Bakso Na-Naz, yang didirikan pada 20 Mei 2020, merupakan UMKM yang berfokus pada produk bakso inovatif dan kreatif di pasar kuliner Indonesia. Dengan berbagai varian produk, termasuk bakso origina, bakso nanas, bakso lava, bakso mangkok, bakso selimut, bakso frozen, bakso mercon, dan keripik bakso, Bakso Na-Naz menawarkan variasi yang unik untuk menarik minat konsumen. Strategi pemasaran UMKM didasarkan pada pendekatan kualitas layanan dan inovasi produk, dengan tujuan meningkatkan pengalaman konsumen dan mendorong loyalitas. Selain itu, perusahaan terus berupaya memenuhi kebutuhan pasar yang dinamis melalui penawaran produk yang memenuhi standar rasa dan kualitas. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan edukasi kepada pemilik Bakso Na-Naz mengenai pentingnya pemanfaatan teknologi digital dalam strategi pemasaran, agar dapat terus bersaing dan berkembang dalam industri kuliner yang dinamis. Diharapkan, dengan penerapan digital marketing yang tepat, Bakso Na-Naz dapat memperbaiki dan meningkatkan pengalaman pelanggan, serta memaksimalkan potensi penjualan mereka.