cover
Contact Name
Muhammad Hasbi
Contact Email
emhasby@unm.ac.id
Phone
+6285211381228
Journal Mail Official
axiologi@unm.ac.id
Editorial Address
Kampus FBS UNM Jalan Mallengkeri Parangtambung Makassar-Indonesia Gedung DC Lt. 2 Jurusan Bahasa Inggris
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Axiology
ISSN : -     EISSN : 3064142X     DOI : -
Axiology: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat merupakan media publikasi ilmiah yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat untuk mengeksplorasi isu-isu dan praktik yang berkaitan dengan penelitian, implementasi teknologi, dan kebijakan tentang pemberdayaan masyarakat yang inovatif dan berdampak positif. Diterbitkan oleh Jurusan Bahasa Inggris Fakultas Bahasa dan Sastra Universitas Negeri Makassar.
Articles 20 Documents
Pemberdayaan Digital dan Peningkatan Keterampilan Bahasa Inggris Melalui Kolaborasi AjarMi FBS UNM dan SMK Telkom Makassar Novia, Lely; Munir; Ariyani, Amra; Fitriyani; Noni, Nurdin; Muh. Rezky Chalik; Andi Ahmad Ahkam; Virgita Crustia; Audyna Muhiddah; Rifani Vidia
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program pengabdian masyarakat ini dilaksanakan oleh mahasiswa AjarMi dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Bahasa dan Sastra, Universitas Negeri Makassar bekerja sama dengan SMK Telkom Makassar. Kegiatan bertujuan untuk meningkatkan kompetensi digital guru serta keterampilan berbahasa Inggris siswa melalui serangkaian program berbasis teknologi. Program meliputi pelatihan pembuatan e-modul interaktif menggunakan Figma bagi 24 guru, pengenalan aplikasi ELSA Speak untuk latihan pelafalan dan speaking, desain poster digital menggunakan Microsoft Copilot yang diintegrasikan dalam Canva untuk 33 siswa, serta English Voice Out Competition (EVOC) untuk anggota ekstrakurikuler. Seluruh kegiatan menggunakan pendekatan Participatory Action Research (PAR). Hasilnya menunjukkan peningkatan kepercayaan diri dan kemampuan berbicara siswa serta kemampuan guru dalam menyusun modul ajar digital. Program ini menunjukkan pentingnya teknologi pendidikan dalam memperkuat pengalaman belajar-mengajar di sekolah kejuruan.
Meningkatkan Kemampuan Bahasa Inggris Peserta didik melalui Program ‘Engfluence’: Kursus Interaktif Jabu, Baso; Nur Aeni; Fauzan Hari Sudding; Chaerul Fadlan Saud; Asriati; Amsar Ramadhan; Ani Putri Aneliya; Arjuna Al Albani Ilyas; Dhin Rizky R. Junaid; Nur Alya Triana
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The Engfluence program is an interactive E-Learning-based course designed to improve students' English skills at SMAN 2 Makassar. This program was implemented in response to students' low English proficiency, particularly at the Elementary level (A1-A2 CEFR), as identified through pre-tests and classroom observations. The action research method was employed, involving problem identification, data collection, planning, implementation, and evaluation. The program utilized digital platforms such as Google Meet, Canva, Wordwall, Kahoot, and Quizizz to create interactive and engaging learning experiences. Evaluation results indicated significant improvements in students' English proficiency. The Beginner class (A1-A2) showed an average score increase of 23 points (from 52 to 75), while the Intermediate class (B1-B2) improved by 17 points (from 65 to 82). Key success factors included an intensive and structured learning approach, level-based class division, and the use of interactive digital media. The program not only enhanced students' understanding of the material but also boosted their confidence in using English for communication.
Training for designing Scientific Writing to the Lecturers of Khairun University Ternate Muhammad Basri; Abdullah; Muhammad Arham; Suci Pole Mappaita; Mansyur
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan dan keterampilan bagi para dosen Universitas Khairun Ternate dalam menulis atau menyusun karya ilmiah berupa penulisan Artikel atau paper. Kegiatan ini dilaksanakan selama satu minggu dengan menggunakan metode ceramah, tanya jawab, diskusi, praktik dalam menyusun karya tulis ilmiah, seperti artikeldan paper. Di akhir kegiatan ini diadakan evaluasi oleh Tim sebagai bagian untuk mengetahui keberhasilan peserta dalam kegiatan ini. Hasil evaluasi kegiatan ini menunjukkan bahwa 85% peserta berhasil menulis artikel dan paper untuk Jurnal (nasional atau internasional). Dengan kata lain, terjadi peningkatan pengetahuan dan keterampilan serta motivasi yang tinggi dari pesertadalam mendesain artikel atau paper. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kegiatan ini telah berhasil.
Strategi Mahasiswa Aktif Raih Talenta Melalui Pelatihan Dengan Bimbingan Intensif PKM (Smart-PKM) Di Jurusan Bahasa Inggris Suci Amaliah; La Sunra; Maemuna Muhayyang; Lely Novia; Fitri Radhiyani
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian ini dilaksanakan untuk merespons rendahnya partisipasi mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris Universitas Negeri Makassar dalam Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS). Meskipun mahasiswa memiliki kemampuan bahasa yang baik, mereka belum mendapatkan pelatihan dan pendampingan yang terstruktur dalammenyusun proposal yang sesuai standar kompetisi nasional. Tujuan kegiatan ini adalah merancang dan mengimplementasikan model SMART-PKM, yang mencakup: (1) asesmen kebutuhan mahasiswa, (2) analisis pedoman resmi PKM, (3) lokakarya interaktif penulisan proposal dan teknik presentasi, (4) bimbingan individu, dan (5) evaluasi berkelanjutan. Selama dua bulan pelaksanaan, mahasiswa mengikuti empat sesi lokakarya, menerima bimbingan personal, serta menyusun dan merevisi proposal berdasarkan umpan balik. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan sebesar 40% dalam jumlah proposal yang diajukan, serta peningkatankualitas struktur, metode, dan performa presentasi. Mahasiswa juga menunjukkan peningkatan kemampuan berpikir kritis, kerja sama tim, dan motivasi untuk berpartisipasi dalam ajang kompetisi nasional. Beberapa masukan dari peserta mencakup perlunya penambahan waktu untuk bimbingan individual dan penerapan sistem tinjau sejawat.
Dampak Program English Boost terhadap Partisipasi Siswa Dalam Kelas Bahasa Inggris di SMP Al-Azhar 24 Hertasning Makassar Fatimah Hidayahni Amin; Seny Luhriyani; Chairil Anwar Korompot; Mansyur; Himala Praptami Adys; Yunisha; Khusnul Khotimah; Azzahra Ellyasari; Nurul Rezky Amalia; Raihan Riski Ananda
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak dari Program English Boost terhadap partisipasi siswa dalam pembelajaran Bahasa Inggris di SMP Al-Azhar 24 Hertasning Makassar. Kegiatan ini dilaksanakan melalui observasi kelas selama pelaksanaan program. Observasi difokuskan pada keaktifan, kepercayaan diri, dan keterlibatan siswa dalam aktivitas pembelajaran Bahasa Inggris. Hasil kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dalam partisipasi siswa, kepercayaan diri dalam menggunakan Bahasa Inggris, dan keberanian untuk merespons di kelas. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa ProgramEnglish Boost berhasil meningkatkan keterlibatan siswa dalam pembelajaran Bahasa Inggris.
Digital Story Telling: Mengembangkan Kreativitas dan Kemampuan Berbahasa Inggris Siswa SMP Negeri 5 Pallangga Melalui Aplikasi Elsa Speak Auliyanti Sahril; M. Safar Nur; Ahmad Talib; Rizki Fauzi; Sahril Nur; Syifa Fauziah; Citra Anugrah; Siti Nurhani; Reski Effendi; Marham Mushaddiq
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi digital membawa dampak signifikan dalam dunia pendidikan, khususnya dalam pembelajaran Bahasa Inggris di tingkat SMP . Salah satu pendekatan inovatif yang diterapkan adalah digital storytelling, yaitu metode yang menggabungkan narasi dengan elemen media digital seperti teks, audio, gambar, dan video. Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan pemanfaatan digital storytelling melalui aplikasi Elsa Speak kepada siswa SMP Negeri 5 Pallangga sebagai media untuk meningkatkan keterampilan berbicara dan menulis Bahasa Inggris. Kegiatan dilaksanakan pada 17 April2025, diikuti oleh ± 60 siswa dari kelas IXA dan IXB. Materi disampaikan secara interaktif oleh pemateri, mencakup pengenalan aplikasi, langkah membuat storytelling, serta latihan pelafalan menggunakan fitur Elsa Speak. Evaluasi kegiatan dilakukan menggunakan angket berbasis skala Likert, dengan lima indikator utama: kepuasan peserta (45% sangat puas), peningkatan pengetahuan (53% memperoleh pengetahuan baru), efektivitas penyampaian materi (50% menyatakan penyampaian menarik dan jelas), kualitas pemateri (52% sangat puas), dan mutu materi (48% menyatakan materi sangat relevan). Hasil evaluasimenunjukkan kegiatan berjalan efektif dan diterima dengan antusias. Siswa merasa lebih percaya diri dalam menggunakan Bahasa Inggris dan menunjukkan minat besar untuk menggunakan aplikasi dalam kegiatan belajar. Sosialisasi ini membuktikan bahwa digital storytelling berbasis teknologi dapat menjadi strategi pembelajaran yang kreatif, kontekstual, dan mampu meningkatkan motivasi serta kemampuan berbahasa Inggris siswa.
Pelatihan Korespondensi Bahasa Inggris untuk Beasiswa dan Aplikasi Studi Luar Negeri Musdalifah; Muhammad Fahri Jaya Sudding; Surya Anantatama Sembiring; Ahmad Azhari; Andi Kamariah
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan menulis korespondensi resmi dalam bahasa Inggris menjadi keterampilan penting bagi individu yang ingin melanjutkan studi atau mengajukan beasiswa ke luar negeri. Sayangnya, banyak calon pelamar yang masih mengalami kesulitan dalam menyusun surat seperti motivation letter, email formal, dan permintaan surat rekomendasi karena kurangnya pemahaman tentang struktur, gaya bahasa, dan tujuan komunikatif dari surat tersebut. Menjawab kebutuhan tersebut, kegiatan pengabdian masyarakat ini diselenggarakan dalam bentuk pelatihan daring yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis korespondensi resmi berbahasa Inggris. Pelatihan ini dilaksanakan selama sar hari dan diikuti oleh 35 peserta dari Komunitas Kerukunan Mahasiswa Pinrang. Metode pelaksanaan meliputi penyampaian materi, praktik menulis, dan umpan balik langsung yang dilakukan secara individu maupun kelompok. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan yang signifikan pada kemampuan peserta dalam menyusun korespondensi resmi, ditinjau dari aspek struktur, bahasa, dan kejelasan ide. Selain itu, pesertamenyatakan bahwa kegiatan ini relevan, aplikatif, dan memberikan kontribusi nyata terhadap kesiapan mereka dalam proses aplikasi studi internasional. Pelatihan ini tidak hanya meningkatkan keterampilan teknis menulis, tetapi juga menumbuhkan kepercayaan diri peserta dalam berkomunikasi secara profesional. Diharapkan program serupa dapat diadakan secaraberkelanjutan dengan cakupan materi yang lebih luas, seperti penulisan personal statement dan simulasi wawancara, guna mendukung kesiapan generasi muda dalam mengakses peluang pendidikan global.
English Speech Competition for Senior High School Students: Program untuk Mengembangkan Kemampuan Berbicara dan Meningkatkan Kepercayaan Diri Berbahasa Inggris di UPT SMAN 8 Makassar Muh. Hasbi; Muh. Rifqi Syamsuddin; Syarifuddin Dollah; Muhammad Arham; Hasriani G; Nhajwa Priyana; Nur Inayah; Adilah Nurul Fatin; Dwi Putri Maisyarah; Juriasari
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini membahas pelaksanaan English Speech Competition di UPT SMAN 8 Makassar sebagai strategi untuk mengembangkan keterampilan berbicara dan meningkatkan kepercayaan diri peserta didik   dalam menggunakan bahasa Inggris. Kompetisi ini dirancang sebagai solusi terhadap kurangnya ruang praktis dalam pembelajaran keterampilan berbicara di sekolah. Menggunakan metode deskriptif kualitatif, kegiatan ini dilaksanakan melalui tiga tahapan utama: persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa kegiatan ini berdampak positif terhadap peningkatan kemampuan berbicara, keberanian tampil di depan umum, serta motivasi peserta untuk mengembangkan potensi dalam bidang public speaking. Temuan ini diperkuat melalui observasi langsung dan kuesioner yang menunjukkan tingginya kepuasan dan ketercapaian tujuan kegiatan. Oleh karena itu, kompetisi ini direkomendasikan sebagai program rutin yang mendukung pembelajaran bahasa Inggris secara aplikatif dan berorientasi pada pengembangan karakter serta keterampilan abad ke-21.
Penggunaan Padlet Sebagai Media Kreatif dan Interaktif Dalam Proses Pembelajaran Munir; Maemuna Muhayyang; Geminastiti Sakkir; Muhammad Rifqi Syamsuddin; Ardiansyah Ahmad; Aliyah Nur Khalizah; Amanda Nur Utami; Hazah Agung Izni; Helmiyanti; Wa Ode Julistina Toresa
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi yang pesat membawa dampak besar terhadap dunia pendidikan, khususnya dalam menciptakan proses pembelajaran yang lebih menarik dan bermakna. Salah satu inovasi yang dapat dimanfaatkan adalah Padlet, sebuah platform digital interaktif yang memungkinkan guru menyusun materi ajar secara kreatif. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru SMP Negeri 27 Makassar dalam menggunakan Padlet sebagai media pembelajaran yang inovatif. Kegiatan pelatihan dilaksanakan   dengan   pendekatan   Participatory   Learning   and   Action   (PLA),   yang menekankan keterlibatan aktif peserta melalui rangkaian kegiatan dari tahap persiapan, pelaksanaan hingga evaluasi. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa mayoritas peserta merasa terbantu dalam memahami fitur-fitur Padlet serta termotivasi untuk mengembangkan metode mengajar yang lebih interaktif. Meskipun sebagian guru menghadapi tantangan di tahap awal penggunaan, pelatihan ini secara umum memberikan dampak positif dalam meningkatkan profesionalisme  dan kreativitas guru. Dengan demikian, integrasi teknologi seperti Padlet dalam pembelajaran berpotensi memperkaya pengalaman belajar peserta didik serta meningkatkan efektivitas proses pembelajaran di sekolah.
Persepsi Siswa Terhadap Penggunaan Permainan Scramble Words Dalam Pembelajaran Kosakata Bahasa Inggris Abdullah; Suci Pole Mappaita; Abd. Halim; Yunitari Mustikawati; Nur Mutmainna Halim; Azmi Vania Anabela; Nurul Inayah Mustafa; Nurul Thariqi Ansal; Siti Atifah Junaid; Sridiva Ardianti
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa terhadap penggunaan permainan Scramble  Words  dalam  pembelajaran  kosakata  bahasa  Inggris.  Latar  belakang  penelitian  ini didasarkan pada rendahnya antusias dan penguasaan kosakata siswa akibat metode pembelajaran yang dianggap  kurang  menyenangkan  dan  interaktif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif  dengan  subjek  siswa  kelas  tujuh  di  SMPN  5  Makassar  sebanyak  20  orang.  Data dikumpulkan melalui observasi, lembar kerja siswa, dan angket respon siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Scramble Words membantu meningkatkan semangat  belajar siswa, memperkaya kosakata mereka, serta membuat proses pembelajaran lebih menarik dan menyenangkan. Sebanyak 85% siswa memperoleh nilai sangat baik dalam menyusun kosakata dan lebih dari 80% siswa memberikan respon sangat positif terhadap pembelajaran. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa permainan Scramble Words merupakan metode yang efektif dan menyenangkan dalam meningkatkan penguasaan kosakata bahasa Inggris siswa.

Page 2 of 2 | Total Record : 20