cover
Contact Name
Zulhendri
Contact Email
zulhendripoenya@gmail.com
Phone
+6282385927972
Journal Mail Official
zulhendripoenya@gmail.com
Editorial Address
Jl.Tambusai No 23. Bangkinang
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia
ISSN : 30631076     EISSN : 30631114     DOI : https://doi.org/10.31004/a3pb6486
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia publishes papers regularly bimobthly in a year, in Januari, Maret, Mei, Juli, September and November. All publications in the Indonesian Research Journal on Education journal are open, allowing articles to be available online for free without subscription. Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts for service to the wider community. In addition, it is also a source of reference for academics in the field of education and learning, social, and humaniora. Education accepts scientific articles with the scope of research on: Mathematics Education Realistic Mathematics Education Elementary School Teacher Education Early Childhood Education (ECE) Special Education Out of School Education Kindergarten Teacher Education Educational Psychology Educational Measurement and Evaluation Curriculum Development Education Technology Education Administration (Education Management) Curriculum and Educational Technology Guidance and Counseling Media Education Other relevant study topics on education
Articles 66 Documents
Upaya Guru Sejarah Kebudayaan Islam Dalam Menumbuhkan Motivasi Belajar Siswa Manja, Ahyu
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/s9t4hw96

Abstract

Untuk meningkatkan motivasi belajar Siswa seorang guru harus memahami siswanya baik secara pribadi maupun konteks dimana pengajaran terjadi. Oleh karena itu guru memerlukan a) Kompetensi Pedagogik yang berkaitan dengan kemampuan mengajarnya. b) Kompetensi kepribadian, meliputi kepribadian terpuji yang menjadi teladan. c) Kompetensi Sosial, memungkinkan komunikasi efektif dengan siswa, rekan kerja, dan masyarakat dan d) Kompetensi Profesional, yang melibatkan pengetahuan luas. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi bagaimana guru meningkatkan motivasi siswa dalam sejarah kebudayaan Islam. Penelitian ini menggunakan metode tinjauan literatur, menganalisis defenisi dan data yang relevan dari buku bahan referensi, dan jurnal untuk membangun landasan teoritis untuk memahami strategi guru dalam meningkatkan motivasi siswa. Tujuannya adalah menghasilkan artikel yang merinci cara kerja guru Sejarah Kebudayan Islam (SKI) dalam memotivasi siswa dan fatktor-faktor dan mendorong motivasi tersebut. Mempelajari Sejarah Kebudayaan Islam, yang merupakan salah satu komponen Pendidikan Agama Islam di berbagai jenjang pendidikan, menawarkan pembelajaran berharga dari masa lalu berkontribusi terhadap perkembangan moral siswa dan refleksi mereka terhadap pengalaman masa lalu dan masa depan.
Peningkatan Kemampuan Siswa Dalam Membaca Al Qur’an Dengan Metode Tilawati Di Smp Ypma Medan Yudhistira, M.; Naimi, Nadlah
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/pprf3x71

Abstract

Seiring dengan perkembangan sistem pendidikan di Indonesia seorang guru di tuntut untuk lebih kreatif dalam menyampaikan pembelajaran. Tujuan dilakukannya penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam membaca AlQur’an dengan baik dan benar sesuai kaidah bacaan. Prosedur penelitian tindakan kelas yang digunakan mengacu pada metodologi action researh, yaitu : (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) observasi, (4) refleksi, yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Latihan membaca Al Qur’an per orangan suatu Latihan membaca dengan cara siswa menyetorkan hasil bacaannya ke guru. Hasil dari peningkatan membaca Al Qur’an siswa pada siklus 1 menunjukkan bahwa bacaan Al Qur’an siswa mencapai 55% dan hasil bacaan Al Qur’an pada siklus 2 mencapai 90%. Sedangkan rata rata hasil membaca Al Qur’an pada siklus 1 sebesar 72,15 dan rata rata hasil dari siklus 2 sebesar 89,35. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa. 
Implementasi metode Problem Based Learning Dalam Pembelajaran Fiqh: Studi Kasus Penggunaan Kitab Bidayatul Mujtahid Syaiyuti, Amelia Ramdhani
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/wbhw1b07

Abstract

Pembelajaran Fiqh merupakan salah satu aspek fundamental dalam penelitian Islam, berperan penting dalam membentuk pemahaman dan praktik keagamaan umat Muslim. Namun, di era modern ini, pembelajaran fiqh sering kali menghadapi tantangan dalam hal relevansi dan efektivitas metode pengajaran. Metode pembelajaran tradisional yang cenderung bersifat teacher-centered dan mengandalkan hafalan seringkali gagal dalam mengembangkan pemahaman. Salah satu sumber klasik yang kaya akan pemikiran fiqh adalah kitab Bidayatul Mujtahid karya Ibnu Rusyd. Kitab ini terkenal sebagai kitab fiqh perbandingan. Kitab yang Masyhur karena kedalaman analisisnya dan pendekatan komparatifnya terhadap berbagai mazhab fiqh. Para peserta didik yang terdapat di Pesantren Mawaridussalam ketika mereka duduk di kelas XI dan XII menggunakan buku Bidayatul Mujtahid sebagai sumber utama dalam pembelajaran fiqh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis studi kasus dengan teknik pengumpulan data dengan Data Observasi dan wawancara selanjutnya data dianalisis dengan  model interaktif Miles dan Huberman. Secara keseluruhan, metode pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dalam inovasi pembelajaran fiqh yang menggunakan kitab Bidayatul Mujtahid di MAS PP Mawaridussalam memeiliki dampak positif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik. 
Efektivitas Penggunaan Mandeley Sebagai Manajemen Referensi Tugas Akhir Bagi Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Elektronika FT UNM Samad, Putri Ida S.; Wahrini, Retyana
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/dvv2t753

Abstract

Penelitian ini membahas bagaimana penggunaan mendeley dalam meningkatkan kualitas penulisan skripsi mahasiswa. Tujuannya adalah untuk memahami kualitas penulisan skripsi mahasiswa dengan menggunakan mendeley. Penelitian ini merupakan deskriptif kualitatif dengan tujuan menganalisis data yang telah disusun dengan data primer dan/atau data sekunder dan kemudian menghubungkan data tersebut pada teori-teori yang relevan. Informan penelitian berasal dari temuan atau survei yang dilakukan pada mahasiswa program studi Pendidikan Teknik Elektronika FT UNM melalui purposive sampling. Metode pengolahan data dengan observasi partisipatif, wawancara mendalam, dokumentasi. Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif yakni dapat menghasilkan data yang berkualitas . Indikator yang paling utama dalam mengetahui pemanfaatan Mendeley sebagai manajamen referensi pada penulisan skripsi terdiri dari 5 indikator yaitu memudahkan pekerjaan (makes job easier), mempercepat pekerjaan (work more quickly), meningkatkan produktivitas (increase productivity), meningkatkan kinerja pekerjaan, dan efektivitas (effectiveness). Mendeley dikatakan bermanfaat apabila memenuhi 5 indikator tesebutHasil penelitian menunjukkan bahwa Penggunaan Mendeley dalam meningkatkan kualitas penulisan tugas akhir atau skripsi mahasiswa pada program studi Pendidikan Teknik Elektronika FT UNM telah memberikan solusi terkait Penulisan Tugas akhir mahasiswa sehingga mahasiswa menjadi semakin efisien dan lebih cepat dalam menyelesaikan tugas akhir atau skripsi mereka. Mahasiswa tidak perlu lagi membuat kutipan atau daftar pustaka secara manual karena dengan mendeley bisa secara otomotis membuat daftar pustaka. Sementara sebelumnya mahasiswa kesulitan dalam mencari referensi untuk tugas akhir mereka tetapi dengan adanya mendeley mereka secara otomoatis tidak lagi kesulitan karena aplikasi ini bisa dibuka langsung ke Google sehingga apapun yang mahsiswa butukan bisa langsung mereka cari.  
Penggunaan Media Bola Plastik Terhadap Hasil Belajar Pasing Bawah Bola Voli Pada Siswa Sekolah Dasar (Literatur Review) Asmizal , Andri; Walton, Erick Prayogo; Naviri, Sinta
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/hpxy9e66

Abstract

Pendidikan jasmani memainkan peran krusial dalam pengembangan fisik, keterampilan motorik, dan sosial emosional siswa. Namun, banyak sekolah menghadapi keterbatasan dalam sarana prasarana PJOK yang memadai, sehingga menghambat proses pembelajaran. Untuk mengatasi masalah ini, diperlukan modifikasi alat, salah satunya penggunaan bola plastik dalam pembelajaran bola voli. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh penggunaan bola plastik sebagai alat peraga terhadap hasil belajar passing bawah dalam permainan bola voli di kalangan siswa sekolah dasar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah tinjauan literatur, di mana peneliti menganalisis 10 jurnal terkait yang relevan dengan topik. Data dikumpulkan dari berbagai sumber akademik yang membahas penggunaan modifikasi alat dalam pembelajaran PJOK, khususnya bola voli. Penelitian ini dilaksanakan di UPTD SD Negeri 8 Bakam, dengan fokus pada siswa yang terlibat dalam kegiatan pembelajaran bola voli menggunakan bola plastik. Hasil dari tinjauan literatur menunjukkan bahwa penggunaan bola plastik modifikasi memiliki pengaruh positif terhadap hasil belajar bola plastik, khususnya dalam keterampilan passing bawah. Dari analisis terhadap 10 jurnal, ditemukan bahwa Penerapan model pembelajaran menggunakan bola plastik dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam permainan bola voli, serta memberikan dampak positif terhadap motivasi dan kepercayaan diri mereka saat berlatih.  
Pengaruh Penggunaan Gadget terhadap Motivasi Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas XIII UPT SMPN 29 Gresik Abida, Innafi Hamda; Felita , Almira Vashti; Cahyanti, Adelia Nasha Fitri; Ningrum, Refkli Lifdia Kusuma; Wulandari , Ayu
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/ekswwj23

Abstract

Adanya teknologi digital memberikan dampak yang signitifikan pada aktivitas belajar siswa, terutama dalam hal akses terhadap materi pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini agar menganalisis pengaruh pemakaian perangkat digital pada motivasi siswa kelas VIII belajar bahasa Indonesia. Gadget telah menjadi bagian yang tidak dispisahkan dari hidup setiap-hari siswa dan banyak digunakan untuk mengakses informasi dan berkomunikasi. Sebaliknya penggunaan yang berlebihan dapat menurunkan konsentrasi serta memotivasikan acara belajar. Metode kuantitatif dipakai didalam penelitian ini. Kuesioner dan dokumen digunakan sebagai instrumen. Sebanyak 30 siswa kelas VIII UPT SMPN 29 Gresik mengikuti penelitian ini. Analisis data yang dipakai pada penelitian ini merupakan analisis uji T (parsial). Hasil analisis memberi petunjuk jika adanya keterkaitan yang signifikan diantara cara penggunaan gadget pada cara motivasi belajar. Siswa yang aktif menggunakan gadget cenderung lebih termotivasi untuk belajar. Namun, terlalu banyak menggunakan gadget juga dapat menurunkan keinginan untuk belajar. Penelitian ini bisa dijadikam referensi agar memberi rumus strategi pendidikan yang memanfaatkan penggunaan gadget agar memberi peningkatan motivasi belajar siswa.  
Pengaruh Lingkungan Belajar Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik di SMP Negeri 8 Gresik Wulandari, Retno Innesh; Maulana, Rafli Firzatullah; Imtiyaz, Adelia Retno; Felisa, Adinda Safa; Ramadhani, Adinda Dwi; Wulandari, Ayu
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/b4tdaf34

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pentingnya pengaruh lingkungan belajar terhadap hasil akademik peserta didik. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan instrument dan kuisioner sebagai Teknik pengumpulan data. Lingkungan yang mendukung interaksi positif antara peserta didik dan guru dapat meningkatkan motivasi dalam belajar. Interaksi yang terbuka dan saling mendukung memungkinkan peserta didik merasa lebih dihargai, sehingga mereka lebih termotivasi untuk memperoleh hasil belajar yang maksimal. Guru juga berperan penting dalam menciptakan lingkungan yang kondusif melalui metode pengajaran yang interaktif, inovatif, serta menyesuaikan kebutuhan dan kemampuan peserta didik. Selain itu, di SMP Negeri 8 Gresik kondisi fisik ruang belajar juga berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar peserta didik. Fasilitas yang lengkap, kenyamanan ruangan, pencahayaan yang memadai, serta suasana kelas yang bersih dan rapi dapat meningkatkan konsentrasi dan fokus saat belajar. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dampak lingkungan sangat penting dalam pengembangan prestasi siswa dan hasil akademik peserta didik. Dengan ini dapat dilakukan Upaya peningkatan kualitas lingkungan Pendidikan agar dapat memberikan kenyamanan serta energi positif dan kenyamanan unuk peserta didik belajar dan mendapatkan hasil belajar yang memuaskan.  
Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Langsung Terhadap motivasi Belajar Bahasa Indonesia Siswa SMP Diponegoro Nurlaila, Ayu; Zamzami, Ma’in; Ilmi, Bahriatul; Setianingsih, Aida Yuniati; Wulandari, Ayu
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/zgwnrr95

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan agar mengetahui Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Langsung kepada motivasi Belajar Bahasa Indonesia Siswa di SMP Diponegoro. Metodologi yang dipakai didalan penelitian ini merupakan pendekatan kuantitatif dengan memakai sampel yang diambil dari siswa kelas 7, 8, 9 yang berjumlah sebanyak 46 siswa. Pengumpulan data memakai instrumen dan pengukuran skala likert. Analisis data memakai bantuan perangkat lunak SPSS 22, yang diantaranya analisis deskriptif, uji persyarat analisis data serta uji hipotesis. Dari uji syarat analisis data yang digunakan, yaitu uji validitas, uji normalitas, dan uji homogenitas. Didasarkan pada hasil penelitian adanya kesimpulan jika pengaruh positif yang signitifikan kepada motivasi belajar Bahasa Indonesia siswa.  
Pengaruh Lingkungan Sekolah terhadap Motivasi Belajar Siswa Kelas XII di MAN 4 Jombang Maharani, Dian Kusuma; Rosyidi, Muhammad; Sa’adah, Juwita Qoyyimatus; Latifah, Ummi; Aj-Jaudah, Salsabila; Wulandari, Ayu
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/tnw9hy51

Abstract

Penelitian iini bertujuan untuk melihat bagaimana lingkungan sekolah mempengaruhi keinginan siswa untuk belajar di MAN 4 Jombang, yang berada di kelas XII. Penelitian ini dilakukan karena pentingnya lingkungan sekolah yang mendukung untuk meningkatkan prestasi siswa, dengan menggunakan pendekatan kuantitatif melalui desain ex-post facto, atau data dikumpulkan setelah peristiwa terjadi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara membagikan kuisioner kepada 41 siswa Bahasa dan Agama. Dari data pengisian kuisioner yang dilakukan siswa, diperoleh Hasil uji F (nilai signifikan 0,000 > 0,05) hal tersebut membuktikan bahwa lingkungan sekolah memiliki pengaruh secara signifikan terhadap keinginan siswa untuk belajar. Jadi, dapat diterima bahwa adanya pengaruh lingkungan sekolah terhadap keinginan siswa untuk belajar. Kesimpulan dari penelitian ini menegaskan bahwa semakin baik kondisi lingkungan sekolah, maka semakin tinggi motivasi belajar siswa. Lingkungan sekolah yang bersih, aman, dan memiliki fasilitas lengkap sangat penting dalam memotivasi siswa dalam melakukan pembelajaran untuk mencapai tujuam dan hasil belajar yang optimal.  
Hubungan Antara Sarana Prasarana Sekolah Dengan Motivasi Belajar Siswa di SMA Muhammadiyah 1 Gresik Yuliastuti, Lisa Aprelia; Sari , Dewi Candra Kartika; Webiatama, Falfa Dwika; Nawangsari, Dewi Cantika; Wulandari, Ayu
Jurnal Inovasi Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 1 No. 3 (2024): November 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/pb23ar77

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji hubungan antara sarana prasarana sekolah dan motivasi belajar siswa kelas 12 di SMA Muhammadiyah 1 Gresik. Sarana prasarana yang dimaksud mencakup kelengkapan fasilitas belajar, kondisi fisik fasilitas, ketersediaan teknologi pendidikan, pemanfaatan ruang dan fasilitas belajar, serta pemeliharaan fasilitas yang mendukung proses pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada seluruh siswa kelas 12. Kuesioner tersebut berisi pertanyaan yang berkaitan dengan kualitas sarana prasarana sekolah dan tingkat motivasi belajar siswa. Hasil analisis data menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara kualitas sarana prasarana sekolah dan motivasi belajar siswa. Siswa yang memiliki akses terhadap sarana prasarana yang lebih baik cenderung memiliki motivasi belajar yang lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang belajar di lingkungan dengan sarana prasarana yang kurang memadai. Temuan ini menekankan pentingnya investasi yang berkelanjutan dalam sarana prasarana pendidikan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa, serta perlunya evaluasi rutin guna memastikan penyediaan fasilitas pendidikan yang memadai bagi seluruh siswa.