Claim Missing Document
Check
Articles

Pengaruh Rebusan Daun Sirih Hijau (Piper betle L.) terhadap Daya Tetas Telur dan Kelangsungan Hidup Larva Ikan Komet (Carassius auratus) Nuurul Muchlishiin; Agung Witjoro; I Wayan Sumberartha
Jurnal Ilmu Hayat Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um061v6i12022p1-7

Abstract

Ikan komet merupakan salah satu ikan hias yang banyak diminati sehingga menjadi peluang bisnis yang menguntungkan di Indonesia. Pembudidayaan ikan komet dilakukan melalui pemijahan yang akan menghasilkan telur fertil. Daya tetas telur ikan tersebut dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal, serta terdapat kendala lain yaitu serangan jamur Saprolegnia sp. Jamur tersebut dapat ditangani dengan penggunaan bahan kimia sintesis namun dapat menyebabkan masalah pencemaran lingkungan. Daun sirih hijau (Piper betle L.) dapat menjadi alternatif dalam penanganan jamur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rebusan daun sirih hijau terhadap daya tetas telur ikan komet (Carassius auratus) dan kelangsungan hidup larva ikan komet. Jenis penelitian ialah eksperimen menggunakan RAK dengan 5 taraf dosis perlakuan (kontrol, 10 ml/L, 20 ml/L, 30 ml/L, 40 ml/L) dan 6 ulangan. Sampel penelitian berupa telur ikan komet fertil diperoleh dari hasil pemijahan dari Instalasi Perikanan Budidaya Punten Batu. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 30 butir telur untuk setiap perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian esktrak rebusan daun sirih hijau berpengaruh terhadap daya tetas telur ikan komet pada dosis 30 ml/L, kemudian lebih lanjut diketahui bahwa pemberian ekstrak rebusan daun sirih hijau berpengaruh terhadap kelangsungan hidup larva ikan komet. Tingkat kelangsungan hidup tertinggi pada dosis 20 ml/L.
Pengaruh Ragi Tempe dengan Variasi Substrat Kacang Tunggak (Vigna unguiculata) dan Kacang Kedelai (Glycine max (L) Merill. ) serta Dosis Ragi Tempe terhadap Kualitas Tempe Kedelai Yheni Sapitri; Utami Sri Hastuti; Agung Witjoro
Jurnal Ilmu Hayat Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um061v2i12018p1-8

Abstract

Tempe adalah makanan alternatif untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh, terutama kebutuhan protein bagi tubuh. Bahan yang digunakan dalam pembuatan tempe adalah kacang-kacangan, terutama kedelai yang dicampur dengan ragi tempe. Ragi tempe pada umumnya dibuat dengan bahan dasar biji kedelai.  Pembuatan ragi tempe dapat dibuat dengan memanfaatkan bahan lain sebagai alternatif, selain kacang kedelai. Kacang tunggak merupakan salah satu kacang-kacangan Indonesia yang memiliki potensi untuk dijadikan ragi. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk membandingkan ragi dengan perbedaan substrat ragi dari kacang tunggak dan kacang kedelai terhadap kualitas tempe kedelai yang dibuat dengan menggunakan ragi tersebut. Kacang tunggak dan kacang kedelai dibuat dengan proses yang sama dalam membuat ragi yaitu, pencucian, perebusan I, perendaman, perebusan II, pengeringan/penirisan, peragian, pemeraman selama 24 jam, dan pengeringan dibawah sinar matahari. Ragi yang telah dibuat kemudian diaplikasikan untuk membuat tempe kedelai dengan beberapa macam konsentrasi (0,5%, 1%, 1,5%, dan 2% dari berat bahan), dan kemudian tempe di uji kualitas organoleptik (tekstur, warna, aroma, rasa) dan kadar protein. Hasil analisis menunjukkan  bahwa tempe yang dibuat dengan ragi substrat kacang tunggak menghasilkan kualitas tempe (organoleptik dan kadar protein) sama baiknya dengan tempe yang dibuat dengan ragi substrat kacang kedelai. Konsentrasi yang baik untuk membuat tempe sehingga menghasilkan kualitas tempe yang baik adalah konsentrasi  0,5%, 1%, dan 1,5%.
Perilaku Harian Burung Julang Emas (Aceros undulatus) di Penangkaran Eco Green Park Kota Batu Propinsi Jawa Timur Stefanus Nahas; Sofia Ery Rahayu; Agung Witjoro
Jurnal Ilmu Hayat Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um061v2i12018p9-20

Abstract

Julang Emas (Aceros undulatus) merupakan salah satu jenis Burung rangkong dari familia Bucerotidae yang memiliki nama latin (Aceros undulatus)saat ini menghadapi ancaman kepunahan dan penurunan populasi. Upaya yang dapat dilakukan untuk melestarikan Burung Julang Emas (Aceros undulatus) adalah dengan usaha konservasi eksitu yakni melalui kegiatan penangkaran. Eco Green Park merupakan tempat penangkaran yang berupaya untuk menangkarkan Burung Julang Emas (Aceros undulatus). Aspek penting yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan di tempat penangkaran Burung Julang Emas (Aceros undulatus) yaitu: mengamati perilaku harian Burung Julang Emas (Aceros undulatus). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku harian Burung Julang Emas (Aceros undulatus), persentase perilaku dan frekuensi harian di penangkaran Eco Green Park. Pengamatan dilakukan pada pukul 07.00-09.00 WIB dan pukul 15.00-17.00 WIB. Objek dalam penelitian ini menggunakan sepasang Burung Julang Emas (Aceros undulatus). Persentase perilaku harian Burung Julang Emas (Aceros undulatus) yang dapat dihitung menggunakan rumus persentase dan frekuensi perilaku harian Burung Julang Emas (Aceros undulatus) yaitu berupa jumlah satu perilaku yang dilakukan dalam waktu pengamatan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat 11 jenis perilaku harian yang muncul pada Burung jantan dan betina yaitu perilaku makan, membuang kotoran, bersuara, pembersihan, menyelisik, bertengger, berjemur, pindah tempat, mematuk benda, menyelisik pasangan, dan bercumbu. Perilaku harian Burung Julang Emas (Aceros undulatus) yang memiliki persentase tertinggi adalah perilaku bertengger dan yang memiliki persentase terendah adalah perilaku membuang kotoran. Perilaku harian Burung Julang Emas (Aceros undulatus) yang memiliki frekuensi tertinggi adalah perilaku pindah tempat dan yang memiliki frekuensi terendah adalah perilaku berjemur.
PENERAPAN COOPERATIVE SCRIPT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI SMK NEGERI 2 MALANG Anggun Rakhmawati, Tri; Witjoro, Agung; Primilestari, Lilik
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya Vol. 3 No. 11 (2023): November
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um067v3i112023p1

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran cooperative script di SMK Negeri 2 Malang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas dengan dua siklus, di mana data dikumpulkan melalui observasi dan analisis statistik (uji Wilcoxon dan N-Gain). Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam hasil belajar siswa dari Siklus 1 (rata-rata nilai 71,86) ke Siklus 2 (81,07). Partisipasi aktif siswa juga meningkat, tanpa adanya penurunan pencapaian. Model cooperative script secara konsisten meningkatkan hasil belajar siswa, menunjukkan efektivitasnya dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di SMK Negeri 2 Malang.
PENGGUNAAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE TGT (TEAMS GAMES TOURNAMENT) DALAM MENINGKATKAN SIKAP KOMPETITIF SISWA DI SMK NEGERI 2 MALANG Nopiyanti, Humairah Rizky; Witjoro, Agung; Primilestari, Lilik
Jurnal Inovasi Teknologi dan Edukasi Teknik Vol. 3 No. 7 (2023)
Publisher : Universitas Ngeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um068.v3.i7.2023.3

Abstract

Penting bagi guru untuk mempertimbangkan metode efektif dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di tengah dinamika pendidikan yang terus berkembang. Salah satu aspek krusial adalah pengembangan sikap kompetitif siswa, kunci persiapan mereka menghadapi dunia kerja yang kompetitif. Model pembelajaran kooperatif, seperti TGT (Teams Games Tournament), menawarkan pendekatan efektif dalam menggabungkan keterampilan sosial dengan pencapaian akademik. Melalui TGT, siswa terlibat aktif, menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan memotivasi. Penelitian tindakan kelas menunjukkan bahwa penerapan TGT meningkatkan signifikan sikap kompetitif siswa, menekankan pentingnya pendekatan inovatif dalam meningkatkan efektivitas pembelajaran
PENERAPAN TTG NDOK 4.0 SEBAGAI MESIN TETAS TELUR BEBEK UNTUK REVITALISASI KEMANDIRIAN EKONOMI ERA COVID19 PADA PESANTREN KABUPATEN JABUNG Aripriharta, Aripriharta; Witjoro, Agung; Sunaryono, Sunaryono; Hamdan, Achmad; Al Ihsan, Rifqi; Pratama, Aryansyah; Avrilia, Annisa
ABDI KAMI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6 No 1 (2023): (Februari 2023)
Publisher : LPPM Institut Agama Islam (IAI) Ibrahimy Genteng Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69552/abdi_kami.v6i1.1595

Abstract

Kondisi pandemic yang berkepanjangan menyebabkan inflasi di kota malang meningkat 0.52% di tahun 2022. Hal ini menyebabkan masyarakat berjuang untuk bangkit secara ekonomi, termasuk mitra sasaran, yaitu pondok pesantren PPMU Jabung, kabupaten Malang. Berdasarkan hasil wawancara dengan pengasuh pondok, situasi mitra saat ini dalam upaya untuk bergerak menuju kemandirian ekonomi (produktif). Mitra berkeinginan untuk menjadi supplier dalam bisnis bibit bebek sehingga mitra membutuhkan uluran tangan dari kampus sebagai produsen karya teknologi dengan membuat mesin tetas telur otomatis dengan kapasitas besar. Oleh sebab itu, dibuatlah Teknologi Tepat Guna (TTG) Ndok 5.0 yaitu mesin penetasan telur otomatis yang mampu menetas kan telur sebanyak 100 butir dalam 1 mesin yang dapat diatur besar suhu maksimal sesuai dengan kebutuhan mitra. Pengujian alat terdiri dari 3 tahapan yaitu peletakan telur bebek, peneropongan, dan penetasan, lama waktu pengujian adalah 24-30 hari dengan suhu maksimal ruangan sebesar 38,5oC.
Sistem Kontrol Tungku Api Otomatis Untuk Proses Pasteurisasi Susu Berbasis Logika Fuzzy Sugeno Hadi, Mokh. Sholihul; Sugiono, Bhima Satria Rizky; Argeshwara, Dityo Kreshna; Shidiqi, Maulana As; Arrohman, Maulana Ludfi; Wirawan, I Made; Mizar, Muhammad Alfian; Witjoro, Agung
Techno.Com Vol. 22 No. 1 (2023): Februari 2023
Publisher : LPPM Universitas Dian Nuswantoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/tc.v22i1.7124

Abstract

Salah satu faktor berkurangnya gizi pada susu adalah kesalahan dalam proses pengolahannya, produk susu biasanya akan melalui proses pasteurisasi guna membunuh bakteri didalamnya dan menambah waktu simpan susu. Namun proses pasteurisasi yang salah justru akan mengakibatkan berkurangnya gizi yang terkandung didalam susu dan tak jarang akan membuat susu justru menjadi rusak. Sistem kontrol tungku api otomatis dirancang untuk menangani masalah yang ada dimana dengan menggunakan mekanikal servo, sistem akan secara otomatis mengatur bukaan katup tungku api untuk menjaga suhu pada set-point yang diinginkan, sehingga suhu akan terjaga dan protein pada susu tidak rusak karena suhu pada proses pemasakan yang terlalu tinggi.  Berdasarkan hasil pengujian, bahwa sistem tanpa fuzzy membutuhkan waktu selama 1 jam untuk dapat mencapai set-point, sedangkan sistem dengan fuzzy hanya membutuhkan waktu 30 menit saja untuk mencapai set-point.
Meningkatkan Interaksi Siswa SMK melalui Pembelajaran Cooperative Learning Tipe STAD Ramadhani, Suci; Witjoro, Agung
Journal of Innovation and Teacher Professionalism Vol. 3 No. 2 (2025)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um084v3i22025p295-301

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran lingkungan dan suasana belajar sebagai faktor sentral dalam memengaruhi motivasi siswa selama proses pembelajaran. Berdasarkan teori motivasi belajar, beberapa faktor seperti keamanan, dukungan sosial, keterlibatan siswa, dan kenyamanan fisik di lingkungan belajar secara signifikan dapat memengaruhi tingkat motivasi siswa. Sebaliknya, suasana kelas yang kurang nyaman atau tidak mendukung dapat menjadi penghambat motivasi. Selain itu, interaksi sosial yang positif dan rasa saling percaya di antara siswa juga berperan penting dalam mendukung motivasi belajar. Penelitian ini secara khusus mengevaluasi efektivitas model pembelajaran kooperatif tipe STAD (Student Teams-Achievement Divisions) dalam meningkatkan keterlibatan dan interaksi di antara siswa jurusan Pekerja Sosial di SMKN 2 Malang. Melalui penerapan model yang menekankan pada kerja tim dan pencapaian bersama, diharapkan tercipta lingkungan belajar yang mendukung, di mana setiap siswa merasa terlibat aktif dan memiliki kontribusi dalam proses pembelajaran. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan mendalam mengenai efektivitas model pembelajaran STAD dalam meningkatkan keterlibatan siswa dan mendorong interaksi positif di kelas.
DEVELOPMENT OF NASOGASTRIC TUBE PROTEIN ENTERAL NUTRITION FORMULATION MADE FROM SNAKEFISHERY FLOUR AND Lemna perpusilla CONCENTRATE FOR CHRONIC KIDNEY FAILURE (CKF) PATIENTS Rinata, Viska; Rakhmawati, Yunita; Witjoro, Agung
Prosiding Seminar Nasional Unimus Vol 7 (2024): Transformasi Teknologi Menuju Indonesia Sehat dan Pencapaian Sustainable Development G
Publisher : Universitas Muhammadiyah Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit Ginjal Kronis (PGK) atau Chronic Kidney Disease (CKD) adalah salah satu penyakitmematikan di seluruh dunia, dengan tingkat kejadian yang cukup tinggi.. Salah satu bentukdukungan gizi untuk penderita Gagal Ginjal Kronis (GGK) adalah menerapkan diet rendahprotein yang mengutamakan sumber protein berkualitas tinggi. Oleh karena itu tujuan daripenelitian ini adalah menyajikan hasil riset pendalaman terkait formulasi nutrisi enteral proteindari variasi bahan utama ikan gabus dan Lemna perpusilla. Desain penelitian yang digunakanadalh RAL dengan 4 kali ulangan, variasi komposisi ikan gabus dan Lemna perpusilla adalah40:60, 50:50, 60:40, dan 70:30. Uji analisis kadar protein dilakukan dengan kjeldahl. Hasilnyakadar protein terbaik adalah pada formulasi ikan gabus: Lemna perpusilla 70:30 yaitumenghasilkan kadar protein 8,36% dan memenuhi standar kadar protein nutrisi enteral GGK yangberkisar antara 4-32%. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi awal dari penyelidikan danpengembangan potensi Lemna perpusilla sebagai kandidat sumber proteinKata kunci : Ikan gabus, Lemna perpusilla, Nutrisi enteral GGK, protein
PELATIHAN PENGOLAHAN PANGANAN BERBASIS DIET MASALAH GIZI LANSIA UNTUK PESERTA DIDIK PROGRAM KEAHLIAN PEKERJAAN SOSIAL SMKN 2 MALANG Galang Raka Abdilah; Agung Witjoro; Desy Rachmawati; Aulia Koen Syarafibi; Dwi Agustin Angelina; Ahmad Afa Haadiyan Wiyadi; Mahmud Iskandar; Suci Ramadhani; Humairah Rizky Nopiyanti; Tri Anggun Rakhmawati
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT - SNPPM2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract This training aims to enhance students' knowledge and skills in processing food based on a nutritional diet for the elderly, who often face health issues such as hypertension, diabetes, and osteoporosis. Using a one-group pretest-posttest design, data were analyzed with the Wilcoxon Signed Ranks Test and N-Gain to evaluate the training’s effectiveness. The Wilcoxon test results showed a significant improvement, with a Z-value of -2.371 and p = 0.018, indicating a significant difference between pretest and posttest scores. The N-Gain score averaged 0.4742, indicating a moderate improvement in participants' knowledge. The pretest average score was 68.33, which increased to 90.83 in the posttest. The satisfaction survey revealed that participants found the training useful, with materials relevant to their needs. Additionally, the training motivated participants to explore entrepreneurship opportunities in elderly food processing.   Abstrak Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta didik dalam pengolahan makanan berbasis diet gizi untuk lansia yang sering mengalami masalah kesehatan seperti hipertensi, diabetes, dan osteoporosis. Dengan menggunakan desain one-group pretest-posttest, data dianalisis menggunakan Uji Wilcoxon Signed Ranks dan N-Gain untuk mengevaluasi efektivitas pelatihan. Hasil uji Wilcoxon menunjukkan peningkatan yang signifikan dengan nilai Z sebesar -2.371 dan p = 0.018, yang mengindikasikan adanya perbedaan signifikan antara skor pretest dan posttest. Skor N-Gain rata-rata sebesar 0.4742, menunjukkan peningkatan pengetahuan peserta yang termasuk kategori sedang. Skor rata-rata pretest adalah 68.33, meningkat menjadi 90.83 pada posttest. Survei kepuasan menunjukkan bahwa peserta merasa pelatihan ini bermanfaat, dengan materi yang relevan dan memotivasi peserta untuk menjajaki peluang kewirausahaan dalam pengolahan makanan lansia.
Co-Authors Abdul Gofur Abdul Gofur Abdul Gofur Achmad Hamdan Addakhil, Muhammad Fazlur Rahman Adinda Marcelliantika Ahmad Afa Haadiyan Wiyadi Ahmad Taufiq Ainun Nikmah Aisyah, Dahniar Nur Ajeng Daniarsih Al Ihsan, Rifqi Alby Aruna Alif Rofiqotun Nurul Alimah Ana Syarifatun Nisa Anastya Eka Kharisma Anggun Rakhmawati, Tri Annisa, Yuslinda Argeshwara, Dityo Kreshna Arindra Nirbaya Aripriharta - Arrohman, Maulana Ludfi Aruna, Alby Atho'illah, Mochammad Fitri Athoillah, M. Fitri Atik Kurniawati Aulia Koen Syarafibi Avrilia, Annisa Baroroh, Alif Rosyidah El Choirunnisa, Hesti Nur Desy Rachmawati Dewi, Putri Elok Septiana Dwi Agustin Angelina Dwi Listyorini Dyah Ayu Eka Fitriana Eka Putri Surya Fatchur Rohman Frida Kunti Setiowati Fuad Indra Kusuma Galang Raka Abdilah Hadi Suwono Hendra Susanto Hesti Nur Choirunnisa Humairah Rizky Nopiyanti I Made Wirawan I Wayan Sumberartha Ida Wulandari Izza, Jasmine Nurul Jasmine Nurul Izza Kusmayadi, Claresia Lelitawati, Mardiana Lely Hermawati M Iqbal Najib Fahmi M. Alfian Mizar M. Fitri Athoillah Mahmud Iskandar Mariya Sulfa, Devi Miasih, Dewi Sekar Mimien Henie Irawati Mochammad Fitri Atho'illah Mokh Sholihul Hadi Muhammad Andry Prio Utomo Muhammad Athoillah Murni Sapta Sari Muslihati Muzaqi, Safrial Ahmad Nopiyanti, Humairah Rizky Nurul Andini Setiawan Nurul Izza, Jasmine Nuurul Muchlishiin Oktavia, Silvi Tri Pratama, Aryansyah Primilestari, Lilik Rahma, Amalia Nur Ria Yustika Sari Rinata, Viska Roedy, Ocha Rofiqoh Lailatul Fitriyah Rudianto, Rony Sari, Ria Yustika Shidiqi, Maulana As Siti Imroatul Maslikah Siti Nur Arifah Siti Nur Arifah Siti Nur Arifah, Siti Nur Sitoresmi Prabaningtyas Soeyati Poejiani Soeyati Poejiani Sofia Ery Rahayu Sri Rahayu Lestari Stefanus Nahas Subadra, ST. Ulfawanti Intan Suci Ramadhani Suci Ramadhani, Suci Sugiono, Bhima Satria Rizky Sujito Sujito Sulisetijono Sulisetijono Sumarli Sumarli, Sumarli Sunaryono Sunaryono, Sunaryono Suprayitno Suprayitno Susriati Mahanal Susriyati Mahanal Thoriq Bachtiar Y. E Tri Anggun Rakhmawati Umi Fitriyati Utami Sri Hastuti Wahyu Pratama, Ade Wulandari, Ida Yheni Sapitri Yunita Rakhmawati Yuslinda Anisa Yuslinda Annisa Zahra Anggita Pratiwi Zahra Firdaus Zulkifli, Muhammad Mauludi