Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

PENTINGNYA INFRASTRUKTUR JALAN BAGI AKSESBILITAS EKONOMI DAN SOSIAL TERHADAP WARGA DESA SAMBONGREJO DAN DESA SENDANGAGUNG BOJONEGORO Silviana Ari Rosyidah; Intan Wahyuningtyas H; A. Zidan Zakka Ismanafi; Andika Putra; Syafrizal Khoirudin; Wahjoe Poernomo Soeprapto
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 10 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Oktober
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i10.804

Abstract

Jalan disebut sebagai prasarana transportasi yang mencangkup segala bagian dari jalan, termasuk di dalamnya adalah bangunan pelengkap dan perlengkapan untuk lalu lintas, di bawah perairan, serta di atas permukaan tanah dikecualikan rel kereta api, jalan kabel, dan juga jalan lori. Hal ini tertera dalam UU Nomor 38 tahun 2004. baik tidaknya jalan sangat mempengaruhi kenyamanan bagi pengguna jalan, jalan yang baik memiliki kontribusi dalam mempermudah kegiatan masyarakat sekitar, begitu sebaliknya dengan jalan yang rusak akan menghambat kegiatan masyarakat sekitar. Jalan yang rusak harus segera diperbaiki untuk menghindari adanya kecelakaan serta demi menjaga kelancaran beraktivitas masyarakat. Tanggungjawab kerusakan jalan bergantung pada klarifikasi wewenang pengelola jalan tersebu, seperti jalan desa di bawah tanggung bawab desa, dan jalan kabupaten menjadi tanggungjawab kabupaten. Namun, jika jalan yang rusak adalah jalan milik perbatasaan kedua desa, maka perbaikan jalan menjadi tanggung jawab kedua desa, hal ini berdasarkan pasal PP Nomor 38 Tahun 2007 tentang pembagian urusan pemerintahan dan diatur dalam undang-undang No. 6 Tahun 2014 tentang desa. Penelitian ini dilakukan di jalan penghubung antara Desa Sambongrejo dan Sendangagung. Dengan tujuan untuk mengetahui tentang jalan, kerusakan jalan hingga bagaimana dampak pembangunan infrastruktur jalan terhadap kegiatan masyarakat, seperti ekonomi, kesehatan, pendidikan, dan sosial. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data secara primer dan sekunder. Data primer yang dibutuhkan meliputi: dokumentasi, survei ke lokasi Q2J9+RJC Sendangagung, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur dan wawancara langsung salah satu perangkat desa, bapak Abdul Manaf, dan beberapa warga desa Sambongagung. Data sekunder berupa data data publik (arsip, perpustakaan, jurnal, laporan, UURI) dan refrensi mengenai infrastruktur, jalan, kerusakan jalan, tanggungjawab perbaikan kerusakan jalan.
Analysis of Visitor Satisfaction With Services at The Transportation Museum Putra, Andika; Burhanudin; Fitria, Dona
International Humanity Advance, Business & Sciences Vol 2 No 3 (2025): January
Publisher : PT Maju Malaqbi Makkarana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59971/ijhabs.v2i3.383

Abstract

This research examines visitor satisfaction with services at the Museum of Transportation using a qualitative approach. The study focuses on three main aspects: staff friendliness, information clarity, and the quality of facilities. Data were collected through in-depth interviews, direct observation, and documentation, with thematic analysis employed to interpret findings. Results show that most visitors are satisfied with the staff's hospitality and attentiveness, although some noted the lack of personnel in certain areas. Regarding information clarity, visitors expressed a need for more comprehensive and accessible resources, particularly in multilingual formats. Facility quality was perceived as satisfactory, especially in terms of cleanliness, but visitors suggested improvements in accessibility and the availability of supporting amenities such as rest areas and parking. This study highlights critical areas for service improvement and provides recommendations for museum management to enhance the overall visitor experience
Analisa Pengaruh Letak Lightning Arrester untuk Memproteksi Trafo Daya Terhadap Tegangan Lebih Putra, Andika; Bintoro, Andik; Multazam, Teuku
Journal Geuthee of Engineering and Energy Vol 1, No 1 (2022): Journal Geuthee of Engineering and Energy
Publisher : Geuthèë Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.666 KB) | DOI: 10.52626/joge.v1i1.2

Abstract

Seiring dengan meningkatnya konsumen energi listrik di Indonesia, penyaluran energi listrik kepada konsumen di harapkan dapat berjalan dengan lancar. Sistem transmisi dan Gardu Induk merupakan sarana untuk menyalurkan tenaga listrik dari pembangkit hingga ke konsumen, tapi pada kenyataannya jaringan transmisi rentang terhadap gangguan, baik dari internal dan eksternal. Salah satu bentuk gangguang yang sering di alami yaitu gangguang eksternal dan salah satu contohnya ialah gangguang dari petir yang sering kali menyambar jaringan transmisi dan mengakibatkan kerusakan yang fatal bagi peralatan jika tidak di lindungi. Oleh karena itu diperlukan sistem proteksi untuk menangkal gangguan yang sering terjadi. Salah satu bentuk proteksi dari gangguang petir ialah menggunakan lightning arrester, lightning arrester berfungsi untu mengalirkan arus surja petir yang datang kemudian akan di bumikan, sehingga peralatan aman dari gangguang petir. Tujuan dari studi ini adalah untuk mengetahui jarak pemasangan lightning arrester yang efektif pada gardu induk dan melihat besarnya arus petir yang dipotong oleh arrester yang terpasang dengan menggunakan software EMTP. Hasil perhitungan yang didapat bahwa jarak yang efektif untuk pemasangan arrester pada Gardu Induk adalah sejauh 10 m dari trafo daya.
Potensi kandungan zat kimia dalam vape terhadap sel kanker paru-paru: Potential of chemical content in vape on lung cancer cells Pamungkas, Lugita Julian; Nanda, Dea; Fauziah, Defira; Sunardita Kusnadi, Rachel Nazwa; Nurfadhilah, Naila; Allyssa Rizky Faulina; Naomi Manik; Fitriyani; Putra, Andika; Maula, Nauval Abbrar; Mansoben, Ance Novita; Sopiah, Popi
Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific Journal of Nursing) Vol. 11 No. 2 (2025): JiKep | Juni 2025
Publisher : UPPM STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jikep.v11i2.2539

Abstract

Saat ini popularitas rokok elektronik atau vape sebagai alternatif rokok konvensional sering dianggap sebagai pilihan yang lebih aman, kenyataannya, rokok elektrik ini mengandung berbagai zat adiktif yang berbahaya dan dapat menjadi pemicu kanker paru-paru. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran kandungan zat kimia dalam vape yang menjadi potensi terhadap sel kanker paru-paru. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah tinjauan literatur naratif, sekaligus mencari referensi yang relevan dengan permasalahan yang sedang diteliti menggunakan database dari Google Scholar, PubMed, dan ScienceDirect. Hasil penelitian menunjukkan bahwa cairan vape mengandung berbagai zat kimia berbahaya, di antaranya nikotin, propilen glikol, gliserin, logam berat (seperti kromium dan nikel), serta Tobacco Specific Nitrosamines (TSNAs) yang dapat berdampak negatif pada kesehatan. Zat-zat ini bersifat karsinogenik dan dapat menyebabkan stres oksidatif, peradangan kronis, serta kerusakan DNA, yang semuanya berkontribusi pada perkembangan kanker, terutama kanker paru-paru. Tingginya kandungan logam berat dalam vape dapat meningkatkan risiko paparan racun dalam jangka panjang. Namun, hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa belum ada mekanisme yang dijelaskan secara mendetail mengenai bagaimana zat adiktif dalam vape dapat memicu munculnya sel kanker paru-paru. Oleh karena itu, diharapkan akan ada penelitian lebih lanjut untuk menggali lebih dalam tentang hubungan zat-zat adiktif dalam vape dengan perkembangan sel kanker.
Pengaruh Edukasi Kesehatan Tentang Filariasis Terhadap Pengetahuan, Sikap dan Tindakan Masyarakat di Desa Sibalaya Barat Wilayah Kerja Puskesmas Kamaipura : The Influence of Health Education About Filariasis on the Knowledge, Attitudes and Actions of the Community in West Sibalaya Village, Kamaipura Health Center Working Area Bela Safitri Latowale; Anwar; Andi Zuhra Ibrahim; Yudit; Arjunah; Adherina Perabu; Poniman; Farid H Tamim; Siti Alifa; Nurlita Kapiso; Maya Ranti; Reyvana; Milawati; Andika Putra; Putri Septiani; Ahmad Yani; Zhanaz Tasya; Nurhayati Marada; Niluh Desy Purnamasari
Jurnal Kolaboratif Sains Vol. 8 No. 4: April 2025
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56338/jks.v8i4.7241

Abstract

Filariasis merupakan penyakit tropis yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat di Indonesia, termasuk di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Penyakit ini menimbulkan dampak signifikan pada kualitas hidup penderitanya, baik secara fisik maupun sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pendidikan kesehatan tentang filariasis terhadap perubahan pengetahuan, sikap, dan tindakan masyarakat sebelum dan sesudah diberikan edukasi. Penelitian ini menggunakan desain one group pretest-posttest dengan jumlah responden sebanyak 30 orang yang dipilih menggunakan metode total sampling. Intervensi berupa pendidikan kesehatan dilakukan melalui penyuluhan menggunakan media leaflet dan diskusi kelompok. Data dianalisis menggunakan uji Wilcoxon Signed-Rank untuk menilai perubahan yang signifikan. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada pengetahuan (pre test 33,3% menjadi post test 76,7%) dan sikap masyarakat (pre test 56,7% menjadi post test 70%). Namun, perubahan pada tindakan masyarakat (pretest 53,3% menjadi posttest 73,3%) tidak signifikan secara statistik.
Pemikiran Islam Wasathiyah Azyumardi Azra sebagai Jalan Moderasi Beragama Putra, Andika; Homsatun, Atun; Jamhari, Jamhari; Setiani, Mefta; Nurhidayah, Nurhidayah
Jurnal Riset Agama Vol. 1 No. 3 (2021): December
Publisher : Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15575/jra.v1i3.15224

Abstract

This study aims to discuss how the concept of Islam wasathiyah Azyumardi Azra as a way of religious moderation in Indonesia. This study uses a qualitative approach with descriptive-analytical method. Regarding the data, this research is library research, so the data used are books that are directly related to this research. The results and discussion in this study seek to explore the concept of Islam wasathiyah Azyumardi Azra as a way of religious moderation in Indonesia. This study concludes that the Islamic thought of Wasathiyah Azyumardi Azra as a way of religious moderation is to actualize the values of moderation that already exist in the Qur'an, achieve peace and contribute to civilized and progressive civilization. This study recommends the Indonesian Ministry of Religion to apply wasathiyah values in Islam as a way of religious moderation.
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN LIMBAH MINYAK JELANTAH: PRODUKSI LILIN AROMATERAPI RAMAH LINGKUNGAN DI DUSUN BELAHAN DESA GEDANGAN KECAMATAN KUTOREJO KABUPATEN MOJOKERTO Areli, Albert Joan; Putra, Andika; Puspitarini, Salma Marchellina; Wijaya, Steven; Firdaus, Royyan; Mas'ud, Rizqina Alfi Maulana Isroful
ABDIMAS Vol 5 No 04 (2025): PENGABDIAN MASYARAKAT
Publisher : COMMUNITY OF RESEARCH LABORATORY SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69957/abdimass.v5i04.2314

Abstract

Minyak jelantah merupakan salah satu limbah rumah tangga yang paling umum dihasilkan dari aktivitas memasak, namun sering kali dibuang secara sembarangan tanpa pengolahan lebih lanjut. Kebiasaan ini dapat menyebabkan pencemaran lingkungan, menyumbat saluran air, dan membahayakan kesehatan masyarakat. Sayangnya, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui dampak negatif dari minyak jelantah serta belum memiliki alternatif pengelolaan limbah yang tepat. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan solusi kreatif dan edukatif melalui pelatihan pembuatan lilin aromaterapi dari minyak jelantah. Pelatihan dirancang secara partisipatif dengan melibatkan warga Desa Gedangan, terutama ibu rumah tangga dan kader desa. Kegiatan akan dilaksanakan melalui tiga tahapan utama, yaitu persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran akan pentingnya pengelolaan limbah sekaligus membuka peluang usaha baru berbasis lingkungan. Lilin aromaterapi dipilih karena memiliki nilai jual tinggi dan dapat menarik minat konsumen, khususnya di kalangan pecinta produk aromaterapi. Hasil pelatihan diharapkan menciptakan produk yang tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga bernilai ekonomis dan estetis. Pada tahap evaluasi, tim akan mengidentifikasi hambatan, mendiskusikan solusi, dan menyiapkan tindak lanjut kegiatan. Pengabdian ini dirancang sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat melalui pengolahan limbah menjadi barang bernilai guna. Dengan pendekatan ini, masyarakat diajak untuk lebih kreatif, inovatif, dan peduli terhadap lingkungan sekitar.
Automated Classification of Mungkus Fish Freshness Based on Eye and Gill Images Using the Naive Bayes Algorithm Darnita, Yulia; Toyib, Rozali; Sonita, Anisya; Putra, Andika
Jurnal Teknik Informatika (Jutif) Vol. 6 No. 4 (2025): JUTIF Volume 6, Number 4, Agustus 2025
Publisher : Informatika, Universitas Jenderal Soedirman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jutif.2025.6.4.5146

Abstract

The problem of assessing the freshness of fish, especially Mungkus fish, is usually directed at several physical indicators, such as eye appearance, gill condition, meat quality, and odor. This traditional method is often considered inaccurate and requires certain expertise, therefore a more effective and objective method is needed to assess the freshness level of Mungkus fish, which in turn can provide benefits for both fishermen and the public in general. The solution to this problem by using the Naïve Bayes method in classifying the freshness level of Mungkus fish based on eye and gill images has proven to be a fairly efficient approach. The Naïve Bayes method itself is a simple but very effective algorithm in the field of machine learning, and operates based on Bayes' Theorem with the assumption that features are independent of each other. This method can be applied in the initial stage of classification by utilizing basic features taken from images of fish eyes and gills. Based on testing 30 new data sets, the clustering system demonstrated an accuracy rate of 66.67%, indicating that 20 data sets were correctly classified according to their actual conditions. On the other hand, 10 data sets, or 33.33%, could not be categorized correctly. Of the 30 old data sets tested, the system was able to correctly classify 19 (63.33%), while 11 (36.67%) still had errors in their classification predictions. Overall, the system successfully performed data clustering with 65% accuracy, with the remaining 35% still showing errors in the classification process.  
Analisis Pengaruh Religiusitas, Literasi Halal, dan Sikap Konsumtif Terhadap Preferensi Wisatawan pada Pariwisata Halal di Solok Andika Putra; Nurizal Ismail; Solahuddin Al-Ayubi
El-Mal: Jurnal Kajian Ekonomi & Bisnis Islam Vol. 5 No. 10 (2024): El-Mal: Jurnal Kajian Ekonomi & Bisnis Islam
Publisher : Intitut Agama Islam Nasional Laa Roiba Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47467/elmal.v5i10.3357

Abstract

The aim of this study is to evaluate the impact of three main factors: Religiousness, Halal Literacy, and Consumer Attitude on halal tourism preferences in Solok. The method employed in this research is Partial Least Square Structural Equation Modeling (SEM-PLS). The study involved 150 participants from various segments of society. The analysis results indicate that Halal Literacy significantly and positively contributes to consumer preferences in choosing halal tourism destinations. Conversely, Religiousness shows a negative influence on tourist preferences, suggesting that religious understanding does not always play a primary role in tourism decision-making. On the other hand, Consumer Attitude exhibits a significant positive impact on tourist preferences in Solok. These findings have significant implications for the halal tourism industry in Solok, highlighting the importance of halal literacy awareness and consumer attitudes towards halal products in enhancing the attractiveness of tourism destinations.
Pengembangan Media Video Pembelajaran Berbasis Youtube Dengan Model Addie Untuk Meningkatkan Motivasi Dan Pemahaman Mahasiswa Pada Materi Fiqh Shalat Jumat Putra, Andika; Jasiah, Jasiah
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi digital menuntut inovasi dalam proses pembelajaran, terutama di lingkungan perguruan tinggi keagamaan Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media video pembelajaran berbasis YouTube menggunakan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation) guna meningkatkan motivasi dan pemahaman mahasiswa PAI semester 1 pada materi Fiqh Shalat Jumat. Penelitian ini menggunakan pendekatan Research and Development (R&D) dengan subjek penelitian sebanyak 30 mahasiswa semester 1 Program Studi Pendidikan Agama Islam di UIN Palangka Raya. Data dikumpulkan melalui angket motivasi belajar, tes pemahaman konsep, wawancara, dan observasi aktivitas belajar. Hasil validasi menunjukkan bahwa media memperoleh kategori sangat layak dengan rata-rata kelayakan 91,5%. Hasil uji coba menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar sebesar 32,1% dan pemahaman konsep sebesar 28,0% setelah penggunaan media. Respon mahasiswa juga positif dengan rata-rata 91% pada aspek kemudahan akses, tampilan menarik, dan peningkatan semangat belajar. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa media video berbasis YouTube efektif digunakan sebagai media pembelajaran interaktif yang meningkatkan motivasi, pemahaman, serta minat belajar mahasiswa di era digital.