cover
Contact Name
Kuttab
Contact Email
kuttab@unisla.ac.id
Phone
+6281232034611
Journal Mail Official
kuttab@unisla.ac.id
Editorial Address
Gedung Fakultas Agama Islam Jl. Veteran No 53 A Lamongan Universitas Islam Lamongan
Location
Kab. lamongan,
Jawa timur
INDONESIA
Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
ISSN : 24597987     EISSN : 25500341     DOI : -
Core Subject : Education,
ruang lingkup kajian yang bisa diterima dalam jurnal ini yaitu hasil dari riset baik secara konseptual maupun empiris yang meliputi antara lain: kurikulum pendidikan Islam, kepsesantrenan, madrasah diniyah dan pendidikan non formal lainnya, media dan metode pembelajaran pendidikan Islam, pemikiran pendidikan Islam, filsafat pendidikan Islam, sejarah pendidikan Islam.
Articles 157 Documents
PROBLEMATIKA, STRATEGI DAN KOMPETISI GLOBAL DALAM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI ERA GLOBALISASI Wati, Melina; Rahmi, Lailatul; Wardani, Chandra Agustina; Purnama, Boby Bagas; Zahra, Raihana
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2073

Abstract

Problematika pendidikan Islam di era globalisasi semakin menjadi tantangan urgen untuk diperhatikan dan dicarikan solusi bersama. Sistem pendidikan dengan kurikulum yang konkrit, harusnya lebih bisa diintegrasikan dengan model pendidikan Islam di era globalisasi masa kini dan masa depan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk memahami problematika, strategi dan kompetisi global dalam Pendidikan Islam di era globalisasi agar bisa menjadi referensi dalam perspektif dunia Pendidikan Islam. Metode yang digunakan yaitu studi kepustakaan yakni menganalisis sumber pustaka dari berbagai sumber primer jurnal dan buku. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa lembaga pendidikan Islam perlu mengembangkan model dan sistem pendidikan yang mampu mencegah serta mengatasi masalah yang muncul di masa depan. Pendidik dan tokoh agama dituntut untuk terus melakukan revitalisasi, reformulasi, dan kontekstualisasi terhadap ajaran agama Islam.
Penguatan Kecerdasan Emosional Melalui Model Pembelajaran Gerlach and Ely: Literatur Review Fitria, Nur Annisa; Muhid, Abdul
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2277

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan yaitu mengkaji integrasi kecerdasan emosional ke dalam pembelajaran dengan menerapkan model Gerlach and Ely yang berorientasi pada pendekatan yang sistematis. Penguatan kecerdasan emosional mencakup pengelolaan emosi, empati, keterampilan sosial, serta motivasi diri yang dapat meningkatkan interaksi sosial dan hasil belajar siswa. Dengan menitikberatkan pada dimensi emosional, model pembelajaran ini membantu peserta didik dalam mengelola emosi dan peningkatan dalam proses belajar. Model pembelajaran Gerlach and Ely menunjukkan bahwa efektif dalam menciptakan lingkungan pembelajaran yang kondusif dan inklusif, dimana peserta didik lebih termotivasi dan mampu mengatasi tantangan emosional. Dengan demikian penelitian ini menggarisbawahi pentingnya integrasi kecerdasan emosional dalam setiap tahap pembelajaran untuk membentuk individu yang lebih peka secara sosial dan emosional.
Implementasi Contextual Teaching and Learning (CTL) dalam Pendidikan Akidah Gibran, Achmad Fawwas; Lisnawati, Santi; Alim, Akhmad
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2336

Abstract

Pendidikan akidah memiliki peranan yang krusial dalam mencetak insan kamil. Namun, pendidikan akidah menjumpai beberapa permasalahan berupa sifat materi akidah yang abstrak, metode pembelajaran yang monoton, serta rendahnya motivasi peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara teoritis bagaimana implementasi pendekatan Contextual Teaching Learning (CTL) dalam pendidikan akidah sebagai solusi dari permasalahan yang dihadapi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi pustaka (library research). Data kualitatif dikumpulkan kemudian direduksi lalu disajikan dalam bentuk narasi kemudian disimpulkan sebagai jawaban dari masalah yang diangkat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan CTL dapat memberikan kontribusi signifikan serta menjadi solusi permasalahan pendidikan akidah. Prinsip-prinsip CTL memungkinkan pendidik untuk membuat hubungan bermakna antar materi pembelajaran dengan pengalaman nyata peserta didik.
KONTRIBUSI PERKEMBANGAN FILSAFAT ISLAM TERHADAP PENDIDIKAN ERA MODERN Nabila, Ahsana; izza, Aminah; Evinda , Anisa; Asrori, Mohammad
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2363

Abstract

Pembaharuan dan perkembangan dalam dunia pendidikan merupakan suatu keniscayaan yang tidak dapat dihindarkan lagi. Oleh karena itu dalam proses pendidikan era modern ini banyak sering sekali terjadi perubahan baik dari aspek metode pembelajaran, kurikulum maupun Teknik dalam mengajar. Tentu hal ini tidak bisa lepas dari pengaruh tokoh gagasan filsafat Islam yang menjadi salah satu sumber inspirasi bagi para pemikir modern. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkorelasikan antara perkembangan filsafat islam dan pendidikan era modern serta menganalisis kontribusi pemikiran filsafat islam yang berpengaruh pada pendidikan era modern. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data metode library reseach atau studi pustaka. Dari pembahasan hasil yang ditemukan ialah adanya korelasi antara perkembangan filsafat islam dan pendidikan era modern dan juga pemikiran para tokoh dari filsafat islam yang berpengaruh pada pendidikan era modern sehingga masih relevan diimplementasikan hingga saat ini.
Kemampuan Guru Dalam Membangun Kesiapan Belajar Siswa Pada Pembelajaran Keagamaan di MAN Kota Palangka Raya Nabila Khairunnisa Wahdarohmah; Hamdanah; Surawan
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2377

Abstract

Kemampuan guru dalam membangun kesiapan belajar siswa merupakan aspek fundamental dalam proses pembelajaran yang efisien dan bermakna. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sejauh mana kemampuan guru dalam membangun kesiapan belajar siswa pada pembelajaran keagamaan di MAN Kota Palangka Raya. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian mencakup guru mata pelajaran Fikih, Al-Qur’an Hadis, Akidah Akhlak, dan SKI. Analisis data yang diterapkan mengacu pada model Milles dan Huberman, yang mencakup proses pengumpulan data, penyederhanaan data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Temuan penelitian menunjukkan bahwa guru memiliki peran yang signifikan dalam membangun kesiapan belajar siswa. Signifikansi ini tentu saja tetap tergantung pada bagaimana guru mampu menerapkan metode pembelajaran, pengelolaan kelas, pemberian motivasi, serta pemanfaatan media pembelajaran yang relevan kepada peserta didik. Penelitian ini diharapkan dapat berkontribusi dalam mengembangkan strategi pembelajaran yang lebih inovatif dan menjadi rujukan bagi penelitian lanjutan terkait pengelolaan kelas dan kesiapan belajar siswa.
UTAKSI : ULAR TANGGA DAN TEKA-TEKI SILANG MEDIA PEMBELAJARAN AL-ISAM DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA Jannati, Nurbaiti; Saputra, M. Indra; Farida; Diana, Nirva; Jalaluddin
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2378

Abstract

Pembelajaran Al-Islam di sekolah sering kali mengalami kendala dalam menarik minat dan meningkatkan pemahaman siswa, terutama ketika metode yang digunakan kurang interaktif. Hal ini mendorong perlunya inovasi dalam media pembelajaran yang dapat meningkatkan partisipasi aktif siswa. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menganalisis proses pengembangan media pembelajaran UTAKSI, serta (2) mengukur efektivitas penggunaannya dalam pembelajaran.   Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development/R&D) dengan pendekatan model ADDIE, yang mencakup tahapan Analisis, Desain, Pengembangan, Implementasi, dan Evaluasi. Subjek penelitian terdiri dari 36 siswa kelas X H di SMA Muhammadiyah 2 Bandar Lampung.  Hasil validasi menunjukkan bahwa media pembelajaran UTAKSI memperoleh tingkat kelayakan yang sangat tinggi, dengan persentase 95% dari ahli materi, 92% dari ahli bahasa, dan 90% dari ahli media. Selain itu, efektivitas media ini terbukti meningkatkan hasil belajar siswa sebesar 57%, dengan tingkat ketuntasan meningkat dari 40% pada pretest menjadi 97% pada posttest. Temuan ini mengindikasikan bahwa UTAKSI merupakan media pembelajaran yang efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi Al-Islam.
URGENSI IMPLEMENTASI PENDEKATAN INTEGRATIF-INTERKONEKTIF DALAM PENGEMBANGAN KURIKULUM PAI DI MADRASAH Amalia; Maulida, Ghina Rahmah; Ratnasari, Dwi; Sukowati, Laila; Anam, Syaiful
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2380

Abstract

Persoalan integrasi keilmuan harus direalisasikan dalam proses pembelajaran pada semua level tingkat pendidikan. Salah satu upaya yang perlu dilakukan adalah dengan melakukan redesain kurikulum. Dalam melakukan proyek desain kurikulum ini, paradigma keilmuan integratif-interkonektif menjadi satu pendekatan yang mutlak dilakukan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian studi pustaka. Hasil dari penelitian ini berargumen bahwa masih terdapat problematika pengembangan kurikulum PAI di madrasah, dalam implementasi pendekatan integratif-interkonektif. Namun demikian, hal ini tetap harus diagendakan mengingat tantangan PAI dengan perkembangan IPTEK masa kini dan masa depan perlu mendapat respon di dunia pendidikan. Dialog antara materi PAI, ilmu sosial, filsafat dan IPTEK, menjadi satu ikhtiar penting dalam rangka pengembangan kurikulum PAI lebih adaptif dan faktual di masa depan.
KEBIJAKAN PENDIDIKAN ISLAM DI INDONESIA: TANTANGAN, PELUANG, DAN IMPLIKASINYA Miftahul Hakiki, Kiki; Suntiah, Ratu; Mursidin, Mursidin; Fauzi, Ikhsanul; Nur Afif Ramadhan Korlin, Fatih
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2381

Abstract

This article analyzes the development of Indonesian government policies related to Islamic education, focusing on the challenges,opportunities, and implications faced in its implementation. Islamic education plays an important role in teh information of character and religious values in Indonesia, the country with the largest Muslim population in the word. Government policies in Islamic education cover aspects of regulation, financing, curriculum, and empowerment of Islamic educational institutions.This article also explores the relationship between Islamic education regulations and national education policies and their impact on achieving educational goals in Indonesia.
ANALISIS PROBLEMATIKA PEMAHAMAN MODERASI BERAGAMA SISWA MADRASAH TSANAWIYAH SWASTA SIDOARJO Rosalina Noor, Triana; Ripin Ikwandi, Muhamad
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2382

Abstract

This qualitative research-case study uses observation; interviews and focus group discussions with principal of the madrasah, vice principal of curriculum, PAI teachers and fifteen students; and madrasah documentation studies as data collection. Data analysed by using fishbone analysis through problem identification, problem formalization and continued identification of causes. The research’s result show that the problem of understanding religious moderation of students at MTs Hidayatul Muta'allimiin Sidoarjo is mapped to six aspects namely Man, Money, Method, Material, Measurement and Environment. In human aspect was identified that the less role of principals, teachers and less parents’s role in socializing the implementation of religious moderation. In money aspect, lack of allocated funds became obstacles to provide religious moderation programs. In method aspect, there are still limited learning methods used in teaching religious moderation in the madrasah environment. In material aspect, less infrastructure making learning of religious moderation become monotonous without in-depth stimulation and contextual analysis. The measurement aspect shows that there has never been an evaluation of the understanding of religious moderation before. For environmental aspect, the monocultural environment in which some students live also plays a role in students' understanding of religious moderation, because a monocultural community environment makes students unaccustomed to interacting with individuals who have different views or backgrounds.
PENGUATAN KARAKTER PEDULI SOSIAL DALAM PEMBELAJARAN PAI SISWA KELAS VI SDN 1 SAMBA KATUNG KABUPATEN KATINGAN KALIMANTAN TENGAH Rahman, Taufik; Mazrur, Mazrur; Gofur, Abdul
Kuttab Vol 9 No 1 (2025): Kuttab: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v9i1.2383

Abstract

Character education in schools is very important in forming students' dignified and socially aware personalities. One of the characters that needs to be instilled is social awareness, which can be implemented through Islamic Religious Education (PAI) subjects. This study aims to analyze the strengthening of social awareness characters in grade VI students of SDN 1 Samba Katung, Katingan Regency, Central Kalimantan through the material "The Beauty of Helping Each Other" which is taken from the values ​​in Surah Al-Maidah verses 2 and 3. The method used in this study is qualitative descriptive, with data collection techniques in the form of observation, interviews, and documentation. The results of the study indicate that PAI learning that teaches helping each other in goodness and avoiding sin and hostility can strengthen students' social awareness characters. In addition, the implementation of this material in schools has succeeded in encouraging students to help each other in various social activities, although there are still some students who have not fully applied the character. Thus, strengthening social awareness characters through PAI learning can create students who care more about others, appreciate differences, and contribute to a harmonious community life.

Page 11 of 16 | Total Record : 157