Claim Missing Document
Check
Articles

Pengembangan Media Pembelajaran Geografi Berbasis Digital untuk Mendukung Pendidikan Karakter Podu, Regina Putri; Lukum, Astin
Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran: JPPP Vol 6, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/jppp.v6i2.26883

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan media pembelajaran geografi berbasis digital dalam mendukung pendidikan karakter. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kepustakaan (literature review) dengan pendekatan kualitatif deskriptif, di mana peneliti mengumpulkan, menganalisis, dan mensintesis berbagai sumber literatur, seperti buku, artikel jurnal, laporan penelitian, serta dokumen kebijakan pendidikan. Hasil kajian menunjukkan bahwa pemanfaatan teknologi dalam media pembelajaran berperan penting dalam menciptakan suasana belajar yang interaktif, kreatif, dan menyenangkan. Media digital dan berbagai platform pembelajaran daring, dapat meningkatkan pemahaman konsep geografi, melatih keterampilan berpikir kritis, serta menumbuhkan nilai-nilai karakter seperti tanggung jawab, empati, kepedulian lingkungan, dan kerja sama. Pendidikan karakter semakin efektif ketika nilai-nilai moral diintegrasikan ke seluruh kurikulum, diperkuat dengan pembelajaran aktif, diskusi etika, pengalaman praktis, serta dukungan peran guru dan orang tua sebagai teladan. Dengan demikian, integrasi media pembelajaran digital dalam pendidikan geografi tidak hanya meningkatkan kualitas pembelajaran, tetapi juga mendukung pembentukan generasi berkarakter yang siap menghadapi tantangan era digital dan globalisasi. Dengan demikian, pengembangan media pembelajaran digital di bidang geografi dapat menjadi strategi efektif dalam menghadapi tantangan era digital sekaligus menanamkan nilai-nilai karakter pada peserta didik.
Pendidikan Karakter Abad 21 dalam Pembelajaran Geografi pada Siswa Kelas 11 di SMAN 1 Kotabunan Jepril; Lukum, Astin
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 3: Desember (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i3.779

Abstract

Pembelajaran abad 21 bertujuan untuk membekali peserta didik dengan keterampilan berpikir kritis, pemecahan masalah, metakognisi, komunikasi, kolaborasi, inovasi dan kreativitas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan implementasi pendidikan karakter abad 21, faktor penghambat dan pendukung, serta upaya mengatasi hambatan implementasi pendidikan karakter pada pembelajaran geografi siswa XI Sman 1 Kotabunan . Jenis penelitian ini menggunakan penelitiandeskripsi kualitatif. Subjek penelitian adalah pimpinan sekolah, guru dan siswa. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. Validasi data dari triangulasi sumber daya. Teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data dan penyajian data. Hasil penelitian implementasi pendidikan karakter abad 21 adalah integrasinya dalam modul pembelajaran kemudian implementasinya dalam pengajaran. Terapkan faktor keuntungannya didukung kepala sekolah, guru dan partisipasi orang tua siswa. Selain itu juga dukungan fasilitas sekolah seperti buku-buku penunjang pembelajaran, ruang kelas dan fasilitas pendukung lainnya. Kesimpulan penelitian Pembentukan karakter abad 21 dalam pembelajaran geografi di kelas XI dilaksanakan dengan mengintegrasikan pendidikan karakter kedalam pembelajaran dengan memuatkan pada nilai-nilai karakter pada modul yang sesuai dengan materi pembelajaran yang ada. Pelaksanaan pembelajaran guru telah mengimplementasikannya melalui metode pembelajaran geografi yang telah dibuat.
Identifikasi Miskonsepsi Menggunakan Tes Pilihan ‎Ganda dengan CRI Termodifikasi Materi Larutan ‎Elektrolit dan Non Elektrolit Hasan, Meiske; Lukum, Astin; Mohamad, Erni
Jambura Journal of Educational Chemistry Vol 3, No 1 (2021): February
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34312/jjec.v3i1.10185

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui miskonsepsi siswa MAN 1 Kota Gorontalo tentang konsep larutan elektrolit dan non elektrolit dengan menggunakan Tes Pilihan Ganda dengan CRI Termodifikasi. Jenis Penelitian ini adalah deskriftif dengan pendekatan kualitatif. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas X MAN 1 Kota Gorontalo sebanyak 225 orang. Instrument berupa soal pilihan ganda beralasan terbuka menggunakan CRI Termodifikasi dengan 25 soal pilihan ganda. Data penelitian diperoleh dari hasil tes pilihan ganda beralasan terbuka. Hasil Penelitian menunjukan bahwa menggunakan Tes Pilihan Ganda Dengan CRI Termodifikasi diketahui siswa Kelas X MAN 1 Kota Gorontalo mengalami Miskonsepsi dengan Persentase tertinggi pada indikator menjelaskan penyebab kemampuan larutan elektrolit yakni Miskonsepsi 1 sebesar 25%, Miskonsepsi 2 sebesar 18% dan Miskonsepsi 3 sebesar 12%. Indikator dengan nilai presentase terendah adalah Indikator pengertian larutan elektrolit dan non elektrolit yakni Miskonsepsi 1 sebesar 15%, Miskonsepsi 2 sebesar 10% dan Miskonsepsi 3 sebesar 6%.
Identifikasi Kesulitan Pemahaman Konsep Larutan Penyangga Siswa di Gorontalo Genes, Alma J; Lukum, Astin; Laliyo, Lukman A.R.
Jambura Journal of Educational Chemistry Vol 3, No 2 (2021): August
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34312/jjec.v3i2.11911

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesulitan pemahaman larutan penyangga siswa di Gorontalo, yang diukur dalam 5 aspek,yaitu: pengertian, prinsip kerja, pH dan pOH, pH asam basa,dan fungsi penyangga dalam tubuh manusia. Penelitian kuantitatif deskriptif ini dilakukan pada siswa kelas XI (N=215) di Gorontalo. Data dijaring dengan instrumen tiga tingkat. Hasil penelitian ditemukan bahwa aspek pH asam basa (96.5%) paling sulit di pahami siswa, dibandingkan aspek fungsi larutan penyagga dalam tubuh manusia (94.9%), pH dan pOH (89.3%), prinsip kerja (83.7%), pengertian (48.8%). Temuan ini mengindikasikan bahwa siswa belum memahami dengan baik dan benar konsep larutan penyangga. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa diperlukan pembelajaran remedial untuk menyiapkan materi pembelajaran selanjutnya
Analisis Miskonsepsi Materi Pereaksi Pembatas Menggunakan Tes Three Tier Multiple Choice Polamolo, Adelia Nur; Lukum, Astin; Sukamto, Kostiawan
Jambura Journal of Educational Chemistry Vol 4, No 1 (2022): February
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34312/jjec.v4i1.13180

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis miskonsepsi siswa pada materi pereaksi pembatas kelas XI IPA MAN 1 Kota Gorontalo. Metode penelitian yang dilakukan adalah deskriptif kuantitatif. Instrumen yang digunakan adalah tes Three Tier Multiple Choice. Tes instrumen yang digunakan telah diuji menggunakan uji validitas konstruk dan uji reliabel. Subjek penelitian yang digunakan adalah kelas XI IPA MAN 1 Kota Gorontalo dengan jumlah sampel 178 siswa yang diambil dari 5 kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar siswa mengalami miskonsepsi diseluruh indikator dengan kategori miskonsepsi 1 (MK1) memiliki persentase sebesar 12,2%, miskonsepsi 2 (MK2) memiliki persentase sebesar 9,4%, dan miskonsepsi 3 (MK3) memiliki persentase sebesar 34,6%.
Studi Perbandingan Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Menggunakan Model Pembelajaran Problem Based Learning dan Problem Solving Sabora, Ririn S.; Lukum, Astin; Paputungan, Mardjan; Iyabu, Hendri; Aman, La Ode; Alio, La
Jambura Journal of Educational Chemistry Vol 4, No 2 (2022): August
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34312/jjec.v4i2.15781

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk: Mengetahui perbedaan signifikan antara kemampuan pemecahan masalah siswa yang menerapkan model pembelajaran Problem Based Learning dan Problem Solving di SMAT Wira Bhakti. Desain penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperimental dengan rancangan pretest-posttest control group design. Sampel pada penelitian ini berjumlah 40 siswa yaitu sebanyak 20 siswa pada kelas eksperimen I dan 20 siswa pada kelas eksperimen II. Berdasarkan hasil yang diperoleh dari uji t, nilai thitung sebesar 4,9774 dan nilai ttabel pada taraf α = 0,05; dk = 38 diperoleh sebesar 1,68595. Dengan demikian thitung dilihat lebih besar dari ttabel (thitung = 4,9774 ˃ ttabel =1,68595) sehingga H0 ditolak dengan arti lain bahwa H1 diterima. artinya terdapat adanya perbedaan signifikan antara kemampuan pemecahan masalah siswa pada pokok bahasan hukum-hukum dasar kimia antara kelas yang menerapkan model pembelajaran problem based learning dan kelas yang menerapkan model pembelajaran problem solving di SMA Terpadu Wira Bhakti.
Pengaruh Penggunaan Aplikasi Edmodo terhadap Pemahaman Konsep Hidrolisis Garam Siswa SMA ‎Negeri 1 Suwawa Linggama, Fadila; Lukum, Astin; Paputungan, Mardjan
Jambura Journal of Educational Chemistry Vol 2, No 2 (2020): August
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34312/jjec.v2i2.7100

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan aplikasi Edmodo terhadap pemahaman konsep siswa pada materi hidrolisis garam. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan desain nonequivalent control group design. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan tehnik sampling purposive. Sampel penelitian untuk kelas ekperimen dan kelas kontrol masing-masing berjumlah 25 siswa. Pengumpulan data menggunakan tes objektif sebagai instrumen yaitu tes berisi tentang materi hidrolisis garam. Tehnik analisis data untuk menguji hipotesis penelitian adalah statistik uji-t. Hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata post-tes kelas ekperimen dengan menggunakan aplikasi edmodo yaitu 79,73 sedangkan untuk kelas kontrol dengan menggunakan model pembeajaran discovery learning nilai rata-rata post-tes yaitu 55,46. Hasil analisis data untuk pemahaman konsep siswa menunjukan bahwa dalam taraf nyata 0,05 diperoleh nilai thitung > ttabel atau 20,06 > 1,67 dengan criteria pengujian terima H1. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh Penggunaan Aplikasi Edmodo terhadap pemahaman konsep siswa pada materi hidrolisis garam.
Pengaruh Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Integrasi Peer ‎Instruction Terhadap Penguasaan Konsep dan Kemampuan ‎Berpikir Kritis SMA Terpadu Wira Bhakti pada Materi Reaksi ‎Reduksi Oksidasi (Redoks)‎ Saeng, Cicilia Yulianti; Lukum, Astin; Botutihe, Deasy N
Jambura Journal of Educational Chemistry Vol 3, No 1 (2021): February
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34312/jjec.v3i1.7087

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan mengetahui pengaruh pembelajaran inkuiri terbimbing integrasi peer ‎instruction terhadap penguasaan konsep dan kemampuan berpikir kritis siswa kelas X SMA ‎Terpadu Wira Bhakti pada materi reaksi reduksi oksidasi (redoks). Penelitian ini merupakan ‎penelitian kuantitatif dengan desain penelitian true experimental design dengan rancangan ‎posttest-only control design. Sampel penelitian adalah siswa kelas X IPA 1 dan X IPA 2 SMA ‎Terpadu Wira Bhakti masing-masing kelas berjumlah 24 siswa. Model pembelajaran yang ‎digunakan pada kelas eksperimen adalah pembelajaran inkuiri terbimbing integrasi peer ‎instruction sedangkan pada kelas kontrol adalah pembelajaran konvensional. Instrument ‎penelitian menggunakan tes objektif 20 nomor soal untuk mengukur penguasaan konsep siswa ‎sedangkan tes esay 6 nomor untuk mengukur kemampuan berpikir kritis siswa. Teknik analisis ‎data pada pengujian hipotesis menggunakan uji-t. dengan taraf signifikan α = 0,05. Berdasarkan ‎hasil perhitungan untuk penguasaan konsep siswa thitung = 2,11 > ttabel = 1,68, sedangkan untuk ‎perhitungan kemampuan berpikir kritis siswa diperoleh nilai thitung = 5 > ttabel = 1,68.‎
Pengaruh Model Pembelajaran Discovery Learning dengan Metode Demonstrasi ‎Terhadap Pemahaman Konsep Reduksi Oksidasi pada Siswa Kelas X SMA Negeri ‎‎1 Suwawa Uge, Asna; Lukum, Astin; Rumape, Opir
Jambura Journal of Educational Chemistry Vol 2, No 2 (2020): August
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34312/jjec.v2i2.7181

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Discovery Learning dengan metode demonstrasi terhadap pemahaman Konsep reduksi oksidasi pada siswa Kelas X SMA Negeri 1 Suwawa. Penelitian ini merupakan penelitian True Experiment Design dengan Pretest-Posttest Control Group Design. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Suwawa dengan sampel penelitian berjumlah 54 siswa, untuk kelas eksperimen berjumlah 27 siswa dan kelas kontrol berjumlah 27 siswa. Kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran discovery learning dengan metode demonstrasi dan kelas kontrol menggunakan model pembelajaran discovery learning tanpa demonstrasi. Pengumpulan data menggunakan instrumen dalam bentuk tes pemahaman konsep siswa pada materi reduksi oksidasi. Analisis data menggunakan uji-t untuk menguji hipotesis penelitian dengan taraf signifikan 5%. Nilai t hitung berdasarkan uji t adalah 4,42 yang lebih besar dari t tabel 1,67 pada dk= 52. yang berarti H0 ditolak atau menerima H1. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran discovery learning dengan metode demonstrasi terhadap pemahaman konsep siswa. Kata Kunci: Discovery Learning; Demonstrasi; Pemahaman Konsep; Reduksi Oksidasi.
Desain Kearifan Lokal Gorontalo sebagai Bahan Kajian dalam Pembelajaran Sains Ihsan, Maimun; Lukum, Astin; Jusuf, Muhammad Isman
Jambura Journal of Educational Chemistry Vol 6, No 1 (2024): February
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jjec.v6i1.23506

Abstract

The development of science and technology has a spirit that does not necessarily need to be translated, indicating that science can be related to academic studies associated with physics, chemistry, biology, as well as other natural sciences such as geology and astronomy. Science also means looking closely at social, economic, psychological, humanities and even educational phenomena. Lokal wisdom which has the value of indigenous science is a traditional custom passed down from generation to generation in Indonesia which needs to be supported by educational experts to be researched so that it is hoped that it will become scientific science. In Gorontalo there are several studies regarding indigenous science becoming scientific knowledge, such as discussions about panggoba related to astronomy and agrotechnology; payango (in the field of house building engineering/architecture), yinthu tuluhe plant for the health sector (medicine for skin diseases). Other research has been carried out on the benefits of tubile (tuba roots) for fish poison (piscisida), mongubingo which has religious, cultural and health value. However, it is realized that the design of Gorontalo lokal wisdom as study material in science learning is still very poorly studied. Referring to these phenomena and real facts, it is deemed necessary to carry out research using the literature study method (library) with the topic "Gorontalo Lokal Wisdom Design as Study Material in Science Learning."
Co-Authors Abas, Dina Ahmad Kadir Kilo Aisyah, Sifa Nurul Akili, Abd. Wahid Rizaldi Akram La Kilo Anggraini Dj Usman Ansar Anwar, Nurhayati Apriani Katili, Yeyen Ardi Kapahang Arfan Arsyad Arifin Suking Arviani Arviani Asniwati Zainuddin Botutihe, Deasy N Botutihe, Deasy N. Dilapanga, Windi Emma Julin Pongoh Erga Kurniawati Erni Mohamad Evie Paendong Faisal Moko Faisal Moko Fajriyanto Djafar Fatma Tahir Febriyani Tue Genes, Alma J Guge, Sri Rahmawati Haris Munandar Hasan, Meiske Hendri Iyabu Hikaya, Nur’ain I Made Hermanto Ihsan, Maimun Ishak Isa Jaapar, Minarti Jepril Julhim S Tangio Julhim S. Tangio K Baderan K. Salimi, Yuszda Kostiawan Sukamto, Kostiawan La Alio La Alio La Ode Aman Lasulika, Cindy Tsasil Linggama, Fadila Luawo, Aprilia Lukman A. R. Laliyo Lukman A.R. Laliyo Lutfiani, Wiwit Machmud, Dewi Sartika Manaa, Ramayanti N Mangara Sihaloho Mardjan Paputungan Margaretha Solang Marnila Marnila Masrid Pikoli Masrina . Mayawati Uno Miftahul Nur Moko, Faisal Muhammad isman Jusuf Muhammad Isra Nasadi, Nurlaila Nita Suleman Noi, Siskawati Novianty Djafri Nur Fadillah Pulukadang Nurhayana, Nurhayana Nurhayati Bialangi Opir Rumape Pahrun, Abdul Wahab Podu, Regina Putri Polamolo, Adelia Nur Pou, Siti Nurhaliza Pratiwi One Putriani L. Maliki Rauf, Nuramna Roslina Imran Rustam I. Husain Rymond Jusuf Rumampuk S. Gani, Melinda Sabihi, Aprianto Sabora, Ririn S. Saeng, Cicilia Yulianti Sangkota, Vivi Dia Afrianti Sermiati Angkareda Siti Aminah Siti Jabaria Anwar Siti Nurhaida AR Salam Sriyana Ohi Suryanto Suryanto Syam S. Kumaji Thayban Thayban Thayban, Thayban Tirtawaty Abdjul Tue, Febriyani Uge, Asna Umar, Ahmat Sudir Widya Rahmawaty Saman Wiwin Rewini Kunusa Yoseph Paramata Yusuf, Sri Ayuning Yuszda K Salimi Yuszda K. Salimi