Claim Missing Document
Check
Articles

Speaking Dell Hymes dalam Talkshow Little Big Shots Audy Harianja, Putri; Sapta Rindu Simanjuntak, Dairi; Sari Fransisca Purba, Yulica; Sari Br Pinem, Herlita
Jurnal Bahtera: Jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra, dan Budaya Vol 13, No 2 (2025): Jurnal Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37729/btr.v13i2.9119

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bentuk dan makna tindak tutur dalam tayangan Little Big Shots dengan menggunakan model SPEAKING dari Dell Hymes sebagai kerangka etnografi komunikasi. Fokus kajian diarahkan pada episode yang menampilkan Evan Le, seorang anak berusia empat tahun dengan bakat luar biasa dalam bermain piano, serta interaksinya dengan pembawa acara Steve Harvey. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa menyimak video, pencatatan, dan transkripsi dialog. Hasil analisis menunjukkan bahwa komunikasi dalam tayangan tersebut tidak hanya berlangsung secara verbal, tetapi juga mengandung makna sosial, emosional, dan budaya melalui elemen nonverbal seperti ekspresi, humor, musik, dan suasana interaktif. Model SPEAKING mampu mengidentifikasi unsur-unsur komunikasi seperti latar, partisipan, tujuan, nada, dan norma yang membentuk pengalaman komunikasi yang edukatif dan menghibur. Penelitian ini menegaskan relevansi pendekatan etnografi komunikasi dalam mengkaji tayangan hiburan anak-anak sebagai media penyampai pesan positif yang bersifat global dan universal.
Pemerolehan Fonologi pada Anak Usia 3-4 Tahun di TK Asisi Pakkat Mahulae, Dinda Olivia; Simanjuntak, Dairi Sapta Rindu; Siahaan, Erika Maylisa; Simamora, Namesio; Pandiangan, Ramanta; Tarigan, Lia Marsaganita br; Barus, Eme Maleman br.
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pemerolehan fonologi pada anak usia 3-4 tahun di TK Asisi Pakkat. Metode penelitian yang digunakan adalah desain deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi partisipatif, wawancara dengan guru dan orang tua, serta analisis dokumen. Temuan penelitian menunjukkan bahwa anak-anak di TK Asisi Pakkat telah mulai menunjukkan kemampuan dalam mengenali dan memproduksi fonem dasar, meskipun masih menghadapi tantangan dengan bunyi-bunyi yang lebih kompleks. Proses pemerolehan fonologi dipengaruhi oleh lingkungan belajar yang mendukung dan keterlibatan orang tua. Aktivitas yang melibatkan permainan bahasa dan latihan pengucapan terbukti efektif dalam mendukung perkembangan fonologi anak. Selain itu, variasi individu dalam pemerolehan fonologi dipengaruhi oleh latar belakang bahasa di rumah dan dukungan sosial. Penelitian ini menyarankan agar metode pengajaran fonologi di TK Asisi Pakkat diterapkan secara lebih terstruktur dan terintegrasi dengan pendekatan yang menyenangkan, serta perlunya keterlibatan orang tua dalam mendukung aktivitas fonologi di rumah. Temuan ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan rekomendasi untuk meningkatkan kualitas pengajaran fonologi dan mendukung perkembangan bahasa anak secara optimal.
Pemerolehan Bahasa Anak dalam Kajian Morfologi di SD Negeri 065013 Tarigan, Putri Santa Clara Br; Simanjuntak, Dairi Sapta Rindu; Purba, Sannike; Hutabarat, Novita Rut; Tarigan, Etri Ekel Br; Keliat, Priska Novalisa
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pemerolehan morfologi pada anak berusia 6 tahun dengan fokus pada penggunaan afiksasi dan reduplikasi. Subjek penelitian adalah Muhammad Farhan, seorang siswa di SD Negeri 065013. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik observasi partisipatif, wawancara, dan analisis dokumen. Data dikumpulkan melalui pengamatan interaksi Farhan di lingkungan sekolah dan rumah, wawancara dengan guru dan orang tua, serta analisis hasil karya tulis dan tugas sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Farhan telah menguasai berbagai bentuk afiksasi, termasuk prefiks seperti me- dan ber-, serta sufiks -kan dan -i. Farhan juga menunjukkan pemahaman yang baik dalam menggunakan reduplikasi, baik penuh maupun sebagian, seperti dalam "mobil-mobilan" dan "lari-larian". Kemampuan Farhan dalam menggunakan morfologi ini mencerminkan pemahaman yang mendalam tentang struktur bahasa Indonesia. Temuan ini menunjukkan bahwa faktor-faktor seperti interaksi sosial yang kaya, lingkungan pendidikan yang mendukung, dan dukungan orang tua berperan penting dalam perkembangan morfologi anak. Meskipun penelitian ini memiliki keterbatasan dalam jumlah subjek dan durasi observasi, hasilnya memberikan wawasan berharga tentang pemerolehan morfologi pada anak usia dini. Penelitian ini merekomendasikan integrasi pengajaran morfologi dalam kurikulum sekolah dasar dan stimulasi bahasa yang konsisten di rumah untuk mendukung perkembangan bahasa anak.
KATEGORI FATIS DALAM KOMENTAR DI AKUN MEDIA SOSIAL PARTAI GERINDRA Herlita Sari Br Pinem; Dairi Sapta Rindu Simanjuntak; Klarentina Ria Sinaga; Yulica Sari Fransisca Purba; Amelia Sembiring; Putri Audy Harianja
Jurnal Bastra (Bahasa dan Sastra) Vol. 10 No. 2 (2025): JURNAL BASTRA EDISI APRIL 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Halu Oleo Kampus Bumi Tridharma Andounohu Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara – Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/bastra.v10i2.1255

Abstract

Language has several functions, one of which is the vocal function. Phonetic phrases or utterances do not contain anything related to the information or ideas that the speaker wants to convey, but clarify the relationship between the speaker and the person who conveys it. The aim of this research is to find out words in the phatic category in comments on Gerindra party social media. The research method used is qualitative descriptive research. The data collection techniques used in this research were observation, note taking and documentation methods. The results of the research show that there is a lot of use of words in the phatic category on the Gerindra party's social media accounts which functions as an emphasis, to start or end a conversation, to refine an order, to ask for approval, as an affirmer.
Teori Van Dijk dalam Pidato Menteri Pendidikan Untuk Hari Guru 2024 Riwando Aritonang; Dairi Sapta Rindu Simanjuntak; Elisabet Maibang; Liana Liana
DEIKTIS: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol. 5 No. 3 (2025)
Publisher : Perkumpulan Dosen Muslim Indonesia - Sulawesi Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53769/deiktis.v5i3.1751

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sebuah pidato yang berjudul “Pidato Menteri Pendidikan Untuk Hari Guru 2024” dengan menggunakan teori Teun A Van Dijk. Di mana pidato tersebut masihlah hangat dibahas dan di analisis. Dengan menggunakan metode penelitian kualitatif dari data sebuah pidato yang bersumber dari media elektronik detik.com. dengan menggunakan teknik analisis Van Dijk yang terdiri dari 5 aspek yaitu ideologi, kekuasaan, representasi sosial, struktur wacana, dan strategi retorika (Stanfield II, 1993 “SAGE SERIES ON RACE AND ETHNIC RELATIONS”). Kesimpulannya setelah dilakukannya penelitian terhadap objek tersebut sudah terdapat kelima aspek dari teori Van Dijk tersebut.
Prinsip Kesantunan Leech pada Tuturan Debat Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatra Utara 2024 Theresia Florentina Pasaribu; Dairi Sapta Rindu Simanjuntak; Indah Marni Halawa; Tania Repayona Br Tarigan
DEIKTIS: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Vol. 5 No. 3 (2025)
Publisher : Perkumpulan Dosen Muslim Indonesia - Sulawesi Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53769/deiktis.v5i3.1850

Abstract

Prinsip kesantunan Leech dalam tayangan video "Debat Pertama Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatra Utara Tahun 2024 " menganalisis penggunaan prinsip kesantunan dalam komunikasi politik para calon gubernur dan wakil gubernur. Prinsip kesantunan Leech terdiri dari beberapa maksim, seperti maksim kebijaksanaan, kedermawanan, penghargaan, kesederhanaan, pemufakatan dan simpati. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis data yaitu metode kualitatif. Video pada kanal Youtube “Kompas TV” menjadi sumber data dalam penelitian ini dengan data berupa tuturan para pasangan calon. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik menyimak, teknik mencatat dan teknik transkip. Dalam konteks ini, para cagub menggunakan strategi kebahasaan yang berupaya menjaga citra positif mereka di hadapan publik, sekaligus mempengaruhi persepsi audiens. Hasil penelitian menunjukkan seluruh maksim kesantunan ditemukan dalam debat dengan maksim kebijaksanaan paling dominan, terutama dalam bentuk janji-janji program yang dibuat untuk menarik dukungan pemilih. Analisis ini menunjukkan bagaimana retorika politik disesuaikan dengan norma sosial dan budaya, serta bagaimana prinsip-prinsip kesantunan dapat digunakan sebagai alat persuasi dalam kampanye politik.
Co-Authors Afriana, Afriana Agnes Patricia Sitanggang Amelia Sembiring Angel Seven Girl Sinaga Angel Sinaga Angelica Renata Sipayung Arianto, Tomi Aritonan, Riwando Aritonang, Aldo Yehezkiel Arta Siregar, Widi Audy Harianja, Putri Bangun, Yesa Maranata Br Barus, Eme Maleman br. Barus, Lusia Nanda Sari Br Bastanta Parangin-angin Bonar Gurning br karo, Yesi karolina Br Purba, Rika Br Tarigan, Cindy Claren Br. Bangun, Reh Syerina Cindy Henike Berutu Damai Simanjuntak, Maretha Desna Sartika Br Lumban Raja Dongoran, Jhonas Dwika Sari Br Sirait Elfrida Simatupang, Dina Eliazer Girsang, Natal Elisabet Maibang Elisabet Maibang Elsi Ginting Emil Eka Putra Enjelika Sijabat evyanto, winda Fasaaro Hulu Febriyanti Simbolon Florest Kristin Zai Gaguk Rudianto Gaguk Rudianto Ginting, Angelina Pascalia Ginting, Yesita Primsa Br Girsang, Fitri Junianti Girsang, Natal Eliazer Gultom, Candra Ronitua Gustianingsih, Gustianingsih Harefa, Boisman Hasibuan, Lina Rayanti Herlita Sari Br Pinem Hutabarat, Novita Rut Indah Lestari Sinulingga Indah Marni Halawa Indah Marni Halawa Irawan, Nafdi Johan , Mhd. Johan, Mhd Johan, Mhd. Juliani, Rani Karolina Br Karo, Yesi Keliat, Priska Novalisa Khatrina Sitanggang Klarentina Ria Sinaga Krisdayanti Zalukhu Lastri Situmorang Lestari Tamba Liana Liana Lusia Nanda Sari Br Barus Mahulae, Dinda Olivia Maibang, Elisabet Manik, Cici Andriani Maria Siallagan Martina Hani Simbolon Maya Manullang Melda Sulistiani Sinaga Melisa Purba Mitha Br Tarigan, Selo Morado Saragih, Yehezkiel Mubarak, Zia Hisni Mulyadi Mulyadi Nababan, Liska Roada Nababan Naibaho, Winda Napitupulu, Evi Rosalinda Nila, Shafa Firda Novita Br Tondang Oktalia Ramadani Silitonga Oktavia, Yunisa Pandiangan, Friska Pandiangan, Ramanta Pangaribuan, Jontra Jusat Pramesti Naibaho, Winda Purba, Melisa Purba, Sannike Putri Audy Harianja Putri Sion Dameria Silaen Raja, Desna Sartika Br Lumban Rani Juliani Renata Sipayung, Angelica Risma Yeni Juliana Panjaitan Riwando Aritonang Rosa Maria Simamora Rosa Mungkur Rosalinda Napitupulu, Evi Rudianto, Gaguk Santa Gracia Sihombing Saragi, Yehezkiel Morado Sari Br Pinem, Herlita Sari Fransisca Purba, Yulica Siahaan, Erika Maylisa siallagan, Maria yuliana Sihite, Jernyta Simamora, Namesio Simanungkalit, Juindah Sri Naomi Simanungkalit, Juindah Sri Naomi Simatupang, Dina Elfrida simbolon, Febriyanti Simbolon, Martina Hani Simbolon, Ronaida Simbolon, Ronaida Raimunda Sinulingga, Indah Sion Dameria Silaen, Putri Sirait, Dwika Sari Br Situmorang, Jon Piter Situmorang, Lidia Nuryani Situmorang, Lidia Nuryani Stefani Eka Rosari Pandiangan Stefani Eka Rosari Pandiangan Surabina Br Barus Syafriadi Syafriadi Syaifullah Tania Repayona Br Tarigan Tania Repayona Br Tarigan Tarigan, Cindy Claren Br Tarigan, Etri Ekel Br Tarigan, Lia Marsaganita br Tarigan, Putri Santa Clara Br Theresia Florentina Pasaribu Theresia Florentina Pasaribu Tumanggor, Sangap Tumanggor, Sangap Marganda Vinseniya Manik winda evyanto Wulan , Eka Putri Saptari Wulan, Eka Putri Saptari Yenni Hayati Yesa Maranata Br Bangun Yesita Primsa Br Ginting Yessie Aldriani Yulica Sari Fransisca Purba Yunisa Oktavia Yunisa Oktavia Zia Hisni Mubarak Zuan Andrea Cevin Sitepu Zuan Zuan Sitepu Sitepu