Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

Desain Prototipe Motor Induksi 3 Fasa Jumanto, J; Asy'ari, Hasyim; Supardi, Agus
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 14, No 1: Maret 2014
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/emitor.v14i1.12776

Abstract

Hampir di setiap rumah tangga dan industri menggunakan mesin listrik untuk mempermudah pekerjaan. Jenis mesin listrik yang umum digunakan adalah motor induksi. Hal ini disebabkan karena jenis motor induksi mempunyai kelebihan-kelebihan dibandingkan dengan jenis motor lainnya, antara lain karena konstruksinya sederhana dan harganya yang relative murah serta lebih ringan. Penelitian ini bertujuan membuat prototipe motor induksi 3 fasa dan mengetahui karakteristik hasil output RPM dari motor induksi tersebut. Desain prototipe motor induksi 3 fasa pada bagian statornya memanfaatkan bahan-bahan seperti koker sebanyak 6 buah dengan ukuran 6 cm x 4,2 cm, inti besi atau current berbentuk E sebanyak 168 buah dengan ukuran 6,6 cm x 4,4 cm dan current berbentuk I sebanyak 174 buah dengan ukuran 6,6 cm, untuk kumparannya menggunakan kawat email berdiameter 0,3 mm dengan jumlah 2200 lilitan. Pada bagian rotornya memanfaatkan kaleng bekas diberi belitan mengelilingi sisi-sisi kaleng. Pengujian motor induksi 3 fasa pada saat kaleng diberi belitan dan kaleng tanpa belitan. Pengamatan yang dilakukan adalah pengambilan data terkait tegangan input, arus dan RPM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada saat tegangan input 50 volt rotor belum dapat berputar. Namun pada saat tegangan input 75 volt sampai 200 volt rotor dapat berputar secara perlahan sesuai tegangan yang dimasukkan, kecepatan putar rotor tersebut mencapai 290,3 RPM. Sedangkan pada saat rotor tanpa diberi belitan penelitian menunjukkan bahwa pada saat tegangan input 50 volt sampai 125 volt rotor belum dapat berputar, kemudian pada saat tegangan input 150 volt sampai 200 volt rotor dapat berputar namun sangat pelan hanya mencapai kecepatan putar maksimal 64,4 RPM. Hal ini disebabkan pada saat rotor tanpa diberi belitan, karena rotor tidak dapat menangkap medan magnet yang dikeluarkan oleh stator sehingga kumparan rotor tidak dapat mengalami gaya Lorentz yang menimbulkan torsi yang cenderung menggerakkan rotor sesuai arah pergerakan medan induksi stator.
Pemanfaatan Flywheel Magnet Sepeda Motor dengan 8 Rumah Belitan sebagai Generator pada Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro Wijayanto, Ari; Asy'ari, Hasyim; Supardi, Agus
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 14, No 1: Maret 2014
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/emitor.v14i1.12777

Abstract

Listrik merupakan salah satu kebutuhan primer untuk kehidupan manusia sehingga diperlukan suatu pembangkit tenaga listrik. Pembuatan pembangkit listrik tenaga mikrohidro ini bertujuan untuk mengetahui daya keluaran yang mampu dihasilkan oleh flywheel magnet sepeda motor yang dilakukan pengujian di Waduk Botok, Mojodoyong, Kedawung, Sragen, Jawa Tengah dan sekaligus memanfaatan energi terbarukan secara optimal terutama air. Pemanfaatan aliran sungai di Waduk Botok untuk Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro ini menggunakan kincir air tipe overshot. Desain kincir air dibuat sedemikian rupa agar dapat memutar flywheel magnet secara maksimal, karena kincir air digunakan sebagai penggerak awal. Sistem pembangkit ini memanfaatkan flywheel magnet sepeda motor sebagai pembangkit listrik, kemudian diubah menggunakai inverter, sehingga menghasilkan keluaran tegangan AC. Daya yang dihasilkan flywheel magnet dengan debit air sebesar 0,017016 (m3/s) dengan kecepatan air 3 m/s mampu memutar flywheel magnet asli dan flywheel magnet modifikasi dengan kecepatan putar flywheel magnet rata-rata 750 rpm. Daya DC yang dihasilkan flywheel magnet saat dipasang beban lampu maksimal 22 watt flywheel magnet asli menghasilkan daya DC sebesar 12,8 watt dan flywheel magnet modifikasi sebesar 12,4 watt, sedangkan daya AC yang dihasilkan flywheel magnet saat dipasang beban lampu maksimal 22 watt flywheel magnet asli mampu menghasilkan daya AC sebesar 11,3 watt dan flywheel magnet modifikasi sebesar 11,9 watt.
Pemanfaatan Solar Cell dengan PLN sebagai Sumber Energi Listrik Rumah Tinggal Asy'ari, Hasyim; Rozaq, Abdul; Putra, Feri Setia
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 14, No 1: Maret 2014
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/emitor.v14i1.12775

Abstract

Sejak tahun 2013 Pemertinah menaikkan harga tariff dasar listrik sebesar 15%, kenaikan dilakukan secara bertahap setiap 3 bulan sekali. Kenaikan tarif dasar listrik berlanjut di tahun 2014, awal mei 2014 semua pelanggan minimal 1300 Va dikenakan kenaikan sebesar 4%, langkah ini diakibatnya semakin besar subsidi energi listrik oleh PLN yang mengalmai kerugian, salah satu penyebab kerugian PLN tersebut adalah mahalnya biaya operasional untuk pembelian bahan bakar pembangkit. Penggunaan energi terbarukan merupakan alternative untuk mengurangi permintaan energi ke PLN dan pengoptimalan potensi alam. Sel surya merupakan teknologi yang mengubah cahaya matahari menjadi energi listrik. Besarnya energi yang mampu dihasilkan oleh sel surya untuk kebutuhan rumah tangga merupakan tujuan dari penelitian ini, adapun metode penelitian ini adalah pengukuran energi yang mampu disuplai oleh energi yang dihasilkan oleh sel surya, penelitian ini menggunakan 2 buah modul sel surya dengan kapasitas masing-masing adalah 100 Wattpeak, Controller 12/24 Volt DC dengan kapasitas 60 A, Accumulator dengan kapasitas 100 Ah dan Inverter dengan kapasitas 500 Watt, Lampu DC Philips 5 Watt, 10 Watt, 13 Watt dan Lampu 5 buah SL 18 Watt. Selama pengujian menunjukkan bahwa arus yang diproduksi paling tinggi terjadi sekitar jam 12.30, dengan nilai arus sebesar 13 A dan tegangan 14 Volt DC. Energi yang dihasilkan pada siang hari digunakan untuk mensuplai beban lampu mulai dari pukul 17.00 – 06.00 dengan rerata setiap malam energi yang dapat digunakan sebesar 1,027 Kwh.
Pengaruh Perbandingan Konstruksi Stator terhadap Tegangan Keluaran Generator Linier Asy'ari, Hasyim; Handaga, Bana; Basith, Abdul; Himawan, Muh Azis
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 16, No 1: Maret 2016
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/emitor.v16i1.2681

Abstract

Kondisi dengan banyak pulau ini merupakan kondisi yang menjadimasalah unik bagi pemerataan listrik sekaligus tantangan bagi PLN. Maka dari itu butuh sesuatu pembaruan dalam sistem pembangkit tenaga listrik yang lebih praktis, efisien, dan juga mudah dalam perawatan serta dapat digunakan untuk pulau pulau yang terpencil di indonesia. Generator adalah suatu mesin yang digerakkan secara mekanis oleh penggerak mula misalnya turbin uap, turbin hidrolik, atau mesin disel dan menghasilkan energi untuk lampu listrik atau mesin-mesin yang lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan desian stator tipe radial dengan desain stator tipe linier. Kemudian membahas tentang pembuatan generator liner dan juga perbandingan 3 buah stator yang berbeda jumlah lilitan, celah udara, serta desainnya. Penelitian ini menggunakan jenis lilitan yang berbeda yaitu lilitan berdiameter 0,8 dan 0,4 mm.Pada stator 1 menggunakan lilitan berdiameter 0,8 jumlah lilitannya 70 lilitan, dapat menghasilkan tegangan keluaran 160 mV pada kecepatan 200 Rpm. Kemudian pada 450 Rpm menghasilkan tegangan maksimal 550 mV. Pada stator ke 2 menggunakan lilitan berdiameter 0,4 dengan jumlah lilitan 200 lilitan, dapat menghasilkan tegangan 134 mV pda kecepatan 200 Rpm. Kemudian pada kecepatan 450 Rpm menghasilkan 560 mV. Pada stator ke 3 mengunakan lilitan 0,4 mm dengan jumlah lilitan 200 lilitan, dapat menghasilkan tegangan keluaran 2 V pada kecepatan 200 Rpm. Kemudian pada kecepatan 500 Rpm menghasilkan 3,3 V tegangan keluaran.
PERAN ORANG TUA DALAM IMPLEMENTASI PROGRAM KEAGAMAAN ANAK USIA DINI PADA KB-TK AN-NISA KRIAN SIDOARJO Asy'ari, Hasyim; Indri M, Dwi Bhakti
Martabat: Jurnal Perempuan dan Anak Vol 3 No 1 (2019)
Publisher : UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21274/martabat.2019.3.1.103-120

Abstract

Parents hold roles in supporting their children in learning. Parents’ involvement in educating their children is essential, especially on the religious matters. In teaching religious knowledge to the early aged children, parents play a huge role in teaching religious basis and internalize as well as habituate Islamic character. In KB-TK An-Nisa, the parents are demanded to be involved in the development of early aged chidren’s religious knowledge and practices. The education organizer of KB-TK An-Nisa prepared the learning activities by socialization to the parents and designing a learning syllabus to be learned by the child. The learning material for early aged children in TK-KB An-Nisa was in the form of the short surahs and hadith memorization, and habituation of ibadah as well as character building. The methods employed by the parents were role modelling, habituation, repetition, memorization, and advice. The forms of monitoring and evaluation on the parent’s involvement in the children learning process were by Whatsapp group message, parents meeting, and the children’s learning report at the end of the semester or at the end of the year. Parents’ involvement brings significant impacts on children's learning result.
EFEKTIVITAS IMPLEMENTASI SISTEM MANAJEMEN MUTU ISO Asy'ari, Hasyim
Jurnal Administrasi Pendidikan Vol 21, No 1 (2014): Jurnal Administrasi Pendidikan Vol.XXI No.I April 2014
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (538.187 KB) | DOI: 10.17509/jap.v21i1.6666

Abstract

Riset ini difokuskan pada analisis efektivitas kebijakan implementasi SMM ISO di UIN Maliki Malang.Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, studi dokumen dan observasi.Unit analisispenelitian adalah UIN Maliki Malang. Hasil penelitian memberikan gambaran antara lain bahwa pimpinan dan stakeholder internal UIN telah berupaya menerapkan klausul-klausul SMM secara benar dan konsisten dalam bentuk pencapaian Standar Pelayanan Mutu (SPM) tahun 2008-2010 yang relatif tinggi. Manfaat penerapan SMM di UIN antara lain adalah aktivitas pekerjaan menjadi lebih tertata dan lebih teratur; institusi memiliki prosedur yang sistematis; mendorong para dosen dan karyawan bekerja lebih disiplin dan bertanggung jawab; memudahkan proses akreditasi; dokumentasi kegiatan lebih siap;. Sedangkan dampak penerapan SMM antara lain adalah meningkatnya kinerja individu dan institusi; meningkatnya rasa percaya diri dosen;  meningkatnya kepuasan mahasiswa; terjadinya perubahan budaya belajar, mengajar, kerja staf dan penelitian. Sebagai rekomendasi dalam hal ini adalah pimpinan UIN Maliki Malang perlu menyusun kembaliStandar Pelayanan Minimal (SPM) atas dasar pendekatan tupoksi, visi strategis dan SPMPT untuk menjadi “center of excellence” dan“World Class University”; Perlu kebijakan khusus terkait penyediaan SDM dan anggaran yang memadai; sivitas akademika perlu terus menunjukkan komitmen dan dukungan terkait implementasi SMM untuk  memperbaiki mutu pembelajaran dan mutu institusi.This research focuses on analysis of the effectiveness of the implementation of QMS policy at UIN Maliki Malang. This research uses a qualitative approach, with interview, documentation and observation techniques to invent and collect data. The unit analysis of this research is UIN Maliki Malang as an institution.The result of this research shows that the UIN leaders and internal stakeholders attempt to realize the clauses of QMS as shown at high SPM achievement during 2008-2010. Benefits of QMS implementation are inter alia job activities are planned and well organized; the institution has a systematic SOP; to induce lecturers and staff to perform more discipline and responsible; to facilitate accreditation process; readier documentation. The impact of the QMS implementation is the improvement in individual and institutional performance; cultural change in students’ learning, teaching, staff working, and research.This research recommends that the leaders need to redesign SPM based on core duty and function, strategic vision and SPMPT to become the “center of excellence” and World Class University; to make extraordinary policy regarding human resource and budget availability; civitas academica should show continuous commitment and support to QMS implementation. 
Analisis Perencanaan Sumber Daya Manusia dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di Sekolah Menengah Pertama Aprianty, Dinda N; Fernanda, Widyawati; Rahmadina, Rizka; Asy'ari, Hasyim
Jurnal Manajemen Pendidikan : Jurnal Ilmiah Administrasi, Manajemen dan Kepemimpinan Pendidikan Vol 5, No 1 (2023): April Issue
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jump.v5i1.60749

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perencanaan SDM dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMP Pembangunan Jaya Bintaro. Penelitian ini menerapkan metode penelitian kualitatif yang mendeskripsikan mengenai perencanaan SDM. Penelitian dilakukan di SMP Pembangunan Jaya Bintaro. Informan pada penelitian ini adalah kepala sekolah. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data mengikuti model analisis data kualitatif Miles, Huberman, Saldana dengan tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian adalah: penyusunan perencanaan SDM berpegang kepada visi dan misi sekolah, kemudian meninjau dan merumuskan kembali secara berkala sesuai dengan perkembangan masyarakat dengan pengawasan yang dilakukan secara terjadwal, baik dari kepala sekolah maupun dari tim pengembang pendidikan dari pihak yayasan. Faktor-faktor yang dapat memengaruhi perencanaan SDM dalam implementasinya yaitu: fluktuasi perubahan SDM; sirkulasi jabatan; dan pandemi Covid-19. Kendala yang dihadapi dalam implementasi perencanaan SDM: yaitu adanya benturan yang terjadi antara kegiatan yang satu dengan kegiatan yang lain, sehingga kegiatan pembinaan SDM harus mengalah, dan sekolah berupaya untuk menetapkan berbagai alternatif kegiatan lain untuk mengatasi hal tersebut. Terakhir, output yang dihasilkan berfokus kepada kapasitas dan kompetensi tenaga pendidik dan kependidikan. Dengan demikian, mutu pendidikan akan terlihat dari pengembangan karakter dan kemampuan siswa, seperti prestasi-prestasi yang diraih dalam bidang akademik dan non akademik, serta hasil asesmen nasional.
Dirāsah Taḥlīlīyah lil-Ḥikam al-‘Arabīyah (Arabic Quotes) ‘alá al-Instaghrām min Manẓūr Ṭalabat Qism Ta‘līm al-Lughah al-‘Arabīyah Wafiroh, Evi Zulfatun; Asy'ari, Hasyim; Zibrija, Fiki Roi’atuz
Alsina : Journal of Arabic Studies Vol 5, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang - Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21580/alsina.5.1.22416

Abstract

This research aims to identify and analyze the productivity of the Quotes on Instagram @bahasaarabituindah and students' perception of its cognitive, emotional, and behavioral aspects. This research is a qualitative descriptive research and refers to the type of field research in Arabic Quotes on Instagram @bahasaarabituindah and students' perception of these Quotes. Data was collected in three ways: Observation, documentation, and questionnaire. The research findings are the productivity of the Instagram account @bahasaarabituindah in providing Arabic quotes for one semester in the 2022/2023 academic year about fifteen times per month. The categories of sentences are divided into ten: Affirmative, Negative, Command, Prohibition, Conditional, Interrogative, Begging, Wishing Sentence, Assertion, and Praying Sentence. Most students use Instagram frequently and visit general and humorous accounts. They know the accounts that offer arabic quotes but few of them know the account @bahasaarabituindah. Some students read arabic quotes from this account and find them interesting. Their favorite topic is living and they feel happy after reading the sayings. They may save quotes that suit their circumstances but few of them share them on social media. The design of Instagram @bahasaarabituindah influences the interest in reading sayings and can help increase students' vocabulary.
Strategi Pembelajaran Guru Pendidikan Agama Islam Di SMKN 3 Sukatani Kabupaten  Purwakarta Munawar, Ahmad; Asy'ari, Hasyim
FATAWA: Jurnal Pendidikan Agama Islam Vol. 4 No. 1 (2023): Desember
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37812/fatawa.v4i1.1536

Abstract

This research aims to describe and analyze the learning strategies implemented by PAI teachers at SMKN 3 Sukatani, examine their effectiveness in improving PAI learning outcomes for class XI students, and identify the obstacles faced and the teacher's efforts to overcome them. This research uses a qualitative approach with a case study method. The data collection techniques used were interviews, observation, and documentation. The research results show that PAI teachers at SMKN 3 Sukatani have changed learning strategies from conventional teacher-centered strategies to discovery learning and problem-based learning strategies that are more student-centered. This change positively impacts PAI learning outcomes for class XI students, where students understand the material more easily, can think critically, are active in learning, and can relate the material to real-life contexts. Even though there are still several obstacles in its implementation, PAI teachers continue to try to overcome them with various innovative and adaptive efforts to meet student needs. The results of PAI learning for class This research implies that PAI teachers need to continue to develop their pedagogical competence, especially in selecting and implementing learning strategies that suit student characteristics and the demands of the times, as well as optimizing the use of comprehensive learning and evaluation media to achieve PAI learning goals effectively and efficiently.
Islamic Boarding School Education in Forming Santri Competence at Azzainiyyah Islamic Boarding School High School Asy'ari, Hasyim; Hasanah, Mizanul; Sawitri, Sona
al-fikrah: Jurnal Manajemen Pendidikan Vol 12, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/jaf.v12i2.10255

Abstract

This paper aims to reveal the uniqueness of the curriculum management of Azzainiyyah High School which is under the auspices of Azzainiyyah Islamic Boarding School. The curriculum is an important component in the education system, recording the stages and procedures to achieve educational goals. The existence of pesantren as an educational institution is seen through the quality of its graduates. Curriculum management is designed as a reference to maintain and produce graduates who are in accordance with the planned objectives, integrating formal education and boarding school to produce students who excel in various aspects of life.This research uses qualitative research with a case study approach. The data collection method is through interviews, observation and documentation. The data analysis used the Miles Hubarmen & Saldana model. The curriculum management of Azzainiyyah High School is designed based on the vision of the founders of the boarding school, with annual updates without changing the basic formulation. The curriculum integrates formal and boarding school education, adopting the distinctiveness of boarding schools that strengthen academic and spiritual learning. The main focus of the curriculum is to produce santri with four main competencies: high knowledge, Sufi character, independent life, and true leadership. These four competencies become the basic philosophy that shapes all educational units at Azzainiyyah Islamic Boarding School, designed to produce individuals who excel in various aspects of life, both academically, spiritually, and socially.