Claim Missing Document
Check
Articles

Found 29 Documents
Search

PENERAPAN METODE INKURI TERBIMBING PADA KONSEP FOTOSISTESIS DI SMP NEGERI 8 BANDA ACEH Nurmaliah, Cut; Nursafiah, Nursafiah
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 1 (2017): First edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa melalui pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh. Sampel penelitian adalah siswa kelas VIII-4 (kelas eksperimen) dan siswa kelas VIII-5 (kelas kontrol).  Instrumen penelitian terdiri atas tes dan lembar observasi sikap ilmiah. Analisis data peningkatan hasil belajar berupa gain ternormalisasi (N-gain), dan sikap ilmiah dengan persentase. Perbedaan rata-rata N-gain kelas eksperimen dan kelas kontrol dianalisis dengan t-test. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan Inkuiri terbimbing dapat meningkatkan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh.
PENERAPAN METODE INKURI TERBIMBING PADA KONSEP FOTOSISTESIS DI SMP NEGERI 8 BANDA ACEH Nurmaliah, Cut; Nursafiah, Nursafiah
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol 1, No 1 (2017): First edition
Publisher : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jppms.v1n1.p%p

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa melalui pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh. Sampel penelitian adalah siswa kelas VIII-4 (kelas eksperimen) dan siswa kelas VIII-5 (kelas kontrol).  Instrumen penelitian terdiri atas tes dan lembar observasi sikap ilmiah. Analisis data peningkatan hasil belajar berupa gain ternormalisasi (N-gain), dan sikap ilmiah dengan persentase. Perbedaan rata-rata N-gain kelas eksperimen dan kelas kontrol dianalisis dengan t-test. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan Inkuiri terbimbing dapat meningkatkan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING PADA MATERI FOTOSINTESIS UNTUK MENINGKATKAN SIKAP ILMIAH PESERTA DIDIK DI SMP NEGERI 8 BANDA ACEH Nursafiah Nursafiah; Cut Nurmaliah; Hafnati Rahmatan
Jurnal Edubio Tropika Vol 3, No 1 (2015): Jurnal EduBio Tropika
Publisher : Jurnal Edubio Tropika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (72.09 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui hasil sikap ilmiah peserta didik setelah pembelajaran model inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII SMPN 8 Banda Aceh yang berjumlah 165 orang. Sampel berjumlah 48 peserta didik terdiri dari dua kelas yaitu kelas VIII-4 dengan jumlah  24 peserta didik  sebagai kelas eksperimen, dan kelas VIII-5 dengan jumlah 24 peserta didik sebagai kelas kontrol. Parameter yang diukur adalah sikap ilmiah peserta didik yang terdiri dari 6 indikator. Data sikap ilmiah  dengan persentase. Hasil analisis data menunjukkan  bahwa:  sikap ilmiah setelah proses pembelajaran model inkuiri terbimbing menunjukkan  pada kelas eksperimen nilai sikap ilmiah berada pada kategori baik (semua indikator), dan kelas kontrol menunjukkan  kategori baik. Simpulan penelitian adalah penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis dapat meningkatkan sikap ilmiah peserta didik di SMPN 8 Banda Aceh
IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF, KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN PENGUASAAN KONSEP PADA PEMBELAJARAN FISIOLOGI HEWAN Suriani Siregar; Nursafiah Nursafiah
JESBIO : Jurnal Edukasi dan Sains Biologi Vol 8 No 2 (2019): Jurnal Edukasi dan Sains Biologi
Publisher : Program Studi Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Almuslim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran saintifik yang akan dilakukan oleh mahasiswa diharapkan kedepan mampu mengoptimalkan kreativitas berpikir dan keterampilan proses sains sehingga meningkatkan hasil belajar yang optimal. Target dalam penelitian ini adalah  memperbaiki pengelolaan pembelajaran Biologi melalui penguatan sikap, keterampilan dan pengetahuan yang terintegritas dan memberi kesempatan yang luas kepada mahasiswa untuk berpikir secara kritis, analisis dan tepat dalam memecahkan masalah sehingga dapat melahirkan mahasiswa yang cerdas produktif  kreatif, inovatif dan mempunyai keseimbangan antara akhlak, pengetahuan dan kecakapan. Penelitian ini akan fokus  untuk mengkaji perbedaan kemampuan berpikir kreatif, keterampilan proses sains dan penguasaan konsep mahasiswa yang dibelajarkan dengan pendekatan saintifik dengan mahasiswa yang dibelajarkan dengan metode diskusi. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa semester ganjil universitas Gunung Leuser Aceh berjumlah 40 orang. Sampel terdiri dari dua kelas yaitu kelas VIIA sebagai kelas eksperimen dengan jumlah 20 orang dan kelas VIIB sebagai kelas control dengan jumlah 20 orang. Metode dalam penelitian ini merupakan metode eksperimen. Data hasil belajar diperoleh menggunakan tes. Data kemampuan berpikir kreatif diperoleh dengan angket (kuesioner) dan data keterampilan proses sains diperoleh dengan lembar observasi. Data dianalisis menggunakan statistic dengan uji-t (independen t-test). Berdasarkan analisis data dan hipotesis yang diajukan dapat disimpulkan: (1) Terdapat perbedaan hasil belajar mahasiswa pada pembelajaran Fisiologi hewan (thitung = 3,65 > ttabel = 2,03). (2) Terdapat perbedaan kemampuan berpikir kreatif mahasiswa pada pembelajaran Fisiologi hewan ((thitung = 7,82 > ttabel = 2,03). (3) Terdapat perbedaan keterampilan proses sains mahasiswa pada pembelajaran Fisiologi hewan (thitung = 4,03 > ttabel = 2,03). Kata Kunci : Saintifik, Kemampuan berpikir kreatif, Keterampilan Proses Sains, Penguasaan konsep
Tanggapan Siswa Terhadap Model Pebelajaran Inkuiri Terbimbing pada Materi Fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh Nursafiah ,
Biotik Vol 3, No 2 (2015): JURNAL BIOTIK
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/biotik.v3i2.1006

Abstract

This research aims to find out students' responses toward guided inquiry learning model. The method used is pre-experimental design. The population of this research were 165 students of class VIII SMP Negeri 8 Banda Aceh. The research subjects were 24 students of class VIII-4. The data were collected by using questionnaires and then analyzed descriptively by calculating the average of each aspect. Likert Scale questionnaire was converted into a quantitative scale. The statements in the questionnaires were consisted of positive and negative statements. The questionnaires were given to the students after implementing guided inquiry model. The results showed that students responded positively to the model developed, indicated that guided inquiry learning model is very helpful and train students to work independently. It contributed to the process of critical thinking and help students to understand the photosynthesis concept.
IDENTIFICATION OF BIOLOGICAL EDUCATION STUDENT MISCONCEPTIONS THROUGH STUDENT TEACHING VIDEO ANALYSIS Nursafiah Nursafiah; Fajar Okta Widarta; Ikhsan Ikhsan; Nazar Muhammad
BIOTIK: Jurnal Ilmiah Biologi Teknologi dan Kependidikan Vol 10, No 1 (2022): JURNAL BIOTIK
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/biotik.v10i1.10526

Abstract

Mengetahui keberadaan miskonsepsi pada peserta didik adalah hal penting, apalagi pada mahasiswa calon guru. Pandemi Covid 19 membatasi aktivitas pembelajaran, sehingga dibutuhkan kreativitas pendidik. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi keberadaan miskonsepsi mahasiswa melalui analisis video mengajar. Subjek penelitian adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi PSDKU Universitas Syiah Kuala Gayo Lues yang memprogram mata kuliah pengajaran mikro tahun akademik 2020/2021 sebanyak 14 orang.  Setiap mahasiswa diminta membuat sebuah video rekaman mengajarnya berdurasi 20-30 menit. Video tersebut selanjutnya dianalisis untuk mengidentifikasi keberadaan miskonsepsi. Data yang diperoleh dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 36% dari jumlah mahasiswa mengalami miskonsepsi, dimana materi sel merupakan materi dengan angka miskonsepsi tertinggi (60%). Penelitian ini juga menunjukkan bahwa video rekaman mengajar mahasiswa dapat dijadikan instrumen untuk mengidentifikasi keberadaan miskonsepsi pada peserta didik.
IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF, KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN PENGUASAAN KONSEP PADA PEMBELAJARAN FISIOLOGI HEWAN Suriani Siregar; Nursafiah Nursafiah
JESBIO : Jurnal Edukasi dan Sains Biologi Vol 8 No 2 (2019): Jurnal Edukasi dan Sains Biologi
Publisher : Program Studi Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Almuslim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran saintifik yang akan dilakukan oleh mahasiswa diharapkan kedepan mampu mengoptimalkan kreativitas berpikir dan keterampilan proses sains sehingga meningkatkan hasil belajar yang optimal. Target dalam penelitian ini adalah  memperbaiki pengelolaan pembelajaran Biologi melalui penguatan sikap, keterampilan dan pengetahuan yang terintegritas dan memberi kesempatan yang luas kepada mahasiswa untuk berpikir secara kritis, analisis dan tepat dalam memecahkan masalah sehingga dapat melahirkan mahasiswa yang cerdas produktif  kreatif, inovatif dan mempunyai keseimbangan antara akhlak, pengetahuan dan kecakapan. Penelitian ini akan fokus  untuk mengkaji perbedaan kemampuan berpikir kreatif, keterampilan proses sains dan penguasaan konsep mahasiswa yang dibelajarkan dengan pendekatan saintifik dengan mahasiswa yang dibelajarkan dengan metode diskusi. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa semester ganjil universitas Gunung Leuser Aceh berjumlah 40 orang. Sampel terdiri dari dua kelas yaitu kelas VIIA sebagai kelas eksperimen dengan jumlah 20 orang dan kelas VIIB sebagai kelas control dengan jumlah 20 orang. Metode dalam penelitian ini merupakan metode eksperimen. Data hasil belajar diperoleh menggunakan tes. Data kemampuan berpikir kreatif diperoleh dengan angket (kuesioner) dan data keterampilan proses sains diperoleh dengan lembar observasi. Data dianalisis menggunakan statistic dengan uji-t (independen t-test). Berdasarkan analisis data dan hipotesis yang diajukan dapat disimpulkan: (1) Terdapat perbedaan hasil belajar mahasiswa pada pembelajaran Fisiologi hewan (thitung = 3,65 > ttabel = 2,03). (2) Terdapat perbedaan kemampuan berpikir kreatif mahasiswa pada pembelajaran Fisiologi hewan ((thitung = 7,82 > ttabel = 2,03). (3) Terdapat perbedaan keterampilan proses sains mahasiswa pada pembelajaran Fisiologi hewan (thitung = 4,03 > ttabel = 2,03). Kata Kunci : Saintifik, Kemampuan berpikir kreatif, Keterampilan Proses Sains, Penguasaan konsep
PENERAPAN METODE INKURI TERBIMBING PADA KONSEP FOTOSISTESIS DI SMP NEGERI 8 BANDA ACEH Cut Nurmaliah; Nursafiah Nursafiah
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS Vol. 1 No. 1 (2017): First edition
Publisher : Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jppms.v1n1.p%p

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa melalui pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh. Sampel penelitian adalah siswa kelas VIII-4 (kelas eksperimen) dan siswa kelas VIII-5 (kelas kontrol).  Instrumen penelitian terdiri atas tes dan lembar observasi sikap ilmiah. Analisis data peningkatan hasil belajar berupa gain ternormalisasi (N-gain), dan sikap ilmiah dengan persentase. Perbedaan rata-rata N-gain kelas eksperimen dan kelas kontrol dianalisis dengan t-test. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan Inkuiri terbimbing dapat meningkatkan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh.
MENGUKUR KETERAMPILAN DASAR MENGAJAR MAHASISWA PADA MASA PANDEMI COVID-19 Fajar Okta Widarta; Fajri Fajri; Nursafiah Nursafiah
Jurnal Pembelajaran Biologi: Kajian Biologi dan Pembelajarannya Vol 8, No 1 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sriwi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/fpbio.v7i2.13265

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis keterampilan dasar mengajar mahasiswa calon guru serta menemukan metode alternatif untuk mengukur penguasaan keterampilan dasar mengajar tersebut pada masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan subjek penelitian adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Syiah Kuala Gayo Lues yang memprogram mata kuliah pengajaran mikro. Aspek keterampilan dasar mengajar yang dianalisis meliputi keterampilan bertanya, keterampilan memberi penguatan, keterampilan variasi stimulus, keterampilan membuka dan menutup pembelajaran, dan keterampilan mengelola kelas. Pengumpulan data menggunakan lembar performance assessment dengan cara menganalisis video praktik mengajar mahasiswa. Data yang diperoleh disajikan dalam bentuk persentase dan selanjutnya dideskripsikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan dasar mengajar mahasiswa secara umum berada pada kategori baik. Menganalisis video praktik mengajar menggunakan lembar performance assessment dapat menjadi alternatif untuk mengukur penguasaan keterampilan dasar mengajar mahasiswa pada masa pandemi Covid-19.
Pengaruh Model Pembelajaran PBL (problem based learning) Terhadap Keterampilan Proses Sains Siswa pada Materi Pencemaran Lingkungan Kelas X SMA Negeri 1 Kutacane Mrs. Nursafiah; Rika Aswarita; Muhammad Yassir; Rima Melati
Jurnal Bahastra Vol 5, No 1 (2020): Edisi September 2020
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/bahastra.v5i1.5584

Abstract

This study aimed to identify the effect of the Problem Based Learning learning model on students' science process skills on environmental pollution material at SMA Negeri I Kutacane. This research uses an experimental method, conducted in April-May 2016/2017 academic year. The population in this study was class X students, totaling 240 students. The sample consisted of 68 students consisting of two classes, namely class X IPA1 with 34 students as the experimental class, and class X IPA2 with 34 students as the control class. Data was collected through pretest and posttest. Students' Science Process Skills analyze data using description questions that have met 10 indicators of science process skills. Then the results obtained from the study that there are differences in the Science Process Skills of students who follow the problem based learning model with students who follow the discussion method on environmental pollution material for class X SMA Negeri I Kutacane.