Claim Missing Document
Check
Articles

PENGUATAN EKSISTENSI SAPI BALI MELALUI PENDEKATAN IPTEKS DAN BERORIENTASI WISATA PEDESAAN DI DESA SOBANGAN KECAMATAN MENGWI KAB. BADUNG Sumiyati Sumiyati; IN.S. Miwada; N.L.N. Kebayantini
Buletin Udayana Mengabdi Vol 16 No 2 (2017)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (270.97 KB)

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah medukung penguatan eksistensi sapi bali di desa Sobangan sebagai aset melalui pendekatan ipteks dan berpotensi untuk mendukung wisata edukasi sapi bali. Metode pelaksanaan kegiatan ini melalui penyuluhan dan pelatihan untuk penguatan eksistensi sapi bali hingga pengenalan potensi sapi bali dengan membentuk pusat atraksi wisata edukasi sapi bali. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa populasi sapi bali di desa ini lebih dari 600 ekor dan penguatan eksistensi melalui manajemen pakan telah dilakukan. Formulasi pemanfaatan limbah jerami sebagai silase dan penyuluhan penyediaan hijauan sepanjang tahun melalui adopsi metode STS telah mampu mendorong peningkatan (lebih 85%) pengetahuan peternak. Eksistensi sapi bali di desa Sobangan ini telah didorong melalui pembentukan paket wisata alternatif dalam bentuk atraksi wisata edukasi sapi bali dan mendapat respon positif dari masyarakat. Kesimpulan kegiatan bahwa upaya penguatan eksistensi sapi bali baik melalui pelatihan manajemen pakan dan pembentukan atraksi wisata edukasi sapi bali telah mampu meningkatkan kecintaaan masyarakat untuk melestarikan sapi bali sebagai asset yang potensial.
PELATIHAN TEKNOLOGI FERMENTASI KOMBINASI FESES SAPI DAN BABI DALAM DIGESTER MOBILE SEBAGAI UPAYA PRODUKSI BIOENERGI ALTERNATIF Suryatika Suryatika; R. Dalem; N. Simpen; N. S. Miwada
Buletin Udayana Mengabdi Vol 10 No 1 (2011): Volume 10 No.1 – April 2011
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (162.062 KB)

Abstract

Has done community service in order to provide the knowledge and skills to members of a group of cattle in the village of Pengotan, Bangli about how processing cow manure and pig waste into biogas, as an environmentally friendly alternative energy. Method of activities with demoplot how to create installations, mobile digester, which is a fermentation tank where the cow and pig feces to produce biogas (bioenergy) is ready to use. The group of farmers who participated in the training activities of household-scale biogas production is very enthusiastic follow until the end. Almost 100% of participants acknowledged that mobile digester offered as a place of production of biogas can be accepted and become the solution of cultural problems that have been developed in rural areas Pengotan.
PENGEMBANGAN PENDIDIKAN KARAKTER BERLANDASKAN NILAI-NILAI TRI HITA KARANA DAN BERBASIS IPTEKS DI DESA GUMBRIH, PEKUTATAN, JEMBRANA I. G. Suka; N. M. Wiasti; I N. S. Miwada
Buletin Udayana Mengabdi Vol 15 No 3 (2016)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.601 KB)

Abstract

Kegiatan KKN-PPM yang dilakukan di Desa Gumbrih bertujuan untuk menghidupkan kembali nilai-nilaikarakter yang positif kepada generasi muda di Desa Gumbrih dalam upaya untuk menangkis gemerlapnyapengaruh global; memperkenalkan pelaksanaan bentuk karakter berdasarkan Tri Hita Karana (THK) padasetiap mata pelajaran di sekolah dasar dan memberikan pelatihan perawatan lingkungan sebagai pendidikankarakter dalam hubungan manusia dengan lingkungan. Metode kegiatan yang dilakukan adalah untukmemberikan informasi dan demonstrasi tentang pembelajaran karakter. Hasil kegiatan ditujukan untukkelompok siswa sekolah dasar di Desa Gumbrih (SD 1 dan SD 2). Pembelajaran karakter dalam hubunganmanusia dengan manusia disampaikan melalui pendidikan permainan tradisional, pendidikan budaya hidupbersih, pembelajaran puisi dan dongeng (satua bali). Pembelajaran karakter dalam hubungan manusia denganlingkungan disampaikan melaui pelatihan pembuatan kompos, biourin dan biopestisida bagi kelompoksimantri (sistim pertanian terintegrasi) di Desa Gumbrih, peragaan pembuatan kompos bagi siswa sekolahdasar, pendidikan pengenalan aneka hewan langka, pendidikan pengenalan tanaman palawija. Pembelajarankarakter dalam hubungan manusia dengan Tuhan disampaikan melalui kegiatan pesraman, pelatihan tariansakral dan persembahyangan bersama. Nilai-nilai karakter yang diperkenalkan seperti sikap berani, kerjakeras, sabar/tidak berpikir instan, peka terhadap lingkungan dan peduli lingkungan. Kelompok sasaranlainnya yakni para guru yang mengajar di SD 1 dan 2 Gumbrih telah diberikan pedoman pembelajarankarakter melalui pembuatan satuan acara pembelajaran (SAP) sebagai kurikulum ekstrakurikuler dalamupaya mendukung pembelajaran karakter pada anak usia dini. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah telahdihasilkan SAP (Satuan Acara Pembelajaran) sebagai kurikulum ekstrakurikuler tentang nilai-nilai karakterdan implementasinya.
PENGUATAN EKSISTENSI SUBAK MELALUI PENDEKATAN IPTEKS DENGAN DILANDASI NILAI-NILAI TRI HITA KARANA (THK) DI DESA MAMBANG, KECAMATAN SELEMADEG TIMUR, KABUPATEN TABANAN N L.N. Kebayantini; IN.S. Miwada; I N. Simpen
Buletin Udayana Mengabdi Vol 15 No 3 (2016)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (385.055 KB)

Abstract

Tujuan kegiatan adalah untuk mengetahui potensi dan karakteristik subak di desa Mambang serta pelatihanipteks yang mendukung eksistensinya. Sasaran kegiatan yakni anggota subak, kelompok simantri, ibu-ibupetani dan masyarakat lainnya yang ada di desa Mambang. Metode kegiatan dengan pendekatan partisipasiaktif masyarakat dan transfer ipteks. Hasil kegiatan diawali dengan survey potensi subak yang ada di desaMambang. Di desa Mambang terdapat 4 subak (luas total 303,84 ha) yakni subak Babakan Anyar (73,23 ha),Subak Gede Mambang (103,39 ha), Subak Penarukan (80 ha) dan Subak Abian Dukuh Sakti (47,22 ha).Upaya meningkatkan eksistensi keorganikan subak telah dilakukan pelatihan pembuatan biourin, biofestisidadan kompos dan direspon positif oleh para anggota subak (tingkat capaian pengetahuan hingga 85%) sertakegiatan penguatan pakan dengan metode fermentasi. Kegiatan pelatihan kewirusahaan bagi ibu-ibu petani didesa Mambang mendapat respon positif khususnya pada olahan susu kedelai, chicken nugget maupun kripikpisang (rata-rata tingkat capaian pengetahuan hingga 90%). Kesimpulan kegiatan ini telah mampumeningkatkan kesadaran masyarakat dalam pelestarian subak yang dilandasi nilai-nilai Tri Hita Karana(THK).
KARAKTERISTIK ASAM AMINO PADA GELATIN KULIT KAKI TERNAK DAN KAJIAN POTENSI ANTIBAKTERINYA Miwada I N. S.; I K. Sukada
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 20 No 1 (2017): Vol 20, N0 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.999 KB) | DOI: 10.24843/MIP.2017.v20.i01.p08

Abstract

Tujuan penelitian adalah mengidentifikasi karakter asam amino pada kulit kaki ternak jenis ayam broiler (G1),sapi (G2) dan kambing (G3) yang telah dihidrolisis menjadi gelatin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baikpada gelatin (G1); (G2) dan (G3) didominasi oleh asam amino esensial jenis histidin dan arginin. Jenis asam aminonon esensial didominasi oleh glutamat dan serin. Analisis morfologi permukaan gelatin dengan pendekatan SEMbahwa permukaan struktur molekul gelatin dari ekstraksi kulit kaki ayam lebih halus dan rata. Sementara padahasil ekstraksi kulit kaki sapi dan kambing masih banyak terdeteksi bundelan ikatan protein kolagen yang tidakterekstrak sempurna. Potensi gelatin dari aneka kulit kaki ternak ini dilakukan pengujian terhadap potensi antibakterinya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gelatin (G1), (G2) dan (G3) tidak memiliki kemampuan sebagaiantibakteri patogen baik terhadap jenis Salmonella typhii, Escherichia coli, dan staphylococcus aureus. Kesimpulanpenelitian bahwa profil asam amino gelatin dominan yang terdeteksi yakni asam amino esensial jenis histidin danarginin serta asam amino non esensial jenis glutamat dan serin. Analisis morfologi gelatin dengan pendekatan SEMadalah terjadi permukaan yang halus pada G1. Sedangkan gelatin dari G2 terlihat belum terekstrak sempurna danbahkan G3 lebih padat. Hasil uji gelatin terhadap kemampuan penghambatan bakteri patogen menunjukkan hasilyang negative. Kata kunci: kulit kaki ternak, gelatin, asam amino, SEM
EVALUATION OF EGG SHELL MICROSTRUCTURE PASCA FORMULATION OF KHITOSAN LIQUID SMOKE IN POST TIME SALTING MIWADA I N. S.; M. HARTAWAN; I K. SUKADA
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 21 No 1 (2018): Vol 21, No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (513.452 KB) | DOI: 10.24843/MIP.2018.v21.i01.p03

Abstract

This study aims at analyzing the ability of chitosan-formula liquid smoke to make innovation of curing timeswith penetration through the pores of duckling egg shells on the process of salting. A completely randomized design(CRD) was used with long curing treatment in 5, 10, 15, and 20 days. Besides, formula chitosan-liquid smoke with20 g/l and 3% concentration were used in this experiment. The results showed that the curing of time up to 15 daysgave the highest score (P<0.05) with good criteria. The quality of chemical in a long curing times gave significantdifferences (P<0.05) from indicators as of pH value, protein, and content of total phenol, and acids. The resultof SEM (Scanning Electron Microscope) showed that formulation of chitosan-liquid smoke could give effect to arelatively open eggshells microstructure. It can be concluded that chitosan formulation with 20 g/l concentrationand 3% of liquid smoke concentration can be effective at 15 days curing time.
RESPON PANELIS TERHADAP SUSU SAPI SEGAR PASCA PASTEURISASI YANG DIFORTIFIKASI EKSTRAK UBI JALAR KUNING WITAWAN S. W.; S. A. LINDAWATI; I N. S. MIWADA
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 24 No 3 (2021): Vol. 24 No. 3 (2021)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/MIP.2021.v24.i03.p04

Abstract

This study aims to determine the response of the panelists after pasteurization of fresh cow’s milk fortified with yellow sweet potato extract through sensory testing. The research was conducted from June to August 2020 at the Laboratory of Animal Product Technology and Microbiology, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University. The experimental design used was a Complete RandomIzed Design (RAL) with four treatments and four repeats namely fortification of 0% yellow sweet potato extract (P0), fortification of 5% yellow sweet potato extract (P1), fortification of 10% yellow sweet potato extract (P2), fortification of 15% yellow sweet potato extract (P3). These variables observed included color, aroma, taste, viscosity, overall acceptance, and pH. The results of the research on pH test and panelist responses to taste, viscosity, and overall acceptance of fresh cow’s milk fortified with yellow sweet potato in each treatment showed no significant differences (P>0.05) but the color and aroma showed signifi- cant differences (P<0.05). The conclusion of this study is that the response of the panelists to fresh post-pasteurized cow’s milk fortified with yellow sweet potato extract gives a yellowish color and sweet potato aroma. Panelists gave a favorable response to fresh post-pasteurized cow’s milk fortified with 5% yellow sweet potato extract and a pH value according to Indonesian National Standard (SNI).
THE EFFECT OF MARINATION OF KAEMPFERIS GALANGAL L AND COLD STORAGE TIME ON THE PHYSICAL QUALITY AND TOTAL PLATE COUNT OF AFKIR LAYER CHICKEN MEAT Priskayani N. K.; I N. S. Miwada; N. L. P. Sriyani
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 23 No 2 (2020): Vol. 23 No. 2 (2020)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/MIP.2020.v23.i02.p08

Abstract

Daging sebagai sumber protein yang mudah rusak jika disimpan terlalu lama pada suhu ruang. Oleh karena itu perlu adanya alternatif seperti pengawetan ataupun pemberian rempah alami yang dapat menghambat kerusakan pada daging. Rempah yang biasa ditambahkan yaitu kencur (Kaempferia galangal L) yang dibuat menjadi blend. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rimpang kencur dan penyimpanan suhu dingin pada daging ayam petelur afkir. Penelitian dilakukan di Laboratorium Teknologi Hasil Ternak dan Mikrobiologi, Fakultas Peternakan Universitas Udayana, Kampus Sudirman selama 2 bulan. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap pola faktorial yang terdiri dari 2 faktor. Faktor I yakni konsentrasi 0% dan 5% dan faktor II yakni lama penyimpanan hari ke-0, ke-5 dan ke-10. Variabel yang diamati pada penelitian ini meliputi daya ikat air, pH, susut masak dan total plant count. Hasil penelitian menunjukan marinasi dengan 5% blend kencur meningkatkan susut masak dan penurunan pH dan lama simpan 10 hari pada suhu dingin meningkatkan pH dan total plant count menurunkan daya ikat air dan susut masak. Terdapat interaksi antara marinasi blend kencur dan lama penyimpanan pada suhu dingin terhadap kualitas fisik dan total plant count daging ayam petelur afkir. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: (1) marinasi 5% blend kencur (meningkatkan susut masak dan penurunan pH) dan lama simpan 10 hari pada suhu dingin (meningkatkan pH dan “total plate count”; menurunkan daya ikat air dan susut masak. (2) marinasi 5% blend kencur dengan 5 hari penyimpanan pada suhu dingin, merupakan perlakuan terbaik ditinjau pada kualitas fisik (nilai pH 5,23; daya ikat air 65,03%; susut masak 40,10%) dan total mikroflora/total plate count 1,08 x 10-4 cfu/g daging ayam petelur afkir. (3) terdapat interaksi antara marinasi blend kencur dan penyimpanan pada suhu dingin terhadap kualitas fisik (pH, daya ikat air, susut masak) dan total mikroflora/total plate count daging ayam peterlur afkir.
MARINATED EFFECTS OF Etlingera elatior STEM FLOUR EXTRACT ON THE PHYSICAL AND ORGANOLEPTIC BROILER MEAT RAHAYU P. I. S.; I. N. S. MIWADA; I. A. OKARINI
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 23 No 3 (2020): Vol. 23 No. 3 (2020)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/MIP.2020.v23.i03.p04

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui efek marinasi ekstrak tepung batang kecombrang terhadap sifat fisik dan organoleptik daging broiler. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan empat perlakuan dan empat ulangan. Keempat perlakuan yaitu: daging ayam yang dimarinasi dengan ekstrak tepung batang kecombrang selama 0 jam (P0), daging ayam yang dimarinasi dengan ekstrak tepung batang kecombrang selama 1 jam (P1), daging ayam yang dimarinasi dengan ekstrak tepung batang kecombrang selama 3 jam (P2), dan daging ayam yang dimarinasi dengan ekstrak tepung batang kecombrang selama 5 jam (P3). Variabel yang diamati adalah susut masak, daya ikat air, pH, warna dan aroma. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan lama marinasi daging ayam broiler dengan ekstrak tepung batang kecombrang berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap susut masak, pH, warna dan nilai kesukaan panelis terhadap aroma, namun tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap daya ikat air. Kesimpulan dari penelitian ini adalah perlakuan lama marinasi 5 jam dengan ekstrak tepung batang kecombrang konsentrasi 6%, meningkatkan sifat fisik dan aroma subyektif filet daging ayam yang baik (susut masak 38,09%, daya ikat air 63,23%, nilai pH 5,17, aroma subyektif dengan skor 3,27 (suka), warna kecerahan (L) 41,2, warna kemerahan (a*) 6,07 dan warna kekuningan (b*) 18,86.
KARAKTERISTIK YOGURT YANG DIINKUBASI DALAM TEMPURUNG KELAPA HIJAU (Cocos nucifera L. var. viridis Hassk) TATTU M. R. R; S. A. LINDAWATI; I N. S. MIWADA
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 24 No 1 (2021): Vol. 24 No. 1 (2021)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/MIP.2021.v24.i01.p05

Abstract

The study aims to identify characteristics of the yogurt being incubated in green coconut shell (Cocos nucifera L. var. viridis Hassk). It was conducted in March 2020 at the Laboratory of Animal Product Technology and Mic- robiology Faculty of Animal Science, Udayana University. This studies used a Complete Random Design (CDR) with three treatments and five replications. The three treatments were incubated in a jar container (control) (P0), incubated in green coconut shell nonflesh (P1) and incubated in green coconut shell with flesh (P2). The variables observed were lactoce level, fat level, protein level and pH value. The results of this study have shown that yogurt’s characteristic indicated lactose and protein levels was not significantly different (P>0,05) in all treatments, but P2 fat levels was higher significantly (P<0,05) different than P1 and P0. pH values was not significantly different (P>0,05) with P1 and significantly different (P<0,05) with P0. Conclusing in this study that the characteristics of yogurt incubated in green coconut shell getting good results at lactose level 2,32,42%; fat level 10,60-12,50%; pro- tein level 4,80-4,90%; and value pH 4,14-4,24%.
Co-Authors A. A. A. Adinda Savitrie Suamba A. W. Puger A.A Oka A.A. Oka Ardina Ratna Pramesti Ariana I N T, Ariana ARIANA, I N.T. Ariana, I. N. T. Ariani N. L. S. N. Arsa Arsa Astika I W. H. Aulanni'am - Ayu Pratiwi, Ayu Ayunita N. M. E. B. R. T. PUTRI Baiq Rani Dewi Wulandani Bairosi B. BERAHUN M.L. Budi Rahayu Tanama Putri Bulkaini (Bulkaini) D. A. WARMADEWI D. C., Raharjo Darmawan IM.W Dewa Putu Indra Pranata Dewi N.K.S Dorothy Y. N. S. Fathurrohman M. A. Febrianti E. Ginting D. B. A. Gusti Ayu Mayani Kristina Dewi H., Sulfiyarma Haniyah Y. S. Heri Purnomo Hermawati N. Md. N. I G. A. D. A., Astawa I G., Wyasaputra I G.L. Oka I Gede Suarta I Gusti Nyoman Gde Bidura I K. Sukada I K. SUKADA I K. SUKADA I Ketut Mangku Budiasa I Ketut Sukada I Ketut Sumadi I Komang Budaarsa I M. J., Hermawan I M. Mudita I M. Mudita I Made Abra Rahastra I Made Sugitha I N TIRTA ARIANA I N. Suparta I N. T. Ariana I N. T. ARIANA I N.S. Sutarpa, I N.S. I Nengah Simpen I NYOMAN SUTARPA SUTAMA I P.G. K., Wirakusuma I P.M. A., Sugiastini I W. SUKANATA I. G. Suka I. N. Simpen, I. N. I. N. Tirta A., I. N. I.G Suka I.G.A.N.C. Wiguna I.M. Wirawan I.M.J. Hermawan I.P.R.Y. Pradana I.W.P.Widnyana Ida Ayu Okarini Ida Bagus Made Suryatika IK. Sukada, IK. IM.S. Negara IN. Simpen Inggriati N. W. T. INS Sutama, INS Ioga A. IP Tegik, IP Jurnal Pepadu K. B., GINTING K. S, AMALIA K.A. Wiyana K.T.D. Deliana Ketut Warsa Parimartha Komaruddin M L. Doloksaribu L., JUITA Laksono A. M. S. Liana Dewi Liliek Eka Radiati Lindawati S. A. Lizayanti N.P Luh Putu Wrasiati M. HARTAWAN, M. M. Suasta M.H., ARISANDHI Made Ananta Wirya Maharani N K.D. MAKSUM M. M. H. MARTINI HARTAWAN Martini Hartawan Marwansyah A. J. Mikariana N. N. N. Mulfindarochma E. MUTTAQIN H. N. L. P, Sriyani N. L. P. Sriyani, N. L. P. N. P. Y. MELATI N. Suarsana N. W. SITI N.L.G. Sumardani N.L.G. Sumardani N.W.E. Setyawati NAJU F. M. D. Ni Luh Ayu Kornita Pratiwi Ni Luh Gede Sumardani Ni Luh Nyoman Kebayantini Ni Luh Putu Sriyani Ni Made Puspawati NI MADE WIASTI Ni Putu Diantariani Ni Wayan Siti Ni Wayan Tatik Inggriati Oka A.A P.E.N. Putri Panjaitan K. S. S. Pertiwi M.E.D Pratama L.P.M.A Priskayani N. K. PUTRA G. A. A. R. Dalem Raharjo D. C. RAHAYU P. I. S. Resla M. S. Rumapea D. K. S. A. Lindawati S. A. R., Sipahutar SA. Lindawati, SA. SARI S. T. Sa’adah I. A. Setyawan I M. E. Silaban M. SIMPEN - Sri Anggreni Lindawati Sriyani N L P, Sriyani Sumiyati Sumiyati TATTU M. R. R Twen O. Dami Dato U. N., Musalamah W. Suarna Wayan Sayang Yupardhi WAYAN WIJANA WIJANA WIJANA WITAWAN S. W. Wulandari N.P Yanti N K.A.W.P