD) di Griya Tiga Puteri melalui pengajaran menggunakan metode fun learning. Permasalahan yang dihadapi oleh peserta didik jenjang SD di Griya Tiga Puteri meliputi kesulitan dalam menguasai nilai-nilai Pancasila, rendahnya kemampuan dasar dalam Bahasa Inggris, dan minimnya motivasi belajar. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi pengajaran berbasis permainan edukatif, penggunaan media visual, dan bercerita. Hasil kegiatan menunjukkan dampak positif dalam penguasaan nilai-nilai Pancasila dan penguasaan kosakata dasar bahasa Inggris. Kegiatan ini juga terbukti efektif meningkatkan minat belajar dan antusiasme peserta didik jenjang SD berpartisipasi dalam aktivitas pembelajaran Pancasila dan bahasa Inggris.
Upaya Pencegahan Dan Pengendalian Diare Pada Siswa SDIT Nurul Hadi Samarinda Aldi, M. Aldi; Aulia, Affina; Nurul, Windy; Khotima, Khusnul; Dari, Wulan; Rizky, Siti Nur; Mathilda, Maria; Indah, Indri; Aulia, Ginna; Diki, M. Diki; Safrudin, Bachtiar
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6186

Abstract

Pada anak sekolah dasar, kebiasaan buruk seperti mengonsumsi makanan yang tidak higienis dan tidak mencuci tangan sebelum makan merupakan salah satu faktor penyebab diare. Diare adalah peningkatan frekuensi pergerakan usus akibat infeksi.  Tujuan dari pengabdian ini adalah memberikan edukasi tentang upaya pencegahan dan pengendalian diare pada siswa Sekolah Dasar. Hal ini dikarenakan penyakit diare akan dapat menimbulkan masalah serius jika tidak ditangani dengan baik anak akan berisiko mengalami dehidrasi dan kehilangan nutrisi penting. Berdasarkan hasil pengamatan masih banyak siswa tidak mencuci tangan sebelum makan. Metode pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini terdiri dari penyuluhan, demonstrasi latihan, dan diskusi pada SD kelas 3 sampai 6. Demonstrasi yang dilakukan adalah mencuci tangan dengan benar dan menggunakan sabun. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa seluruh siswa sangat antusias dan berpartisipasi aktif dalam menyimak materi diare dan mendemontrasikan cara mencuci tangan 6 langkah. Dengan demikian adanya pengetahuan dan informasi yang diberikan dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang diare, cara siswa untuk melakukan penangulangan penyakit diare serta pemahaman tentang cara mencuci tangan dengan baik dan benar sehingga penyakit diare dapat dicegah.
Program Bimbingan Belajar Bahasa Inggris Untuk Anak-Anak SDN 4 Samba Danum Kabupaten Katingan Aurora Carolina, Reyssa; Fauzan, Akhmad; Haryani, Tutik
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6192

Abstract

Bahasa Inggris sudah sepatutnya diperkenalkan sejak di bangku sekolah dasar, namun tidak semua sekolah dasar menerapkan mata pelajaran Bahasa Inggris, seperti di SDN 4 Samba Danum yang terletak di Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah. Sekolah ini tidak memiliki guru untuk mengajarkan Bahasa Inggris. Selain itu, di Desa Samba Danum tidak terdapat lembaga bimbingan belajar Bahasa Inggris. Faktor ekonomi juga berkontribusi terhadap kesulitan anak-anak di desa ini dalam belajar Bahasa Inggris. Berdasarkan masalah ini, penulis melaksanakan program bimbingan belajar Bahasa Inggris untuk siswa SDN 4 Samba Danum dengan tujuan agar mereka dapat mengenal dan mempelajari Bahasa Inggris. Hasil dari program bimbingan belajar Bahasa Inggris ini menunjukkan bahwa siswa sangat antusias dan semangat untuk belajar Bahasa Inggris. Dalam setiap pertemuan siswa menjadi semakin percaya diri dalam menggunakan Bahasa Inggris. Pelaksanaan kegiatan bimbingan belajar Bahasa Inggris ini berjalan dengan sangat lancar dari awal hingga akhir pertemuan. Hasil pengabdian ini memberikan gambaran pelaksanaan bimbingan belajar untuk Bahasa Inggris di daerah yang tidak menerapkan pengajaran Bahasa Inggris secara formal.  
Penyuluhan Budidaya Perairan Terhadap Masyarakat Tanjung Tembaga Probolinggo untuk Mendorong Transformasi Ekonomi Biru Sukarno, Friska Intan; Widyastuti, Indri Ika; Wibowo, Sekarsari; Brian, Thomas; Pujiputra, Anggarjuna Puncak; Pratama , Moh. Andris; Rahayu, Putri Nur
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6199

Abstract

Nelayan pada umumnya menggantungkan aktivitas ekonominya pada sumber daya laut dan pesisir melalui penangkapan ikan secara langsung, namun cara yang digunakan cenderung tidak efektif dan sangat bergantung pada kondisi cuaca, sehingga hasil tangkapan menjadi tidak stabil.  Metode yang digunakan meliputi penyuluhan, diskusi partisipatif, dan evaluasi melalui survei serta wawancara kepada nelayan peserta kegiatan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat pesisir Tanjung Tembaga, Kota Probolinggo, mengenai alternatif usaha perikanan yaitu budidaya laut. Permasalahan yang dihadapi nelayan lokal saat ini adalah ketergantungan terhadap hasil tangkapan yang cenderung menurun akibat overfishing dan perubahan iklim. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa 82% peserta memperoleh pemahaman baru tentang budidaya perairan berbasis Keramba jaring apung, dan 90% menyatakan ketertarikan untuk mencoba usaha tersebut.  Kegiatan ini juga berhasil mengubah persepsi masyarakat terhadap potensi ekonomi budidaya laut dan meningkatkan keterlibatan dalam pengelolaan sumber daya pesisir secara berkelanjutan. Dengan demikian, program ini memberikan dampak positif dalam mendorong transformasi ekonomi biru melalui peningkatan kapasitas dan kemandirian nelayan lokal.
Penguatan Kondisi Mental dan Literasi Keuangan Digital Calon Pekerja Indonesia yang Magang ke Jepang Liftiah, Liftiah; Noekent, Vitradesie; Sugiariyanti, Sugiariyanti; Nadhifa, Tiara Azka; Karima, Mayyaza Urfa; Aggacito, Aggacito
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6202

Abstract

Bekerja atau magang ke luar negeri, khususnya Jepang, menjadi daya tarik tersendiri bagi warga Indonesia. Selain menjanjikan penghasilan dan kesejahteraan yang tinggi, seringkali diiringi munculnya problem psikososial dan manajemen keuangan. Para pemagang seringkali mengalami permasalahan psikososial  seperti stres, isolasi, demotivasi, dan penurunan kinerja, yang berdampak pada kesehatan fisik dan mental. Selain itu, hasil kerja selama magang juga cenderung tidak terkelola dengan baik, sehingga berpotensi menimbulkan masalah kesejahteraan di masa depan dan memengaruhi ketahanan ekonomi keluarga. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kesiapan mental dan literasi keuangan digital calon pemagang Indonesia ke Jepang agar mempunai bekal yang cukup untuk menghadapi problem psikososial dan manajemen keuangan. Mitra dalam pengabdian ini adalah LPK Shiawase Lestari. Metode yang digunakan adalah pelatihan interaktif berbasis praktik. Evaluasi dilakukan melalui pre-test dan post-test untuk mengukur pemahaman dan perubahan keyakinan peserta, serta kuesioner kepuasan. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa kegiatan berhasil meningkatkan keyakinan dan kebermanfaatan bagi diri pemagang, utamanya terlihat dari perubahan keyakinan mereka sebelum dan sesudah pelatihan dilakukan. Makna penting kegiatan ini adalah bahwa pelatihan terintegrasi sangat krusial dalam mempersiapkan calon pemagang menghadapi tantangan di luar negeri, meminimalkan gangguan psikososial, dan mengoptimalkan pengelolaan keuangan.
Membangun Keharmonisan Masyarakat Melalui Penyelesaian Sengketa Yang Damai Melalui Arbitrase Islami Rambe, M. Irfan; Afif, Zaid; Fauzan, Fachri; Sitorus, Putri Nazira; Syibra, Syasya Khairuna; Fareisya, Rizky; Meyfiza, Fadya Rahazari; Dika, Pretty Rahma; Qoyyuum, Oca Julya; Mulia, Baharuddinsyah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6203

Abstract

Arbitrase merupakan salah satu metode penyelesaian sengketa yang efektif dan damai, sebagaimana diatur dalam Undang-Undang No. 30 Tahun 1999 tentang Arbitrase dan Alternatif Penyelesaian Sengketa. Melalui arbitrase, masyarakat dapat menyelesaikan konflik secara konstruktif dan memulihkan hubungan yang rusak, sehingga membangun keharmonisan masyarakat. Dengan menggunakan arbitrase, pihak-pihak yang bersengketa dapat mencapai kesepakatan yang adil dan mengikat, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya kerja sama dan komunikasi yang efektif dalam menyelesaikan sengketa. Arbitrase dapat menjadi alternatif penyelesaian sengketa yang efektif dan damai, membantu masyarakat mencapai kesepakatan yang adil dan memulihkan hubungan yang rusak, selaras dengan asas keadilan dan jaminan kepastian hukum. Proses arbitrase yang transparan dan akuntabel dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap proses penyelesaian sengketa, sehingga memperkuat keharmonisan masyarakat.
Telur Asin Sebagai Bahan Pangan Praktis, Enak, Bergizi, Dan Strategis Dalam Pencegahan Stunting Bagi Masyarakat Perdesaan Di Kampung Sanoba Putra, Trijaya Gane; Tumbal, Estepanus L. S; Simanjuntak, Mery C.
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.6218

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini dilaksanakan untuk memberikan solusi terhadap masalah stunting yang masih menjadi tantangan kesehatan masyarakat di Kampung Sanoba. Salah satu penyebab utama stunting adalah kurangnya asupan gizi yang memadai, terutama di wilayah perdesaan yang aksesnya terbatas terhadap sumber pangan bergizi. Dalam kegiatan ini, dilakukan pelatihan pembuatan telur asin sebagai alternatif pangan bergizi, praktis, dan ekonomis yang dapat diproduksi secara mandiri oleh masyarakat. Metode yang digunakan mencakup pendekatan partisipatif melalui pelatihan langsung, pendampingan, dan evaluasi terhadap keterampilan peserta. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa masyarakat mampu memahami proses produksi telur asin, serta mulai menginisiasi pemanfaatannya sebagai sumber gizi keluarga maupun potensi usaha kecil. Keberhasilan ini ditunjukkan oleh peningkatan pengetahuan gizi dan keterampilan praktis masyarakat. Kegiatan ini juga menyoroti pentingnya pemanfaatan potensi lokal untuk mendukung ketahanan pangan dan pencegahan stunting. Hasil pengabdian ini memiliki potensi untuk direplikasi di wilayah perdesaan lainnya dengan kondisi serupa. Temuan ini menjadi langkah strategis dalam mendukung program pemerintah dalam penanggulangan stunting berbasis pemberdayaan masyarakat.

Filter by Year

2019 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - April Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi Mei- Agustus Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.1 Desember (2022): SPECIAL ISSUE Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 3 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2020): Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) More Issue