Claim Missing Document
Check
Articles

Kajian Perbandingan Metode Pretreatment Ozonasi Dan Pemanasan Uap Bertekanan Terhadap Polifenol Dan Aktivitas Antioksidan Ekstrak Kulit Biji Kakao (Theobroma cacao L.) Utama, Duhita Diantiparamudita; Djali, Mohammad; Cahyana, Yana
Pontianak Nutrition Journal (PNJ) Vol 4, No 1 (2021): Maret 2021
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (485.051 KB) | DOI: 10.30602/pnj.v4i1.724

Abstract

Kulit biji kakao merupakan kulit tipis, lunak dan agak berlendir yang menyelubungi keping biji kakao yang dihasilkan dari sisa produksi pengolahan biji kakao. Keberadaan limbah kulit biji kakao sering kali dibiarkan begitu saja menjadi sampah industri pengolahan cokelat sehingga menyebabkan pencemaran lingkungan. Padahal kulit biji kakao diketahui masih mengandung senyawa aktif seperti polifenol dan antioksidan yang berpotensi dimanfaatkan sebagai produk fungsional. Namun, komponen bioaktif dalam bahan berlignoselulosa sulit dipisahkan sehingga ekstrak bioaktif yang didapat kurang maksimal. Oleh karena itu dilakukan pretreatment delignifikasi dengan menggunakan metode ozonasi dan pemanasan uap bertekanan untuk mendegradasi komponen lignoselulosa yang mengikat senyawa bioaktif tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode pretreatment ozonasi dengan pemanasan uap bertekanan dalam meningkatkan perolehan senyawa polifenol dan aktivitas antioksidan pada ekstrak kulit biji kakao. Perlakuan dalam penelitian ini yaitu tanpa pretreatment, pretreatment ozonasi (laju alir oksigen= 2L/menit, t= 1 menit, konsentrasi= 18 ppm) dan pretreatment pemanasan uap bertekanan (autoklaf, T=129oC, 2 atm, t= 5 menit). Parameter yang diukur meliputi total fenol dan aktivitas antioksidan. Berdasarkan hasil penelitian, metode pretreatment pemanasan uap bertekanan menunjukkan hasil terbaik dengan perolehan senyawa polifenol (GAE) 10,13 mg/g dan aktivitas antioksidan (IC50)277,14 ppm. Sedangkan pada metode pretreatment ozonasi menghasilkan perolehan senyawa polifenol (GAE) 7,62 mg/g dan aktivitas antioksidan (IC50) 559,24 ppm. Kedua metode pretreatment tersebut secara keseluruhan meningkatkan perolehan baik polifenol maupun aktivitas antioksidan dibandingkan dengan tanpa perlakuan (GAE 3,97 mg/g, IC50 1361,18 ppm). Hal ini menunjukkan bahwa perlakuan pretreatment delignifikasi penting dilakukan untuk meningkatkan perolehan polifenol dan aktivitas antioksidan ekstrak kulit biji kakao.
PENGEMBANGAN SISTEM MONITORING PETERNAKAN AYAM BROILER BERBASIS INTERNET OF THINGS Widiharto, Banani; Cahyana, Yana; Masruriyah, Anis Fitri Nur
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2021 "Kesiapan Indonesia Dalam Menghadapi Krisis Energi Global"
Publisher : Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peternakan ayam broiler salah satu jenis usaha yang mudah diterapkan dan memiliki permintaan tinggi. Masalah yang terjadi terkait pemberian pakan masih secara manual berdasarkan jadwal, sehingga membutuhkan waktu dan tenaga yang banyak dari peternak. Masalah yang lain tidak ada pengontrolan suhu dan kelembapan kandang mengakibatkan ayam kedinginan dan mudah terserang penyakit. Sehingga menyulitkan para peternak saat tidak dapat memantau suhu dan kelembapan di kandang. Berdasarkan masalah yang ada maka penelitian ini bertujuan untuk membuat Sistem Monitoring Peternakan Ayam Broiler Berbasis Internet Of Things (IoT) berbasis website. Hasilnya dengan monitoring menggunakan sistem ini dapat meningkatkan pengawasan peternak terhadap suhu dan kelembapan pada kandang ayam broiler serta pengawasan terhadap stok pakan ayam broiler, dengan hasil pengujian Blackbox dapat menilai fungsi kinerja alat dan sistem dengan nilai hasil 100% dari 25 kali pengujian yang sesuai dan pengujian berbentuk presentase nilai rata-rata selisih suhu sebesar 1.07 Celcius sedangkan presentase nilai rata-rata selisih kelembapan 5.7% dengan membandingkan nilai dari sensor DHT11 dan alat HTC-02.
Ozonation Pretreatment Evaluation for Xylanase Crude Extract Production from Corncob under Solid-State Fermentation Efri Mardawati; Surya Martha Pratiwi; Robi Andoyo; Tita Rialita; Mochamad Djali; Yana Cahyana; Een Sukarminah; In-In Hanidah; Imas Siti Setiasih
Journal of Industrial and Information Technology in Agriculture Vol 1, No 2 (2017): DECEMBER 2017
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (807.181 KB) | DOI: 10.24198/jiita.v1i2.14664

Abstract

Xylanases are highly exploited enzyme in industries, including food and chemical industry. Xylanases can be utilized in catalyzing the endohydrolysis of 1,4-β-xylosidic linkages in xylan, lignocellulosic component to produce xylose-monomer. This research aims to optimize xylanase production from alternative substrate, corncob. Corncob contains 41.17% of hemicellulose, polymer of xylan. Xylanases are produced through solid state fermentation by Trichoderma viride. Ratio between substrate and moistening solution was 0.63 g/mL with fermentation temperature 32,8OC. Variables varied include incubation time and pretreatment (using autoclave, ozonation, combination of ozonation and autoclave, also without pretreatment). Xylanase activity was measured by DNS method using 1% of xylan as substrate standard. The result showed that the best incubation time is 36 h with 14403.8707 U/mg protein for specific xylanase activity by using autoclave as pretreatment.  Ozonation pretreatment process can increase the enzyme activity of xylanase.
ANALISA FILM NANOKOMPOSIT BIODEGRADABLE MENGGUNAKAN DIFRAKSI SINAR-X Yana Cahyana
Teknotan: Jurnal Industri Teknologi Pertanian Vol 4, No 1 (2010)
Publisher : Fakultas Teknologi Industri Pertanian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Material dengan struktur nanokomposit telah berhasil dibuat dengan metode interkalasi polimer dalam larutan dengan menggunakan gluten tepung terigu yang berfungsi sebagai matriks, gliserol sebagai plasticizer, dan Montmorillonite (MMT) sebagai pengisi (filler). Pengaruh jenis pengadukan beserta perlakuan tambahan ultrasound terhadap struktur nanokomposite menjadi fokus penelitian ini. Analisis dengan menggunakan difraksi sinar X (XRD) menunjukkan bahwa perlakuan tambahan dengan ultrasound telah berhasil menghasilkan struktur montmorillonite yang tereksfoliasi, sedangkan perlakuan yang hanya mengandalkan magnetik strirer atau pengaduk kecepatan tinggi (Silverson) menyebabkan struktur montmorillonite yang terinterkalasi, yang ditunjukkan dengan adanya pelebaran peak pada 2θ=4.9°, yang setara dengan jarak interlayer Montmorillonite sebesar 18 Ǻ. Peran gliserol dan gluten dalam menghasilkan struktur interkalasi atau eksfoliasi juga didiskusikan dalam tulisan ini. Kata kunci: Gluten terigu, Montmorillonite, Gliserol, Nanocomposites, XRD.
IMPLEMENTASI PROSES OZONASI PADA CABE MERAH DI SUB TERMINAL AGRIBISNIS KABUPATEN CIAMIS Imas Siti Setiasih; Efri Mardawati; In-In Hanidah; Robi Andoyo; Een Sukarminah; Mohammad Djali; Tita Rialita; Yana Cahyana
Dharmakarya Vol 9, No 3 (2020): September, 2020
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/dharmakarya.v9i3.19861

Abstract

Cabai Merah merupakan komoditas yang mudah terkontaminasi oleh mikroorganisme terutama bila ada jaringan yang luka. Selama proses budidaya tidak dapat dihindari penggunaan pestisida berlebih. Solusi yang dapat dilakukan adalah menggunakan air berozon dengan ozonizer tipe TIP-01 pada proses pencucian. Sub Terminal Agribisnis Kabupaten Ciamis merupakan institusi yang bergerak dalam bidang pelayanan dan pemasaran komoditas pertanian.  Tujuan paper ini adalah untuk melihat aplikasi teknologi ozonasi melalui  kegiatan PPM dimana dilakukan transfer ilmu kepada masyarakat pengguna (dalam hal ini rumah pengemas hasil pertanian di Ciamis), supaya hasil-hasil penelitian ini lebih bermakna  di masyarakat  Aspek khusus yang dipelajari adalah untuk mengetahui pengaruh pencucian air berozon cabai merah terhadap karakteristik kimia, mikrobiologi, fisik, dan organoleptik selama penyimpanan 16 hari pada suhu ± 10 oC dengan interval waktu analisis 2 hari. Metode pengolahan data yang digunakan adalah metode eksperimental (Explanatory Research) dan dianalisis deskriptif menggunakan analisis regresi dan korelasi. Percobaan terdiri dari 2 perlakuan dan 2 kali ulangan, yaitu cabai merah tanpa perlakuan dan cabai merah yang direndam dalam air berozon 1,9 ppm.
Identifikasi Kesegaran Ikan Nila Berdasarkan Warna Insang Menggunakan Algoritma K-Nearest Neighbor (K-NN) Didik Remaldhi; Deden Wahiddin; Yana Cahyana
Scientific Student Journal for Information, Technology and Science Vol. 2 No. 2 (2021): Scientific Student Journal for Information, Technology and Science
Publisher : Scientific Student Journal for Information, Technology and Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (362.854 KB)

Abstract

Ikan memiliki kandungan 18% protein yang bermanfaat untuk tubuh manusia, akan tetapi ikan sering dipasarkan dalam keadaan masih hidup dan sudah mati. Kesegaran ikan nila merupakan hal yang penting untuk menentukan keseluruhan mutu dari suatu produk perikanan. Berdasarkan kesegarannya, ikan nila dapat di kategorikan segar (good quality) apabila nilai persentase warna merah tua, dan kategori busuk (spoilt) apabila nilai persentase warna merah muda. Saat ini penilaian maupun pengecekan kualitas ikan nila masih terbilang belum cukup efesien karena masih dilakukan secara manual dengan panca indra manusia. Masalah kesegaran ikan nila dapat mempengaruhi kesehatan masyarakat apabila mengkonsumsi ikan nila tidak segar atau tidak layak. Maka dibuatlah sistem pengengecekan kesegaran ikan nila yang dapat membantu pedagang dan pembeli. Solusi yang bisa digunakan yaitu dengan pengolahan citra digital. Metode pada penelitian ini menggunakan KNN dan Euclidean distance untuk proses klasifikasi citra. Hasil pada penelitian ini Algoritma K-NN digunakan untuk menghitung nilai warna dari insang ikan nila yang akan ditentukan kesegarannya. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan pada 30 kali percobaan dengan klasifikasi 96%.
PERFORMA OPTIMAL PENERAPAN ALGORITMA GENETIKA PADA PENJADWALAN MATA KULIAH Heri Hermawan; Ahmad Fauzi; Yana Cahyana; Hanny Hikmayanti Handayani
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2020 "Peranan Strategis Teknologi Dalam Kehidupan di Era New Normal"
Publisher : Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penjadwalan mata kuliah sangat diperlukan dalam perkuliahan, terdapat beberapa kendala dalam proses penjadwalan mata kuliah di universitas. Ketersediaan ruangan dan slot waktu perlu diperhitungkan karena hal tersebut merupakan faktor yang dapat mempersulit proses penjadwalan dan dapat terjadi bentrok dalam jadwal. Pada penelitian ini, algoritma genetika digunakan untuk menyelesaikan permasalahan optimasi penjdawalan mata kuliah. Data yang digunakan adalah data perkuliahan seperti data mata kuliah, data dosen, data ruangan dan waktu. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan terhadap nilai parameter, jumlah generasi dan nilai fitness algoritma genetika yaitu 157 individu, jumlah generasi 11, probabilitas crossover 0,1, dan probabilitas mutasi 0,3 menghasilkan penjadwalan mata kuliah yang optimal dengan nilai fitness terbaik 1 tanpa terjadi bentrok. Hasil penjadawalan mata kuliah yang optimal tersebut tidak terlepas dari optimalnya parameter yang digunakan.
Pemanfaatan Media Sosial sebagai Upaya dalam Meningkatkan Pemasaran Penjualan Tahu Gejrot Desa Bojongsari Yana Cahyana
IKRA-ITH ABDIMAS Vol 5 No 1 (2022): IKRAITH-ABDIMAS No 1 Vol 5 Maret 2022
Publisher : Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (809.891 KB)

Abstract

Peran Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di desa Bojongsari sangatpenting. UMKM dapat membantu peningkatan pendapatan ekonomi masyarakat, namunpada masa pandemik Covid-19 ini, keberadaan UMKM menjadi hal yang sangat krusial.Faktor utama yang mempengaruhi adalah menurunnya daya beli masyarakat terhadapproduk UMKM tersebut. Salah satu produk UMKM yang perlu mendapat perhatianpenting di desa Bojongsari adalah UMKM tahu gejrot. Kurangnya promosi yang baik dantepat menyebabkan menurunnya pendapatan dari UMKM tersebut. Media sosialmerupakan salah satu media promosi paling populer dan sangat murah untuk saat ini.Metode kegiatan ini adalah dengan ceramah, diskusi dan praktik secara daring. Hasil darikegiatan yang dilaksanakan yaitu adanya materi sosialisasi tentang pemasaran produkdengan memanfaatkan teknologi informasi yang ada saat ini. Dengan diadakannyasosialisasi ini, diharapkan mampu memberikan pengetahuan kepada pelaku usaha tahugejrot dalam mempromosikan hasil-hasil usaha mereka dengan tepat kepada konsumennyamelalui media sosial.
Integrating Instagram As A Media In Engaging Students Learn To Write Recount Text Nina Puspitaloka; Yana Cahyana; Sandra Intan Sari
IKRA-ITH HUMANIORA : Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 6 No 2 (2022): IKRAITH-HUMANIORA Vol 6 No 2 Juli 2022
Publisher : Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1219.507 KB)

Abstract

This study discusses how Instagram is used as media in engaging students to learn to writerecount text. This study aims to look at how student engagement and students’ perspectiveson the use of Instagram as media in learning to write recount text. The use of Instagram asmedia in learning to write recount texts is considered as a communicative and flexiblemedia. Thus, it can be used to study inside the classroom and outside the classroom. Thisresearch design belongs to Classroom research by involving six undergraduate students.Student engagement are obtained through several instruments such as: observation sheets,interview guides, and documentation. The procedure of this research consists of Pre-Lesson, While-Lesson, and Post-Lesson. Data that has been obtained from some of theseinstruments is analyzed using the Miles and Huberman Method. The results of this studyillustrate that there are two phases of Instagram that assist students learn to write, they arethe photo selection phase and the caption writing phase where Instagram can stimulatestudent writing ideas and write them on the photo caption page. In addition, studentsrespond well when using Instagram as a learning medium for writing because they aremotivated to write well
Sistem Pakar Mendiagnosis Tingkat Kecanduan Game Online Menggunakan Metode Certainty Factor Anisa Itiawanti; Yana Cahyana; Santi Lestari
Scientific Student Journal for Information, Technology and Science Vol. 4 No. 2 (2023): Scientific Student Journal for Information, Technology and Science
Publisher : Scientific Student Journal for Information, Technology and Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kecanduan game merupakan sebuah pola perilaku bermain yang ditandai dengan seseorang yang tidak dapat mengendalikan keinginan bermain game, lebih memprioritaskan bermain game daripada melakukan kegiatan yang lain atau aktivitas yang lain, Kecanduan game online merupakan masalah yang serius tetapi dalam penangannya masih sangat minim, maka dibutuhkan sistem untuk mempermudah mendeteksi tingkat kecanduan bermain game online yang bersumber dari gejala yang dialami dari pengguna dengan menggunakan sistem pakar. Ketidakpastian dalam penarikan kesimpulan sering terjadi dalam sistem pakar. Salah satu metode untuk mengatasi ketidakpastian tersebut adalah metode certainty factor. Metode certainty factor adalah metode untuk membuktikan apakah suatu fakta itu pasti atau fakta tidak pasti, metode certainty factor ini sangat cocok untuk mendiagnosa sesuatu yang belum pasti. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan terdapat 22 data yang sesuai dari semua data uji 30 responden. Jadi, tingkat akurasi sistem setelah dilakukan pengujian terhadap 30 data uji adalah 73,3%.
Co-Authors Abdullah Darussalam Adi Rizky Pratama Adi Susilo Aenul Fuadah Agustin, Rachmayanti Tri Ahmad Fauzi Ajijah, Melia Siti Alifa, Naila Ratu Ambarwati, Evi Karlina Amid Rakhman amril siregar Anisa Itiawanti Annisa Nurhalizah Aqib Zhaky Ardiyani, Mery Awal, Elsa Elvira Ayu Juwita Azzahra, Reva Baihaqi, Kiki Ahmad Banafshah Shafa Bramandito Affandi Deden Wahiddin Dewi, Indah Purnama Didik Remaldhi Direja, Azhar Ferbista DWI KUSUMANINGRUM Een Nurhasanah Een Sukarminah Efri Mardawati Enjelia, Lola Faisal, Sutan Fauzi Ahmad Muda Fitri Nur Masruriyah, Anis Fitria, Denisa Gumilar, Rizki Bintang Hanan, Sofiah Marwah Hanny Hikmayanti Handayani Hartono Wijaya, Sony Heri Hermawan Herlina Marta Hilda Novita Imas Siti Setiasih In-In Hanidah Iskandar, Muhammad Irsyad Jovan Pangestu Juwita, Ayu Ratna Khoerunnisa, Nurani Kiki Baihaqi Kusumaningrum, Dwi Sulistya Lestari, Santi Arum Puspita M. Budi Kusarpoko Miptahul Ulum Mochamad Djali Mohammad Djali Mudzakir, Tohirin Al Muhamad Amirrullah Muhammad Fadillah, Farhan Muhammad Ramadhan Narwan Nahrudin Nina Puspitaloka Nisa, Azizatun Nofie Prasetiyo Nova Wulandari Nurani Khoerunnisa Nurjanah, Kartika Dewi Praditya Putri Utami Pratama, Adi Rizky Pratiwi, Sinta Amanda Puspitaloka, Nina Putri, Septiani Nuruldharma Rachmawati, Dhea Rahmat Rahmat Rahmat Rahmat Rahmat Restiana, Resti Ricky Steven Chandra Ridho Pratama, Ilham Rizka Ayu Permana Rizki Nur Annisa Rizky Nugraha Rizky Riyanto Robi Andoyo Rohana, Tatang Sabirin Sandra Intan Sari Santi Lestari Siregar, Amril Siregar, Amril Mutoi Siregar, Amril Mutoi Sukmawati, Cici Emilia Sulistya, Dwi Suningwar Mujiana Surya Martha Pratiwi Sutan Faisal Syahril, Ade Tatang Rohana Tita Rialita Tjong Wan Sen Tohirin Al Mudzakir Tukino, Tukino Utama, Duhita D Utama, Duhita Diantiparamudita Wahiddin, Deden Wenda Adi Kusnaya Widiharto, Banani